Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 42 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Editha Aldillasari Rodianto
Abstrak :
Literasi kesehatan merupakan salah satu upaya promosi kesehatan dalam mencegah dan menurunkan perilaku berisiko penyakit tidak menular yang kini banyak menyerang usia remaja akhir dan dewasa muda. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat literasi kesehatan pada mahasiswa program sarjana di Universitas Halu Oleo (UHO) dan faktor-faktor yang berhubungan dengannya. Penelitian ini merupakan penelitian dengan menggunakan data sekunder dari Studi Literasi Kesehatan 2019 (n=341). Desain penelitian yang digunakan merupakan penelitian potong lintang (cross-sectional). Pengukuran literasi kesehatan menggunakan Health Literacy Scale European Union (HLS-EU-Q16) yang berisi 16 pertanyaan yang telah diadaptasi. Analisis menggunakan regresi linier berganda dengan literasi kesehatan sebagai variabel terikat dan faktor-faktor yang mempengaruhinya, seperti jenis kelamin, status tempat tinggal, suku, uang saku, akses informasi kesehatan, dan kepemilikan asuransi kesehatan sebagai variabel bebas. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat literasi kesehatan mahasiswa UHO tergolong cukup baik (M= 46,55; SD=7,376). Hasil regresi linier berganda menunjukkan hubungan yang signifikan antara akses informasi kesehatan (β=0.17, p=0.001) dan kepemilikan asuransi kesehatan (β=0.12, p=0.017) dengan status tempat tinggal sebagai variabel perancu. Koefisien determinasi pada penelitian ini didapatkan sebesar 5% yang menandakan hubungan yang lemah antara literasi kesehatan dan faktor-faktor yang berhubungan. Diperlukan upaya pengembangan program edukasi, khususnya terkait literasi kesehatan interaktif dan kritikal dalam meningkatkan literasi kesehatan pada mahasiswa UHO. ......Health literacy is one of the health promotion efforts in preventing and reducing the risk behavior of non-communicable diseases that nowadays attack late adolescents and young adults. This study aims to determine the level of health literacy among undergraduate students at Halu Oleo University (UHO) and the factors related to it. This research is a cross-sectional study and uses secondary data from Health Literacy Study 2019 (n=341). Health literacy measurement uses the European Union's Health Literacy Scale (HLS-EU-Q16) contains 16 questions that have been adapted. The analysis uses multiple linear regression with health literacy as the dependent variable and the factors that influence it, such as gender, residence status, ethnicity, pocket money, access to health information, and ownership of health insurance as independent variables. The results showed that the health literacy level of UHO students was quite good (M=46.55; SD=7.376). The results of multiple linear regression showed a significant relationship between access to health information (β=0.17, p=0.001) and ownership of health insurance (β=0.12, p=0.017) with residence status as a confounding variable. The coefficient of determination in this study was obtained at 5% which means a weak relationship between health literacy and related factors. Efforts are needed to develop educational programs related to interactive and critical health literacy in improving health literacy in UHO students.
Depok: Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Indonesia, 2023
T-pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Karina Samaria Santosa
Abstrak :
ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kemelekan kesehatan pasien di Klinik Dokter Keluarga Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (KDK FKUI) Kiara dan faktor-faktor yang berhubungan dengan tingkat kemelekan kesehatan
Abstract
The objective of this study was to assess patient?s health literacy level in Kiara Family Medicine Clinic of Medical Faculty University of Indonesia and its determinants. This was a quantitative research with cross sectional design. The results showed that 27,4% respondent had high health literacy level and 72,6% respondents had low health literacy level. The most dominant influencing factor of health literacy was accessibility to health information. Health information by family medicine approach by Kiara Family Medicine Clinic had a role in patient?s health literacy. More efforts are needed in promoting patient?s health literacy through improving health information access. tersebut. Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan disain cross sectional. Hasil penelitian menunjukkan 27,4% responden memiliki tingkat kemelekan kesehatan tinggi dan 72,6% memiliki tingkat kemelekan kesehatan rendah.Faktor yang paling berhubungan dengan tingkat kemelekan kesehatan adalah akses informasi kesehatan. Terdapat peranan informasi kesehatan dari pendekatan kedokteran keluarga KDK FKUI Kiara pada tingkat kemelekan kesehatan pasien. Diperlukan upaya peningkatan kemelekan kesehatan pasien melalui peningkatan akses informasi kesehatan.
2012
T31204
UI - Tesis Open  Universitas Indonesia Library
cover
Bayu Brahmana Kridaningrat
Abstrak :
Latar belakang: Oral Health Literacy OHL adalah kemampuan individu untuk meningkatkan status kesehatan gigi dan mulutnya dengan menggunakan informasi kesehatan. Tingginya skor OHL menunjukkan baiknya kesadaran individu akan status kesehatan gigi dan mulutnya. Salah satu status penanda kebersihan gigi dan mulut adalah OHI-S. Saat ini masih sedikit penelitian tentang hubungan skor OHL dengan kebersihan mulut dan faktor-faktor yang mempengaruhinya. Tujuan: Mengetahui hubungan skor OHL dengan faktor demografi dan skor OHI-S. Metode: Penelitian potong lintang pada 99 responden lansia mandiri di Kota Depok menggunakan kuesioner Health Literacy in Dentistry HeLD-29 untuk menilai skor OHL dan pemeriksaan klinis untuk menilai skor OHI-S. Hasil: 76 responden mengikuti penelitian ini memiliki rerata skor OHL adalah 2,53 0,85 dan rerata skor OHI-S adalah 2,8 1,10. Terdapat hubungan skor OHL dengan faktor demografi jenis kelamin, tingkat pendidikan, dan pengeluaran per bulan p0,05. Kesimpulan: Tidak terdapat hubungan antara skor OHL dengan skor OHI-S, terdapat hubungan antara skor OHL dengan sebagian faktor demografi jenis kelamin, tingkat pendidikan, dan pengeluaran per bulan , dan tidak terdapat hubungan antara skor OHI-S dengan faktor demografi. ......Background: The Oral Health Literacy OHL is individual ability to improve their oral health status using health information. High OHL score usually represent individual awareness of their oral health status. Oral Hygiene Index simplified OHI S is a method to assess oral hygiene status. Nowadays, research on correlation between OHL score and oral hygiene and the influencing factors is still rare. Purpose: To know the correlation between OHL score with demographic factors and OHI S score. Methods: Cross sectional study was held in 99 independent elderly respondents in Depok using Health Literacy in Dentistry HeLD 29 questionnaires to assess OHL score and clinical examination to assess OHI S score. Result: 76 respondents followed this research with OHL score mean 2.53 0.85 and OHI S score mean 2.8 1.10. There were correlations between OHL score with demographic factors such as gender, education level, and expenses per month p 0.05. Conclusion: There were no correlation between OHL score with OHI S score, there were correlations between OHL score with some demographic factors gender, education level, and expense per month , and there were no correlations between OHI S score with demographic factors.
Jakarta: Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Indonesia, 2016
S-Pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Kartika Febiyanti Norman
Abstrak :
ABSTRAK
Kepatuhan pasien hipertensi masih cukup rendah. Peningkatan kepatuhan dapat menurunkan mortalitas yang disebabkan penyakit kardiovaskular. Salah satu metode yang dapat digunakan untuk meningkatkan kepatuhan adalah dengan ceramah kesehatan. Penelitian ini bertujuan mengevaluasi pengaruh ceramah terhadap kepatuhan dan tekanan darah. Selain itu juga dianalisis faktor-faktor yang mempengaruhi kepatuhan pasien. Metode penelitian ini adalah Pre- Experimental dengan desain One Group Pretest-postest. Pengambilan sampel dilakukan secara consecutive sampling. Pasien yang ikut dalam penelitian adalah pasien yang telah menderita hipertensi minimal tiga bulan sebelum penelitian, berumur ≥ 30 tahun dan bersedia menjadi responden. Kepatuhan diukur dengan kuesioner Morisky 8-items. Data tekanan darah didapat dari data rekam medik pasien. Ceramah kesehatan diberikan satu kali oleh Apoteker. Pasien yang bersedia ikut dalam penelitian berjumlah 112 orang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kepatuhan pasien sesudah mengikuti ceramah sebagian besar (95,5%) memiliki kepatuhan tinggi. Nilai rerata tekanan darah sistol sesudah ceramah sebesar 143 ± 13,96 mmHg dan nilai diastol sebesar 86 ± 10,78 mmHg. Hasil uji Wilcoxon signed rank menunjukkan bahwa ceramah memiliki pengaruh terhadap peningkatan kepatuhan dan penurunan tekanan darah. Hasil uji kai kuadrat menunjukkan sosiodemografi dan regimen obat tidak memiliki pengaruh yang nyata terhadap kepatuhan. Kesimpulan yang diperoleh adalah ceramah kesehatan dapat meningkatkan kepatuhan dan menurunkan tekanan darah pasien.
ABSTRACT
Compliance of hypertensive patients are still quite low. Improvement of compliance may decrease mortality rate caused cardiovascular disease. One method used to improve compliance is using health lecture. This study was designed to evaluate the influence health lecture of compliance and blood pressure and also analyze the factors that influence compliance for hypertensive patients. The method using the Pre-Experimental One Group Pretest-postest Design. Sampling was conducted by consecutive sampling. Patients in this study were patients who had hypertension for at least three months before the study, aged ≥ 30 years old and willing to be a respondents. Compliance was measured using the Morisky 8-items questionnaire. Blood pressure data based on data medical records of patients. Health lectures given only once by pharmacist. Patients who participated in this study were 112 people. The results showed that patient compliance after attending health lecture showed majority patients (95.5%) had a high compliance. Average value systolic blood pressure after the lecture of 143 ± 13.96 and diastolic value of 86 ± 10.78 mmHg. Wilcoxon signed rank test result showed that the lecture had influence of improvement compliance and blood pressure. Chi-square test result showed that sociodemographic and drug regimen does not have real influence to patient?s compliance. Their conclusion is health lecture can improve compliance and decrease the patient's blood pressure.
Universitas Indonesia, 2012
S42282
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
cover
Patoni
Abstrak :
Latar belakang: Pendamping lanjut usia (lansia) di panti sosial dalam menjalankan perannya sebaiknya memiliki Oral Health Literacy (OHL) dan pengetahuan terkait kanker mulut yang baik, sehingga dapat memberikan pelayanan terkait kesehatan gigi dan mulut yang baik bagi lansia yang didampinginya. Saat ini belum ada penelitian mengenai OHL dan pengetahuan tentang kanker mulut pada pendamping lansia yang dilakukan di Panti Sosial Tresna Werdha (PSTW) DKI Jakarta. Tujuan: Menganalisis faktor sosiodemografi terkait OHL dan pengetahuan tentang kanker mulut pada pendamping lansia di PSTW binaan Dinas Sosial DKI Jakarta. Metode: Penelitian ini adalah studi observasional potong lintang pada pendamping lansia di PSTW binaan Dinas Sosial DKI Jakarta menggunakan kuesioner HeLD-ID dan kuesioner pengetahuan tentang kanker mulut yang sudah digunakan pada penelitian sebelumnya. Hasil: 129 dari 196 pendamping lansia dengan rerata usia 35,12±10,97 tahun di 6 PSTW binaan Dinas Sosial DKI Jakarta bersedia mengikuti penelitian (Respon rate 65,8%). Total skor OHL responden adalah 3,08±0,65. Domain Understanding mempunyai skor tertinggi dan domain dan Communication mempunyai skor terendah. Skor OHL tidak dibedakan oleh usia, jenis kelamin, jenis pekerjaan, kebiasaan merokok, minum alkohol, mengunyah tembakau dan menyirih (p>0,05). Skor OHL dibedakan oleh tingkat pendidikan dan pengalaman kunjungan ke dokter gigi (p<0,05). Tingkat pengetahuan tentang faktor risiko dan tanda awal kanker mulut pada responden penelitian masih rendah. Kesimpulan: Disimpulkan bahwa tingkat pendidikan dan pengalaman kunjungan ke dokter gigi membedakan skor OHL pada pendamping lansia. Tidak ada faktor yang membedakan tingkat pengetahuan tentang faktor risiko dan tanda awal kanker mulut. Namun, perlu dilakukan upaya perbaikan tingkat pengetahuan terkait kanker mulut pada kelompok populasi ini. ......Background: It is important for the elderly caregivers who work in the nursing homes to have good Oral Health Literacy (OHL) and oral cancer awareness to give optimal service to related oral health to the elderly whom they are working with. Until now, study related to OHL and oral cancer awareness among elderly caregiver is lacking. Objective: To analyze sociodemographic factors related to OHL and oral cancer awareness in the elderly caregiver of nursing homes in DKI Jakarta. Methods: This is a observative cross-sectional study on the elderly caregivers of nursing homes in DKI Jakarta, using previously validated questionarre of HeLD-ID and oral cancer awareness. Results: 129 out of 196 elderly caregivers (mean age 35.12±10.97 score) participated in the study. The OHL total score was 3.08±0.65 with Understanding domain had the highest and Communication domain had the lowest score. The score of OHL was not significantly differed by age, gender, occupation, smoking habit, alcohol habit, betel and tobacco chewing (p> 0.05). The score of OHL was significantly differed by level of education and experience of dental visit (p<0.05). There were 116 (89.9%) participant who had heard about oral cancer, however the level of knowledge on oral cancer risk factors and early sign of the caregiver was still low. None of the sociodemographic factors, habits or dental visits significantly differed the level of both a aspects of oral cancer (p>0.05). Conclusion: This study showed that OHL of elderly caregiver was significantly differed by level of education and experiences of dental visits. No factors influence the level of oral cancer knowledge on risk factors and early signs. However, there is to improve the knowledge of oral cancer in this population.
Jakarta: Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Indonesia, 2020
SP-pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Munezarah
Abstrak :
ABSTRAK Melek kesehatan (health literacy) sangat penting bagi keselamatan perawat. Rendahnya melek kesehatan perawat merupakan salah satu faktor yang berperan pada insiden cedera jarum suntik pada perawat di rumah sakit. Upaya mengoptimalkan melek kesehatan perawat dapat dilakukan melalui pengarahan yang inovatif, yaitu melalui program internalisasi hasil evaluasi belajar perawat (Pin Hebat). Penelitian ini bertujuan menguji pengaruh Pin Hebat terhadap melek kesehatan perawat, melalui metode penelitian pre-eksperiment dengan perbandingan kelompok statis (static group comparison). Teknik pengambilan sampel menggunakan consecutive sampling, dengan sampel 88 perawat perawat pelaksana. Perawat pelaksana pada kelompok intervensi dinilai melek kesehatannya sesudah dilaksanakan pengarahan oleh kepala ruangan menggunakan Pin Hebat. Pada waktu yang sama kelompok kontrol langsung di nilai melek kesehatannya tanpa diberikan intervensi. Hasil penelitian dianalisa menggunakan Independen t tes menunjukkan bahwa ada perbedaan yang bermakna pada melek kesehatan perawat pelaksana (p= 0,001) setelah diterapkan pengarahan menggunakan Pin Hebat. Pengarahan kepala ruang menggunakan Pin Hebat memberi dampak pada melek kesehatan sebesar 27%. Adanya penetapan kebijakan pelaksanaan pengarahan menggunakan Pin Hebat oleh kepala ruang di rumah sakit sangat dibutuhkan agar dapat dilaksanakan secara berkelanjutan.
Jakarta: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2019
610 JKI 22:3 (2019)
Artikel Jurnal  Universitas Indonesia Library
cover
Ni Putu Pristi Wisuantari
Abstrak :
ABSTRAK
Konsumsi minuman berpemanis telah menjadi tren asupan sehari-hari, khususnya pada kelompok usia remaja di Indonesia. Hal ini menjadi urgensi mengingat konsumsi minuman berpemanis secara berlebih dapat berdampak pada kesehatan. Hasil studi baseline yang dilakukan oleh penulis pada siswa usia 12 s.d. 15 tahun di SMP N X Jakarta menujukkan bahwa sejumlah 68% siswa mengonsumsi minuman berpemanis lebih dari sama dengan 1 botol/kaleng per hari dan rata-rata pengetahuan siswa tidak mencapai setengah dari total jawaban benar. Hal ini mendorong penulis untuk mengembangkan sebuah program literasi kesehatan dalam upaya mengurangi perilaku konsumsi minuman tersebut. Desain studi penelitian ini menggunakan pendekatan kuasi eksperimental. Dalam implementasinya, pelaksanaan program dilakukan dalam 2 periode, di mana pada periode I kelompok intervensi memperoleh literasi kesehatan tentang minuman berpemanis dan kelompok kontrol memperoleh literasi komunikasi efektif. Evaluasi hanya dilakukan pada periode I, sementara pada periode II partisipan hanya memperoleh modul sebaliknya. Perubahan perilaku diukur menggunakan kuesioner. Hasil analisis menunjukkan bahwa literasi kesehatan efektif untuk mengurangi perilaku konsumsi minuman berpemanis dan meningkatkan pengetahuan gizi, sikap, norma subjektif, serta intensi dalam mengurangi perilaku tersebut
2019
T53148
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Sahroni
Abstrak :
Studi terdahulu telah menunjukkan hubungan yang positif antara literasi kesehatan dengan status kesehatan serta pemanfaatan layanan kesehatan, namun belum banyak penelitian mengenai literasi kesehatan pada penderita hipertensi di Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui determinan sosial yang mempengaruhi tingkat literasi kesehatan pada pasien hipertensi di Puskesmas Kota Cilegon, Banten. Dengan menggunakan disain potong lintang, penelitian ini mengambil data dari pasien hipertensi di delapan puskesmas di Kota Cilegon (n=138). Pengukuran literasi kesehatan dilakukan menggunakan instrumen Health Literacy Scale European Union dengan 16 pertanyaan yang telah diadaptasi.  Analisis dilakukan menggunakan model regresi linier ganda dengan literasi kesehatan sebagai variabel dependen dan determinan sosial seperti jenis kelamin, kelompok usia, pendidikan, penghasilan, dan pekerjaan sebagai variabel independen. Hasil penelitian menunjukkan rerata skor literasi kesehatan pada penderita hipertensi adalah 58.4 (SD=14.2) dari skala 100. Hasil analisis regresi linier ganda menunjukkan hubungan yang bermakna antara skor literasi kesehatan dengan usia (b=-6.1, SE=1.8, p=0.01), pendidikan (b=12.5, SE=2.7, p<0.001), penghasilan (b=9.1, SE=2.2, p<0.001) dan pengetahuan hipertensi(b=14,4 SE=1,5, p<0.001)  Hasil ini mengindikasikan perlunya penanganan ekstra pada penderita hipertensi yang berusia lanjut, berpendidikan kurang dari SMA, berpenghasilan di bawah upah minimum regional dan pengetahuan hipertensi yang kurang.
Previous studies have shown positive association between health literacy and access to health care systems as well as health outcomes. However, research assessing such association among hypertension patients in Indonesia is limited.This study aimed to assess social determinants for health literacy among hypertension patients in Cilegon, the capital city of Banten Province, Indonesia. Data for this cross sectional study were collected using face to face interviews with quota based samples from registered patients of eight community health centers (n=138). Multiple regression was conducted to assess the association of health literacy and social determinants (i.e., sex, age, education, income, and employment status). Univariate analysis showed that the average score of health literacy was 58.4 (SD=14.2) on a scale of 100. Bivariate analysis showed positive associations between health literacy with all independent variables, except for sex and employment status. Multiple linear regression showed that patients health literacy was significantly associated with age (=-6.1, SE=1.8, p=0.01), education (=12.5, SE=2.7, p<0.001), and income (=9.1, SE=2.2, p<0.001). Results showed that doctors and health care workers need to provide extra treatment for hypertension patients who are older, have education below high school, and have limited income.
Depok: Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Indonesia, 2019
T53927
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Laksmi Vidjajanti
Abstrak :
Latar belakang: Pengukuran literasi kesehatan oral dimaksudkan untuk mengevaluasi potensi resiko terhadap kesehatan umum maupun kesehatan oral. Tujuan: Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui validitas dan reliabilitas instrumen Rapid Estimate of Adult Literacy in Dentistry-30 (REALD-30); Test of Functional Health Literacy in Dentistry (ToFHLiD); dan Oral Health Literacy Instrument (OHLI), dalam mengukur Literasi Kesehatan Oral ibu di DKI Jakarta. Metode: Penelitian menggunakan metode cross sectional. Dilakukan cross cultural adaptation instrumen REALD-30, ToFHLiD dan OHLI kemudian kuesioner dibuat dalam bentuk google form dan disebarkan kepada ibu yang memiliki balita di DKI Jakarta. Hasil: Sebanyak 170 ibu yang memiliki balita di DKI Jakarta mengisi ketiga kuesioner dalam waktu yang bersamaan. Mean Score REALD-30 adalah 17,16 (SD 5,2) dengan nilai minimum 5 dan maksimum 30. Mean Score ToFHLiD 11,06 (SD 2,69) CI 95% (10,65-11,47) dengan nilai minimum 2 dan nilai maksimum 14 dan Mean Score OHLI 71,29 (SD 18,65) CI 95% (68,46-74,11) dengan nilai minimal 22 dan maksimal 97. Interclass Correlation Coefficient (ICC) Tes-Retes pada REALD-30 ICC r = 97 (95%CI 0,91), ToFHLiD r = 89,9 (96%CI 0,61-0,97), OHLI r = 85,9 (95% CI 0,59-0,95) hasilnya berkorelasi hampir sempurna, Nilai Cronbach’s Alpha REALD-30 sebesar 0,945 (excellent), ToFHliD 0,838 (good) dan OHLI 0,799 (acceptable) sehingga dapat disimpulkan pengukuran dengan ketiga instrumen adalah reliabel, handal dan stabil. Kesimpulan: Ketiga instrumen REALD-30, ToFHLiD dan OHLI menunjukkan reliabilitas yang baik dan pada uji validitas menunjukkan Convergent Validity yang memuaskan antara OHLI dengan ToFHLiD serta Convergent Validity yang kurang memuaskan antara skor REALD-30 dan ToFHLiD. Discriminant Validity yang memuaskan pada ketiga instrumen. REALD-30 dan OHLI dapat digunakan untuk mengukur LKO pada ibu di DKI Jakarta sementara ToFHLiD perlu pengkajian lebih lanjut ......Background: Measurement of oral health literacy is intended to evaluate potential risks to general health and oral health. Objectives: The aims of this study were to determine the validity and reliability of the Rapid Estimate of Adult Literacy in Dentistry-30 (REALD-30) instrument; Test of Functional Health Literacy in Dentistry (ToFHLiD); and the Oral Health Literacy Instrument (OHLI), in measuring maternal Oral Health Literacy in DKI Jakarta. Methods: Research using cross sectional method. Cross cultural adaptation of the REALD-30, ToFHLiD and OHLI instruments was carried out, then a questionnaire was made in the form of a Google form and distributed to mothers who have toddlers in DKI Jakarta. Results: A total of 170 mothers with toddlers in DKI Jakarta filled out all three questionnaires at the same time. The mean score of REALD-30 was 17.16 (SD 5.2) with a minimum value of 5 and a maximum of 30. The mean score of ToFHLiD was 11.06 (SD 2.69) 95% CI (10.65-11.47) with a minimum score 2 and maximum score of 14 and OHLI Mean Score of 71.29 (SD 18.65) 95% CI (68.46-74.11) with minimum score of 22 and maximum of 97. Interclass Correlation Coefficient (ICC) Test-Retest on REALD- 30 ICC r = 97 (95%CI 0.91), ToFHLiD r = 89.9 (96%CI 0.61-0.97), OHLI r = 85.9 (95% CI 0.59-0.95 ) the results correlate almost perfectly, Cronbach’s Alpha REALD-30 0,945 (excellent), ToFHliD 0,838 (good) and OHLI 0,799 (acceptable) so it can be concluded that the measurements with the three instruments are reliable, reliable and stable. Conclusion: The three REALD-30, ToFHLiD and OHLI instruments show good reliability and the validity test shows satisfactory Convergent Validity between OHLI and ToFHLiD and unsatisfactory Convergent Validity between REALD-30 and ToFHLiD scores. Satisfying Discriminant Validity on all three instruments. REALD-30 and OHLI can be used to measure LKO in mothers in DKI Jakarta while ToFHLiD needs further study.
Jakarta: Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Indonesia, 2022
T-pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Dewi Ayumaruti
Abstrak :
Literasi kesehatan mental merupakan pengetahuan serta keyakinan individu tentang masalah atau gangguan jiwa yang membantu proses pengenalan, pengelolaan, atau cara pencegahannya yang kemudian dapat digunakan untuk melakukan suatu tindakan yang bermanfaat khususnya bagi kesehatan mental individu. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran tingkat literasi kesehatan mental mahasiswa program S1 reguler di Universitas Andalas dan faktor - faktor yang mempengaruhi. Penelitian ini menggunakan data Studi Literasi Kesehatan 2019 dengan menggunakan sampel dari mahasiswa angkatan 2018 di 15 fakultas di Universitas Andalas (n=363). Instrumen yang digunakan untuk pengukuran literasi kesehatan mental adalah kuesioner Mental Health Literacy Scale (MHLS) yang telah diadaptasi kedalam konteks budaya dan Bahasa Indonesia. Hasil penelitian menunjukkan rata-rata skor tingkat literasi kesehatan mental yang relatif rendah yaitu 59,96 dalam skala 1-100. Hasil analisis bivariat adalah determinan yang berasosiasi signifikan dengan literasi kesehatan mental yaitu jenis kelamin, suku, status tempat tinggal, status pacaran, rumpun ilmu, dan kepemilikan asuransi kesehatan. Hasil analisis multivariat menunjukkan bahwa variabel yang berhubungan dengan tingkat literasi kesehatan mental adalah rumpun ilmu, kepemilikan asuransi kesehatan, dan status pasangan/pacaran. Yang merupakan variabel dominan adalah rumpun ilmu kesehatan. Diperlukan intervensi untuk meningkatkan literasi kesehatan mental yang berfokus pada topik yang terkait dengan mahasiswa laki – laki dan mahasiswa non kesehatan melalui peningkatan edukasi serta pengembangan dan pemanfaatan pusat informasi kesehatan mental di Universitas Andalas. ......Mental health literacy is individual knowledge and beliefs about mental problems or disorders that help the process of recognizing, managing or preventing them which can then be used to take action that is especially beneficial for individual mental health. The purpose of this study was to describe the level of mental health literacy of regular undergraduate students at Andalas University and the influencing factors. This study used data from the 2019 Health Literacy Study using samples from class 2018 students in 15 faculties at Andalas University (n=363). The instrument used for measuring mental health literacy is the Mental Health Literacy Scale (MHLS) questionnaire which has been adapted to the cultural context and the Indonesian language. The results showed that the average score for mental health literacy was relatively low, namely 59.96 on a scale of 1-100. The results of the bivariate analysis show that there are determinants that are significantly associated with mental health literacy, namely gender, ethnicity, residence status, dating status, academic background, and health insurance ownership. The results of the multivariate analysis show that the variables associated with the level of mental health literacy are knowledge cluster/major, ownership of health insurance, and partner/dating status. Which is the dominant variable is the health science cluster/major. Interventions are needed to increase mental health literacy that focuses on topics related to male students and non-health students through increased education and the development and utilization of mental health information centers at Andalas University.
Depok: Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Indonesia, 2023
T-pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
<<   1 2 3 4 5   >>