Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 79660 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Kurniawan Pratama
"Latar belakang : Sindroma Terowongan Karpal (STK) merupakan sindroma yang sering berhubungan dengan pekerjaan dan dapat menyebabkan kelainan muskuloskeletal. Penggantian alat transportasi dari sepeda ke sepeda motor pada pengantar surat (bagian delivery) mempunyai potensi untuk timbulnya penyakit akibat kerja yang berbeda. Belum adanya data prevalensi STK dan penelitian yang serupa pada bagian delivery inilah yang membuat penelitian ini dilakukan, sehingga faktor-faktor yang berhubungan dapat diketahui.
Metode Penelitian : Desain penelitian adalah kros seksional, dan penelitian ini dilakukan pada bulan Juni 2005. Populasinya adalah seluruh karyawan bagian delivery yang semuanya laki-laki, berjumlah 186 orang. Setelah dilakukan wawancara dengan kuesioner, lembaran observasi dan pemeriksaan fisik, data yang dianggap memenuhi kriteria inklusi ada 152 orang.
Hasil Penelitian : Didapatkan prevalensi STK sebesar 18,42%. Dan analisis didapatkan faktor umur, pendidikan rendah (SD,SMP), status gizi berlebih (IMT>25,O), dan masa kerja di atas 15 tahun berhubungan dengan STK. Setelah dilakukan analisis multivariat, didapatkan hanya faktor umur diatas 40 tahun (OR= 6,392; CI- 1,846-22,137) dan IMT >25,0 (OR= 13,685; 4,816- 38,884) yang mempunyai hubungan bermakna dengan STK. Kesimpulan Prevalensi STK dibagian delivery PT ?PI? Jakarta , adalah sebesar 18,42%. Faktor umur dan status gizi berlebih mempunyai hubungan bermakna dengan STK sehingga pekerja dengan status gizi berlebih harus lebih waspada bila mendapatkan gejala- gejala STK.

Background : Carpal Tunnel Syndrome (CTS) is one of the most common problems among work related musculoskeletal disorders. The changes transportation from bike to motorcycle has different diseases. This study was to conduct to identify the relationship between CTS and other related factors.
Methodology : The research design was cross sectional, and the subjects were total sample (186 persons). The data was collected by interview, measuring body weight and height measure, physical examination and observation for repetitive movement. The number of samples examined was 152 persons.
Result : The Prevalence of CTS was 18,42%. Analysis was done about several risk factors related to CTS such as age, low education, Body Mass Index (BMI) and work more than 15 years. The final results from analysis showed that there were only two variables significant and have relationship with CTS. The 40 years old and more is 6,392 more risk to get CTS than the age below (OR= 6,392; 95%CI= I, 846-22,137) and overweight employee is 13,685 more risk to get CTS than the normal and underweight.
Conclusion : Prevalence of CTS in the workers who delivery letter by motorcycle were 18,42%. The risk factors who have relationship and significant with CTS were age over 40 years and overweight (BMI>25,0).
"
Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2005
T16193
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Sitorus, Rebekka
"Latar Belakang: Pekerja bagian Assembling bekerja setiap hari dengan melakukan gerakan repetitif yang dapat menyebabkan gangguan muskuloskeletal yang berhubungan dengan pekerjaan, disebut dengan Work Related Musculoskeletal Disorders (WSMDS). Salah satunya adalah Sindroma Terowongan Karpal pada pekerja. Oleh karena itu dilakukan penelitian dengan tujuan untuk mengetahui prevalensi dan faktor risiko yang berhubungan dengan timbulnya STK pada pekerja di pabrik sepatu.
Metode Penelitian: Desain studi adalah kros-seksional. Populasi adalah semua pekerja di bagian assembling soccer sebesar 267 orang. Pengumpulan data dilakukan dari bulan Maret sampai Juli 2005 melalui wawancara terstruktur, pengamatan, pemeriksaan fisik dan pemeriksaan neurologik. Untuk suhu lingkungan dan getaran didapatkan dari data sekunder.
Hasil Penelitian: Prevalensi STK pada pekerja bagian assembling soccer sebesar 27,6%. Jumlah gerakan repetitif pada pekerja berkisar antara 304-1596 eksersil jam. Dari analisis bivariat faktor risiko yang berhubungan dengan STK adalah jenis pekerjaan dan getaran. Pada analisis multivariat faktor getaran (p=0,005; OR=5,053; 95%CI=1,642-15,551) merupakan faktor risiko yang hubungannya paling bermakna dengan STK.
Kesimpulan dan Saran: Prevalensi STK di bagian assembling soccer perusahaan ini adalah 27,6%. Jumlah gerakan repetitif tertinggi 1596 eksersil jam. Jenis pekerjaan yang terpajan getaran mempunyai hubungan bermakna dengan STK. Perlu dilakukan deteksi dini dan rotasi kerja.

Background : Assembling soccer workers in shoes manufacture, work every day with repetitive movement, that can cause work related musculoskeletal disorder (WSMDS). One of them is known as Carpal Tunnel Syndrome of the workers. This study was conducted to identify the prevalence and risk factors related to CTS.
Methodology : The design of this study was cross sectional, with total population of 267 workers, The data collection started March until Juli 2005 by guided interviews, observation, physical and neurological examination. Data on Room temperature and vibration were secondary data.
Results : The prevalence of CTS in assembling soccer department were 27,6%. Repetitive movement ranged from 304 to 1596 exertions) hour. Observation showed that there is a relation between several risk factors and CTS such as high-risk work and vibration. After conducting multivariate analyses the variable showed significant relationship with CTS are vibration (p=0,005; OR=5,053; 95%CI=1,642-15,551).
Conclusion and Recommendation : The prevalence of CTS in assembling soccer department were 27,6%. The highest repetitive movement was 1596 exertion/ hour. Vibration had a significant relationship with CTS. Screening and job rotation are needed.
"
Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2005
T16186
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Nelly Susanto
"Tujuan: Untuk menilai tingkat sensitifitas dan spesifisitas ultrasonografi (USG) resolusi tinggi terhadap elektromiografi (EMG) dalam mendiagnosis sindroma terowongan karpal (STK).
Bahan dan Cara: Penelitian ini merupakan uji diagnostik dari 30 pasien (44 sampel) dengan klinis sindroma terowongan karpal yang dilakukan pemeriksaan ultrasonografi resolusi tinggi dibandingkan dengan pemeriksaan elektrorniografi sebagai baku emas. Kriteria diagnosis USG resolusi tinggi dibuat berdasarkan penemuan yang dilakukan oleh Calleja Cancho dick., Buchberger dick, serta Mesgarzadeh dick.
Hasil: Dari perhitungan statistik didapatkan nilai sensitifitas, spesifisitas dan Kappa USG resolusi tinggi terhadap EMG adalah 97,1%, 60% dan 0,84.
Kesimpulan: USG resolusi tinggi sensitif dalam mendiagnosis STK namun tidak spesifik. Didapatkan korelasi yang baik antara USG resolusi tinggi dan EMG.

Objective: The purpose of this study is to evaluate sensitivity and specificity of the high resolution ultrasonography as compare to electromyography to diagnose carpal tunnel syndrome (CTS).
Methods: This cross sectional study evaluated the high resolution sonography of 30 consecutive patients (44 samples) with clinical CTS as compare with the electromyography as gold standard. The criteria used in the diagnosis of CTS with high resolution sonography was based on the findings as reported by Calleja Cancho et.al., Buchberger et.al., and Mesgarzadeh et.al.
Results: Based on the statistics computation, we noted that the sensitivity, specificity and Kappa value are 97,1%, 60% and 0.84, respectively, for high resolution sonography as compare with the electromyography.
"
Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2004
T-Pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
"[Latar belakang: Sindrom Terowongan Karpal (STK) adalah sindrom yang
mempengaruhi saraf medianus. Gejala yang dirasakan adalah perasaan tebal dan
mati rasa pada tangan yang menyebar hingga ke jari-jari seperti ibu jari, telunjuk
dan jari tengah. Gejala ini mengganggu fungsi tangan sehari hari. Sindrom
Terowongan Karpal adalah salah satu kondisi kesehatan kerja yang paling dikenal
luas; terutama di pekerjaan-pekerjaan yang memerlukan penggunaan tangan
berulang-ulang. Sindrom Terowongan Karpal juga dikenal dalam industri di mana
pekerjaan melibatkan kekuatan tinggi atau tekanan dan menggunakan alat-alat
bergetar.
Tujuan: Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui nilai Skala Keparahan Gejala
pada penderita STK setelah penanganan konservatif non-operatif selama 3 bulan.
Metode: Penelitian ini dilakukan dengan studi deskriptif potong-lintang dengan
metode pengambilan sampel berturut-turut. Sumber data dalam penelitian ini
adalah dari rekam medis pasien Sindrom Terowongan Karpal di Departemen
Rehabilitasi Medik, Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo. Data tersebut diambil
dari Januari 2014 sampai Februari 2015. Dari 106 pasien Sindroma Terowongan
Karpal, 14 pasien memenuhi kriteria inklusi penelitian ini dikarenakan kriteria
inklusi yang sangat spesifik.
Hasil: Proporsi usia (71.43%) tertinggi dari pasien dalam studi ini adalah antara
26 dan 64 tahun. Dalam studi ini, terdapat lebih banyak pasien wanita (71.43%)
dibandingkan dengan pasien pria. Mayoritas pasien memiliki Indeks Massa Tubuh
(IMT) yang normal (50%). Pasien yang bekerja sebagai pegawai administratif
(35.71%) memiliki proporsi terbanyak dalam studi ini. STK bilateral (57.14%)
juga memiliki proporsi tertinggi dalam studi ini. STK derajat 3 (40.91%) memiliki
prevalensi tertinggi dalam studi ini. Nilai Skala Keparahan Gejala pasien dengan
berbagai derajat STK berkisar antara 11 dan 44., Background: Carpal Tunnel Syndrome is a syndrome that affects the median
nerve. The symptoms are feeling thick and numb on the hand that radiate to the
fingers, especially the first, second and third fingers. These symptoms disturb
daily function of hand usage. Carpal Tunnel Syndrome is one of the most widely
recognised occupational health conditions; particularly in occupations that
requires repetitive use of the hands. Also, Carpal Tunnel Syndrome is recognized
in industries where work involves high force or pressure and usage of vibrating
tools.
Aim: This study was conducted in order to know the value of Symptom Severity
Scale at Carpal Tunnel Syndrome patients after 3 months of conservative
management.
Methods: This study was conducted with descriptive cross-sectional study with
consecutive sampling methods. The source of data in this study was from the
medical record of Carpal Tunnel Syndrome patients in Department of Medical
Rehabilitation, Cipto Mangunkusumo Hospital. The data was taken from January
2014 to February 2015. From 106 carpal tunnel syndrome patients, 14 patients
fulfilled the inclusion this research due to the very specific inclusion criteria.
Results: The highest proportion of patients is aged between 26 to 64 years old
(71.43%). There are more female (71.43%) patients in this study. Majority of the
patients have normal BMI (50%). Patients who work as office administrator
(35.71%) have the highest proportion in this study that could have corelation with
bilateral CTS (57.14%), which has also the highest proportion in this study. Grade
3 CTS (40.91%) have the most prevalence in this study. Lastly, the SSS value of
patients with various degrees of CTS ranges between 11 to 44.]"
Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2014
S-Pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Wudangadi JB Rampen-Harsono
"Ruang lingkup dan cara penelitian: Sindrom terowongan karpal (STK) yang diawali dengan keluhan nyeri, kebas, kesemutan atau rasa terbakar di daerah persarafan medianus ditangan, tanpa pengobatan dini akan berlanjut dengan atrofi otot tenar serta kerusakan total saraf sehingga menyebabkan cacat tangan. Angka kejadian sindrom ini yang semakin meningkat di luar negeri, menurut kebanyakan peneliti erat hubungannya dengan faktor pekerjaan. Penelitian kros seksional ini mengevaluasi prevalensi sindrom terowongan karpal pada 61 tenaga kerja dengan pajanan tinggi tekanan biomekanis berulang pada tangan dan pergelangan tangan di pabrik ban P.T. BSIN, menggunakan 65 tenaga kerja dengan pajanan. rendah dari pabrik yang sama, sebagai pembanding. Juga dilakukan penilaian terhadap beberapa faktor yang diperkirakan sebagai faktor risiko. Diharapkan hasil penelitian dapat dimanfaatkan untuk perencanaan program pencegahan sindrom ini. Data sosio-demografis, riwayat pekerjaan dan riwayat penyakit didapatkan melalui anamnesis menggunakan kuesioner, sedangkan status kesehatan ditetapkan dengan anamnesis dan pemeriksaan fisik menggunakan tes provokatif. Pemeriksaan penunjang elektroneuromiografis dilakukan untuk konfirmasi diagnosis. Uji chi kuadrat dig unakari untuk menilai hubungan antara faktor-faktor yang diperkirakan sebagai faktor risiko dan STK, sedangkan analisis regresi logistik berganda dipakai untuk melihat probabilitas timbulnya STK sehubungan dengan faktor risiko yang ada.
Hasil dan Kesimpulan: Prevalensi STK pada pekerja bagian produksi adalah 12.7%, dan lebih tinggi pada kelompok pekerja dengan pajanan tinggi (19.7%) dibandingkan kelompok pekerja dengan pajanan rendah (6.2%). Tidak didapatkan hubungan bermakna antara masa kerja dan tingkat pendidikan dengan STK. Faktor-faktor yang menunjukkan kecenderungan tinggi sebagai faktor risiko STK, selain faktor pekerjaan berupa tekanan biomekanis berulang (OR3.968) adalah faktor umur (OR 4.368) dan faktor berat badan (OR3.157).

Scope and method: Carpal tunnel syndrome (CTS) characterized by pain, numbness, or tingling of the fingers in the median nerve distribution, without early intervention will result in impaired hand function and disability. Increased risks for this syndrome has been found in manufacturing industries. The purpose of this cross sectional study, using 61 randomly selected workers exposed to high repetitive biomechanical stress at an automotive tires manufacturer, is to estimate prevalence of the carpal tunnel syndrome in this population. A control group, consisting of sixty five randomly selected workers exposed to low repetitive biomechanical stress, from the same plant is also studied. It is hoped that results of this study will be helpful in the strategic planning of early preventive measures. Socio-demographic data and occupational history are obtained by structured interview, and health status is determined using clinical history and physical examinations, including provocative testing. Electrodiagnostic testing is used for confirmation only. Association between exposure and CTS is examined with the chi square test, and multiple logistic regressions is used to estimate association between CTS and exposure , while controlling for potential confounders.
Results and Conclusions: The prevalence of CTS in the total sample is 12.7%, and is much higher in the exposed group (19.7%) compared to the control group(6.2%). When controlling for potential confounders the odds ratio for the exposed group was more than three (p-.042) compared to the control group. No statistically significant association between CTS with .years on the job or level of education is suggested. Factors associated with carpal tunnel syndrome are exposure (OR 3.968), age (OR 4.368) and body weight (OR3.157).
"
Depok: Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Indonesia, 1995
T-Pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Lie T Merijanti S.
"Latar belakang : Pekerja bagian produksi di pabrik pengolahan daging ayam bekerja dengan sistim ban berjalan sehingga banyak melakukan gerakan repetitif tangan dan pergelangan tangan dalam menyelesaikan tugasnya. Gerakan repetitif tersebut bila dilakukan secara terus menerus dan dengan frekwensi yang tinggi dapat menyebabkan timbulnya Work Related Musculoskeletal Disorders / WMSD, di mana salah satunya adalah Sindrom Terowongan Karpal (STK) di kalangan pekerja. Oleh karena itu dilakukan penelitian ini dengan tujuan mengetahui prevalensi serta faktor- faktor apa yang berhubungan dengan timbulnya STK.
Metoda Penelitian : Desain studi adalah kros seksianal, dengan membandingkan prevalensi di dua unit kerja di bagian Slaughter House yaitu Cut up dan Evisceration. Perhitungan sampel menggunakan rumus beda dua proporsi. Populasi adalah pekerja wanita karena sebagian besar yang bekerja disini adalah wanita. Didapatkan sampel sebesar 107 orang dan bagian Cut up dan 45 orang dari bagian Evisceration. Pengumpulan data dilakukan antara bulan April sampai Mei 2004. Data diperoleh melalui wawancara dengan kuesioner, observasi dan pemeriksaan fisik,. termasuk tes provokatif. Suhu lingkungan kerja didapatkan dari data sekunder.
Hasil penelitian : Didapatkan prevalensi STK sebesar 27 % (41/152) untuk seluruh bagian Slaughter House, dimana prevalensi di bagian Cut up 32,7 % (351107) dan Evisceration 13,3 % (6145). Dan analisis bivariat didapatkan faktor yang berhubungan dengan STK adalah IMT>25, unit kerja, gerakan fleksi > 45 derajat dan jumlah gerakan repetitif. Setelah dilakukan analisis multivariat ternyata hanya faktor jumlah gerakan repetitif tinggi (> 1200 gerakan 1 jam) (OR : 2,42; CI : 1,57 - 3,74) dan IMT (> 25) (OR :3,72 ; CI : 1,45 - 9, 53) yang berhubungan bermakna dengan STK .
Kesimpulan dan saran : Prevalensi STK di perusahaan ini sebesar 27 %.Gerakan repetitif tinggi dan kegemukan berhubungan bermakna dengan STK, sehingga perlu dilakukan rotasi kerja antara kedua bagian pekerja tersebut.

The Association of Carpal Tunnel Syndrome with Repetitive Movement in the Wrist and Other Factors Among Female Workers in a Food Processing Factory of PT X Cikande.Scope : Workers of the production department in poultry processing factory have to work on conveyor line system which requires repetitive movement of the wrist with high frequencies for doing the job. Continuous repetitive movement will cause work related musculoskeletal disorders, where one of them is Carpal Tunnel Syndrome (CTS). This study was conducted to identify the association between CTS and other related factors.
Methodology: The design of this study was cross sectional with comparison of high repetitive and low repetitive exposed group. The selected participants were 107 workers from cut up section and 45 workers from evisceration section. Data collection was conducted from April to May 2004. The data collection method used were guided interviews, observation and physical examination, including provocative tests. Room temperature was secondary data.
Results : The prevalence of CTS were 27 % (41/152) in the Slaughters House department, 32,7 % (351107) in the Cut up section and 13,3 % (6/45) from Evisceration section. Bivariate analyses showed that several risk factors were related to CTS such as Body Mass Index (BM], work unit, flexion > 45 degree and the frequency of repetitive movement. After conducting multivariate analyses, only two variables showed significant relationship with CTS, the frequency of repetitive movement (OR=2,42, 95%CI=1,57-3,74) and overweight ( BMI>25) ( OR=3,72,95 %Cl= 1,45-9,53).
Conclusion and Recommendation : Prevalence of CTS was found high among female poultry workers. It was concluded that high repetitive movement and overweight had a significant relationship with CTS, so that job rotation between these two sections is needed.
"
Depok: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2004
T13667
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Gryselda
"Latar belakang: Tangan adalah alat yang sangat penting untuk melakukan berbagai gerakan. Adanya kelainan pada fungsi tangan dapat menyebabkan terganggunya aktivitas seseorang. Sindrom terowongan karpal merupakan salah satu penyakit neurologis pada tangan yang paling sering ditemui.
Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui nilai skala status fungsi pada pasien dengan sindrom terowongan karpal di Departemen Rehabilitasi Medik Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo.
Metode: Penelitian ini dilakukan dengan metode potong lintang. Sumber data pada penelitian ini adalah rekam medis pasien sindrom terowongan karpal dari Departemen Rehabilitasi Medik Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo. Pengambilan data dimulai dari Januari 2014 sampai Januari 2015. Dari sebanyak 106 pasien sindrom terowongan karpal yang ditemukan, sebanyak 13 pasien memenuhi kriteria inklusi penelitian ini.
Hasil: Dari total 13 pasien (20 tangan), ditemukan bahwa perempuan (76,9%), kelompok umur 46-55 tahun (46,2%), normal BMI (53,8%), pasien yang bekerja di bidang administrasi (38,5%), keterlibatan tangan bilateral (53,8%) dan pasien dengan sindrom terowongan karpal derajat 3 (35%) berkontribusi untuk persentase tertinggi pasien sindrom terowongan karpal dalam penelitian ini.

Background: Hands are extremely important organs that help us to do various movements. Any abnormalities on the function of the hand could negatively affect a person?s activities. Carpal tunnel syndrome is one of the most common neurological defect that affect hands.
Aim: This study was conducted to know the value of functional status scale of carpal tunnel syndrome patients in Department of Rehabilitation Medicine, Cipto Mangunkusumo Hospital.
Methods: This study was conducted with cross-sectional method. The source of data in this study was medical records of carpal tunnel syndrome patients in Department of Medical Rehabilitation, Cipto Mangunkusumo Hospital. The data was nested from January 2014 to January 2015. From 106 carpal tunnel syndrome patients found, 13 patients fulfilled the inclusion criteria of this research.
Results: From a total of 13 patients (20 hands), it was found that female (76.9%), age group of 46-55 years old (46.2%), normal BMI (53.8%), office administrator (38.5%), bilateral hand involvement (53.8%) and patients with carpal tunnel syndrome grade 3 (35%) contribute for the highest percentage of carpal tunnel syndrome patients in this study."
Depok: Universitas Indonesia, 2015
S-Pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Hernawan
"ABSTRAK
Latar Belakang. Perkembangan teknologi dan meningkatnya peran penggunaan
tangan di bidang industri, rumah tangga dan perkantoran akan meningkatkan
angka kejadian STK. Hal ini akan memiliki dampak negatif di bidang medis,
sosial dan ekonomi. Pemeriksaan Ultrasonografi (USG) berguna sebagai
penunjang dalam mendiagnosis STK. Kemajuan dalam kualitas dan portabilitas
USG telah menempatkan USG sebagai alat pilihan dalam penelitian dan
penerapan klinis di bidang neurologi. USG mudah dijumpai di pelayanan
kesehatan, memiliki biaya yang murah, waktu pemeriksaan yang singkat dan tidak
invasif, serta memiliki sensitivitas dan spesifisitas yang cukup baik dalam
mendiagnosis STK
Metode. Desain penelitian berupa studi potong lintang. Subyek penelitian adalah
pasien Poliklinik Neurologi RSCM yang memenuhi kriteria inklusi dan eksklusi.
Subyek diperoleh secara konsekutif. Pada subyek dilakukan wawancara, pengisian
kuesioner, pemeriksan fisik, elektroneurografi dan ultrasonografi di Poliklinik
Neurologi RSCM. Dilakukan analisis data menggunakan perangkat SPSS 17.0
Hasil. Diperoleh 58 subyek tangan yang masuk kriteria inklusi. Sensitivitas dan
spesifisitas kombinasi gambaran klinis dan USG adalah 86,04% dan 73,33%.
Sedangkan akurasi kombinasi gambaran klinis dan USG sebesar 82,75%.
Terdapat kesesuaian antara pemeriksaan kombinasi klinis dan USG dengan
kombinasi klinis dan elektroneurografi dalam mendeteksi STK (kappa = 0,70).
Kesimpulan. Nilai sensitivitas kombinasi gambaran klinis dan USG sama dengan
elektroneurografi. Sedangkan spesifisitas kombinasi gambaran klinis dan USG
lebih rendah daripada elektroneurografi. Kombinasi gambaran klinis dan USG
dapat digunakan sebagai alternatif pemeriksan dalam mendiagnosis STK

ABSTRACT
Background. Technological development and the increased use of hands in the
fields of industrial, household and office space will increase the prevalence of
Carpal Tunnel Syndrome (CTS). This will have a negative impact on medical
science, social and economic. Ultrasonography (USG) is useful to support
diagnosis of CTS. Progress in the quality and portability of ultrasound has placed
ultrasound as a chosen instrument in research and clinical application in the field
of neurology. USG is easily found at the health centers, has a lower cost, a short
examination time and not invasive, as well as having superior specificity and
sensitivity is good enough in diagnosing CTS.
Method. A cross-sectional sectional study was conducted. The research subject
were patients of the Neurology Clinic of RSCM Hospital who meet all of the
inclusion and exclusion criteria.
Result. Fifthy eight hands were included in this study. The sensitivity and
specificity of the combination of clinical features and ultrasonography were
86.04% and 73.33%. While, the accuracy of the combination of clinical features
and ultrasonography was 82.75%. There is a conformity between the combination
of clinical features and ultrasound with a combination of clinical picture and
electroneurography in diagnosing CTS (kappa = 0.70)
Conclusion. The combination of clinical features and ultrasonography has similar
sensitivity with electroneurography. Meanwhile, the specificity of the
combination of clinical features and ultrasonography is inferior to
electroneurography. Thus, the combination of clinical features and
ultrasonography can be used as an alternative to electroneurography in diagnosing
CTS."
Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2012
T-Pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Rehatta Linda
"ABSTRAK
Latar belakang Sindrom Terowongan Karpal merupakan salah satu penyehab timbulnya kelainan tangan yang paling cepat pada pekerja yang menyebabkan penurunan produktivitas den peningkatan biaya pengobatan pekerja. Pekelja call center menggunakan komputer sebagai sarana bekerja diperkirakan menderita Sindrom Terowongan Karpal cukap besar, angka pasti belum didapatkan karena hal ini kurang mendapat perhatian. Metode Penelitian ini menggunekan metode Potong lintang , deta diambil dari pekerja call Canter PTX, pengambilan deta selamat bulan febmari-maret 2009. menggunakan total sampel, didepatkan 153 pekerja, 9 tidek bersedia menjadi responden dan 27 dieksekusi sehingga didapatkan jumlah responden 117 pekerja. Hasn dan kesimpulan penelltian Diperoleh bahwa prevalensi STK call center sebesar 5,9%, umur 21-30 tahun sebesar 96.6%, jenis kelamin perempuan sebesar 62,4%, pendidikan Sl sebesar 65o/o, IMT normal sebesar 52,9''/o, masa kerja >2 tahun sehasar 60,7%, tidak pernah mengikuti pelatihan K3 sebesar 96,6 o/o, tidak menggunakan APD sebesar 98,3, tidak melakukan stretching sebesar 88,9%, ditemukan hubungan yang bermakna antara STK dengan pelatihan K3 {jF0,033) dengan OR 0,002 (CI 95%= 0,0- 0,6 ).

Abstract
Background Carpal Tunnel Syndrome is one of the fastest causes of hand dysfunction among workers which is causing decrease in productivities and increase in worker's costs therapy. call centers workers are using computers as an occupational instruments are estimated to suffer carpal Tunnel Syndrome in big number, the exact number is not yet known because the lack of attention. Methods The study used the cross-sectional method, from cal! center PT.X , data was taken from PT X call center workers during February -march 2009. used total sample methode, found 153 workers, 9 workers refused from being respondence, and 27 workers were exculuded, 117 workers were found as the total respondence. Results and conclusion
The study show that CTS call center prevalence was 5,9"A. , The Age group of 21-30 years was 96,6%, female were 62,4%, 65% bed bachelor degree, 52,9% had none BMI, 60,7% had worked over 2 years, 96,6% had never followed occupational health and safety training, 98,3% found never used PPE, 88,9"-4 bad never done streching activities, significant association was found between CTS with occupational health and safety training (p=Q,033) dengan OR 0,00 2 (CI 95o/o= 0,0- 0,6 )."
2009
T32832
UI - Tesis Open  Universitas Indonesia Library
cover
Irawadi Darmaputra
"ABSTRAK
STK merupakan salah satu penyakit yang dilaporkan oleh badan statistik perburuhan di negara maju sebagai penyakit yang sering dijumpai di kalangan pekerja industri. Pada pekerja pemotong ikan di Muara Baru mempunyai resiko tinggi untuk terjadinya STK karena gerakan memotong ikan yang memerlukan tenaga dan dilakukan secara berulang dan terus menerus.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara gerakan berulang dan faktor-faktor lain (usia, posisi dan masa kerja) dengan timbulnya STK pada tenaga kerja informal pemotongan ikan di Tempat Pelelangan ikan Muara Baru.
Penelitian dilakukan bulan Juli- Agustus 2016 di Tempat pelelangan ikan Muara Baru di Jakarta dengan jumlah responden 76 orang. Pengumpulan data dilakukan menggunakan kuesioner, pemeriksaan fisik neurologis dengan test phalen dan tinel, pengamatan gerakan berulang dan posisi menggunakan brief survey.
Berdasarkan hasil analisis penelitian dari 76 pekerja sebanyak 53 (69.7%) mengalami STK dan terdapat hubungan yang bermakna antara usia, gerakan repetitif dan posisi saat memotong. Pekerja dengan usia lebih dari 30 tahun berisiko 6.44 kali lebih besar untuk mengalami STK. Untuk gerakan repetitif, pekerja yang termasuk berisiko akan mengalami 8.89 kali lebih besar daripada pekerja yang tidak berisiko melakukan gerakan repetitive. Sedangkan untuk posisi, pekerja yang bekerja dengan posisi berisiko saat memotong akan meningkatkan resiko STK 22.97 kali . Untuk masa kerja berdasarkan hasil analisis tidak ada hubungan bermakna antara masa kerja dengan kejadian STK.

ABSTRACT
The Carpal Tunnel Syndrome is stated by labor institution reports in developed countries as a common health issue found among industrial worker. In Muara Baru, the fish cutters are part of the industrial worker highly at risk to the Carpal Tunnel Syndrome as a result of daily exposure to repetitive movements of cutting fish.
This research is conducted to gain facts about The Carpal Tunnel Syndrome associations to repetitive movements and other relating factors (age, work position, and working period) and how it affects the fish cutter at Muara Baru Fish Auction.
The research was conducted on Juli to August 2016 at the Muara Baru Fish Auction Jakarta with 76 subjects involved. The data was collected through questionnaire, a neurological physical tests that comprise of the Phalen and Tinel tests, and also observation to repetitive movements and position based on a brief survey.
Based on analysis, it was discovered that of all 76 subjects, 53 subjects (69.7%) have the Carpal Tunnel Syndrome and relate to factors such as age, repetitive movements and position, while age above 30s are 6.44 times higher at risk. On the repetitive movement variable, high risk subjects have 8.89 times higher chance than those with lower risk due to the repetitive movements. Within the position variable, subjects with higher risk position are 22.97 times more likely to have the Carpal Tunnel Syndrome compared to the lower risk position. As for the period of times, there is no significant indication that relates the working period to the carpal Tunnel Syndrome."
2017
T-Pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
<<   1 2 3 4 5 6 7 8 9 10   >>