Ditemukan 110 dokumen yang sesuai dengan query
Dina Indarti
"Metode scan statistic yang dikembangkan oleh Kulldorf merupakan suatu metode yang dapat digunakan untuk mendeteksi cluster dengan menggunakan scanning window dalam satu atau dua dimensi, yang membutuhkan asumsi underlying distribution dari daerah yang akan diteliti, misalnya Bernoulli, Poisson, atau Normal. Dalam tugas akhir ini akan membahas suatu metode untuk mendeteksi cluster jika underlying distribution dari daerah yang akan diteliti tidak diketahui. Metode ini disebut metode semi-parametrik. Metode semi-parametrik menggunakan model rasio densitas semi-parametrik yang dinyatakan sebagai fungsi dari tilt function. Untuk menentukan kandidat cluster, dilakukan pembentukkan scanning window yang berbentuk lingkaran. Scanning window memisahkan daerah yang diteliti menjadi dua bagian, yaitu daerah di dalam dan di luar scanning window. Model rasio densitas digunakan untuk menguji kesamaan distribusi dua populasi, yaitu populasi di dalam dan di luar scanning window. Dalam mendeteksi cluster, setiap scanning window dihitung rasio likelihood-nya setelah pemilihan tilt function. Setiap scanning window berkaitan dengan suatu statistik uji (rasio likelihood). Hal ini menyebabkan multiple testing problem. Untuk mengatasi hal ini digunakan Bonferroni correction."
Depok: Universitas Indonesia, 2008
S27705
UI - Skripsi Open Universitas Indonesia Library
Putu Jaya Adnyana Widhita
"Salah satu bahan tambang yang penting dan banyak dipakai adalah bauksit. Daerah Mempawah, Kalimantan merupakan salah satu daerah penambangan bauksit yang ada di Indonesia. Dalam kasus pengeksplorasian bahan tambang sering ditemukan permasalahan seberapa banyak cadangan bahan tambang yang tersedia di suatu lokasi. Dalam penelitian ini dilakukan penaksiran kandungan cadangan bauksit di Mempawah dengan menggunakan metode penaksiran ordinary kriging dengan semivariogram anisotropik. Metode penaksiran ordinary kriging merupakan metode yang memberikan penaksir yang linier tak bias terbaik (BLUE = best linear unbiased estimator). Dari hasil penelitian disimpulkan bahwa model semivariogram yang cocok digunakan adalah model eksponensial. Penaksiran dilakukan pada 24 titik lokasi yang tidak tersampel"
Depok: Universitas Indonesia, 2008
S27699
UI - Skripsi Open Universitas Indonesia Library
Erma Harviani
"Dalam penerapan analisis regresi seringkali terdapat efek dependensi spasial (lokasi) yaitu nilai observasi variabel dependen pada suatu lokasi bergantung pada nilai observasi di lokasi lain. Karateristik ini dinamakan spasial lag. Bentuk dependensi lain adalah spasial error yaitu error pada suatu lokasi dipengaruhi oleh error pada lokasi sekitarnya. Model regresi yang melibatkan efek dependensi spasial disebut model spasial dependen. Dalam kenyataannya tidak tertutup kemungkinan spasial dependen pada data cross section memiliki kedua kararateristik dependensi spasial. Tugas akhir ini membahas tentang prosedur mengestimasi parameter model dengan kedua jenis spasial dependen, yaitu spasial lag sekaligus spasial error dengan metode Generalized Spatial Two Stage Least Squares (GS2SLS). Metode ini menggunakan Two Stage Least Squares, Generalized Moment, dan transformasi Cochrane-Orcutt. Taksiran yang dihasilkan bersifat konsisten. Kata Kunci: Spasial Lag, Spasial Error, Two Stage Least Squares, Generalized Moment, Transformasi Cochrane-Orcutt."
Depok: Universitas Indonesia, 2008
S27774
UI - Skripsi Open Universitas Indonesia Library
Rifza Putra Kurniawan
"Teknik control chart telah digunakan secara luas dalam bidang industri untuk memantau proses produksi dalam rangka peningkatan kualitas. Metode yang masih digunakan untuk mendeteksi adanya sebab terusut adalah metode Shewart. Control chart yang biasa digunakan adalah bagan kendali X untuk memantau pusat proses dan bagan kendali S atau R untuk memantau variabilitas proses. Chart gabungan dirancang agar dapat memantau mean dan standar deviasi proses secara bersamaan. Dalam skripsi ini metode yang digunakan untuk merancang chart gabungan adalah metode Max Chart. Metode ini menggunakan fungsi maksimum untuk dua statistik.
Control chart techniques have been widely used in industries to monitor a process in quality improvement. The method which has been used to detect assignable cause is Shewart?s method. Control chart that usually used is X chart to monitor process mean and S or R chart to monitor process variability. Combined chart constructed in order to monitor mean and standard deviation simultaneously. In this skripsi, the method that used to construct combined chart is Max Chart. This method applies maximum function of two statistics."
Depok: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 2010
S634
UI - Skripsi Open Universitas Indonesia Library
Dian Rimarni
Depok: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 2002
S27371
UI - Skripsi Membership Universitas Indonesia Library
Ismiyuni
"Untuk dapat bersaing dalam dunia perdagangan, perusahaan harus menemukan cara untuk meminimalkan biaya produksi tanpa harus mengurangi kualitas produk atau sesuai dengan target yang diinginkan. Salah satu cara mewujudkannya adalah dengan melakukan optimisasi menggunakan metode Taguchi. Metode ini menggunakan rancangan percobaan orthogonal array dan signal-to-noise (S/N) ratio. Berdasarkan banyaknya nilai target, metode Taguchi diklasifikasikan menjadi statik dan dinamik. Statik mempunyai satu nilai target yang tetap sedangkan dinamik mempunyai lebih dari satu nilai target sesuai dengan input yang diberikan.
Skripsi ini membahas metode Taguchi untuk kasus dinamik. Pada kasus dinamik respon dipengaruhi oleh faktor sinyal (input), faktor kontrol dan faktor noise. Untuk penyelesaian kasus dinamik diperlukan 2-tahap optimisasi (twostep optimization) yaitu tahap reduksi variansi dan tahap penyesuaian slope respon ke slope target sehingga akhirnya diperoleh kombinasi level dari faktor kontrol yang mengoptimumkan respon. Contoh penerapan dari metode ini berupa sirkit elektronik pengukur resistansi. "
Depok: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 2006
S27627
UI - Skripsi Membership Universitas Indonesia Library
Nandani Murni
"Proses pengendalian mutu statistik berperan penting dalam pemantauan proses produksi. Pemantauan proses yang melibatkan beberapa peubah secara bersama-sama disebut dengan pengendalian mutu statistik multivariat. Pemantauan proses dapat dilakukan dengan menggunakan bagan kendali multivariate. Tujuan dari bagan kendali multivariat adalah untuk mengetahui apakah proses yang dilakukan terkendali atau tidak dan salah satu bagan yang sering digunakan dalam pengendalian mutu statistik multivariat adalah bagan kendali Hotelling T 2 . Pada skripsi ini akan membahas bagan kendali Hotelling T 2 yang digunakan untuk memantau proses pada fase I dan fase II. Namun bagan kendali Hotelling T 2 tidak dapat mengidentifikasi penyebab masalah jika pada bagan terdapat outlier. Oleh karena itu digunakan dekomposisi dari T 2 ( dekomposisi MYT ) untuk mengidentifikasi peubah mana yang secara signifikan menyebabkan proses tidak terkendali. "
Depok: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 2007
S27686
UI - Skripsi Membership Universitas Indonesia Library
Nyimas Rika Rezkyka
"Analisis tingkat kepuasan pelanggan merupakan cara untuk mengetahui keinginan dan kebutuhan pelanggan serta faktor-faktor yang mempengaruhi tingkat kepuasan pelanggan. Dalam tugas akhir ini diselidiki faktor-faktor yang mempengaruhi tingkat kepuasan pelanggan restoran cepat saji X. Penelitian dilakukan pada pengunjung cabang-cabang restoran cepat saji X yang terletak di pulau Jawa pada Agustus 2005 hingga September 2006. Untuk memperoleh variabel tingkat kepuasan, dilakukan analisis cluster berdasarkan variabel-variabel friendly, responsiveness, assurance, empathy, tangible quality, dan tangible cleanliness. Kemudian analisis regresi logistik ordinal dilakukan untuk mengetahui faktor-faktor manakah antara waktu kunjungan pelanggan, hari kunjungan pelanggan, lokasi cabang restoran yang dikunjungi pelanggan, dan jenis kelamin petugas counter yang mempengaruhi tingkat kepuasan pelanggan. Diperoleh faktor-faktor yang mempengaruhi tingkat kepuasan pelanggan restoran cepat saji X ialah jenis kelamin petugas counter dan wilayah cabang restoran yang dikunjungi oleh pelanggan. "
Depok: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 2007
S27672
UI - Skripsi Membership Universitas Indonesia Library
Novi Andra
"Analisis regresi merupakan suatu metode yang digunakan untuk menganalisis hubungan antar variabel yang diekspresikan dalam bentuk persamaan antara variabel dependen dengan variabel bebas. Dalam analisis regresi terdapat beberapa asumsi yang harus dipenuhi. Spasial dependen pada suatu kumpulan data sampel berarti observasi pada suatu lokasi berkorelasi dengan observasi pada lokasi lain. Sehingga asumsi error antar observasi yang saling bebas tidak terpenuhi. Oleh karena itu, dibutuhkan suatu model yang memperhitungkan adanya korelasi spasial yaitu model spasial dependen. Model spasial dependen terbagi dua yaitu spasial lag dan spasial error. Model spasial lag merupakan model regresi linier dimana pada variabel dependennya terdapat korelasi spasial sedangkan model spasial error merupakan model regresi linier dimana pada errornya terdapat korelasi spasial. Penaksiran parameter menggunakan metode maksimum likelihood. "
Depok: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 2007
S27679
UI - Skripsi Membership Universitas Indonesia Library
Setia Gunawan Wijaya
"Scan statistic merupakan suatu analisis untuk mendeteksi daerah yang merupakan kejadian luar biasa atau KLB (outbreak). Salah satu metode yang mendasari analisis scan statistic adalah metode Bayesian Scan Statistic. Metode ini menerapkan prinsip teorema bayesian, yaitu memanfaatkan informasi prior untuk menghasilkan informasi posterior yang dapat memperbaiki informasi prior. Metode Bayesian Scan Statistic memilih keadaan atau kondisi yang memiliki posterior probability yang terbesar sebagai daerah KLB-nya. Fungsi marginal likelihood dan prior probability merupakan dua komponen penting yang digunakan dalam metode ini untuk menghitung posterior probability untuk tiap-tiap daerah. Fungsi marginal likelihood didapat dari data historis dan modelnya merupakan gabungan antara distribusi poisson dan distribusi gamma. Sedangan untuk prior probability juga didapat dari data historis atau berdasarkan pada pengalaman seseorang. Metode bayesian scan statistic ini dapat digunakan jika terdapat data masa lalu. Kata kunci : bayesian scan statistic, bayesian cluster detection, prior probability, posterior probability. x + 54 hlm. ; gamb. ; lamp. ; tab. Bibliografi : 9 (1986-2006)"
Depok: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 2007
S27733
UI - Skripsi Membership Universitas Indonesia Library