Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 9 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Andari Elsa Dwi Putri
"Pendahuluan: Low back pain adalah penyakit musculoskeletal yang disebabkan oleh gangguan akibat kerja. Kejadian nyeri punggung bawah di Dunia mencapai 15-45% dengan berbagai variasi diantaranya ialah 33% penduduk di beberapa Negara berkembang mengalami nyeri persisten. Persentase penderita lowback pain di Indonesia sebanyak 18 %, yang terjadi akibat berbagai faktor seperti kegemukan, gangguan musculoskeletal, usia >35 tahun, genetik, perokok aktif, dan gangguan akibat beban kerja. Teknik slow stroke back massage memberikan efek relaksasi pada vaskularisasi, saraf, dan muscular sehingga dapat menjadi intervensi mengurangi nyeri Teknik ini diberikan 12-15 kali pijatan selama 3-5 menit , penelitian ini juga memberikan kombinasi William flexion exercise merupakan latihan bagi kasus nyeri akibat low back pain Teknik yang dilakukan bisa untuk mengatasi nyeri, menstabilakan lower stability hamstring trunk untuk mengaktifkan abdominal muscle, gluteus maksimus, menjadikan fleksibility hip muscle dan lowerback. Latihan ini diberikan sebanyak 3-4 kali selama satu minggu untuk menurunkan intensitas nyeri low back pain.
Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kombinasi slow stroke back massage dan William flexion exercise terhadap nyeri low back pain pada perawat kamar operasi rumah sakit An-Nisa Tangerang.
Metode: Penelitian ini menggunakan desain quasi eksperimental pretest dan posttest dengan control group. Sampel dalam penelitian ini ialah 40 orang 20 orang kelompok intervensi dan 20 orang kelompok kontrol.
Hasil: Pada penelitian ini menunjukkan hasil uji statistic wilxocon Asym.sig. sebesar 0,000 (nilai p), maka dapat ambil keputusan bahwa jika nilai p<0,05 dapat dikatakan bahwa ada perbedaan yang bermakna sebelum dan sesudah intervensi.
Kesimpulan:kompinasi slow stroke back massage dan William flexion exercise memiliki pengaruh terhadap penurunan intensitas nyeri low back pain pada perawat kamar operasi.

Introduction: Low back pain is a musculoskeletal disease caused by work-related disorders. The incidence of low back pain in the world reaches 15-45% with various variations including 33% of the population in several developing countries experiencing continuous pain. The percentage of low back pain sufferers in Indonesia is 18%, which occurs due to various factors such as obesity, musculoskeletal disorders, age > 35 years, genetics, active smokers, and workload-related disorders. The slow stroke back massage technique has a relaxing effect on vascularization, nerves and muscles so that it can reduce pain intervention. This technique is given 12-15 massages for 3-5 times. low back pain, the technique can be used to treat pain, stabilize the lower hamstring trunk stability to activate the abdominal muscles, gluteus maximus, make the hip and lower back muscles flexible. This exercise is given 3-4 times a week to reduce the intensity of low back pain.
Purpose: This study aims to determine the effect of a combination of slow stroke back massage and William flexion exercise on low back pain in operating room nurses at An-Nisa Hospital, Tangerang.
Methods: This study used a quasi- experimental design with pretest and posttest with a control group. The sample in this study were 40 people, 20 people in the intervention group and 20 people in the control group.
Results: In this study, the results of the Wilxocon Asym.sig statistical test were shown. of 0.000 (p value), then it can be concluded that if the p value <0.05 it can be said that there is a significant difference before and after the intervention.
Conclusion: the combination of slow stroke back massage and William flexion exercise has an effect on reducing the intensity of low back pain in operating room nurses.Keywords: Slow Stroke Back Massage, William Flexion Exercise, Low Back Pain, Nurse, Operating Room.
"
Depok: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2023
T-pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Almira Yuni Sunaryanti
"Nyeri merupakan masalah yang sering dialami pasien setelah menjalani operasi bedah ortopedi. Intervensi yang dapat digunakan untuk menurunkan nyeri dan meningkatkan kenyamanan setelah menjalani operasi bedah ortopedi yaitu pemberian terapi komplementer dan alternatif. Tujuan penelitian ini yaitu mengidentifikasi pengaruh kompres dingin (cold pack) terhadap nyeri dan kenyamanan pada pasien post operasi fraktur ekstremitas bawah. Desain penelitian quasi eksperimen pretest posttest with control group. Metode pemilihan sampel menggunakan consecutive sampling dengan jumlah 32 responden, dibagi menjadi kelompok intervensi dan kontrol. Kelompok intervensi diberikan kompres dingin menggunakan media cold pack, sedangkan kelompok kontrol mendapatkan intervensi standar rumah sakit. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan dari kompres dingin (cold pack) terhadap skor nyeri dan kenyamanan setelah diberikan intervensi antara kelompok kontrol dan kelompok intervensi (p < 0,05; α 0.05). Kompres dingin memberikan pengaruh terhadap nyeri dan kenyamanan, sehingga dapat direkomendasikan sebagai terapi untuk menurunkan tingkat nyeri dan meningkatkan kenyamanan pada pasien post operasi fraktur ekstremitas bawah.

Pain is a common problem experienced by patients after undergoing orthopedic surgery. Several interventions to reduce pain and increase comfort after undergoing orthopedic surgery include the provision of complementary and alternative therapies. This research sought to investigate the effect of applying cold pack on pain and comfort of post-operative lower extremity fracture patients. This research employed a quasi-experimental design, using pretest posttest with control group. The samples were selected through consecutive sampling technique, with a total of 32 respondents assigned into intervention and control groups. The respondents in the intervention group were given cold compresses using cold pack, while the control group respondents received standard hospital intervention. The research results revealed that there is a significant effect of cold pack on pain and comfort scores after the intervention was given between the control group and the intervention group (p < 0.05; 0.05). Cold compress affects pain and comfort of experienced by patients, so it can be recommended as a therapy to reduce pain levels and increase comfort in post-operative lower extremity fracture patients."
Depok: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2022
T-pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Pandan Enggarwati
"Analisis praktik residensi spesialis Keperawatan Medikal Bedah dengan kekhususan pada sitem nefrologi bertujuan mengaplikasikan peran perawat sebagai pemberi asuhan, pengelola, pendidik, dan peneliti. Peran pemberi asuhan dan pendidik diaplikasikan saat perawatan pasien kelolaan utama dengan kasus Chronic Kidney Disease dan 30 pasien dengan masalah nefrologi melalui pendekatan teori Virginia Henderson. Peran perawat sebagai pengelola dan peneliti (case manager) dibuktikan saat penyusunan evidence based nursing (EBN) mengenai penerapan hand and foot massage dalam mengurangi fatigue pasien hemodialisis dan proyek inovasi mengenai “Buku Harian Pasien HD” dalam mengontrol Interdyalitic Weight Gain (IDWG). Seluruh rangkaian praktik tersebut merupakan perwujudan asuhan keperawatan holistik untuk mencapai kualitas pelayanan prima.

The analysis of the practice of medical-surgical nursing specialist residency with specialization in the nephrology system aims to apply the role of nurses as caregivers, managers, educators, and researchers. The role of caregivers and educators was applied when treating primary patients with Chronic Kidney Disease cases and 30 patients with nephrological problems through Virginia Henderson's theoretical approach. The role of nurses as managers and researchers (case managers) was proven during the preparation of evidence based nursing (EBN) regarding the application of hand and foot massage in reducing fatigue in hemodialysis patients and in the innovation project "HD Patient Diary" in effort to control Interdyalitic Weight Gain (IDWG). This whole series of practices is the embodiment of holistic nursing care to achieve excellent service quality."
Depok: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2022
SP-pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Ervin Septian Dewi
"Pendahuluan: Fraktur adalah terputusnya kontinuitas struktur tulang baik secara komplit maupun tidak yang dapat memengaruhi mobilitas dan persepsi sensorik. Penatalaksanaan secara operatif akan menimbulkan nyeri pascaoperasi. Menggabungkan strategi mind-body therapies, seperti meditasi mindfulness, relaksasi, dan musik dengan sifat imersif Virtual Reality (VR) membuka kemungkinan baru untuk analgesia multimodal dan memiliki potensi untuk secara bersamaan meminimalkan nyeri pascaoperasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian intervensi COMFORT yang merupakan kombinasi terapi musik, meditasi mindfulness, relaksasi Benson, dan distraksi visual berbasis Virtual Reality (VR) terhadap nyeri dan kenyamanan pasien fraktur pascaoperasi. Metode: desain penelitian adalah quasi eksperimen pretest-posttest dengan kelompok kontrol. Sampel penelitian adalah pasien pascaoperasi fraktur dengan total 74 responden. Nyeri diukur menggunakan Visual Analog Scale (VAS), kenyamanan dengan modifikasi General Comfort Questionnaire (GCQ) Kolcaba oleh Nuriya (2014), dan media Virtual Reality (VR) yang mengkombinasikan visual pemandangan alam, relaksasi Benson dan meditasi mindfulness (napas dan body scan). Hasil: Rerata skor nyeri pada kelompok intervensi menurun dari 6.69 menjadi 4.15. Median skor kenyamanan pada kelompok intervensi meningkat dari 53 menjadi 57. Hasil analisis bivariat menunjukkan ada pengaruh yang signifikan intervensi COMFORT VR terhadap nyeri dan kenyamanan (p=<0.001). Kesimpulan: COMFORT VR memberikan pengaruh yang signifikan terhadap penurunan nyeri dan peningkatan kenyamanan pada pasien fraktur pascaoperasi.

Introduction: A fracture is a complete or incomplete break in the continuity of the bone structure which can affect mobility and sensory perception. Operative management will cause postoperative pain. Combining mind-body therapy strategies, such as mindfulness meditation, relaxation, and music with the immersive nature of Virtual Reality (VR) opens up new possibilities for multimodal analgesia and has the potential to simultaneously minimize postoperative pain. This study aims to determine the effect of providing the COMFORT intervention, which is a combination of music therapy, mindfulness meditation, Benson relaxation, and Virtual Reality (VR)-based visual distraction, on the pain and comfort of post-operative fracture patients. Method: The research design is a quasi-experimental pretest-posttest with a control group. The research sample was post-operative fracture patients with a total of 74 respondents. Pain was measured using the Visual Analog Scale (VAS), comfort with Kolcaba's modification of the General Comfort Questionnaire (GCQ) by Nuriya (2014), and Virtual Reality (VR) media which combines visual natural views, Benson relaxation and mindfulness meditation (breathing and body scan). Results: The mean pain score in the intervention group decreased from 6.69 to 4.15. The median comfort score in the intervention group increased from 53 to 57. The results of bivariate analysis showed that there was a significant effect of the COMFORT VR intervention on pain and comfort (p=<0.001). Conclusion: COMFORT VR has a significant effect on reducing pain and increasing comfort in postoperative fracture patients."
Depok: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2024
T-pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Muhammad Fikri Indra
"Pendahuluan: Overweight dan obesitas adalah masalah kesehatan umum yang mempengaruhi mobilitas pasien pasca operasi. Memahami faktor-faktor yang memengaruhi mobilisasi pasca operasi pada populasi ini penting untuk meningkatkan hasil pemulihan.
Metode: Penelitian kuantitatif non-eksperimental ini menggunakan survei potong lintang untuk menilai variabel yang berkaitan dengan mobilisasi pasca operasi pada pasien overweight/obesitas. Pengumpulan data melibatkan instrumen observasional dan analisis statistik.
Hasil: Mayoritas responden adalah laki-laki (53.3%), berpendidikan SMA (41.3%), bekerja (56.0%), dan menikah (75.3%). Mayoritas memiliki overweight (76%), menjalani operasi pencernaan (27.3%), menerima anestesi umum (71.3%), memiliki riwayat operasi sebelumnya (61.3%), tanpa komorbiditas (66%), dan tanpa komplikasi pasca operasi (82.0%). Ditemukan hubungan signifikan antara jenis operasi, komplikasi, dan hari pasca operasi (POD) dengan tingkat mobilisasi.
Diskusi dan Kesimpulan: POD yang lebih lama berdampak negatif pada mobilisasi, sementara jenis operasi berdampak positif.
Rekomendasi: meliputi perawatan keperawatan yang disesuaikan, program manajemen berat badan, manajemen anestesi yang hati-hati, dan protokol mobilisasi dini yang terstruktur.

Introduction: Overweight and obesity are prevalent health issues affecting post-surgical patient mobility. Understanding factors influencing post-surgical mobilization in this population is crucial for improving recovery outcomes.
Method: This quantitative non-experimental study utilized a cross-sectional survey to assess variables related to post-surgical mobilization in overweight/obese patients. Data collection involved observational instruments and statistical analyses.
Results: Majority of respondents were male (53.3%), educated to high school level (41.3%), employed (56.0%), and married (75.3%). Most had overweight (76%), underwent digestive surgery (27.3%), received general anesthesia (71.3%), had previous surgeries (61.3%), no comorbidities (66%), and no post-operative complications (82.0%). Significant associations were found between surgery type, complications, and days post-operative (POD) with mobilization levels.
Discussion and Conclusion: Higher POD negatively impacts mobilization, while surgery type positively influences it.
Recommendations: include tailored nursing care, weight management programs, careful anesthesia management, and structured early mobilization protocols
"
Depok: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2024
T-pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Syafri Enta
"Risiko ergonomi terkait postur kerja selama beraktivitas merupakan kesalahan ergonomi yang sering ditemui pada perawat di rumah sakit. Sebagian besar pekerjaan perawat dilakukan dalam posisi berdiri atau membungkuk, dan jarang dilakukan dalam posisi duduk. Kegiatan tersebut jika dilakukan dalam postur kerja yang tidak tepat dapat menyebabkan gangguan muskuloskeletal. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan risiko ergonomi postur kerja dengan gangguan muskuloskeletal. Desain penelitiannya observasional analitik dengan pendekatan cross sectional menggunakan Formulir observasi Rapid Entire Body Assessment (REBA) untuk menilai tingkat risiko ergonomi postur kerja dan Kuesioner Nordic Body Map (NBM) untuk mengevaluasi keluhan gangguan muskuloskeletal pada perawat yang melibatkan 76 perawat. Analisa data menggunakan analisis deskriptif, uji Chi Square dan regresi logistik. Hasil penelitian menunjukkan mayoritas perawat berjenis kelamin perempuan (67,1%), tingkat pendidikan DIII keperawatan (46,1%), dengan indeks masa tubuh normal (46,1%), dan sebesar (55,3%) bekerja di rawat inap. Usia termuda perawat 23 tahun dan usia tertua 58 tahun, serta masa kerja perawat paling singkat 1 tahun dan paling lama 36 tahun. Terdapat hubungan yang signifikan antara postur kerja perawat dengan gangguan muskuloskeletal (p=0,000) dan unit kerja dengan gangguan muskuloskeletal (p=0,001). Perlunya perawat memahami postur kerja yang berisiko terhadap gangguan muskuloskeletal dan dapat menerapkan postur kerja yang baik selama memberikan asuhan keperawatan untuk mencegah gangguan muskuloskeletal.

The ergonomic risk of working posture during activities is an ergonomic error that is often encountered by nurses in hospitals. Most nursing work is done in a standing or bent position, and rarely in a sitting position. If these activities are carried out in an inappropriate working posture, they can cause musculoskeletal disorders. This study aims to determine the relationship between ergonomic risk of work posture and musculoskeletal disorders. The research design was analytical observational with a cross sectional approach using the Rapid Entire Body Assessment (REBA) observation form to assess the level of ergonomic risk of work postures and the Nordic Body Map (NBM) Questionnaire to evaluate complaints of musculoskeletal disorders in nurses involving 76 nurses. Data analysis used descriptive analysis, Chi Square test and logistic regression. The results showed that the majority of nurses were female (67.1%), had a DIII nursing education level (46.1%), had a normal body mass index (46.1%), and (55.3%) worked in inpatient settings. . The youngest nurse is 23 years old and the oldest is 58 years old, and the nurse's working period is at least 1 year and the longest is 36 years. There is a significant relationship between nurses' work posture and musculoskeletal disorders (p=0.000) and work units and musculoskeletal disorders (p=0.001). It is necessary for nurses to understand work postures that are at risk of experiencing musculoskeletal disorders and apply good work postures to prevent musculoskeletal disorders."
Depok: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2024
T-pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Afiif Ahmidati
"Guided imagery sebagai intervensi komplementer untuk mengurangi nyeri diharapkan dapat meningkatkan kenyamanan dan mengurangi kinesiofobia. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi efektivitas guided imagery terhadap nyeri, kenyamanan, dan kinesiofobia pada pasien fraktur ekstremitas bawah pasca pembedahan. Desain penelitian yang digunakan adalah quasi eksperimen dengan pre-test dan post-test. Sampel dipilih dengan metode consecutive sampling berjumlah 60 responden, terdiri dari 30 untuk kelompok kontrol dan 30 untuk kelompok intervensi. Kriteria inklusi penelitian ini adalah mengalami fraktur ekstremitas bawah dan telah menjalani pembedahan pada hari pertama, mendapatkan ketorolak, berusia lebih dari 18 tahun, mampu berkomunikasi dengan bahasa Indonesia, tanda vital dalam rentang stabil, sadar penuh, dan bersedia mengikuti penelitian. Kriteria eksklusi penelitian ini adalah ada gangguan pendengaran, multiple fracture, dirawat di ICU, mengalami diabetes mellitus dan neuropati perifer. Kelompok kontrol diberi analgetik, sedangkan kelompok intervensi diberi analgetik dan guided imagery selama 3 hari dengan durasi selama 20 menit. Pengukuran hasil dilakukan sebelum intervensi dan 3 hari setelah intervensi menggunakan Visual Analog Scale (VAS), Shortened General Comfort Questionnaire (SGCQ), dan TAMPA Scale for Kinesiophobia (TSK). Penelitian ini diikuti oleh responden laki-laki (61,7%), berpendidikan SMA (45,0%), memiliki riwayat nyeri pembedahan sebelumnya (68,3 %), dan mengalami fraktur femur (46,7 %). Hasil penelitian ini menunjukkan adanya perbedaan yang bermakna selisih rerata skala nyeri, skor kenyamanan, dan skor kinesiofobia sebelum dan setelah intervensi antara kelompok intervensi dengan kelompok kontrol (p < 0,05; α 0,05). Selisih rerata skala nyeri, skor kenyamanan, dan kinesiofobia sebelum dan setelah intervensi pada kelompok intervensi lebih besar dibandingkan dengan kelompok kontrol. Disimpulkan, guided imagery dapat menurunkan skala nyeri dan skor kinesiofobia, serta meningkatkan skor kenyamanan, sehingga perawat dapat mengimplementasikan guided imagery pada pasien fraktur ekstremitas bawah pasca pembedahan.

Guided imagery as a complementary intervention can reduce post-operative pain, increase comfort, and reduce kinesiophobia. The purpose of this study is to identify the effectiveness of guided imagery on pain, comfort, and kinesiophobia in post-operative lower extremity fracture patients. The research design used was quasi-experiment with pre-test and post-test. Samples were selected by consecutive sampling method totaling 60 respondents, consisting of 30 for control groups and 30 for intervention groups. The inclusion criteria were having a lower extremity fracture and had undergone surgery on the first day, received ketorolac, were more than 18 years old, able to communicate in Indonesian, vital signs in the stable range, fully conscious, and willing to participate in the study. The exclusion criteria for this study were hearing loss, multiple fractures, being treated in the ICU, had diabetes mellitus and peripheral neuropathy. The control group was given analgesics, while the intervention group was given analgesics and guided imagery for 3 days with a duration of 20 minutes. Outcome measurements were taken before the intervention and 3 days after the intervention using Visual Analog Scale (VAS), Shortened General Comfort Questionnaire (SGCQ), and TAMPA Scale for Kinesiophobia (TSK). This study was attended by male respondents (61.7%), high school education (45.0%), had a history of previous post-operative pain (68.3%), and had femur fracture (46.7%). The results of this study showed a significant difference in the mean difference in pain scale, comfort score, and kinesiophobia score before and after the intervention between the control group and the intervention group (p < 0.05; α 0.05). The mean difference in pain scale, comfort score, and kinesiophobia before and after treatment in the intervention group was greater than that in the control group. It was concluded that guided imagery can reduce pain scales and kinesiophobia scores, and increase comfort scores, so nurses can implement guided imagery in post-operative lower extremity fracture patients."
Depok: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2024
T-pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Wella Meitri
"Praktik Residensi Keperawatan Medikal Bedah peminatan muskuloskeletal ini bertujuan untuk menerapkan peran perawat sebagai pemberi asuhan, edukator, peneliti, dan innovator. Peran sebagai pemberi asuhan dilakukan dengan mengaplikasikan Model Teori Adaptasi Roy pada pasien spondilitis TB dan 30 kasus gangguan muskuloskeletal. Peran perawat sebagai  edukator juga dijalankan saat memberikan  sosialisasi terkait EBN dan proyek inovasi. Saat mengimplementasikan EBN berupa edukasi pre operatif, merupakan tahapan pelaksanaan perawat sebagai peneliti. Peran perawat sebagai innovator diwujudkan dalam proyek inovasi media edukasi cetak positioning technique dan bantal penopang pasien SCI saat mobilisasi. Rangkaian penerapan peran perawat tersebut merupakan upaya pembelajaran dalam  mewujudkan asuhan keperawatan yang holistik untuk meningkatkan kualitas pelayanan keperawatan.

The residency practice in medical-surgical nursing with a specialization in musculoskeletal aims to apply the role of nurses as caregivers, educators, researchers, and innovators. The role as caregivers involves applying Roy's Adaptation Theory to patients with TB spondylitis and 30 cases of musculoskeletal disorders. Nurses also act as educators by providing orientation on Evidence-Based Nursing (EBN) and an innovation project. Implementing EBN through preoperative education constitutes the nurse's role as a researcher. The role as an innovator is exemplified by a project involving printed educational media on positioning techniques and supportive pillows for SCI patients during mobilization. This series of nursing role applications represents efforts in learning to achieve holistic nursing care and enhance nursing service quality."
Depok: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2024
SP-pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Boangmanalu, Enny Selawaty
"Pendahuluan : Karya tulis ilmiah akhir spesialis (KIAS) merupakan serangkaian kegiatan yang telah dilakukan selama proses praktik residensi, yang akan dirangkum dan dianalisis dalam laporan akhir praktik keperawatan ners spesialis keperawatan medikal bedah peminatan muskuloskletal dengan mengelola kasus kelolaan utama pada pasien prosthetic joint infection (PJI) post TKR dengan pendekatan model teori adaptasi Sister Callista Roy dimana teori ini akan membagi menjadi empat komponen utama yaitu fisik, konsep diri, peran dan interdependensi yang menekankan kepada proses adaptasi pasien terhadap stimulus dari lingkungan yang terjadi sehingga diharapkan pasien dapat adaptif terhadap perubahan yang dialami. Penerapan evidance-based nursing (EBN) music therapy dapat menurunkan ansietas dan nyeri perioperatif pada pasien total hip replacement (THR) sehingga dapat mempercepat proses pemulihan pasien dan meningkatkan kepuasaan pasien. Kelompok melakukan pengembangan proyek inovasi edukasi media cetak GeMa_SCI (Gerakan Mencegah Komplikasi Spinal Cord Injury) yang diperuntukkan bagi perawat dan pasien yang merawat dan mengalami SCI. Edukasi ini berisi tentang bagaimana position technique yang dapat dilakukan agar menghindari komplikasi bagi pasien SCI.

Introduction: The final specialist scientific paper (KIAS) is a series of activities that have been carried out during the residency practice process, which will be summarized and analyzed in the final report of nursing practice for nurses specializing in musculoskletal medical surgical nursing by managing the main management case in post TKR prosthetic joint infection (PJI) patients with the Sister Callista Roy adaptation theory model approach where this theory will divide into four main components, namely physical, self-concept, role and interdependence which emphasizes the patient's adaptation process to stimuli from the environment that occurs so that it is hoped that patients can be adaptive to the changes experienced. The application of evidance-based nursing (EBN) music therapy can reduce anxiety and perioperative pain in total hip replacement (THR) patients so that it can accelerate the patient's recovery process and increase patient satisfaction. The group developed the GeMa_SCI (Movement to Prevent Complications of Spinal Cord Injury) print media education innovation project for nurses and patients who care for and experience SCI. This education contains position techniques that can be done to avoid complications for SCI patients."
Depok: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2024
SP-pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library