Ditemukan 3 dokumen yang sesuai dengan query
Vega Karina Andira Putri
Abstrak :
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pemanfaatan social media serta bentuk integrasi social media yang tepat bagi brand dengan proses pengambilan keputusan konsumen melalui high maupun low involvement dalam komunikasi pemasaran brand. Dari hasil studi komparasi ditemukan perbedaan dalam pemanfaatan social media dan bentuk integrasi social media antara high dengan low involvement decision brand. Perbedaan dapat dilihat dari proporsi penggunaan media digital, akun social media tools yang dikelola brand, konten tiap akun social media, kerjasama dengan buzzer, dan hubungan antar social media tools. Selain itu, ditemukan juga bahwa brand yang sukses melakukan komunikasi pemasaran melalui social media adalah brand yang mengelola komunitas online dengan baik.
This research conducted to understand social media utilisation and the forms of the right social media integration for high and low involvement decision brand in the brand marketing communication. Comparative studies found there was a difference between them, seen from the digital media use proportion, social media account tools managed by brand, contains of each social media account, partnership with buzzer, and social media tools inter-elationship. Beside that, it is discovered that a successful brand, which carried out marketing communication through social media, is a brand whose online community is well-managed.
Jakarta: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia, 2014
T41595
UI - Tesis Membership Universitas Indonesia Library
Luki Indra Malik
Abstrak :
Perkembangan dalam bisnis di Indonesia akhir-akhir ini semakin berkembang terutama di Jakarta. Bisnis atau produk lokal akhir-akhir ini dijalankan oleh anak muda karena koneksi yang mudah melalui media sosial. Proposal ini umumnya membahas kegiatan pemasaran produk makanan cepat saji lokal dan produk makanan yang berfokus pada sayap ayam, bernama Wings It! berdasarkan analisis kondisi, kegiatan pemasaran, dan peluang Wings It! penulis memilih untuk fokus pada pemasaran digital Wings It!. Bahan-bahan diperoleh dan diambil langsung oleh penulis melalui wawancara dan mengobrol dengan pemilik Wings It! dan survei kepada target audiens yang telah disasar. Analisis dengan Wings It! seperti masalah komunikasi, strategi komunikasi, implementasi, dan hingga rencana evaluasi untuk mengukur keberhasilan program pemasaran digitalnya yang telah dijadwalkan dan diatur. Desain pemasaran digital ini mengacu pada teori dan konsep ilmiah yang digunakan dalam bidang tujuan periklanan untuk diterapkan pada pengembangan bisnis Wings It!, terutama dari sudut pandang pemasaran.
......The development and the progression of business in Indonesia is growing lately especially in Jakarta. Business or a local product lately run by the youngster because of the easy connection through social media. This proposal generally discusses marketing activities of a local fast food product and a food product that focus on chicken wings, named Wings It! based on an analysis of the conditions, marketing activities and opportunity of Wings It! the authors chose to take a focus on Wings It! digital marketing. The materials is gained and taken directly by the author through interview and chat with Wings It! owners and surveys to its target audience. the analysis with Wings It is such as communication problems, communication strategies, implementation, and up to the evaluation plan to measure the success of its digital marketing program that has been scheduled and arrange. This digital marketing design refers to the theories and scientific concepts used in the field of advertising purposes to be applied on Wings It business development, especially from marketing point-of-view.
Depok: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia, 2019
TA-pdf
UI - Tugas Akhir Universitas Indonesia Library
Denala Rafanayla
Abstrak :
Tulisan ini memaparkan tentang strategi komunikasi pemasaran SASSH, sebuah merek slow-fashion yang berbasis di Jakarta, Indonesia, dan bagaimana pemiliknya dapat secara efektif berkomunikasi dan memasarkan mereknya di Instagram meskipun baru saja dibuat di tengah Pandemi COVID-19. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis dan mendeskripsikan strategi yang digunakan untuk menarik banyak audiens serta mengubah perilaku konsumen yang berkaitan dengan teori Komunikasi Pemasaran Terpadu. Penelitian ini menggunakan desain kualitatif. Data dikumpulkan melalui studi literatur dan konten Instagram SASSH. Temuan penelitian menunjukkan bahwa merek ini dapat menerapkan strategi komunikasi pemasaran untuk merek mereka sendiri dalam menjangkau audiens serta mengubah perilaku konsumen di bidang slow fashion dengan hanya menggunakan Instagram sebagai satu-satunya media sosial mereka.
......This article discusses the marketing communication strategy of SASSH, a slow-fashion brand based in Jakarta, Indonesia, and how the owner can effectively communicate and market her brand on Instagram despite the fact that it was created in the midst of the COVID-19 Pandemic. The purpose of this research is to examine and identify the strategies used to attract large audiences and influence consumer behaviour which can be associated with Integrated Marketing Communication theory. A qualitative design is used in this study. Data was gathered through literature study, as well as SASSH Instagram page. The research findings show that this brand could implement marketing communication strategies for its own brand in reaching audiences and changing consumer behavior in the field of slow fashion by only using Instagram as their one-and-only social medium.
Depok: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia, 2022
MK-pdf
UI - Makalah dan Kertas Kerja Universitas Indonesia Library