Saat ini, Usaha Mikro Kecil (UMK) di Indonesia menghadapi tantangan serta peluang baru dengan adanya perkembangan teknologi dan perubahan kondisi ekonomi. Hal ini membuat tekanan bagi usaha untuk memiliki pemimpin yang memiliki kapabilitas yang akan memandu mereka untuk menghadapi tantangan tersebut. Entrepreneurial leadership, entrepreneurial motivation dan agility telah terbukti memiliki pengaruh kepada kinerja usaha. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh entrepreneurial leadership, entrepreneurial motivation dan agility terhadap kinerja UMK di Indonesia. Metode penelitian adalah menggunakan survei dengan 450 responden yang terdiri dari pemilik usaha. Structural equation method digunakan untuk menganalisis data. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa entrepreneurial motivation and agility mempunyai pengaruh signifikan positif terhadap kinerja bisnis namun entrepreneurial leadership tidak memiliki pengaruh yang signifikan. Agility terbukti menjadi variabel mediasi antara entrepreneurial leadership, entrepreneurial motivation dan kinerja bisnis. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan wawasan kepada pelaku bisnis untuk mengembangkan usaha mereka serta memberikan pandangan lebih dalam bagi akademisi untuk melakukan penelitian lebih lanjut.
Nowadays, Indonesian Micro and Small Enterprises (MSEs) are faced with the challenge and opportunity that arise due to advancement in technology and the changes in the environment. The challenges put a pressure for businesses to have capable leaders that will guide them. Entrepreneurial leadership, entrepreneurial motivation and agility have shown to be influential towards performance. This study investigates the influence of entrepreneurial leadership and entrepreneurial motivation towards the business agility. Then how those factors affect business performance. The method used is a survey of 450 respondents consisting of business owner of MSEs. Structural equation method is used to analyze the data. The result of the study showed that entrepreneurial motivation and agility have significantly positive affect on business performance however entrepreneurial leadership didn’t have such influence. Agility was significantly proven as a mediator between entrepreneurial leadership, entrepreneurial motivation and business performance. This study provides insight for businesspersons to further improve their business performance and for academicians to further analyze the variables.
"
Berkembangnya teknologi yang begitu pesat melahirkan sebuah inovasi dalam industri keuangan yang disebut financial technology (fintech). Salah satunya adalah konsep crowdfunding yang menjelma sebagai pasar mediasi tempat bertemunya pemilik dana dan peminjam dana. Crowdfunding juga menawarkan banyak fasilitas yang tidak ditemukan di jasa atau lembaga keuangan tradisional. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis metode dan proses crowdfunding syariah terhadap persepsi dan minat UMK terhadap pembiayaan crowdfunding syariah. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif dengan teknik Structural Equation Modelling (SEM). Sampel pada penelitian ini adalah UMK di area Jabodetabek sebanyak 169 responden. Hasil penelitian menunjukkan bahwa metode dan proses crowdfunding syariah berpengaruh positif terhadap persepsi dan minat UMK atas pembiayaan crowdfunding syariah.
The rapid development of technology has bring out a financial innovation called financial technology (fintech) in the industry. One of them is the concept of crowdfunding, which is transformed as mediation where the owners of funds and borrowers meet inside the market. Crowdfunding also offers many features that are not available in traditional financial services or institutions. The purpose of this study was to analyze the methods and processes of sharia crowdfunding on the perceptions and intention of MSEs in financing the sharia crowdfunding. Research method utilized in this research is quantitative method with Structural Equation Modelling (SEM). The sample in this study was MSEs in the Jabodetabek area of 169 respondents. The results showed that the method and process of sharia crowdfunding had a positive effect on the perception and interest of MSEs in financing the sharia crowdfunding.
"