Ditemukan 174114 dokumen yang sesuai dengan query
Bramana Putra
"Skripsi ini membahas pengaruh penerapan revenue management khususnya dalam konteks inventory control dan denied boarding terhadap kepuasan konsumen pada industri penerbangan sipil di Indonesia. Penelitian ini dilakukan dengan metode eksperimen dan melibatkan mahasiswa Universitas Indonesia sebagai responden. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kebijakan inventory control berpengaruh sebagian terhadap kepuasan konsumen, sementara kebijakan denied boarding berpengaruh penuh terhadap kepuasan konsumen. Hasil tersebut dapat menjadi dasar untuk penelitian lebih lanjut mengenai perilaku konsumen airlines di Indonesia yang dinamis.
This Bachelor Thesis mainly discuss about the application of revenue management, specifically in inventory control and denied boarding context towards the customer satisfaction in commercial airlines industry in Indonesia. This research use experiment method and involve the students of Universitas Indonesia as the respondent. The research result shows that inventory control is partially affecting the customer satisfaction while denied boarding is fully affecting the customer satisfaction. This result can serve as a reference for further research about the dynamic airline consumer behaviour study in Indonesia."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2013
S45150
UI - Skripsi Membership Universitas Indonesia Library
Renjani Ekalaya Savira
"Skripsi ini bertujuan untuk meneliti metode pengakuan pendapatan dan beban di perusahaan konstruksi Indonesia yaitu PT Wijaya Karya Tbk dan PT Waskita Karya Tbk apakah telah sesuai dengan penerapan yang diatur dalam PSAK No 34 Revisi 2010 Selain itu akan dibahas juga mengenai hubungan antara responsibility center pada proyek dengan proses pengakuan pendapatan dan beban.
The purpose of this study is to analyze the revenue and expense recognition methods of PT Wijaya Karya Tbk and PT Waskita Karya Tbk whether those companies have applied PSAK No 34 Revised 2010 This study also tries to analyze the relation between performance evaluation responsibility center on projects and the process of recognizing the revenues and expenses."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2013
S45300
UI - Skripsi Membership Universitas Indonesia Library
Teguh Rizki Fernanda
"Penelitian ini membahas tentang pengimplementasian deregulasi Penerimaan Negara Bukan Pajak di Direktorat Jenderal Bea dan Cukai dimana adanya penghapusan beberapa jenis PNBP, yaitu jasa pelayanan ekspor dan impor, sewa penggunaan auditorium, dan jasa penyajian data impor / ekspor / cukai. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis implementasi dan implikasi dari penghapusan beberapa jenis PNBP di DJBC. Pendekatan penelitian kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Hasil penelitiannya ini adalah pengimplementasian peraturan ini sudah cukup baik walaupun masih ada sedikit masalah di bagian komunikasi. Selain itu, penghapusan beberapa jenis PNBP ini juga mempengaruhi fungsi pegawai dan penerimaan di DJBC.
This research discusses about Implementation of the Deregulation of Non-Tax Revenue in Directorate General of Customs and Excise where there are deletion for some charges such as Export, Import, and Excise Charges, Rental of Auditorium, and Data Preparation of Export, Import, and Excise Charges. This research aims to analyze the implementation and implications of the elimination of some types of non-tax revenues in Directorate General of Customs and Excise. The research approach is qualitative to the type of descriptive research. The result is implementation of this regulation is good enough, but there are some problem about communication. And then, deletion of some non-tax revenue subject give effect to employee function and revenue of Directorate General of Customs and Excise."
Depok: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia, 2014
S55021
UI - Skripsi Membership Universitas Indonesia Library
Reva Priyandi
"Laporan ini dituliskan untuk mengetahui permasalahan pada sistem informasi siklus pendapatan Perusahaan MPLS, serta kesesuaian prosedur yang dilakukan KAP PQRS dengan PQRS Global Audit Methodology ndash; Reviu Pengendalian Internal, serta Global Technology Audit Guide 8 GTAG 8 ndash; Auditing Application Control. Personil KAP PQRS menemukan empat belas permasalahan pada sistem informasi siklus pendapatan MPLS, yang berfokus pada application control.
Penulis menemukan perbedaan antara prosedur yang dilakukan personil KAP PQRS dengan PQRS Global Audit Methodology. Perbedaan ini disebabkan karena PQRS Global Audit Methodology adalah pedoman untuk melakukan audit keuangan, sedangkan penugasan ini adalah penugasan jasa konsultasi tetapi pelaksanaannya mengacu pada pedoman tersebut.
Penulis juga menemukan perbedaan urutan proses pada GTAG 8 dan pada penugasan ini. Perbedaan ini timbul karena penugasan ini diawali dengan analisa permasalahan, dan kemudian mengkaji risiko yang mungkin muncul dari permasalahan yang ditemukan.
This report was written to identify problems with the information system used in revenue cycle of MPLS company, as well as the suitability of procedures conducted by the KAP PQRS with the PQRS Global Audit Methodology Guidance ndash Internal Control Review, and Global Technology Audit Guide 8 GTAG 8 Auditing Application Control. Personnel of KAP PQRS found fourteen problems in the information system used in MPLS's revenue cycle, which focuses on application control. The authors found the difference between the procedures performed by KAP PQRS personnel and PQRS Global Audit Methodology. This difference is happened because PQRS Global Audit Methodology is a guideline for conducting financial audits, while this assignment is the assignment of consulting services but the implementation refers to the guidelines. The authors also found differences in sequence of processes in GTAG 8 and on this assignment. This difference arises because this assignment begins with problem analysis, and then examines the risks that may arise from the problems found. "
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2017
TA-Pdf
UI - Tugas Akhir Universitas Indonesia Library
Dita Pramesti
"Pada tanggal 26 Juli 2017, DSAK mengesahkan PSAK 72 Pendapatan dari Kontrak dengan Pelanggan yang merupakan adaptasi dari IFRS 15 sebagai standar baru dalam pengukuran pengakuan pendapatan yang sebelumnya pada PSAK 23 pengakuan pendapatan rule based menjadi principle based. Skripsi ini merupakan studi kasus penerapan awal PSAK 72 sebagai suatu standar baru oleh PT AA, salah satu perusahaan yang bergerak dibidang penjaminan kredit. Penulisan Skripsi ini bertujuan untuk mendeskripsikan secara rinci bagaimana perhitungan pengakuan pendapatan atas penerapan PSAK 72, perbedaan pengakuan pendapatan yang menggunakan PSAK 72 dan PSAK 23, secara terperinci mendeskripsikan dampak penerapan awal PSAK 72 yang dilakukan PT AA dan juga evaluasi terhadap laporan konsultan atas penerapan PSAK 72. Penulis menggunakan metode analisis kualitatif deskriptif dan menggunakan data berupa contoh kontrak, daftar kontrak, perhitungan, jurnal pencatatan, dan wawancara dengan manajemen yang bertanggung jawab. Hasilnya PT AA menggunakan pendekatan Over the Time atau sepanjang waktu dengan metode output dalam pengakuan pendapatannya dan diukur pada risiko yang teralihkan dalam mempertimbangkan aspek-aspek yang mencakup: jangka waktu, risiko yang ditanggung dan probabilitas risiko klaim dari suatu periode observasi. Pengakuan pendapatan pada PT AA juga besar di awalmenggunakan PSAK 72 sesuai dengan jumlah besaran risiko yang ditanggung oleh perusahaan.
On July 26, 2017, DSAK has ratified PSAK 72 Contract Revenue from Customers which is an adaptation of IFRS 15 as a new standard in measuring revenue recognition, which was previously in PSAK 23 revenue recognition from rule based to principle based. This thesis is a case study of the initial application of PSAK 72 as a new standard by PT AA, a company engaged in credit guarantees. Writing this thesis aims to describe in detail how the calculation of revenue recognition for the application of PSAK 72, differences in revenue recognition using PSAK 72 and PSAK 23, in detail describing the impact of the initial application of PSAK 72 by PT AA and also evaluating the consultant's report on the application of PSAK 72. The author uses descriptive qualitative analysis method and uses data in the form of sample contracts, contract lists, calculations, journal entries, and interviews with responsible management. As a result, PT AA uses the Over the Time or all-time approach with the output method in recognizing its revenue and is measured on the transferred risk in considering aspects that include: time period, risk borne and probability of claim risk from an observation period. Revenue recognition at PT AA is also large at the beginning using PSAK 72 in accordance with the amount of risk borne by the company."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2021
S-pdf
UI - Skripsi Membership Universitas Indonesia Library
Rafika Adriana
"Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh karakteristik konsumen yang diwakili oleh frekuensi penggunaan, kesadaran harga, jenis kelamin, pendapatan, usia dan pendidikan terhadap persepsi keadilan atas praktek manajemen pendapatan Hotel Bunga Karang. Populasi dari penelitian ini adalah mereka yang pernah menginap di Hotel Bunga Karang dalam kurun waktu 1 tahun terakhir (Mei 2011-Mei 2012). Data yang dipergunakan adalah data primer yang dihasilkan dengan cara survei lapangan melalui penyebaran kuesioner. Sebanyak 120 responden dijadikan sampel untuk mewakili jumlah populasi.
Analisis regresi logistik digunakan dalam penelitian ini dengan cara membedakan antara kelompok konsumen yang menganggap praktek manajemen pendapatan Hotel Bunga Karang adil dengan kelompok konsumen yang menganggap praktek manajemen pendapatan Hotel Bunga Karang tidak adil.
Hasil penelitian membuktikan bahwa pendidikan mempengaruhi persepsi keadilan atas praktek manajemen pendapatan Hotel Bunga Karang, sedangkan frekuensi penggunaan, kesadaran harga, jenis kelamin, pendapatan dan usia tidak berpengaruh secara signifikan.
The purpose of this study is to examine the influence of consumer characteristics, represented by frequency of use, price consciousness, gender, income, age and education on fairness perception of revenue management practice in Bunga Karang Hotel. The populations of this study are those who have stayed in Bunga Karang Hotel during the previous year (May 2011 - May 2012). This research used primary data from a survey through questionnaires. A total of 120 respondents are used as sample to represent the population. Logistic regression analysis is used in this study by comparing groups of costumers who consider revenue management practice in Bunga Karang Hotel to be fair and the other group considers the practices to be unfair. The finding shows that education appear to be significant factors that differentiate the two groups, whereas the frequency of use, price consciousness, gender, household income and age did not appear to be significant variable in the current analysis."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2012
S-Pdf
UI - Skripsi Open Universitas Indonesia Library
Prista Nadiariza
"
ABSTRAKLaporan magang ini membahas mengenai pengakuan pendapatan dan pengakuan piutang PT P sebagai perusahaan penyedia data dan jasa yang berkaitan dengan Migas.Pengakuan pendapatan dilakukan sesuai jenis transaksi.Pendapatan atas penjualan data berdasarkan pesanan diakui saat pesanan diterima sebelum penyerahan barang.Pendapatan atas pemberian jasa jangka panjang diakui pada saat jasa telah diberikan.Hal ini mempengaruhi cara perusahaan ini dalam mengakui piutangnya.Pembahasan ini meliputi analisa pengakuan dan pengukuran dari sisi pendapatan dan piutang.Hasil analisis menunjukkan bahwa pengakuan pendapatan dan piutang di PT P secara umum telah mengikuti prosedur yang diterapkan oleh manajemen perusahaan.Namun, masih terdapat beberapa perbaikan yang dapat dilakukan oleh PT P agar pengakuan pendapatan dapat lebih disesuaikan dengan standar akuntansi yang berlaku.
ABSTRACTThis internship report discusses about revenue and account receivable recognition in PT P as a data provider, and oil and gas service company. PT P recognize their revenue in two methods. First, the revenue is recognize before there is any item delivered. Second, the revenue is recognize after the service has been completed. Revenue recognition done based on the type of transactions. Revenue from data sales is recognized right when ordered items are received just before the items are handed over. This will affect the way this company acknowledges their account receivable. The discussion covers the recognize and measurement of each revenue and account receivable related to sales cycle. Analysis result indicate that PT P shows different behavior towards every transactions. Revenue from a long term purchase are recognized when the service is given or done. Revenue and account receivable in PT P generally have followed the procedure which have been defined by the company management. Although, there are a few things that can be done so that the revenue recognition can be more compatible with the standard of accounting."
2013
S43977
UI - Skripsi Membership Universitas Indonesia Library
Agustin Nadia Riyani, authot
"Pada tanggal 1 Januari 2020, PSAK 72 sudah diterapkan oleh Perusahaan-Perusahaan di Indonesia. PSAK 72 tentang pendapatan dari kontrak dengan pelanggan ini menggantikan semua standar terkait pendapatan yang digunakan sebelumnya seperti PSAK 34 tentang Kontrak Konstruksi, PSAK 23 tentang Pendapatan, ISAK 10 tentang Program Loyalitas Pelanggan, ISAK 21 tentang Perjanjian Konstruksi Real Estat, dan ISAK 27 tentang Pengalihan Aset dari Pelanggan. Skripsi studi kasus ini bertujuan untuk menganalisis pencatatan pengakuan pendapatan oleh PT FEB sebagai perusahaan jasa konsultansi konstruksi. PT FEB mengakui pendapatan sebelumnya menggunakan PSAK 34 dengan metode persentase penyelesaian, dimana pendapatan diukur berdasarkan dari fisik penyelesaian pekerjaan. Setelah menggunakan PSAK 72, PT FEB mengakui pendapatan dengan metode 5 langkah pengakuan pendapatan. PT FEB harus menganalisis ulang kontrak dengan pelanggan apakah mengandung satu atau lebih kewajiban pelaksanaan, serta menilai apakah pendapatan diakui sepanjang waktu atau pada waktu tertentu. Hasil dari analisis ini, saat menggunakan PSAK 72, PT FEB memilih mengakui pendapatan sepanjang waktu.
On January 1, 2020, PSAK 72 has been implemented by companies in Indonesia. PSAK 72 on revenue from contracts with customers replaces all revenue-related standards previously used such as PSAK 34 on Construction Contracts, PSAK 23 on Revenue, ISAK 10 on Customer Loyalty Programs, ISAK 21 on Real Estate Construction Agreements, and ISAK 27 on Transfer of Assets from Customer. This case study thesis aims to analyze the recording of revenue recognition by PT FEB as a construction consulting service company. PT FEB previously recognized revenue using PSAK 34 using the percentage of completion method, where revenue is measured based on the physical completion of work. After using PSAK 72, PT FEB recognizes revenue using the 5-step revenue recognition method. PT FEB must re-analyze contracts with customers whether they contain one or more performance obligations, as well as assess whether revenue is recognized over time or at certain times. The result of this analysis, when using PSAK 72, PT FEB chooses to recognize revenue over time."
Depok: Fakultas Ekonomi dan BIsnis Universitas Indonesia, 2021
S-pdf
UI - Skripsi Membership Universitas Indonesia Library
Aziza Meutia Rani
"Penelitian pada skripsi ini bertujuan untuk menganalisis pengendalian internal pada siklus pendapatan di perusahaan konsultan multinasional. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan pendekatan studi kasus dengan metode kualitatif deskriptif. Proses pengumpulan data pada penelitian ini terutama menggunakan cara observasi dokumen dan aktivitas dalam perusahaan terkait dengan siklus pendapatan yang didukung dengan wawancara dengan karyawan di perusahaan tempat penelitian. Analisis pengendalian internal pada siklus pendapatan di PT. ABC ini dilakukan berdasarkan kerangka Committee of Sponsoring Organizations (COSO), yang berfokus pada risk assessment dan control activities. Hasil penelitian ini menunjukkan perusahaan telah menerapkan pengendalian pada setiap aktivitas di siklus pendapatan. Namun dalam penerapannya, masih terdapat beberapa risiko yang belum dikendalikan sehingga perlu adanya upaya yang dilakukan perusahaan agar pengendalian pada siklus pendapatan dapat lebih efektif.
The research in this undergraduate thesis aims to analyze the internal control in the revenue cycle in a multinational consultant firm. This research was conducted using a case study approach with descriptive qualitative methods. The process of collecting data in this research mainly uses observation in document and activities related to the revenue cycle of the company. This research is carried out based on the Committee of Sponsoring Organizations (COSO) framework which focuses on risk assessment and control activities in revenue cycle of the company. The results of the research show that the company has implemented control activities in the revenue cycle. However, in practice, there are still risks that have not been controlled yet. Therefore the company need to make an effort to improve their internal control in revenue cycle for it to be more effective."
Depok: Fakultas Ilmu Administrasi Universitas Indonesia, 2021
S-pdf
UI - Skripsi Membership Universitas Indonesia Library
Agnie Oktavianto
"
ABSTRAKPenelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh pendapatan antarsegmen terhadap performa segmen operasi dan perusahaan di masa depan yang masing masing diukur menggunakan laba segmen dan laba sebelum pajak perusahaan Penelitian ini juga menguji pengaruh proprietary cost dan agency cost terhadap keinformatifan pendapatan antarsegmen Sampel adalah 364 perusahaan dan 749 segmen operasi yang berasal dari industri manufaktur di Indonesia selama tahun 2006 2013 Sampel diuji dengan metode data panel dan regresi generalized least square Hasil penelitian menunjukkan pendapatan antarsegmen memiliki pengaruh positif signifikan terhadap laba yang diperoleh di masa depan baik laba di tingkat segmen operasi maupun di tingkat perusahaan Di sisi lain adanya proprietary cost dan agency cost secara negatif mempengaruhi pengaruh positif antara pendapatan antarsegmen dengan laba segmen di masa depan.
ABSTRACTThis research investigates the degree to which intersegment revenue associates with future segment level and firm level profitability This research also investigates how proprietary cost and agency cost influence that association Sample used are 364 manufacturing companies and 749 operating segments which listed in Indonesia Stock Exchange from 2006 2013 Sample are tested using panel data method and generalized least square GLS regression The result is intersegment revenue has positive association with future segment level and firm level profitability On the other hand proprietary cost and agency cost weaken that association."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2016
S61646
UI - Skripsi Membership Universitas Indonesia Library