Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 131585 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Asep Rachmat H.
"Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui seberapa jauh pengaruh renovasi di Perpustakaan FKGUI terhadap kenyamanan pemakai. Metode yang digunakan adalah metode survai menggunakan kuesioner dengan alat analisis Regresi dan Korelasi Linear Berganda (dengan bantuan program microstart).
Populasi sasaran penelitian ini adalah semua mahasiswa FKGUI pemakai perpustakaan dengan besar sampel 100 orang, untuk mengetahui besamya pengaruh variabel bebas digunakan 'Koefisien Determinasi Ganda (R2)'. Uji hipotesis korelasi ganda digunakan uji-f, sedangkan untuk melihat dampak secara individu atau terpisah digunakan Koefisien Determinasi Parsial (r2) dan untuk menguji hipotesis digunakan uji-t.
Dari hasil penelitian yang dilakukan, secara keseluruhan renovasi mendapat respon yang baik dari pemakai perpustakaan, tetapi secara individu, variabel fasilitas mempunyai pengaruh yang kurang baik. Ini menunjukkan bahwa fasilitas dianggap tidak sesuai dengan apa yang diinginkan oleh pemakai.

This study was conducted to find out the effect of the renovation of FKG-UI library towards the comforts of its visitors. The method used in this study was a questionairre survey method using regression and double linier correlation with microstart program.
The target population was the students of the faculty of Dentistry, University of Indonesia who's visiting the FKG-U1 library (n=100). Double determination coefficient was used (R2) to access the effect of free variable. A double correlation hypotesis was tested with f-test, meanwhile, a partial determination coefficient (r2) was used to see the effect individually. The hypotesis was tested with t-test.
The result of this study indicated that, in overall, the library renovation gained a positive response from its visitors, but individually, the response for the facility variable was negative. It showed that the facility in FKG-Ul library had considered unappropriate with the visitors expectation."
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2003
S15165
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Dwi Susilowati
"Penelitian ini merupakan salah satu upaya untuk mengungkapkan bahwa program pendidikan pemakai itu penting bagi pemakai perpustakaan untuk menambah pengetahuan khususnya dalam pemanfaatan fasilitas perpustakaan dan penggunaan sarana dan sumber-sumber informasi. Penelitian ini dilaksanakan di Perpustakaan Fakultas IImu Pengetahuan Budaya Universitas Indonesia.
Tujuan penelitian ini adalah (I) Mengetahui pengetahuan awal peserta sebelum mengikuti program pendidikan pemakai perpustakaan FIB UI terutama pengetahuan mengenai perpustakaan; nomor klasifikasi dan katalog serta bahan rujukan; (2) Mengetahui pengetahuan peserta sesudah mengikuti program pendidikan pemakai perpustakaan FIB UI terutama pengetahuan tentang perpustakaan; nomor klasifikasi dan katalog serta bahan rujukan; (3) Mengetahui pengaruh program pendidikan pemakai di Perpustakaan FIB UI terhadap tingkat pengetahuan peserta program mengenai perpustakaan; nomor klasifikasi dan katalog serta bahan rujukan; (4) Mengetahui gambaran tentang pendapat peserta program pendidikan pemakai perpustakaan FIB UI mengenai pelaksanaan program pendidikan pemakai di perpustakaan FIB UI (kelebihan dan kekurangannya).
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode quasi-eksperimental. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan tes uji awal dan tes uji akhir, dengan sampel yang berjumlah 150 responden, yang diambil dari 212 orang yang menjadi peserta program pendidikan pemakai perpustakaan FIB UI.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara umum pengetahuan rata-rata responden sebelum mengikuti pendidikan pemakai di perpustakaan FIB UI mengenai perpustakaan; nomor klasifikasi dan katalog; serta bahan rujukan masih cukup rendah, hal ini dilihat dari perolehan nilai responden pada tes uji awal, dan dengan waktu yang relatif singkat yaitu satu bulan sejak responden mengikuti pendidikan pemakai sampai dengan responden mengisi tes uji akhir, tingkat pengetahaun responden mengenai perpustakaan; nomor klasifikasi dan katalog; serta bahan rujukan dapat ditingkatkan. Dengan menggunakan uji tanda pada taraf signifikansi 0,05 maka secara statistik disimpulkan bahwa ada perbedaan yang signifikan dalam pengetahuan perpustakaan; nomor klasifikasi dan katalog; serta bahan rujukan diantara responden sebelum dan sesudah mengikuti pendidikan pemakai. Dengan membandingkan hasil yang diperoleh responden pada tes uji awal dan tes uji akhir dapat dibuktikan bahwa pelaksanaan program pendidikan pemakai perpustakaan berpengaruh terhadap perubahan pengetahuan responden mengenai perpustakaan; nomor klasifikasi dan katalog; serta bahan rujukan.."
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2003
S15231
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Rumpak, Aristarkus Didimus
"Penelitian ini bertujuan untuk : 1) mengetahui secara langsung penerimaan dam pemakaian jurnal elektronik pada situs web dikalangan Pengajar FK UI; 2) memeriksa kekurangan yang dihadapi Pengajar FK UI, ketika memakai jurnal elektronik gratis bidang ilmu kedokteran pada situs web internet; 3) mengetahui secara langsung dari Pengajar FK UI, kelebihan jurnal elektronik gratis bidang ilmu kedokteran pada situs web internet, khususnya untuk kegiatan ilmiah yang berhubungan dengan bidang kedokteran.
Penelitian dilaksanakan mulai pada bulan Januari sampai dengan bulan Juni 2002, dan sifat penelitian adalah deskriptif dimana seluruh informasi yang diperoleh dari data kuesioner dipaparkan dengan kata-kata secara jelas dalam bentuk peubah, tanpa melihat hubungan antar peubah serta tidak dilakukan uji hipotesis. Sampel diambil secara acak dari para pemakai jumal elektronik yakni Pengajar FK UI.
Pengumpulan data dilakukan dengan cara menyebarkan kuesioner yang ditata dalam kelompok: Informasi Latar Belakang; Penerimaan dan Pemakaian Jurnal Elektronik; Kekurangan dan Kelebihan Jumal Elektronik. Demikian juga jenis pertanyaan memiliki jawaban "Ya" dan "Tidak", ditambah dengan pertanyaan terbuka yang bersifat penjelasan dari jawaban "Ya" dan "Tidak" serta memiliki pilihan jawaban dalam bentuk ukuran skala ordinal dari Likert.
Seluruh data yang terkumpul adalah data kualitatif yang akan dikuantifikasikan yaitu dengan mengubah pertanyaan dari data kualitatif menjadi data kuantitatif dengan cara memberi skor atau angka kode tertentu agar dapat diolah oleh komputer dengan menggunakan sistem operasi Miscrosoft Windows Release 95 dan paket program aplikasi Microsoft Office Release 97.
Hasil penelitian kajian pemakai jurnal elektronik di Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia menunjukkan bahwa penerimaan dan pemakaian jurnal elektronik yang berhubungan dengan relevansi isi jurnal dengan profesi atau spesialisasi responden adalah sangat relevan; isi jurnal dengan judul jurnal adalah sangat sesuai; dan isi jumal dengan nilai kualitas artikel yang ada dalam jurnal adalah sangat baik.
Tampilan jurnal elektronik terhadap teks, warna, grafik, tabel dan gambar adalah sangat mudah dibaca, sangat mudah dipahami dan sangat jelas. Fasilitas yang ditawarkan oleh jurnal elektronik untuk browsing terhadap: pengarang, judul, abstrak, seluruh teks, tabel, grafik, gambar, hyperlinks, dan pencarian artikel di dalam artikel maupun lintas artikel adalah sangat berguna. Termasuk di dalamnya sangat mudah untuk berpindah ke awal, ke akhir dan ke bagian-bagian khusus di dalam artikel tersebut.
Responden sangat setuju atas kekurangan (disadvantageous) jurnal elektronik terhadap isu lisensi, hak cipta dan mudah dijiplak. Juga responder sangat setuju atas kelebihan (advantageous) jumal elektronik terhadap kecepatan mengakses, kecepatan produksi dan distribusi, pembuatan artikel lebih mudah akibat komunikasi antara penuliseditor-pembaca lewat e-mail, informasinya selalu diperbaharui, memudahkan pencarian artikel, upload dan download artikel, hasil penelitian dapat didiskusikan dan ditanggapi serta format hyperteks yang memudahkan link diantara informasi yang relevan.

This objectives of this research are: 1) to know directly the acceptances and use of electronic journal at the website in the circle of Lecturers at the Medical Faculty, UI; 2) to examine the disadvantageous of faced by the Lecturers of the Medical Faculty, UI, when using free of electronic journal on the website of internet; 3) to know directly from the Lecturers of the Medical Faculty, UI, the Advantageous of the free of electronic journal in the field of medical science on the website of internet, particularly for scientific activities related to the medical science.
The research was conducted during January to June 2002, and the nature of research is descriptive where all information are obtained all information were obtained from the data expressed clearly in words in the form of modifier, without neither observing the relation between the modifiers, nor conducting hypothetical examination. The samples were obtained at random from the users of the electronic journal who are the Lecturer of the Medical Faculty, UI.
The data were collected from questionnaires distributed that were arranged in groups: Background Information; Receipt and Use of Electronic Journal; Disadvantageous and Advantageous of Electronic Journal. The type of questions had "Yes" and "No" answers, added with open questions, which were explanations from the "Yes", and "No" answers and had options of answers in the ordinal scale of Likert.
All collected data were qualitative which will be quantified by changing the questions from qualitative to quantitative data by assigning scores or certain code number in order to allow processing by the computer by applying Microsoft Windows Release 95 operating system and Microsoft Windows Release 95 application program package.
The outcome of the research on the electronic journal uses at the Medical Faculty, UI indicated that the receipt and use of electronic journal related to the relevance of the content of the journal with the profession or specialization of the respondents were very relevant; the content and the title of the journal was very appropriate; and the content quality value of the article in the journal is very good.
The display of the electronic journal to the text, color, graph, table and drawing, were very easy to read, very easy to understand and were very clear. The facilities offered by the electronic journal for browsing against: the author, title, abstract, the whole text, table, graphs, drawing, hyperlink, and the retrieval of article within the article as well as cross articles were very useful. Including that is was very easy to move the start, to the end and to the special section in that article.
The respondents strongly supported the disadvantageous of the electronic journal against the license issue, copyright and easy to duplicate. The respondents strongly supported the Advantageous of the electronic journal against access, speed of production and distribution, the preparation of article was easier due to the communication between writer-editor-reader by e-mail, the information always updated, facilitating retrieval of an article, upload and download of the article, outcome of research can be discussed and responded to, as well as the hypertext format that facilitated the link between the relevant information.
"
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2004
T11636
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Endang Soelastri Soedito
"Perpustakaan Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia memiliki cara khususdalam pertumbuhannya dewasa ini. Perpustakaan FKUI terdiri dari Perpustakaan Pusat dan 32 Perpustakaan bagian. Jumlah tersebut tidak hanya menunjukkan jumlah yang besar, tetapi juga menggambarkan kesulitan yang di kandung di dalamnya. Kesulitan tersebut tidak terlepas dari tradisi dan sejarah pertumbuhan bagian-bagian dalam lingkungan FKUI. Perpustakaan bagian tumbuh lebih awal dari Perpustakaan Pusatsebagai ussaha untuk memnuhi kebutuhan masing-masing bagian. FKUI berkembang dari lembaga pendidikan tenaga para medis yang dimulai pad tahun 1851. Tujuan pendidikan adalah untuk mendapatkan tenaga mantra cacar. Pada tahun 1875 diadakan perubahan dengan tujuan untuk mendapatkan tenaga dokter Jawa. Tahun 1902 lulusan sekolah ini diberi nama Inlands art dengan lama pendidikan 7 tahun. Nama sekolah diubah menjadi School tot Opleiding Van Indische Artsen atau STOVIA. Sekolah ini menerima warga Tionghoa dan Belanda sebagai siswanya juga. Lulusan sekolah ini dianggap sama dengan lulusan Fakultas Kedokteran di Negeri Belanda. Pada jaman pendudukan Jepang Ikai Daigaku didirikan sebagai ganti dari Geneeskundige Hogeschool dan NIAS di Surabaya."
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 1974
S15225
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Liza Evianti Natalia
"ABSTRAK
Penelitian ini mengenai mengenai Information Literacy di perpustakaan TL Robertson dan Pendidikan Pemakai di FSUI, Depok ini telah dilakukan pada bulan Juli 1994 - Maret 1995. Tujuannya adalah untuk memperoleh gambaran tentang Information Literacy yang diselenggarakan oleh perpustakaan TL Robertson dan program Pendidikan Pemakai di perpustakaan FSUI dan untuk melihat apakah program pendidikan pemakai dan Information Literacy sama atau berbeda ditinjau dari kriteria lamanya pelaksanaan, materi pelaksanaan, media yang digunakan, metode yang digunakan dan pesertanya.
Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan metode deskriptif eksploratif dan pengumpulan data adalah pengumpulan data kualitatif yaitu mengungkapkan hasil penelitian dalam bentuk verbal.
Hasilnya menunjukkan bahwa kedua program tersebut pada dasarnya sama hanya tingkat peralatan yang dipakai pada program Information Literacy lebih canggih daripada program Pendidikan Pemakai.

"
1995
S15504
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Padelih
"Skripsi ini membahas tentang pemanfaatan tesis digital di Perpustakaan Magister Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia. Untuk mengetahui secara komprehensif bagaimana pemanfaatan tesis digital yang ada di Perpustakaan MM-FEUI, maka kajian skripsi ini akan melihat faktor internal dan eksternal dari kegiatan evaluasi. Dari sisi internal, evaluasi akan membahas konteks user-centered di Perpustakaan MM-FEUI. Sedangkan untuk mengevaluasi faktor eksternal, evaluasi akan membahas konteks system-centered pada Perpustakaan MM-FEUI. Pengumpulan data primer dilakukan melalui penyebaran kuesioner pada penguna yang sudah pernah memanfaatkan tesis digital dan berstatus sebagai mahasiswa MM-FEUI. Sedangkan pengumpulan data-data sekunder dikumpulkan dengan melakukan wawancara kepada kepala Perpustakaan MM-FEUI dan pengamatan pada bagian yang menangani pengelolaan tesis digital. Selain melakukan penyebaran kuesioner, wawancara dan melakukan pengamatan, penulis juga melakukan studi bibliografis untuk menunjang kelengkapan data penelitian. Data yang terkumpul lalu diolah dengan tujuan agar seluruh data yang terkumpul dapat disajikan dalam bentuk susunan yang baik dan rapi untuk kemudian dianalisa. Pengolahan basil penelitian akan dilakukan dengan bantuan SPSS versi 12.0. Kemudian basil pengolahan yang didapat dibuatkan tabel frekuensi dan di analisis. Hasil penelitian menunjukan bahwa dari sisi user-centered pemanfaatan tesis digital di Perpustakaan MM-FEUI sudah baik Dikatakan demikian karena terdapat data sebagian besar mahasiswa MM-FEUI telah terbiasa menggunakan digital untuk memenuhi kebutuhan informasinya. Selain itu dalam rentang waktu dua tahun terakhir terjadi peningkatan dalam hal pemanfaatan tesis digital oleh mahasiswa yang masih aktif kuliah. Sedangkan dari sisi system-centered, ditemukan bahwa Kinerja MM-Digilib sebagai sarana intermediary ke tesis digital masih kurang optimal karena sebagian besar dari mahasiswa MM-FEUI banyak yang merasa kinerja MM-DIgilib masih kurang cepat. Sedangkan dari segi interface hamper setengah dari mahasiswa merespon desain interface pada MM-Digilib masih kurang menarik."
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2006
S15737
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Wenny Widajatmi
"Topik Skripsi ini mengenai pemanfaatan majalah indeks dan abstrak bidang kedokteran di Perpustakaan Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah pemakai Perpustakaan FKUI membutuhkan atau tidak membutuhkan majalah indeks dan abstrak dalam menelusur artikel majalah dan alasan-alasan pemakai menggunakan atau tidak menggunakan majalah indeks dan abstrak, serta membandingkan jumlah pemakai yang pernah menggunakan dan tidak pernah menggunakan majalah indeks dan abstrak.
Dari hasil penelitian diketahui bahwa sebagian besar pemakai Perpustakaan FKUI membutuhkan majalah indeks dan abstrak untuk menelusur artikel majalah. Mereka menggunakannya karena lebih mudah mengetahui artikel yang relevan dengan kebutuhan mereka melalui majalah indeks dan abstrak dibandingkan harus membuka-buka majalah aslinya, lebih menghemat waktu, dan cakupan majalah indeks dan abstrak lebih luas dan koleksi majalah milik perpustakaan. Sedangkan alasan mereka yang tidak pernah menggunakan majalah indeks dan abstrak karena sering dibantu pustakawan, tidak mengetahui Cara menggunakan_nya dan kegunaannya, belum membutuhkan, dan tidak ada waktu. Perbandingan pemakai yang pernah dan tidak pernah menggunakan majalah indeks dan abstrak adalah 3 : 1,3."
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 1994
S15643
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Intan Detrianis Syafaaturrachma
"ABSTRAK
Tujuan: Mengetahui Sikap Mahasiswa Kedokteran dan Kedokteran Gigi Universitas Indonesia terhadap Kolaborasi dalam Praktik Kedokteran dan Kedokteran Gigi. Metode: Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan desain cross sectional menggunakan kuesioner yang dilakukan pada mahasiswa yang terdaftar sebagai mahasiswa Fakultas Kedokteran dan Kedokteran Gigi Universitas Indonesia angkatan 2013-2017. Kuesioner terdiri dari 8 pertanyaan yang dirancang untuk mendapatkan sikap mahasiswa mengenai kolaborasi antara praktik kedokteran dan kedokteran gigi. Mahasiswa juga ditanya mengenai kesadaran terhadap kolaborasi antara kedokteran gigi dan kedokteran. Hasil: sebanyak 1.432 kuesioner didistribusikan dan terdapat 1.137 79.39 kuesioner yang valid.Rata-rata skor sikap terhadap kolaborasi SD dilihat dari 8 item pertanyaan adalah 6.98 1.252 . Terdapat perbedaan signifikan dalam skor rata-rata sikap antara responden yang setuju n=752 atau yang tidak setuju n=385 bahwa mahasiswa kedokteran seharusnya menjalani rotasi di kedokteran gigi 7.65 0.72 vs. 5.68 1.03; p < 0.001 .Kesimpulan: Dalam penelitian ini, mahasiswa kedokteran dan kedokteran gigi pada umumnya menunjukkan sikap yang baik terhadap kolaborasi antara praktik kedokteran dan kedokteran gigi di Universitas Indonesia. Hal ini merupakan pondasi penting untuk mendorong kolaborasi dokter dan dokter gigi, yang penting dalam meningkatkan efisiensi sumber daya dan standar perawatan pasien.Kata kunci: Kolaborasi kedokteran dan kedokteran gigi, Sikap
ABSTRACT
Objective this study aimed to invesigate the attitude of medical and dental students of University Indonesia about collaboration between medical and dental practice. Methods this study is a descriptive study with cross sectional design using questionnaires conducted on students who are registered as astudents of Faculty of Medicine and Dentistry Universitas Indonesia batch 2013 2017. The questionnaire contained 8 questions designed to elicit their attitudes about the collaboration between medical and dental practice. Students were also asked about their awareness of the collaboration between dentistry and medicine. Results A total of 1.432 questionnaires were distributed and 1.137 79.39 were returned. Their mean attitude score SD towards medical dental collaboration derived from these 8 items was 6.98 1.252 . There is a significant difference in the mean attitude score between respondents who did n 752 or did not agree n 385 that medical students should have a rotation in dentistry 7.65 0.72 vs. 5.68 1.03 p 0.001 .Conclusion In this study, the medical and dental students in general demonstrated a good attitude of the collaboration between medical and dental practice in University Indonesia. This established an essential foundation for fostering medica dental collaboration, which is vital to improving resource efficiency and standards of care. "
2017
S-Pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Jakarta: Universitas Indonesia, 1982
378.92 UNI r
Buku Teks  Universitas Indonesia Library
cover
Mohd. Khairi Ahmad
Jakarta : Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Indonesia, 1993,
R 610.711 Uni l
Buku Referensi  Universitas Indonesia Library
<<   1 2 3 4 5 6 7 8 9 10   >>