Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 22 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Ken Anissa
"Skripsi ini berisi mengenai penelitian empiris mengenai pengaruh konvergensi IFRS dan efektivitas komite audit terhadap kualitas akuntansi. Selain itu, penelitian ini juga ingin mengetahui pengaruh efektivitas komite audit terhadap kualitas akuntansi dengan konvergensi IFRS sebagai variabel moderasi. Proksi kualitas akuntansi yang digunakan untuk pengukuran kualitas akuntansi adalah model DeChow dan McNichols. Sampel pada penelitian ini adalah perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia, kecuali perusahaan finansial pada tahun 2010-2013. Oleh karena itu, metode penelitian dalam penelitian ini adalah metode regresi data panel. Hasil penelitian ini menjelaskan bahwa konvergensi IFRS tidak tebukti memiliki pengaruhsignifikan terhadap kualitas akuntansi perusahaan. Sedangkan, efektivitas komite audit memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap kualitas akuntansi perusahaan. Serta, konvergensi IFRS terbukti meningkatkan pengaruh efektivitas komite audit terhadap kualitas akuntansi.

This study aims to examine the effect of IFRS Convergence and Audit Committee Effectiveness on Accounting Quality in Indonesia. Furthermore, this study is also aims to examine the effect of audit committee effectiveness on influencing the accounting quality under the IFRS convergence. Proxy of accounting quality used are DeChow and McNichols model. The samples of this study are public listed firm in Indonesia Stock Exchange, except financial sector on 2010 - 2013. Therefore, the research method in this study is data panel regression. The result of this study show that IFRS not affect on accounting quality. Otherwise, audit committee effectiveness have a positive significant effect on accounting quality. However, audit committee are mor effectivec in ensuring accounting quality after the IFRS convergence.
"
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2015
S60609
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Muhammad Septianniko Prasetio
"ABSTRAK
Eksperimen ini bertujuan untuk menguji secara empiris dampak dari persepsi kepercayaan dan kekuasaan yang diatribusikan kepada otoritas pajak Indonesia terhadap intensi kepatuhan pajak, mengacu pada slippery-slope framework. Menggunakan skenario nyata dalam memanipulasi tingkat kepercayaan dan kekuasaan otoritas pajak, simulasi dilakukan terhadap Wajib Pajak Orang Pribadi memakai model pengujian regresi multivariat (MANOVA). Hasil uji multivariat menunjukkan terpenuhinya postulasi slippery-slope framework. Sementara hasil uji univariat hanya membuktikan pengaruh manipulasi kepercayaan dan kekuasaan terhadap indikasi kepercayaan. Pada pengujian tambahan, didapatkan bahwa perempuan cenderung lebih patuh, usia berpengaruh terhadap persepsi kepercayaan dan kekuasaan, serta penghasilan berpengaruh terhadap tingkat kepercayaan yang diatribusikan kepada otoritas pajak.

ABSTRACT
This study is aimed to empirically test the effect of taxpayers' perceptions on trust and power attributed to Indonesian tax authority towards intended tax compliance within the slippery-slope framework. Using a real-life scenario to manipulate trust and power determinants, the simulation on individual taxpayers were analyzed using a multivariate regression model. The multivariate result confirms the slippery-slope postulation, while the univariate result proves manipulation on both determinants only affecting the indicated trust. Additional test finds that women tend to be more compliant than men, participants' age affecting both determinants, and participants' income affecting the trust attributed to the tax authority."
2015
S61024
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Nadya Permatasari
"ABSTRAK
Karya ilmiah skripsi ini berisi mengenai analisa pengaruh kecerdasan emosional, indeks prestasi kumulatif, pendidikan non formal akuntansi, dan pengalaman kerja terhadap karir sebagai auditor di kantor akuntan publik. Data yang diperoleh dalam skripsi ini merupakan data primer yang diperoleh dari kuisioner yang disebarkan ke beberapa KAP yang berada di DKI Jakarta. Metode statistik yang digunakan adalah convenience sampling. Dalam skripsi ini uji kualitas data menggunakan uji validitas dan uji reliabilitas. Sedangkan dalam pengujian hipotesis pada penelitian ini menggunakan uji koefisien determinasi, uji F, dan uji t. Dilihat dari hasil uji linear berganda dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan dari variabel kecerdasan emosional dan pengalaman kerja terhadap karir sebagai auditor.

ABSTRACT
This study paper contains the analysis of the influence of emotional intelligence, grade point average, non formal education of accounting, and work experience against carreer as an auditor in public accounting firm. Data obtained is a primary data from quesionnaries distributed to several public accounting firm in Jakarta. The statistical method is convenience sampling. This study, quality test data using validity and reliability test. Meanwhile, the hypothesis in this study using coefficient determination test, F test and t test. In conclusion of linear test result, there is significant influence of emotional intelligence, and work experience against carreer as an auditor in public accounting firm."
2015
S59476
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Lestari Widyastuti
"Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh mekanisme corporate governance terhadap financial distress. Mekanisme corporate governance yang digunakan dalam penelitian ini adalah ukuran dewan komisaris, proporsi komisaris independen, kepemilikan blockholder, dan tiga karakteristik komite audit yaitu ukuran, independensi, serta rapat komite audit. Menggunakan 768 tahun perusahaan non keuangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada periode 2012-2014, penelitian ini membuktikan bahwa frekuensi rapat komite audit memiliki hubungan negatif signifikan terhadap kemungkinan perusahaan mengalami financial distress. Sedangkan ukuran dewan komisaris, proporsi komisaris independen, kepemilikan blockholder, ukuran komite audit, dan komposisi komite audit tidak memiliki pengaruh terhadap kemungkinan perusahaan mengalami financial distress.

The objective of this research is to measure the effects of corporate governance mechanisms related to financial distress. The corporate governance mechanisms examined in this study are the size board of commisioners, the proportion of the independent commisioners, blockholder ownership, and three characteristics of audit committee (size, composition, and number of meeting). Based on the samples of 768 firm-years listed companies on the Indonesian Stock Exchange from 2012 to 2014, the results provided strong evidence for a negative relationship between the meeting frequency of audit committee and the probability of firm experienced in financial distress. There is no relationship between the size of board of commisioners, the proportion of the independent of commisioner, blockholder ownership, size of audit committee and composition of audit committee with probability of firm experienced financial distressed."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2016
S62346
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Lia Mustikawati
"Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh karakteristik dewan komisaris dan komite audit terhadap konservatisme akuntansi. Variabel independen yang digunakan terdiri dari independensi dewan komisaris, ukuran dewan komisaris, frekuensi rapat dewan komisaris, kepemilikan saham komisaris, dan frekuensi rapat komite audit. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah 187 perusahaan publik non-keuangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia untuk periode 2012-2014. Dengan menggunakan metode akrual untuk mengukur konservatisme, penelitian ini menunjukkan bahwa karakteristik dewan komisaris dan komite audit tidak berpengaruh signifikan terhadap konservatisme akuntansi. Namun, melalui pengujian robustness dengan menggunakan metode pasar, frekuensi rapat dewan komisaris memiliki pengaruh positif signifikan terhadap konservatisme akuntansi.

This study aims to determine the effect of the characteristics of board of commissioners (BOC) and audit committee on accounting conservatism. The independent variables utilized in this study consist of the BOC independence, BOC size, frequency of BOC meetings, BOC ownership, and frequency of audit committee meetings. The samples used in this study were 187 non-financial public companies listed in the Indonesian Stock Exchange for the period 2012- 2014. By using the accrual method to measure the conservatism, this study showed that the characteristics of BOC and audit committee have no significant effect on accounting conservatism. However, by using the market based measurement for robustness test, the result showed that frequency of BOC meetings has a positive significant effect on accounting conservatism."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2016
S62347
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Nabila Rachman
"Penelitian ini menguji pengaruh wanita dalam jajaran dewan komisaris dan dewan direksi serta wanita sebagai direktur keuangan terhadap perilaku manajemen laba perusahaan dengan menggunakan akrual diskresioner. Pengujian hipotesis dilakukan dengan menggunakan regresi linear berganda dengan menggunakan sampel perusahaan selain industri keuangan dan utilitas yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada tahun 2010-2014.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa wanita baik dalam jajaran dewan komisaris maupun dewan direksi ditemukan berpengaruh negatif terhadap manajemen laba dengan akrual diskresioner. Namun hasil penelitian juga menunjukkan bahwa keberadaan wanita sebagai direktur keuangan secara individu ditemukan tidak berpengaruh terhadap manajemen laba.

This research examines the influence of female on the board of commissioners, board of directors, and also female as chief financial officers on the companies earning management using discretionary accruals. Hypothesis testing is done by using multiple linear regression using a sample of non-financial and non-utilities companies listed on the Indonesia Stock Exchange in 2010-2014.
The results of this reseacrh indicate that female on the board of commissioners and female on the board of directors have negative and significant impacts on the earnings management using discretionary accruals. But this research also found that female as chief financial officers on the companies individually have no significant impacts on the companies earning management."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2016
S64009
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Fadhil Rahmat Novialdi
"Penelitian ini bertujuan untuk menemukan bukti empiris mengenai pengaruh akuisisi lintas negara terhadap financial leverage perusahaan pengakuisisi non keuangan yang terdaftar pada bursa efek di wilayah Asia. Untuk Karakteristik akuisisi Untuk membedakan karakteristik masing-masing negara maka dimasukkan sistem hukum sebagai variabel pemoderasi. Kepemilikan yang dianggap berpengaruh signifikan dan memiliki pengendalian diasumsikan adalah kepemilikan dengan persentase lebih dari 20 . Penelitian ini dilakukan dengan melakukan regresi data panel untuk data yang diambil selama periode 2011 hingga 2014.
Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa kepemilikan signifikan pemerintah berpengaruh positif signifikan terhadap biaya audit pada negara-negara yang menganut civil law dan berpengaruh negatif signifikan pada negara-negara yang menganut common law. Namun kepemilikan signifikan pemerintah tidak berpengaruh signifikan terhadap biaya audit pada sampel keseluruhan yang menggabungkan negara-negara yang menganut sistem hukum common law dan civil law.

This study aims to find empirical evidence regarding the impact of the cross border acquisition on the financial leverage in a public company to acquire a foreign company. The scope of this study was to regions of Asia. To examine the relationship between the cross border acquisition with the acquirer 39 s financial leverage, the researcher used the target nation and experience in the foreign market as moderation variable.
The results show that cross border acquisitions has negative significant effect on financial leverage. Furthermore, the target nation is negatively significantly weaken transnational acquisitions in relationship with financial leverage, while the experience in foreign market has no effect.
"
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2016
S62759
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Desinta Putri Eliyana
"Penelitian ini menganalisis perbandingan pelaporan dan pengungkapan aset biologis dan tanaman produktif sebelum dan setelah amendemen IAS 41 Agrikultur tahun 2016 pada 18 perusahaan sektor perkebunan di Singapura, Australia dan Thailand. Analisis dilakukan atas laporan keuangan tahun 2014 sampai 2017 pada Bursa Efek masing-masing negara. Hasil penelitian menunjukkan nilai aset-aset biologis berkurang sangat signifikan karena aset biologis yang tersisa hanyalah buah yang menempel pada tanaman produktif dan tanaman kayu yang dimiliki perusahaan. Nilai tanaman produktif disajikan sebesar nilai reklasifikasi tanaman dari aset biologis. Dari nilai tanaman produktif tersebut terdapat 83% yang disajikan dengan menggunakan metode biaya, tidak lagi menggunakan nilai wajar seperti saat masih menjadi aset biologis.

This study analyzes the comparison of reporting and disclosure of biological assets and bearer plants before and after the Amendement IAS 41 in 2016 on 18 plantation companies in Singapore, Australia and Thailand. Analysis is carried out on the 2014 to 2017 financial statements on each countrys Stock Exchange. The results of the study showed that the value of biological assets was reduced significantly because the remaining biological assets were only fruit that attached to the bearer plants and timber plants owned by the company. The value of bearer plants presented at the value of plant reclassification from biological assets. The value of bearer plants that are presented using the cost method are 83%, no longer using fair value as when they were still a biological asset."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2018
S-Pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Octi Nurhusna
"Skripsi ini membahas tentang sistem internal dan penerapan atas program etika di suatu perusahaan swasta, PT. DuPont Indonesia. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan desain deskriptif dengan metode perolehan data melalui wawancara dan studi literatur atas dokumen perusahaan. Penelitian mencakup analisa metode pendekatan, ruang lingkup kode etik, pembahasan dari masalah etik. Masalah etik terkait ialah pendekatan yang digunakan, ruang lingkup kode etik, pelaporan biaya perjalanan karyawan, dan kecenderungan atas korupsi. Hasil penelitian mengungkapkan bahwa perusahaan objek studi kasus perlu menentukan pendekatan atas etika yang digunakan. Dari ketetapan pendekatan tersebut, manajemen perusahaan dapat mengembangkan program etika, metode internalisasi nilai, dan kode etik yang sesuai.

The focus of this study is internal system and ethics programs application in a company, PT. DuPont Indonesia. This study using qualitative method and descriptive design with interview and literature study of company’s document as the method of data acquisition. The study covered strategy method analysis, scope of company ethic codes, employees’ travel expense report, and the risk of corruption. The result of this study recommend management to decide the ethic strategy method. From the ethic strategy method, company can develop ethic programs, value internalization method, and ethic codes that match."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2016
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Muhammad Nabil Musyaffa
"ABSTRAK
Laporan magang ini akan membahas pendapatan EPC dari PT GSL yang merupakan pendapatan konstruksi yang unik dari pendapatan umumnya. Pada laporan magang ini dibahas secara rinci prosedur pengakuan pendapatan EPC, studi kasus terkait pengerjaan proyek dan pengakuan pendapatan EPC, proses penjurnalan yang dilakukan, analisis pengakuan pendapatan terhadap PSAK 34 Revisi 2010 , dan penyajian kembali laporan keuangan PT GSL. Berdasarkan analisis yang telah dilakukan, prosedur pengakuan pendapatan EPC yang dilakukan oleh PT GSL sudah sesuai dengan PSAK 34 Revisi 2010 dan penyajian kembali laporan keuangan pun sudah dilakukan sesuai dengan PSAK 25 Revisi 2009 .

ABSTRACT
This internship report aims to explain EPC revenue of PT GSL which is a unique construction revenue. This report will further explain about EPC revenue recognition procedure, case study of EPC revenue, recorded journal entries, its conformity to PSAK 34 Revised 2010 , and PT GSL rsquo s financial statement restatement. Based on analysis done in the report, EPC revenue recognition procedure of PT GSL conforms to PSAK 34 Revised 2010 and the financial statement restatement is also conforms to PSAK 25 Revised 2009 . "
2017
TA-Pdf;
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
<<   1 2 3   >>