Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 2 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Sumijanto
"Karbonmonoksida adalah spesi yang sulit dipisahkan dari helium pendingin reaktor karena mempunyai ukuran molekul relatif kecil sehingga diperlukan proses konversi menjadi karbondioksida. Laju konversi karbonmonoksida dalam sistem purifikasi dipengaruhi oleh beberapa parameter diantaranya konsentrasi, temperatur dan laju alir massa. Dalam penelitian ini dilakukan optimasi laju alir massa dalam purifikasi pendingin RGTT200K untuk proses konversi karbonmonoksida. Optimasi dilakukan melalui simulasi proses konversi karbonmonoksida menggunakan perangkat lunak Super Pro Designer. Laju pengurangan spesi reaktan, laju pertumbuhan spesi antara dan spesi produk dalam kesetimbangan reaksi konversi dianalisis untuk memperoleh optimasi laju alir massa purifikasi terhadap proses konversi karbonmonoksida. Tujuan penelitian ini adalah menyediakan data laju alir massa purifikasi untuk pembuatan dasar desain sistem purifikasi helium pendingin RGTT200K. Hasil analisis menunjukkan bahwa pada laju alir massa 0,6 kg/detik proses konversi belum optimal, pada laju alir massa 1,2 kg/detik mencapai optimal dan pada laju alir 3,6 kg/detik s/d 12,0 kg/detik tidak efektif. Untuk memdukung dasar desain sistem purifikasi helium pendingin RGTT200K maka laju alir massa purifikasi untuk proses konversi karbonmonoksida digunakan laju alir massa 1,2 kg/detik."
Pusat Teknologi Reaktor dan keselamatan nuklir, BATAN, 2016
620 JTRN 18:1 (2016)
Artikel Jurnal  Universitas Indonesia Library
cover
Butarbutar, Sofia Loren
"G (values) penting untuk mengetahui efek dari radiolisis air dari pendingin reaktor pembangkit listrik tenaga nuklir (PLTN). Karena pengukuran konsentrasi kimia secara langsung pada reaktor sangat sulit maka dilakukan pemodelan dan simulasi untuk memprediksi kimia radiasi diteras reaktor. Produk radiolisis yang terbentuk dari elektron β dapat menurunkan komponen-komponen reaktor dan menyebabkan korosi pada kondisi operasi reaktor. Penelitian ini bertujuan untuk memahami pengaruh temperatur pada mekanisme radiolisis air oleh elektron β energi rendah tritium. Hasil simulasi menunjukkan bahwa adanya kemiripan tren antara ketergantungan temperatur berbagai G (values) hasil radiolisis air elektron β energi rendah tritium dengan sinar γ60Co. "
Jakarta: Pusat Pengembangan Energi Nuklir (PPEN). Badan Tenaga Nuklir Nasional, 2017
530 JPEN;JPEN 19:1 (2017)
Artikel Jurnal  Universitas Indonesia Library