Hasil Pencarian

Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 22 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Muhammad Satrio Prabowo
"ABSTRAK
Latar Belakang: Proses penuaan dapat menyebabkan perubahan fisiologis pada jaringan gigi dan mulut, termasuk fungsi pada sendi temporomandibula. Mastikasi merupakan salah satu fungsi sistem stomagtonati yang dapat dipengaruhi oleh gangguan sendi temporomandibula (Temporomandibula Disorders). Tujuan: Menganalisis hubungan antara gangguan sendi temporomandibula terhadap kemampuan mastikasi, serta menganalisis pengaruh faktor sosiodemografi terhadap gangguan sendi temporomandibula dan kemampuan mastikasi. Metode: Penelitian ini dilakukan dengan desain cross sectional pada 100 pasien Puskesmas Kecamatan Kramat Jati berusia 60 tahun ke atas. Dilakukan pencatatan diri responden, pemeriksaan klinis intraoral, dan wawancara menggunakan kuesioner kemampuan mastikasi dan ID-TMD. Hasil penelitian: Gangguan sendi temporomandibula memiliki hubungan (p < 0,05) terhadap kemampuan mastikasi. Terdapat hubungan antara usia dengan gangguan sendi temporomandibula, tetapi tidak terdapat hubungan antara jenis kelamin, tingkat pendidikan dan status ekonomi dengan gangguan sendi temporomandibula. Terdapat hubungan antara usia, tingkat pendidikan, dan status ekonomi dengan kemampuan mastikasi, tetapi tidak ada hubungan antara jenis kelamin dengan kemampuan mastikasi. Kesimpulan: Terdapat pengaruh gangguan sendi temporomandibula terhadap kemampuan mastikasi pada lansia.

ABSTRACT
Background: Aging process involve physiological changes in the teeth and mouth tissues, including temporomandibular joint function. Mastication is one of the main functions of the stomatognathic system that may be affected by temporomandibular disorders. Objectives: To analyze the relationship between temporomandibular disorder towards masticatory ability, to analyze sociodemographic factors (age, gender, educational level, and economic status) towards temporomandibular disorder and masticatory ability. Methods: Cross-sectional study was conducted on 100 patients of Puskesmas Kramat Jati aged 60 years and over. Subject's data and oral examination were obtained, and interview for masticatory ability and ID-TMD were conducted. Results: There was correlation (p < 0.05) between temporomandibular disorder towards masticatory ability. There was correlation between age towards temporomandibular disorder, but there was no correlation between gender, educational level and economic status towards temporomandibular disorder. There was correlation between age, educational level, and economic status towards masticatory ability, but there was no correlation between gender towards masticatory ability. Conclusion: This study shows that temporomandibular disorders negatively influence masticatory ability in elderly."
Lengkap +
Depok: Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Indonesia, 2018
S-Pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Tasha Larissa
"Latar belakang: Seiring bertambahnya usia, kemungkinan kehilangan gigi juga akan semakin banyak. Kehilangan gigi terutama pada bagian posterior menyebabkan berkurangnya zona dukungan gigi posterior yang akan menyebabkan perubahan fungsi mastikasi (kemampuan mengunyah makanan) dan akan memiliki pengaruh signifikan terhadap kesehatan umum sehingga dapat mempengaruhi kualitas hidup seseorang. Hal ini yang pada akhirnya membuat seseorang merasa membutuhkan suatu bentuk perawatan. Permintaan seseorang terhadap pelayanan kesehatan dipengaruhi oleh faktor pendorong (predisposing) yang meliputi pengetahuan, sikap, dan perilaku.
Tujuan:Menganalisis hubungan antara pengetahuan, sikap, dan perilaku kesehatan gigi dan mulut dengan permintaan gigi tiruan pada pra-lansia dan lansia.
Metode: Penelitian ini dilakukan secara cross sectional pada 82 subjek yang berusia lebih dari 45 tahun yang mengikuti bakti sosial di Puskesmas Pulau Panggang, Kepulauan Seribu. Pada subjek dilakukan pemeriksaan klinis intraoral, pengisian kuesioner pengetahuan, sikap, dan perilaku kesehatan gigi dan mulut, dan lembar isian permintaan gigi tiruan. Data dianalisis menggunakan uji Chi-Square.
Hasil Penelitian: Terdapat perbedaan bermakna antara pengetahuan kesehatan gigi dan mulut dengan permintaan gigi tiruan (p=0,000).
Kesimpulan: Terdapat hubungan yang signifikan antara pengetahuan kesehatan gigi dan mulut dengan permintaan gigi tiruan pada pra-lansia dan lansia, namun tidak terdapat hubungan yang signifikan antara sikap dan perilaku kesehatan gigi dan mulut dengan permintaan gigi tiruan.

Background: As we get older, the possibility of tooth loss will also increase. Missing teeth in the posterior area will reduce the number of occlusal support zones and will cause changes in the masticatory function. These changes may have impact on general health and affect the quality of life. This is what ultimately makes a person need some form of care. A person's demand for health services is influenced by predisposing factors which include knowledge, attitude, and practice.
Obejctives: To analyze the relationship between oral health knowledge, attitude, and practice toward denture demand in the pre- elderly and elderly.
Methods : This research was conducted with a cross sectional design on 82 subjects aged over 45 years old who attended social services at the public health center located on Panggang Island, Kepulauan Seribu. Oral examination were performed, and interview for oral health knowledge, attitude, and practice and denture demand questionnaire were conducted. Data were analyzed using Chi-Square test.
Results: Oral health knowledge gave a statistically significant difference towards denture demand (p=0,000).
Conclusion: Oral health knowledge gave a statistically significant difference towards denture demand whilst oral health attitude and practice did not.
"
Lengkap +
Jakarta: Fakultas Kedokteran Gigi Univeritas Indonesia, 2019
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Melissa Delania
"ABSTRAK
Latar belakang: Restorasi estetik Porcelain laminate veneer PLV menggunakan semen resin sebagai bahan adhesif pada permukaan gigi. Salah satu faktor keberhasilannya adalah kesesuaian warna PLV dengan gigi yang ada, dimana semen menjadi faktor yang mempengaruhi. Kontroversi dari hasil penelitian beberapa literatur serta fenomena klinis menemukan terjadinya perubahan warna PLV sesaat maupun setelah jangka panjang penggunaan semen resin light dan dual cure. Namun penelitian tersebut menggunakan warna semen serta ketebalan dan warna PLV yang berbeda-beda. Tujuan: Mengevaluasi perubahan warna PLV yang disementasi dengan semen resin light dan dual cure dengan warna semen, ketebalan dan warna PLV yang sama. Metode: 12 PLV IPS Emax 0.5mm, di sementasi dengan semen resin light dan dual cure warna translusen pada model. Perubahan warna PLV setelah sementasi 0 dan 24 jam dievaluasi menggunakan spektrofotometer. Hasil: ?E PLV dengan semen resin light dan dual cure antara 0 dengan 24 jam menunjukkan perubahan warna, namun tidak bermakna p>0.05 . Perubahan terbesar terjadi pada PLV dengan semen resin dual cure. Tidak terdapat perbedaan bermakna antara PLV yang disementasi dengan semen resin light dan dual cure setelah 24 jam p>0.05 . Kesimpulan: Ditemukan perubahan warna pada sementasi PLV dengan semen resin light dan dual cure namun masih dapat diterima secara klinis dan estetik.

ABSTRACT
Background Esthetic Porcelain laminate veneer PLV restoration uses resin cements as the adhesive to bond to tooth. PLV rsquo s significant esthetic factor is color match of itself to existing dentition, where cement is one of influencing factors. Controversy of previous studies in literatures and clinical phenomenon found that PLV rsquo s color may change right after cementation using light and dual cure resin cement and after a long term. Nevertheless, those were found using several cement colors on different thickness and colors of PLV. Objectives To evaluate color change of same thickness and color of PLV, cemented with same color light and dual cure resin cement. Methods 12 PLV IPS Emax 0.5mm cemented to models with translucent light and dual cured resin cements. Color change at 0 and 24 hours post cementation were evaluated using spectrophotometer. Result E PLV cemented with light and dual cure resin cements from 0 to 24 hours revealed color difference, however statistically insignificant P 0.05 . PLV with dual cure resin cement has the highest E. There is insignificant difference between E of light and dual cure after 24 hours p 0.05 . Conclusion Color changes of PLV cemented with light and dual cure resin cement are within clinically and esthetically acceptable."
Lengkap +
2017
SP-PDF
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Tarigan, Indah Sri Bernadetta
"ABSTRAK
Latar Belakang : Kehilangan gigi masih menjadi masalah dalam kesehatan gigi dan mulut di Indonesia. Kehilangan gigi posterior yang tidak digantikan dengan gigi tiruan dapat menyebabkan terganggunya kemampuan mastikasi. Kemampuan mastikasi yang buruk berdampak terhadap pemilihan makanan dan mempengaruhi status nutrisi. Jika hal ini terjadi pada ibu hamil, dapat mempengaruhi bayi yang ada di dalam kandungannya. Belum ada penelitian yang mengamati hubungan kemampuan mastikasi dengan berat lahir bayi di Indonesia. Beberapa penelitian terdahulu meneliti faktor-faktor yang dapat mempengaruhi berat lahir bayi seperti asupan nutrisi ibu, paritas, jarak kehamilan, usia kandungan jenis kelamin bayidan faktor lainnya. Adapun penelitian terdahulu tentang asupan nutrisi ibu hamil dengan berat lahir bayi ditinjau berdasarkan jenis makanannya. Sedangkan dalam penelitian ini asupan nutrisi ibu di amati berdasarkan total kalori yang di konsumsi ibu. Tujuan : Menganalisis hubungan kemampuan mastikasi, asupan nutrisi, dan indeks massa tubuh ibu hamil yang kehilangan gigi posterior terhadap berat lahir bayi. Metode: Studi analitik observasional dengan desain penelitian cross sectional. Penelitian ini dilakukan dengan teknik consecutive sampling pada ibu yang sudah melahirkan, usia 20-35 tahun, memiliki satu atau lebih gigi yang hilang dan tidak memakai gigi tiruan. Subjek diamati jumlah dan lokasi gigi hilangnya, pengambilan data dari buku KIA, menjawab kuesioner kemampuan mastikasi dan aupan nutrisi. Penelitian ini dianalisis dengan one sample t-test, independent t-test, Kruskal-Wallis dan uji korelasi pearson. Hasil: Kemampuan mastikasi pada ibu hamil yang kehilangan gigi posterior memiliki hubungan bermakna dengan berat lahir bayi dengan nilai p 0.000, asupan nutrisi pada ibu hamil yang kehilangan gigi posterior memiliki hubungan bermakna dengan berat lahir bayi dengan nilai p 0.000, Indeks Massa Tubuh IMT ibu hamil yang kehilangan gigi posterior memiliki hubungan bermakna dengan berat lahir bayi dengan nilai p 0,038. Aspek yang paling berhubungan dengan berat lahir bayi adalah indeks massa tubuh ibu hamil yang memiliki nilai korelasi pearson 0,142. Kesimpulan: Terdapat hubungan kemampuan mastikasi pada ibu hamil yang kehilangan gigi posterior dengan berat lahir bayi, terdapat hubungan asupan nutrisi pada ibu hamil yang kehilangan gigi posterior dengan berat lahir bayi, terdapat hubungan Indeks Massa Tubuh IMT ibu hamil yang kehilangan gigi posterior dengan berat lahir bayi, aspek yang paling berpengaruh terhadap berat lahir bayi adalah indeks massa tubuh

ABSTRACT
Background Tooth loss is still a major oral health problem oral health in Indonesia. Tooth loss which can rsquo t replaced by denture can cause mastication ability disturbance. Bad mastication function can affect to food choice and nutritional status. If this occurs to pregnant women, it can affect the baby in her womb. There is no study which observes the relationship beetween mastication ability with infant birth rsquo s weightin Indonesia. Some previous studies showed factors which affect infant birth rsquo s weightsuch as mother rsquo s nutrient intake, parity, pregnancy gap, fetal age, infant sex and other factors. Previous research about pregnant women nutrient intake with infant birth rsquo s weightwere viewed based on type of food. While in this study mother rsquo s nutrient intake dased on total calories. Objective To analyze relationship between mastication ability, nutrient intake and body mass index of pregnant women with posterior tooth loss with birth weight of baby. Method Study design is analytical observational study with cross sectiona. This study was performed with consecutive sampling, to mothers who gave birth, aged 20 35, have one or more missing posterior teeth, no denture. Missing teeth number and location were observed, the data was taken from KIA booklet and subjects answered questionairre about mastication ability and nutrient intake. This study was analyze by one sample t test, independent t test, Kruskal Wallis and Pearson. Result Mastication ablity of pregnant women with posterior tooth loss with infant birth rsquo s weightwas found statistically significant p 0,000 . Nutrient intake of pregnant women with posterior tooth loss with infant birth rsquo s weight was also found statistically significant p 0,000 . BMI of pregnant women with posterior tooth loss with infant birth rsquo s weight was found statistically significant p 0,038 . The most correlate aspect with infant birth rsquo s weight is BMI of pregnant women with pearson correlation value 0,142. Conclusion There is a relationship between mastication ability of pregnant women with posterior tooth loss with infant birth rsquo s weight. There is a relationship between nutrient intake of pregnant women with posterior tooth loss with infant birth rsquo s weight. There is a relationship between BMI of pregnant women with posterior tooth loss with infant birth rsquo s weight. The most correlated aspect with infant birth rsquo s weight in BMI of pregnant women. "
Lengkap +
2017
S-Pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Nandya Wintasari
"ABSTRAK
Latar Belakang: Inklinasi eminensia artikularis merupakan struktur yang paling cepat mengalami degenerasi akibat beban oklusi yang berat. Perbedaan inklinasi eminensia artikularis kanan dan kiri lebih banyak ditemui pada individu dengan Temporomandibular disorders TMD . Jenis kelamin, usia, oklusi, kehilangan gigi dan sleep bruxism juga dapat mempengaruhi perbedaan inklinasi eminensia artikularis. Sehingga, perlu diteliti hubungan antara diagnosis TMD, jenis kelamin, usia, oklusi, kehilangan gigi dan sleep bruxism dengan perbedaan inklinasi eminensia artikularis kanan dan kiri.Tujuan: Menganalisis hubungan antara diagnosis TMD dengan perbedaan inklinasi eminensia artikularis kanan dan kiri.Metode: Desain penelitian potong lintang dengan penegakan diagnosis melalui pemeriksaan DC-TMD, serta foto radiograf transkranial pada 70 subjek 14 pria, 56 wanita , usia 20 tahun ke atas. Uji One-way ANOVA digunakan untuk menganalisis hubungan diagnosis TMD dengan perbedaan inklinasi eminensia kanan dan kiri. Uji t tidak berpasangan digunakan untuk menganalisis pengaruh jenis kelamin, usia, oklusi, kehilangan gigi dan sleep bruxism terhadap perbedaan inklinasi eminensia artikularis kanan dan kiri. Uji chi-square digunakan untuk menganalisis hubungan antara jenis kelamin, usia, kondisi oklusi, kehilangan gigi dan kebiasaan sleep bruxism terhadap diagnosis TMD. Uji multivariat regresi logistik digunakan untuk menentukan faktor yang berpengaruh terhadap perbedaan inklinasi eminensia kanan dan kiri.Hasil: Terdapat hubungan antara diagnosis TMD dengan perbedaan inklinasi eminensia artikularis kanan dan kiri p=0,001 . Dengan hasil post hoc bermakna pada kelompok gangguan sendi p=0,042 dan gangguan kombinasi p=0,000 . Jenis kelamin dan usia mempengaruhi diagnosis TMD p=0,009 dan p=0,029 . Uji multivariat menunjukkan bahwa variabel diagnosis TMD merupakan variabel yang paling berpengaruh dengan perbedaan inklinasi eminensia artikularis kanan dan kiri.Kesimpulan: Terdapat hubungan antara diagnosis TMD dengan perbedaan inklinasi eminensia artikularis kanan dan kiri. Diagnosis TMD dengan gangguan intra artikular dan otot mempunyai risiko terjadinya perbedaan inklinasi eminensia artikularis kanan dan kiri sebesar 9,75 kali dibandingkan TMD dengan gangguan otot.Kata kunci: perbedaan eminensia artikularis, inklinasi, TMD, transkranial

ABSTRACT
Background Articular eminence is the most rapidly degenerating structure due to heavy occlusion loads. Asymmetrical articular eminence is more common in individuals with Temporomandibular disorders TMD . It is also associated with gender, age, occlusion, missing tooth teeth and sleep bruxism. Therefore, further research is required to analyze the relationship between TMD diagnoses, gender, age, occlusion, missing tooth teeth and sleep bruxism with asymmetrical articular eminence.Objective To analyze the association between TMD diagnoses and asymmetrical articular eminence.Method This research implemented a cross sectional study in diagnosis process using DC TMD protocol and transcranial radiographs of 70 subjects 14 male, 56 female aged 20 years and older. One way ANOVA was used to determine the association between TMD diagnoses to asymmetrical articular eminence. Independent t test was used to determine the association between gender, age, occlusion, missing tooth teeth and sleep bruxism to asymmetrical articular eminence. Chi square test was used to determine the influence of gender, age, occlusion, missing tooth teeth and sleep bruxism in association to TMD diagnoses. Logistic regression multivariate test was used to determine which factors are the most influential to asymmetrical articular eminence.Result TMD diagnoses had a significant association with asymmetrical articular eminence p 0,001 . Post hoc result showed significant values in intra articular disorder p 0,042 , and combination disorder p 0,000 . Gender and age were associated with TMD diagnoses p 0,009 and p 0,029 . Based on multivariate test, TMD diagnoses was the most influential factor to asymmetrical articular eminence, with OR value of 9,75 for intraarticular disorder and OR value of 4,13 for muscle disorder.Conclusion TMD diagnoses were significantly associated with asymmetrical articular eminence. TMD with intraarticular and muscle disorder is 9,75 times more likely to cause asymmetrical articular eminence compared to TMD with muscle disorder. Keywords asymmetrical articular eminence, inclination, TMD, transcranial"
Lengkap +
Depok: 2017
T-Pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Anindita Prima Dewi Putri
"Latar Belakang: Perubahan kondisi rongga mulut akibat penuaan dapat menyebabkan penurunan fungsi mastikasi pada lansia. Penurunan kemampuan mastikasi dapat menyebabkan kesulitan menggigit, mengunyah, dan menelan makanan sehingga memengaruhi pemilihan jenis makanan. Hal ini diyakini dapat memengaruhi kecukupan asupan nutrisi sehingga pada akhirnya dapat juga berpengaruh terhadap kelainan status nutrisi.
Tujuan: Menganalisis hubungan kemampuan mastikasi dengan status nutrisi lansia yang dievaluasi menggunakan Mini Nutritional Assessment Short-Form (MNA-SF) dan hubungan keduanya berdasarkan kehilangan gigi (indeks Eichner), pemakaian gigi tiruan, dan faktor sosiodemografi (jenis kelamin, tingkat pendidikan, dan status ekonomi).
Metode: Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode potong lintang pada 100 pasien berusia ≥ 60 tahun di Puskesmas Kramat Jati, Jakarta Timur. Pada subjek dilakukan pengambilan data diri, pemeriksaan rongga mulut, pengukuran tinggi dan berat badan, serta wawancara untuk mengisi kuesioner Alat Ukur Kemampuan Mastikasi dan MNA-SF.
Hasil: Uji Kruskal Wallis menunjukkan kemampuan mastikasi memiliki hubungan yang bermakna dengan status nutrisi (p = 0,009). Hubungan yang bermakna juga terdapat antara kedua variabel tersebut yaitu berdasarkan jenis kelamin perempuan (p = 0,040) dan pada kelompok yang tidak memakai gigi tiruan (p = 0,014).
Kesimpulan: Terdapat hubungan kemampuan mastikasi dengan status nutrisi lansia.

Background: Changes in the condition of the oral cavity due to aging can cause a decrease in the function of mastication in the elderly. Decreased ability of mastication can cause difficulty biting, chewing, and swallowing food, which affects the choice of food. This is believed to affect the adequacy of nutrient intake so that in the end it can also affect abnormalities in nutritional status.
Objective: To analyze the relationship between mastication ability and nutritional status of the elderly evaluated using the Mini Nutritional Assessment Short-Form (MNA-SF) and their relationship based on tooth loss (Eichner index), denture use, and sociodemographic factors (sex, education level, and economic status).
Methods: This study was conducted using a cross-sectional method for 100 patients aged ≥ 60 years at the Kramat Jati Health Center, East Jakarta. Subjects were collected for self data, oral cavity examination, height and weight measurements, and interviews to fill in the Mastery Ability Measurement and MNA-SF questionnaire.
Results: The Kruskal Wallis test showed the ability of mastication to have a significant relationship with nutritional status (p = 0.009). A significant relationship also exists between the two variables based on the female sex (p = 0.040) and in the group that does not use dentures (p = 0.014).
Conclusion: There is a relationship between the ability of mastication with the nutritional status of the elderly.
"
Lengkap +
Jakarta: Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Indonesia, 2018
S-Pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Ferdinand Diandra Yos Sudarma
"Tujuan: Kajian sistematis ini bertujuan mengidentifikasi dan menyelidiki dampak psikologis, seperti stres, kecemasan, dan depresi akibat pandemi COVID-19 sebagai etiologi temporomandibular disorder (TMD). Metode: Protokol penelusuran literatur dalam kajian sistematik ini berdasarkan tahapan Preferred Reporting Items for Systematic Review and Meta-Analyses (PRISMA). Pencarian literatur dilakukan pada empat basis data daring yaitu Pubmed, Scopus, EBSCO, dan ProQuest dengan membatasi literatur dalam bahasa Inggris dan dipublikasikan dalam rentang waktu tahun 2020 hingga 2022 sejak pandemi COVID-19 terjadi. Kriteria inklusi lain yang ditetapkan adalah subjek dengan TMD, dampak psikologis pandemi COVID-19 sebagai etiologi TMD dan studi observasional. Penilaian risiko bias menggunakan borang Joanna Briggs Institute Critical Appraisal. Hasil: Dari penelusuran didapatkan 421 literatur dan setelah proses seleksi terdapat 13 literatur yang termasuk dalam kriteria inklusi. Kondisi TMD pasien didiagnosa menggunakan kuesioner DC/TMD dan variasinya. Pada subjek dengan TMD dilakukan pengukuran terhadap keadaan psikologis dan dampak dari pandemi COVID-19. Hasil pemeriksaan keadaan psikologis pada 13 literatur ini menunjukkan adanya peningkatan stres, depresi, dan kecemasan pada subjek dengan TMD yang merupakan dampak dari pandemi COVID-19. Hal ini disebabkan karena adanya peristiwa lockdown, kehilangan pekerjaan, keterbatasan interaksi sosial, dan ketakutan pada pandemi COVID-19. Dampak pandemi COVID-19 menyebabkan peningkatan tekanan emosional dan kebiasaan parafungsi. Hal ini memperburuk kondisi fisiologis pada sistem stomatognatik dan mengakibatkan terjadinya TMD. Kesimpulan: Interaksi dampak pandemi COVID-19 dengan faktor psikologi dapat berperan sebagai etiologi TMD. Stres, depresi, dan kecemasan berkelanjutan akibat pandemi COVID-19 dapat menyebabkan peningkatan tekanan psikologis dan emosional, serta kebiasaan parafungsi seperti bruxism dan mengakibatkan TMD. Penilaian faktor psikologi yang menyeluruh pada pasien TMD dapat menjadi kunci dalam keberhasilan perawatan pasien TMD terutama pada masa pandemi COVID-19.

Objectives: The aim of this systematic review was to identify and investigate the impact of the COVID-19 pandemic in relation to psychological factors such as stress, anxiety, and depression as etiologies of temporomandibular disorder (TMD).
Methods: The literature search protocol in this systematic review was based on the Preferred Reporting Items for Systematic Review and Meta-Analyses (PRISMA). The literature search was conducted on four online databases: Pubmed, Scopus, EBSCO, and ProQuest by limiting only literature in English and published in the period from 2020 to 2022 since the COVID-19 pandemic occurred. The inclusion criteria were the subject with TMD; the impact of the COVID-19 pandemic as an etiology of TMD; observational studies. The bias risk was assessed using the Joanna Briggs Institute Critical Appraisal form. Results: 421 literatures were obtained in the initial search and after the selection process there were 13 literatures included in this systematic review. The patient's TMD condition was diagnosed using the DC/TMD questionnaire and its variations. Psychological measurements and the impact of the COVID-19 pandemic were carried out for the subjects with TMD. The results of examining the psychological state of the 13 literatures show an increase in stress, depression, and anxiety in subjects with TMD which is the impact of the COVID-19 pandemic. This condition is due to lockdown events, loss of jobs, restrictions on social interaction, and fear of the COVID-19 pandemic. The impact of the COVID-19 pandemic causes an increase in emotional stress,and parafunctional habits. These impacts can cause physiological decline in the stomatognathic system and results in TMD. Conclusions: The interaction between the impact of the COVID-19 pandemic and psychological factors can act as an etiology for TMD. Continued stress, depression and anxiety due to the COVID-19 pandemic can lead to increased psychological and emotional distress, as well as parafunctional habits such as bruxism and lead to TMD. A thorough assessment of psychological factors in TMD patients can be key to the successful treatment of TMD patients, especially during the COVID-19 pandemic.
"
Lengkap +
Jakarta: Fakultas Kedokteran Gigi Univeritas Indonesia, 2022
T-pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Labiyan Asri Laili
"Latar Belakang: Kehilangan gigi merupakan masalah yang sering ditemukan pada lanjut usia (lansia) dan berdampak buruk pada sistem fungsional, struktur anatomi, estetika, emosional, dan sosial. Dokter gigi perlu merekomendasikan perawatan prostodontik untuk merehabilitasi kondisi tersebut, namun kebutuhan perawatan gigi tiruan dikalangan lansia masih sangat terbatas. Dalam kebutuhan perawatan, keadaan sosiodemografi (usia, jenis kelamin, tingkat pendidikan) dan jumlah kehilangan gigi dapat memengaruhi prosesnya. Tujuan: Mengetahui gambaran dan menganalisis hubungan kebutuhan perawatan prostodontik pada pasien lansia berdasarkan keadaan sosiodemografi (usia, jenis kelamin, tingkat pendidikan) dan jumlah kehilangan gigi. Metode: Studi analitik observasional dengan desain cross sectional dan menggunakan data sekunder dari rekam medik pasien baru yang datang pada bulan Januari – November 2022. Rekam medik yang digunakan adalah rekam medik konvensional dan digital dengan dengan teknik pengambilan consecutive sampling. Hasil Penelitian: Distribusi frekuensi kebutuhan perawatan prostodontik didominasi oleh kelompok usia 60-69 tahun (56.9%), perempuan (58.8%), tingkat pendidikan Perguruan Tinggi (PT) dan Sekolah Menengah Atas (SMA) (39.2%), jumlah kehilangan gigi sebanyak gigi (74.5%), dan jenis perawatan yang paling banyak dibutuhkan yaitu Gigi Tiruan Lengkap (GTL) (54.9%). Uji chi-square menunjukkan adanya hubungan antara jumlah kehilangan gigi dengan kebutuhan perawatan Gigi Tiruan Jembatan (GTJ), Gigi Tiruan Sebagian (GTS), dan GTL (p=0.000) serta terdapat hubungan antara tingkat pendidikan dengan kebutuhan perawatan GTL (p=0.017). Namun, tidak terdapat hubungan antara usia dan jenis kelamin dengan kebutuhan perawatan GTJ, GTS, dan GTL (p 0.05). Kesimpulan: Penelitian ini menunjukkan adanya hubungan kebutuhan perawatan prostodontik dengan tingkat pendidikan dan jumlah kehilangan gigi pada pasien lansia di RSKGM FKG UI.

Background: Tooth loss is a problem that is often found in the elderly and has a negative impact on functional systems, anatomical structures, aesthetics, emotional and social. The dentists will recommend prosthodontic treatment to rehabilitate this condition, but the need for denture treatment among the elderly is still limited. In terms of treatment needs, sociodemographic (age, gender, level of education) and the number of missing teeth can influence the process. Objective: Knowing the description and analyzing the relationship between the need for prosthodontic treatment in elderly patients based on sociodemographic conditions (age, gender, level of education) and the number of missing teeth. Methods: Observational analytic study with cross-sectional design and using secondary data from the medical records of new patients who arrived in January – November 2022. The medical records used were conventional and digital medical records with consecutive sampling technique. Result: The frequency distribution of the need for prosthodontic treatment was dominated by the age group 60-69 years (56.9%), women (58.8%), higher education level and senior high school (39.2%), the number of missing teeth was >6 teeth (74.5%), and the type of treatment most needed is complete denture (54.9%). The chi-square test showed that there is a relationship between the number of missing teeth and the need for fixed partial denture, removable partial denture, and complete denture treatment (p=0.000) and there is a relationship between education level and complete denture treatment needs (p=0.017). However, there is no relationship between age and gender with the need for fixed partial denture, removable partial denture, and complete denture treatment (p 0.05). Conclusion: This study shows that there is a relationship between prosthodontic treatment need with education level and the number of missing teeth in elderly patients at RSKGM FKG UI. "
Lengkap +
Jakarta: Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Indonesia, 2022
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Kharinta Darmawan
"Ceramic Laminate Veneer (CLV) merupakan alternatif perawatan yang sering dipilih
pada kasus yang menuntut nilai estetik tinggi. Berdasarkan bahannya, ceramic litium disilikat (LiDi) banyak dipilih bagi restorasi CLV. Pada pemasangannya, CLV umumnya menggunakan semen resin light-cure dan dual-cure. Namun, terdapat beberapa laporan perubahan warna pada CLV pasca pemasangan. Fenomena ini dapat dipengaruhi oleh kestabilan warna semen resin sebagai faktor internal. Penelitian-penelitian terdahulu telah membandingkan kestabilan warna semen resin light-cure dan dual-cure pada restorasi CLV. Meskipun begitu, terdapat keragaman hasil penelitian oleh karena penggunaan
sistem semen resin yang berbeda pada tiap penelitian sehingga menyulitkan identifikasi dan rekomendasi semen resin dengan kestabilan warna yang lebih baik.
Tujuan : Mengkaji penelitian-penelitian yang mengevaluasi kestabilan warna semen
resin light-cure dan dual-cure pada CLV berbahan LiDi yang diukur secara kuantitatif menggunakan spektrofotometer.
Metode : Pencarian studi dilakukan pada delapan database (PubMed, Ebsco, ProQuest,
Scopus, Sciencedirect, Wiley, SpringerLink, dan Embase) dengan waktu publikasi November 2017-November 2022 dan dalam bahasa inggris. Berdasarkan kriteria
kelayakan, studi berbahan LiDi yang mengukur kestabilan warna semen resin light-cure dan dual-cure secara kuantitatif menggunakan spektrofotometer dan dinyatakan dalam ΔE (nilai perubahan warna) akan diinklusikan.
Hasil : Total 1937 studi di seleksi dengan 791 studi duplikat dan 1135 studi yang tidak memenuhi kriteria kelayakan di eksklusikan. Penyaringan studi berdasarkan pembacaan menyeluruh menghasilkan nilai kappa 0.85, 0.85, dan 1.00 antara seluruh peneliti.
Sebanyak 11 studi yang memenuhi kriteria inklusi dilakukan kajian. Total 8 dari 11 studi inklusi melaporkan nilai perubahan warna (ΔE) yang lebih rendah pada kelompok dualcure dibandingkan kelompok light-cure.
Kesimpulan : Semen resin dual-cure menunjukan kestabilan warna yang cenderung
lebih baik dibandingkan semen resin light-cure.

Ceramic Laminate Veneer (CLV) is an alternative treatment which often chosen in high aesthetic demand cases. Based on the material, lithium disilicate ceramic (LiDi) is widely used for CLV. Light-cure and dual-cure resin cement is often used in CLV cementation. However, there are several reports of CLV discoloration in the long term. This phenomenon can be influenced by the color stability of resin cement as the internal factor. Previous studies have compared the color stability of light-cured and dual-cure resin cements on CLV restorations with varying results due to various resin cement system and making it difficult to identify and to recommend resin cements with better color stability.
Objective: To review studies that evaluate the color stability of light-cure and dual-cure resin cements in lithium disilicate laminate veneer by quantitative measurement using a spectrophotometer.
Method: An electronic search (PubMed, Ebsco, ProQuest, Scopus, Sciencedirect, Wiley, SpringerLink, dan Embase) with time limit November 2017 – November 2022 and published in english was conducted. Studies that evaluate the color stability of light-cure and dual-cure semen cement on CLV with LiDi material using a spectrophotometer and stated in ?E (color change value) will be included.
Result: A total of 1937 studies were selected, with duplication of 791 and 1135 studies being excluded based on the eligibility criteria. The kappa values representing the intra-examiner reliability for full text screening were 0.85, 0.85, and 1.00, respectively. Total of 11 studies which met the inclusion criteria were reviewed. 8 out of 11 included studies were reported lower ?E (color change value) in dual-cure group compared to light-cure group.
Conclusion: Dual-cure resin cement shows better color stability that light-cure resin cement.
"
Lengkap +
Depok: Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Indonesia, 2023
SP-pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Patoni
"Latar belakang: Pendamping lanjut usia (lansia) di panti sosial dalam menjalankan perannya sebaiknya memiliki Oral Health Literacy (OHL) dan pengetahuan terkait kanker mulut yang baik, sehingga dapat memberikan pelayanan terkait kesehatan gigi dan mulut yang baik bagi lansia yang didampinginya. Saat ini belum ada penelitian mengenai OHL dan pengetahuan tentang kanker mulut pada pendamping lansia yang dilakukan di Panti Sosial Tresna Werdha (PSTW) DKI Jakarta. Tujuan: Menganalisis faktor sosiodemografi terkait OHL dan pengetahuan tentang kanker mulut pada pendamping lansia di PSTW binaan Dinas Sosial DKI Jakarta. Metode: Penelitian ini adalah studi observasional potong lintang pada pendamping lansia di PSTW binaan Dinas Sosial DKI Jakarta menggunakan kuesioner HeLD-ID dan kuesioner pengetahuan tentang kanker mulut yang sudah digunakan pada penelitian sebelumnya. Hasil: 129 dari 196 pendamping lansia dengan rerata usia 35,12±10,97 tahun di 6 PSTW binaan Dinas Sosial DKI Jakarta bersedia mengikuti penelitian (Respon rate 65,8%). Total skor OHL responden adalah 3,08±0,65. Domain Understanding mempunyai skor tertinggi dan domain dan Communication mempunyai skor terendah. Skor OHL tidak dibedakan oleh usia, jenis kelamin, jenis pekerjaan, kebiasaan merokok, minum alkohol, mengunyah tembakau dan menyirih (p>0,05). Skor OHL dibedakan oleh tingkat pendidikan dan pengalaman kunjungan ke dokter gigi (p<0,05). Tingkat pengetahuan tentang faktor risiko dan tanda awal kanker mulut pada responden penelitian masih rendah. Kesimpulan: Disimpulkan bahwa tingkat pendidikan dan pengalaman kunjungan ke dokter gigi membedakan skor OHL pada pendamping lansia. Tidak ada faktor yang membedakan tingkat pengetahuan tentang faktor risiko dan tanda awal kanker mulut. Namun, perlu dilakukan upaya perbaikan tingkat pengetahuan terkait kanker mulut pada kelompok populasi ini.

Background: It is important for the elderly caregivers who work in the nursing homes to have good Oral Health Literacy (OHL) and oral cancer awareness to give optimal service to related oral health to the elderly whom they are working with. Until now, study related to OHL and oral cancer awareness among elderly caregiver is lacking. Objective: To analyze sociodemographic factors related to OHL and oral cancer awareness in the elderly caregiver of nursing homes in DKI Jakarta. Methods: This is a observative cross-sectional study on the elderly caregivers of nursing homes in DKI Jakarta, using previously validated questionarre of HeLD-ID and oral cancer awareness. Results: 129 out of 196 elderly caregivers (mean age 35.12±10.97 score) participated in the study. The OHL total score was 3.08±0.65 with Understanding domain had the highest and Communication domain had the lowest score. The score of OHL was not significantly differed by age, gender, occupation, smoking habit, alcohol habit, betel and tobacco chewing (p> 0.05). The score of OHL was significantly differed by level of education and experience of dental visit (p<0.05). There were 116 (89.9%) participant who had heard about oral cancer, however the level of knowledge on oral cancer risk factors and early sign of the caregiver was still low. None of the sociodemographic factors, habits or dental visits significantly differed the level of both a aspects of oral cancer (p>0.05). Conclusion: This study showed that OHL of elderly caregiver was significantly differed by level of education and experiences of dental visits. No factors influence the level of oral cancer knowledge on risk factors and early signs. However, there is to improve the knowledge of oral cancer in this population."
Lengkap +
Jakarta: Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Indonesia, 2020
SP-pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
<<   1 2 3   >>