Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 24 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Leonardo Daniel Mustopo
"Stroke merupakan salah satu penyebab disabilitas terbanyak di dunia. Stroke dapat mempengaruhi kemandirian penderita, termasuk dalam melakukan aktivitas kehidupan sehari-hari. Beberapa skala telah digunakan untuk menilai kemandirian penderita stroke, termasuk Indeks Barthel. Indeks Barthel Modifikasi Shah merupakan modifikasi Indeks Barthel yang lebih sensitif terhadap perubahan kondisi pasien, sehingga ideal digunakan dalam setting rehabilitasi. Thesis ini bertujuan untuk melakukan adaptasi transkultural Indeks Barthel Modifikasi Shah ke Bahasa Indonesia, dan kemudian menilai kesahihan dan keandalannya dalam menilai kemandirian melakukan aktivitas kehidupan sehari-hari pada penderita stroke. Proses adaptasi terdiri dari dua tahap, di tahap pertama dilakukan adaptasi transkultural dari Indeks Barthel Modifikasi Shah sesuai metode dari ISPOR. Hasil dari adaptasi transkultural kemudian diuji di tahap kedua pada 30 pasien stroke fase sub-akut hingga kronis, untuk mendapatkan kesahihan konstruksi, keandalan test-retest, dan keandalan interrater. Dari uji kesahihan konstruksi didapatkan korelasi kuat dari masing- masing domain terhadap total skor (0.788-0.949). Dari keandalan test-retest didapatkan Alpha Cronbach 0.988 (0.942-1.000 untuk masing- masing domain), dan dari keandalan interrater didapatkan Alpha Cronbach 0.999 (0.963-1.000). Dapat disimpulkan bahwa Indeks Barthel Modifikasi Shah versi Bahasa Indonesia memiliki kesahihan dan keandalan yang baik, dan dapat digunakan sebagai suatu skala alternatif untuk menilai kemandirian melakukan aktivitas kehidupan sehari- hari pada penderita stroke

Stroke is one of the biggest causes of disability worldwide. Stroke might affect patient’s independence, including in Activities of Daily Living. Many scales have been used to measure Activity of Daily Living, including Barthel Index. Shah’s Modified Barthel Index is a modification of Barthel Index that is more sensitive to change in patient’s condition; which may be ideal in rehabilitation setting. The purpose of this paper to do transcultural adaptation of Shah’s Modified Barthel Index to Indonesian language. The adaptation process was divided into two stages; in the first stage, transcultural adaptation was done according to method by ISPOR. In the second stage, the scale was tested in 30 subacute and chronic stroke patients for construct validity, test-retest reliability, and interrater reliability. From construct validity test, strong correlation was made, correlation of each domain to total score ranging from 0.788-0.949. In test-retest reliability, Alpha Cronbach of 0.988 of total score, and for each domain ranging from 0.942-1.000 was found. In interrater reliability, Alpha Cronbach of 0.999 of total score, and 0.963-1.000 for each domain was found. In conclusion, the Indonesian adaptation of Shah’s Modified Barthel Index has good reliability and validity and may be used as an alternative scale in measuring a stroke patient’s independency in doing activities of daily living."
Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2019
SP-pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Rita Haryanti
"[ABSTRAK
LATAR BELAKANG. Kelemahan otot yang terjadi pada 75% - 80% pasien stroke menyebabkan terbatasnya aktivitas pasien stroke. Cara pengukuran kekuatan otot yang mudah digunakan di klinis adalah dengan hand-held dinamometer, sedangkan untuk mengukur kemampuan berjalan yang cukup efektif pada pasien stroke adalah uji jalan 2 menit. Telah banyak penelitian yang mendapatkan adanya hubungan antara kekuatan otot sisi paresis dengan kemampuan berjalan pada pasien stroke, namun belum ada yang menghubungkan antara kekuatan otot tersebut dengan uji jalan 2 menit. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui korelasi antara kekuatan otot sisi paresis dengan kemampuan berjalan pada pasien stroke kronik yang diukur dngan uji jalan 2 menit dan mengetahui kelompok otot yang paling berpengaruh terhadap kemampuan berjalan tersebut.
METODE. Pada 28 subyek penelitian yang memenuhi kriteria dan bersedia mengikuti penelitian dilakukan pengukuran kekuatan otot tungkai sisi paresis, yaitu otot ekstensor panggul, fleksor panggul, ekstensor lutut, fleksor lutut, dorsifleksor pergelangan kaki, plantarfleksor pergelangan kaki, dengan hand-held dinamometer, kemudian dilakukan uji jalan 2 menit. Data demografis dan klinis pasien dikumpulkan dan dicatat.
HASIL. Diperoleh korelasi positif yang bermakna antara kekuatan otot tungkai sisi paresis yaitu otot ekstensor panggul, fleksor panggul, ekstensor lutut, fleksor lutut, dorsifleksor pergelangan kaki, dan plantarfleksor pergelangan kaki dengan jarak tempuh berjalan yang diuji dengan uji jalan 2 menit (r= 0,410 hingga r = 0,645) . Diperoleh korelasi positif yang bermakna antara kekuatan otot tungkai sisi paresis yaitu otot ekstensor panggul, fleksor panggul, ekstensor lutut, fleksor lutut, dorsifleksor pergelangan kaki, dan plantarfleksor pergelangan kaki dengan kecepatan berjalan yang diuji dengan uji jalan 2 menit (r= 0,409 hingga r = 0,641). Otot yang paling berpengaruh terhadap kemampuan berjalan pada pasien stroke kronik dengan nilai r tertinggi dan p terendah adalah otot plantarfleksor pergelangan kaki, diikuti dorsifleksor pergelangan kaki, fleksor panggul, fleksor lutut, ekstensor lutut, dan terakhir ekstensor panggul.
KESIMPULAN. Terdapat korelasi positif antara kekuatan otot tungkai sisi paresis dengan kemampuan berjalan pada pasien stroke kronik, dengan otot yang paling berpengaruh terhadap kemampuan berjalan yaitu otot plantarfleksor pergelangan kaki.

ABSTRACT
BACKGROUND. Muscle weakness that occurs in 75% - 80% of stroke patients causing limited activity of stroke patients. The easy way to measure muscle strength in clinical is by using a hand-held dynamometer, whereas the effective way to measure the ability to walk in stroke patients is using a 2-minute walk test. Previous studies said that there was relationship between muscle strength in paretic side with walking ability in stroke patients, but there is still no study about correlation between the muscle strength with a 2 minute walk test. The purpose of this study to determine the correlation between muscle strength of the lower extremity of the paretic side with walking ability in patients with chronic stroke using 2 minutes walk test, and determine which muscle groups that has the best correlation with the ability of walking.
METHOD. There were 28 subjects who were eligible and willing to participate in the research. They got measurements of lower extremity muscle strength of the paretic side (hip extensor muscles, hip flexors, knee extensors, knee flexors, ankle dorsiflexor, ankle plantarflexor) using hand-held dynamometer, then 2 minutes walk test. Patient demographic and clinical data were collected and recorded.
THE RESULTS. There are significant positive correlation between the strength of the lower extremity muscles of the paretic side (hip extensor, hip flexors, knee extensors, knee flexors, ankle dorsiflexor, and ankle plantarflexor muscles) with the length of 2-minute walk test (r = 0.410 - r = 0.645). There are significant positive correlation between the strength of the lower extremity muscles of the paretic side (hip extensor, hip flexors, knee extensors, knee flexors, ankle dorsiflexor, and ankle plantarflexor muscles) with walking speed of the 2-minute walk test (r = 0.409 - r = 0,641). The muscles with the best correlation with the ability of walking in patients with chronic stroke are the muscles with the highest r and the lowest p, plantarflexor ankle muscles, followed by dorsiflexor ankle muscles, hip flexors muscles, knee flexors muscles, knee extensor muscles, and hip extensor muscles.
CONCLUSION. There are positive correlation between the strength of the lower extremity muscles of the paretic side with walking ability in patients with chronic stroke, and the muscles with the best correlation with the ability of walking are plantarflexor ankle muscles. ;BACKGROUND. Muscle weakness that occurs in 75% - 80% of stroke patients causing limited activity of stroke patients. The easy way to measure muscle strength in clinical is by using a hand-held dynamometer, whereas the effective way to measure the ability to walk in stroke patients is using a 2-minute walk test. Previous studies said that there was relationship between muscle strength in paretic side with walking ability in stroke patients, but there is still no study about correlation between the muscle strength with a 2 minute walk test. The purpose of this study to determine the correlation between muscle strength of the lower extremity of the paretic side with walking ability in patients with chronic stroke using 2 minutes walk test, and determine which muscle groups that has the best correlation with the ability of walking.
METHOD. There were 28 subjects who were eligible and willing to participate in the research. They got measurements of lower extremity muscle strength of the paretic side (hip extensor muscles, hip flexors, knee extensors, knee flexors, ankle dorsiflexor, ankle plantarflexor) using hand-held dynamometer, then 2 minutes walk test. Patient demographic and clinical data were collected and recorded.
THE RESULTS. There are significant positive correlation between the strength of the lower extremity muscles of the paretic side (hip extensor, hip flexors, knee extensors, knee flexors, ankle dorsiflexor, and ankle plantarflexor muscles) with the length of 2-minute walk test (r = 0.410 - r = 0.645). There are significant positive correlation between the strength of the lower extremity muscles of the paretic side (hip extensor, hip flexors, knee extensors, knee flexors, ankle dorsiflexor, and ankle plantarflexor muscles) with walking speed of the 2-minute walk test (r = 0.409 - r = 0,641). The muscles with the best correlation with the ability of walking in patients with chronic stroke are the muscles with the highest r and the lowest p, plantarflexor ankle muscles, followed by dorsiflexor ankle muscles, hip flexors muscles, knee flexors muscles, knee extensor muscles, and hip extensor muscles.
CONCLUSION. There are positive correlation between the strength of the lower extremity muscles of the paretic side with walking ability in patients with chronic stroke, and the muscles with the best correlation with the ability of walking are plantarflexor ankle muscles. , BACKGROUND. Muscle weakness that occurs in 75% - 80% of stroke patients causing limited activity of stroke patients. The easy way to measure muscle strength in clinical is by using a hand-held dynamometer, whereas the effective way to measure the ability to walk in stroke patients is using a 2-minute walk test. Previous studies said that there was relationship between muscle strength in paretic side with walking ability in stroke patients, but there is still no study about correlation between the muscle strength with a 2 minute walk test. The purpose of this study to determine the correlation between muscle strength of the lower extremity of the paretic side with walking ability in patients with chronic stroke using 2 minutes walk test, and determine which muscle groups that has the best correlation with the ability of walking.
METHOD. There were 28 subjects who were eligible and willing to participate in the research. They got measurements of lower extremity muscle strength of the paretic side (hip extensor muscles, hip flexors, knee extensors, knee flexors, ankle dorsiflexor, ankle plantarflexor) using hand-held dynamometer, then 2 minutes walk test. Patient demographic and clinical data were collected and recorded.
THE RESULTS. There are significant positive correlation between the strength of the lower extremity muscles of the paretic side (hip extensor, hip flexors, knee extensors, knee flexors, ankle dorsiflexor, and ankle plantarflexor muscles) with the length of 2-minute walk test (r = 0.410 - r = 0.645). There are significant positive correlation between the strength of the lower extremity muscles of the paretic side (hip extensor, hip flexors, knee extensors, knee flexors, ankle dorsiflexor, and ankle plantarflexor muscles) with walking speed of the 2-minute walk test (r = 0.409 - r = 0,641). The muscles with the best correlation with the ability of walking in patients with chronic stroke are the muscles with the highest r and the lowest p, plantarflexor ankle muscles, followed by dorsiflexor ankle muscles, hip flexors muscles, knee flexors muscles, knee extensor muscles, and hip extensor muscles.
CONCLUSION. There are positive correlation between the strength of the lower extremity muscles of the paretic side with walking ability in patients with chronic stroke, and the muscles with the best correlation with the ability of walking are plantarflexor ankle muscles. ]"
Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2015
SP-PDF
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Nella Yesdelita
"ABSTRAK
Latar Berlakang: Cedera medula spinalis (CMS) merupakan suatu kondisi medis yang kompleks dan dapat menyebabkan disabilitas. Pada CMS terjadi gangguan baik sementara maupun menetap pada fungsi motorik, sensorik, atau otonom. Gangguan tersebut mengakibatkan menurunnya kemampuan fungsional seorang penderita CMS. Penelitian ini bertujuan untuk menilai kesahihan dan keandalan SCIM III versi bahasa Indonesia untuk menilai kemampuan fungsional penderita CMS.
Metode: SCIM III versi bahasa Inggris diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia melalui metode penerjemahan forward-backward serta dilakukan cognitivedebriefing sehingga didapatkan SCIM III versi bahasa Indonesia. SCIM III versi bahasa Indonesia ini digunakan kepada 30 orang penderita CMS di dua rumah sakit dan satu wisma penderita CMS di Jakarta. Tiga orang rater menilai setiap subjek menggunakan rekaman video. Penilaian ulang dilakukan oleh peneliti satu minggu kemudian. Kesahihan konstruksi dan kriteria dinilai menggunakan koefisien korelasi. Untuk uji keandalan, digunakan intraclass correlation coefficient untuk menilai keandalan inter-rater, paired t-test untuk keandalan test-retest, dan Cronbach?s α untuk internal consistency.
Hasil: Didapatkan nilai korelasi lebih dari 0,4 (p<0,05) untuk kesahihan konstruksi dan kriteria. Intraclass correlation coefficient lebih dari 0,8 (p<0,05) untuk keandalan inter-rater, nilai korelasi lebih dari 0,6 (p<0,05) untuk keandalan test-retest dan Cronbach?s α 0,895 untuk keandalan internal consistency.
Kesimpulan: SCIM III versi bahasa Indonesia terbukti sahih dan andal untuk menilai kemampuan fungsional penderita CMS.

ABSTRACT
Objective: Spinal cord injury (SCI) is a medically complex condition and can cause disability. Patients with spinal cord injury usually have either temporary or permanent insult to motor, sensory, or autonomic function. The impairments reduce the functional capacity of the patients. The aim of the study was to assess the validity and reliability of Indonesian version of SCIM III to measure the functional capacity of patients with SCI.
Methods: English version of SCIM III was translated to Indonesian involving a forward-backward translation and cognitive debriefing to develop Indonesian version of SCIM III. The tool was administered to 30 patients with SCI in two centers and a residential home of SCI in Jakarta. Three raters evaluate each subject by using video record. Writer assessed each subject one week later. Construct and criterion validity was assessed by using correlation coefficient. For reliability, intraclass correlation coefficient was used for inter-rater reliability, paired t-test for test-retest reliability, and Cronbach?s α for internal consistency.
Results: There was correlation coefficient above 0,4 (p<0,05) for construct and criterion validity. Intraclass correlation coefficient above 0,8 (p<0,05) for inter-rater reliability, correlation coefficient above 0,6 (p<0,05) for test-retest reliability and Cronbach?s α 0,895 for internal consistency.
Conclusion: Indonesia version of SCIM III was proven to be valid and reliable to assess the functional capacity of patients with SCI."
2015
T-Pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Rifalisanto
"ABSTRAK
LATAR BELAKANG. Kecepatan berjalan jarak pendek merupakan pengukuran yang reliabel untuk menilai risiko jatuh dirumah sakit pada pasien usia lanjut. Dengan adanya penurunan kecepatan berjalan pada usia lanjut yang dipengaruhi oleh berbagai risiko jatuh dan besarnya masalah yang ditimbulkan oleh jatuh maka, perlu dilakukan penelitian. Saat ini belum ada penelitian yang menghubungkan korelasi antara kecepatan berjalan dengan besarnya risiko jatuh pada usia lanjut di Indonesia.
METODE. Penelitian deskriptif analitik dengan periode sewaktu. Pada pasien usia lanjut dengan risiko jatuh ringan dan sedang secara consecutive sampling. Penilaian risiko jatuh dengan Berg Balance scale, kemudian dilakukan pemeriksaan kecepatan berjalan 10 meter. Penilaian korelasi Berg Balance scale dengan kecepatan berjalan. Menentukan hubungan antara kategori kecepatan berjalan dengan kategori risiko jatuh dilakukan uji Chi Square sehingga dapat menghitung Crude Odds Ratio dan adjusted Odds Ratio.
HASIL. Terdapat korelasi positif sedang yang bermakna secara statistik antara nilai Berg Balance Scale dengan kecepatan berjalan (r=0,492, p<0,001). Terdapat perubahan Odds Ratio ≥ 10 % untuk variabel usia (11,6 %), jenis kelamin (18,48%) dan status gizi (10,16%) menunjukkan semua variabel merupakan variabel perancu untuk variabel kecepatan berjalan.
KESIMPULAN. Terdapatnya korelasi sedang antara Berg Balance Scale dengan kecepatan berjalan pada usia lanjut. Terdapat hubungan antara kecepatan berjalan dengan risiko jatuh pada usia lanjut.

ABSTRACT
BACKGROUND. One in three elderly falls each year and cause many complication. The most common etiology of falls in elderly is balance disorder that will reduce their walking speed. Short walking distance is a reliable measurement for assessing the risk of falls in hospital for elderly patients. This study is purposed to assess the correlation between the walking speed and the magnitude of the risk of falls in elderly people.
METHOD. Descriptive analytic research with cross-sectional method and consecutive sampling in mild and moderate risk of fall elderly patients. Risk of falls was assessed using Berg Balance Scale and walking speed using 10 meters distance walking test. Spearman correlation analysis test between Berg Balance Scale compare and walking speed. Chi Square Test to determine the correlation between confounding variable with walking speed category and category risk of falls.
RESULTS. There is a statistically significant positive moderate correlation between the Berg Balance Scale and walking speed (r = 0.492, p <0.001). There is a change of more than 10% of the odds ratio for the age (11.6%), sex (18.48%) and nutritional status (10.16%) which showed that all the variables are the confounding variable for walking speed.
CONCLUSION. The presence of moderate correlation between the Berg Balance Scale and walking speed in the elderly. There is a relationship between walking speed and the risk of falls in the elderly."
2016
T-Pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Rigina Nilandrani
"ABSTRAK
Latar Belakang Gangguan fungsi anggota gerak atas akibat hemiparesis dapat menurunkan kualitas hidup pasienstroke. Latihan secara aktif dapat meningkatkan proses neuroplastisitas susunan saraf pusat pasca stroke. LatihanGraded Repetitive Arm Supplementary Program GRASP merupakan metode latihan spesfik untuk anggota gerakatas dan dapat diberikan sebagai program latihan di rumah. Tujuan penelitian ini untuk menilai pengaruh latihanGRASP pada fungsi anggota gerak atas dan kualitas hidup pasien stroke. Metode: Desain pre-post-test. Pasienstroke dengan skor total Fugl Meyr Assessment anggota gerak atas adalah10-57. Program latihan GRASP di rumahselama 6 minggu. Evaluasi fungsi anggota gerak menggunakan Chedoke Arm and Hand Activity Inventory CAHAI dan kualitas hidup menggunakan Stroke-Specific Quality of Life SSQOL . Subyek diminta mencatatkeluhan yang ada selama latihan. Hasil: Total subjek 24 orang. Rerata usia 57.75 6.92 tahun. Hasil CAHAI danSSQOL setelah 6 minggu latihan lebih tinggi dibandingkan awal. Rerata perubahan skor CAHAI dan SSQOLantara sebelum dan sesudah pemberian latihan GRASP selama 6 minggu adalah 27.96 12.35 p

ABSTRACT
Background Upper extremity weakness after stroke impair patients rsquo acitivities and reduce their quality of life.Acive exercise increased the central neural system neuroplastity after stroke. Graded Repetitive ArmSupplementary Program GRASP exercise is an upper extremity specific training program and given as homeprogram. The purposes of this study are to determine the benefit of this exercise to upper extremity function andquality of life in stroke patients. Methods A pre post test design. Stroke patients with total upper extremitiesmotor Fugl Meyr Assessment scores 10 57. GRASP as 6 week home program. Evaluation of upper extremityfunction using Chedoke Arm and Hand Activity Inventory CAHAI and quality of life using Stroke SpecificQuality of Life SSQOL . The adverse effect during exercise were noted. Results Total subject is 24. Mean agesof 57.75 6.92 year old. The post 6 weeks GRASP exercise CAHAI and SSQOL scores were higher than the pretest. The mean difference of CAHAI and SSQOL scores between pre and post 6 weeks GRASP exercise are27.96 12.35 p"
2017
T-Pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Sharon Loraine Samuel
"ABSTRAK
Latar belakang. International Classification of Functioning, Disability and Health ICF dipublikasi oleh World Health Organization untuk menstandardisasi deskripsi kesehatan dan disabilitas. Comprehensive core set ICF for spinal cord injury SCI in long-term context merupakan perangkat komprehensif yang mewakili sejumlah kategori terpilih dari seluruh klasifikasi dan dapat digunakan bersama dengan penentu kualifikasi ICF untuk mendeskripsikan fungsi dan disabilitas penderita setelah mengalami cedera medula spinalis CMS . Penggunaan penentu kualifikasi ICF menimbulkan pertanyaan perihal reliabilitas interrater.Tujuan. Menilai reliabilitas interrater comprehensive core set ICF for SCI in long-term context dalam praktik rehabilitasi.Metode. Uji reliabilitas merupakan studi observasional yang dilakukan secara potong lintang. Subjek adalah 30 penderita CMS dengan paraplegia kronik yang bertempat tinggal di Wisma Pondok Bambu dan Yayasan Wisma Cheshire. Rater penilai ialah 1 orang SpKFR serta 2 orang PPDS IKFR. Uji reliabilitas menilai 110 kategori ICF, terdiri dari 23 kategori dari komponen fungsi tubuh, 63 kategori dari komponen aktivitas dan partisipasi, serta 24 kategori dari komponen faktor lingkungan. Semua data berbasis ICF diperoleh dari pemeriksaan fisik dan wawancara subjek menggunakan comprehensive core set ICF for SCI in long-term context. Semua wawancara dilakukan secara individual oleh 1 orang PPDS IKFR yang sama, yang telah mengikuti pelatihan prinsip ICF. Pengumpulan data dilakukan dalam ruangan yang tenang dan berlangsung sekitar 2 jam. Reliabilitas dan properti setiap kategori dianalisis secara statistik menggunakan agreement dan weighted kappa. Agreement >60 dan weighted kappa >0,6 menunjukkan reliabilitas baik. Kualifikasi 8 yang berarti tidak spesifik dan 9 yang berarti tidak dapat diterapkan, dianggap missing data.Hasil. Median durasi wawancara berbasis comprehensive core set ICF for SCI in long-term context adalah 31,9 rentang 20,7-62,4 menit. Persentase agreement antar penilai bervariasi antara 0-100 . Weighted kappa bervariasi antara -0,064-1,000. Keseluruhan kategori, 20 kategori dari komponen fungsi tubuh, 59 kategori dari komponen aktivitas dan partisipasi, serta 14 kategori dari faktor lingkungan, memiliki agreement yang baik, yaitu 86,4 , 87,0 , 93,7 , serta 58,3 . Beberapa kategori ICF memiliki reliabilitas yang buruk dan tidak dapat dinilai.Simpulan. Seluruh komponen ICF menunjukkan reliabilitas interrater yang baik dan bervariasi antar kategori dan antar penilai. Penelitian ini menandakan reliabilitas interrater comprehensive core set ICF for SCI in long-term context dapat diterima. Disarankan untuk mengembangkan panduan penilaian yang lebih rinci dan sederhana untuk mengurangi perbedaan antar penilai. Penentu kualifikasi mungkin lebih mudah bila jumlah kualifikasi dikurangi, khususnya pada komponen faktor lingkungan.

ABSTRACT
Background. The International Classification of Functioning, Disability and Health ICF was published by the World Health Organization to standardize descriptions of health and disability. The comprehensive core set ICF for spinal cord injury SCI in long term context is a comprehensive tool that represents a selection of categories from the whole classification and can be used along with the ICF qualifier scale to describe patients rsquo functioning and disability following SCI. The application of the ICF qualifier scale poses the question of interrater reliability.Objective. To study the interrater reliability of the comprehensive core set ICF for SCI in long term context in rehabilitation practice.Methods. A cross sectional reliability study was conducted. A consecutive sample of 30 SCI patients with chronic paraplegia from Wisma Pondok Bambu and Yayasan Wisma Cheshire participated. One physiatrist and two Physical Medicine and Rehabilitation PM R residents rated the subject rsquo s functioning in 110 ICF categories, consists of 23 categories of the component ldquo body functions rdquo , 63 categories of the component ldquo activity and participation rdquo , and 24 categories of the component ldquo environmental factors rdquo . All ICF data were collected via physical examination and patient interview using the comprehensive core set ICF for SCI in long term context. All interviews were performed independently by the same PM R resident, trained in principles of ICF. Data collection was carried out in quiet room and lasted approximately 2 hour. Reliability and the properties of each category were estimated using the observed agreement and weighted kappa statistic. An observed agreement 60 and weighted kappa 0.6 showed good reliability. The response options 8 lsquo not specified rsquo and 9 lsquo not applicable rsquo were considered missing data.Results. Median time for interviews with the comprehensive core set ICF for SCI in long term context was 31.9 range 20.7 62.4 minutes. The percentage of the observed agreement between the raters ranged from 0 to 100 . The weighted kappa ranged from 0.064 to 1.000. Overall categories, 20 categories of the component ldquo body functions rdquo , 59 categories of the component ldquo activity and participation rdquo , and 14 categories of the component ldquo environmental factors rdquo showed observed good agreement 86.4 , 87.0 , 93.7 , and 58.3 , respectively . Some categories in the ICF were rated as unreliable and immeasurable.Conclusion. The overall ICF components demonstrated good interrater reliability and varied considerably across categories and between raters. This study indicated that the interrater reliability of the comprehensive core set ICF for SCI in long term context was acceptable. It is recommended to establish detailed and simpler measuring guidelines to reduce the differences between raters. The metric of the qualifiers rsquo scale may be improved by reducing the number of qualifiers especially for ldquo environmental factors rdquo component."
2017
SP-Pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Rezky Ananda Rianto
"ABSTRAK
LATAR BELAKANG: Penurunan Kualitas Hidup terkait Kanker Kepala dan Leher banyak dirasakan oleh pasien yang sedang menjalani pengobatan kanker tersebut. Pengukuran dari perubahan kondisi ini membutuhkan suata alat ukur valid yang dapat diimplementasikan untuk pasien Kanker Kepala dan Leher di Indonesia. EORTC QLQ-H N 35 merupakan suatu kuesioner kualitas hidup khusus Kanker Kepala dan Leher yang telah divalidasi ke berbagai bahasa. Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan EORTC QLQ-H N 35 versi Bahasa Indonesia yang memiliki validitas bahasa yang baik dapat diujicobakan lebih lanjut untuk uji kesahihan dan keandalan.METODE: Penelitian ini merupakan suatu studi kualitatif yang melaporkan proses penerjemahan kuesioner EORTC QLQ-H N 35 ke dalam Bahasa Indonesia berdasarkan persyaratan yang ditulis didalam EORTC Quality of Life Group Translation Procedure, 4th edition, 2016 serta respons pasien terhadap hasil terjemahan tersebut. Populasi terjangkau untuk fase uji coba kuesioner adalah laki-laki dan perempuan usia 18-70 tahun dengan diagnosa kanker kepala dan leher yang datang ke poliklinik rawat jalan Rehabilitasi Medik dan poliklinik rawat jalan THT Rumah Sakit dr. Cipto Mangunkusumo, Jakarta, yang memenuhi kriteria penelitian. Pemilihan sampel untuk fase uji coba kuesioner dilakukan secara consecutive sampling. Peserta diminta mengisi kuesioner EORTC QLQ-H N35 versi 1 Bahasa Indonesia dan diwawancarai untuk menilai respons mereka terhadap kuesioner. Wawancara ulang dilakukan untuk mengkonfirmasi pemahaman pasien terhadap pertanyaan yang diduga bermasalah saat penyusunan terjemahan kuesioner.HASIL: Sebanyak 14 subyek mengikuti uji coba kuesioner. Dari wawancara awal dan wawancara konfirmasi didapatkan masih ada 13 dari total 35 pertanyaan yang dirasa pasien sulit dijawab, membingungkan, menggunakan kata yang sulit dipahami, atau membuat tidak nyamanKESIMPULAN: Masih banyak pertanyaan yang yang dipersepikan berbeda dari makna aslinya oleh pasien. Adaptasi EORTC QLQ-H N35 dalam Bahasa Indonesia versi 1 belum dapat dipahami dan digunakan untuk menilai kualitas hidup pasien Kanker Kepala dan Leher di Indonesia. Uji coba dan penelitian lebih lanjut dibutuhkan untuk menghasilkan hasil terjemahan yang valid.
ABSTRACT BACKGROUND Head and Neck Cancer related changes in Quality of Life has been reported by patients undergoing cancer treatment. A valid measurement tool that can detect the changes in Quality of Life of Head and Neck Cancer patient can enhance the quality of treatment and management of this type of cancer. The EORTC QLQ H N 35 is a specific quality of life assessment module for Head and Neck Cancer patients that had been validated into many languages. This study aims to translate EORTC QLQ H N 35 into Bahasa Indonesia so that it may be used for validity and reliability study.METHODS This is a descriptive qualitative study that reports the translation process of The EORTC QLQ H N 35 into Bahasa Indonesia as described in the EORTC Quality of Life Group Translation Procedure, 4th edition, 2016 and the patient rsquo s response to the translation result. The sample for the pilot testing phase of the study are men and women age 18 70 years old, diagnosed with Head and Neck Cancer who came to the outpatient Rehabilitation and ENT clinic Cipto Mangunkusumo Hospital that fulfilled the study criteria. Sampling for the pilot testing phase is done via consecutive sampling. The participants were asked to fill the EORTC QLQ H N35 version 1 Bahasa Indonesia and interviewed to record their response of the the questionnaire. A second interview was conducted to confirm the patients understanding of the questions that are noted to be problematic during the translation phase.RESULTS Fourteen subjects participated in the questionnaire pilot testing phase. From the first and second interview, it is found that out of 35 set of questions, there are 13 questions that are deemed by the patients to be difficult to answer, confusing, using difficult words, or upsettingCONCLUSION There are still many questions that had been perceived differently by the patient from what had been intended. Version 1 of the EORTC QLQ H N 35 Bahasa Indonesia cannot be fully understand by the patient and cannot be used to measure the Quality of Life of Head and Neck Cancer patient in Indonesia. Further tests and research is required to produce a valid translation of the questionnaire."
Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2017
SP-PDF
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Kaleb Tjindarbumi
"Latar Belakang. Gangguan berkemih neurogenik akibat cedera medulla spinalis CMS dapat berupa lesi sakral dan suprasakral. Setelah fase syok spinal, pada fase lanjutan terjadi perubahan karakteristik detrusor dari akontraktil menjadi hiperrefleks disertai adanya detrusor sphincter dysynergia DSD . Lesi suprasakral lebih berisiko untuk menimbulkan tekanan detrusor Pdet yang tinggi baik pada fase pengisian ataupun fase miksi. Teknik berkemih refleks, kateter menetap, kateter berkala atau campuran dinilai dapat berpengaruh terhadap tinggi atau rendahnya Pdet dan perubahan ini hanya dapat dinilai melalui pemeriksaan urodinamik.Tujuan. Menilai apakah tinggi rendahnya Pdet dipengaruhi oleh teknik berkemih yang digunakan pasien CMS lesi suprasakral. Metode. Studi potong lintang dengan menilai Pdet pasien CMS lesi suprasakral yang telah melakukan pemeriksaan urodinamik pada periode 01 Januari 2015 sampai dengan 31 Agustus 2017. Nilai rerata Pdet dinilai pada fase pengisian dan fase miksi. Identifikasi teknik berkemih dilakukan dengan merujuk pada status rekam medis dan dikelompokkan menjadi refleks, kateter menetap, campuran dan kateter berkala.Hasil. Terdapat 66 subyek yang dianalisa dan terdiri dari 32 subyek dengan refleks, 17 subyek dengan kateter menetap, 7 subyek dengan campuran dan sisa 10 subyek dengan kateter berkala. Nilai Pdet pada kelompok kateter berkala lebih rendah dibandingkan kelompok lain tetapi hasil ini tidak signifikan secara statistik p = 0.243 dan p = 0.684 Kesimpulan. Walaupun tidak berbeda secara signifikan, nilai Pdet pada kelompok kateter berkala lebih rendah dibandingkan kelompok lainnya sehingga apabila memungkinkan teknik kateter berkala tetap direkomendasikan menjadi pilihan teknik berkemih. Pemeriksaan urodinamik secara berkala penting untuk dilakukan dalam menilai dan monitor Pdet.

Background. Neurogenic bladder dysfunction due to spinal cord injury SCI can be classified into sacral and suprasacral lesion. After spinal shock, the recovery phase will have a bladder characteristic of acontractile turning into hyperreflex and presence of detrusor sphincter dyssynergia DSD . Suprasacral lesion has greater risk of producing high detrusor pressure Pdet in the filling and voiding phases. Voiding technique voiding reflex, indwelling cathteter, intermittent catheter and mixed is thought to have effect on the Pdet value and the changes can only be measured by urodynamic examination. Aim. To evaluate whether the high or low value of Pdet is affected by the voiding technique that used by suprasacral lesion SCI patient. Method. Cross sectional study to determine the Pdet of suprasacral SCI patient that has done urodynamic examination within period of 1st January 2015 to 31st August 2017. The average value of Pdet is noted during the filling and voiding phase. Identification of voiding technique is based on medical record and was classified as voiding reflex, indwelling catheter, mixed and intermittent catheter.Result. 66 samples are analyzed and consisted of 32 subjects with reflex, 17 subjects with indwelling catheter, 7 subjects with mixed technique and 10 subjects with intermittent catheter. The Pdet filling and voiding value in intermittent catheter group is lower that other groups although it is not statistically significant p 0.243 and p 0.684 . Conclusion. Although not significantly different, the Pdet value in the intermittent catheter group is lower than other groups so that whenever possible intermittent cathter is still recommended to be technique of choice. Routine urodynamic examination is important to determine and monitoring the Pdet value "
Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2017
T57687
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Putu Kusuma Mahardini
"Tesis ini disusun untuk mengetahui efektivitas stimulasi elektrik saraf tibialis posterior pada pasien overactive bladder (OAB). Penelitian ini menggunakan desain uji eksperimental Randomized Control Trial. Subjek penelitian merupakan pasien OAB diatas usia 18 tahun. Dua puluh pasien dibagi secara acak menjadi 2 kelompok yaitu kelompok perlakuan dan kontrol. Semua subjek dari kedua kelompok mendapatkan tatalaksana standar berupa terapi perilaku, latihan otot dasar panggul dan pemberian antimuskarinik imidafenacine 2 x 0,1 mg. Sebagai tambahan, kelompok perlakuan diberikan stimulasi elektrik saraf tibialis posterior secara transkutan 10 Hz, 200 us, dengan intensitas yang masih dapat ditoleransi pasien, dilakukan 2x/minggu selama 8 minggu. Hasil keluaran penelitian ini berupa Overactive Bladder Symptom Score (OABSS) dan parameter catatan berkemih sebelum intervensi (T0), setelah 4 minggu (T1) dan setelah 8 minggu intervensi (T2). Analisis statistik dilakukan untuk membandingkan perubahan nilai OABSS dan parameter catatan berkemih sesudah intervensi pada kelompok perlakuan dan kontrol. Hasil penelitian menyatakan bahwa stimulasi elektrik saraf tibialis posterior efektif dalam menurunkan frekuensi berkemih pada pasien OAB setelah diberikan intervensi selama 8 minggu. Rerata penurunan frekuensi berkemih pada kelompok perlakuan dan kontrol masing-masing sebesar 6,81±3,09 dan 3,74±1,83 dan didapatkan perbedaan signifikan dengan nilai p = 0,009. Diperlukan penelitian lebih lanjut dengan waktu intervensi yang lebih lama untuk menilai efektivitas stimulasi elektrik saraf tibialis posterior pada pasien OAB.

This thesis was aimed to determine the effectiveness of posterior tibial nerve stimulation in overactive bladder (OAB). This study design was randomized control trial. The subjects were OAB patients aged over 18 years old. Twenty subjects were randomly divided into 2 groups: intervention and control groups. The subjects from both groups received standard therapy consist of : behavioral therapy, pelvic floor exercise and antimuscarinic (imidafenacine 0,1 mg twice daily). In addition, the intervention group was given transcutaneous posterior tibial nerve stimulation of 10 Hz, 200 us, 30 minutes, with an intensity tolerable pain, 2 times/ week for 8 weeks. The Overactive Bladder Symptom Score (OABSS) and voiding diary parameters were used to measure before the intervention (T0), after 4 weeks (T1) and after 8 weeks of intervention(T2). Statistical analysis was performed to compare changes in OABSS and voiding diary between the intervention and control groups. The results stated that the posterior tibial nerve stimulation was effective in reducing the frequency of urination in OAB patients after being given an intervention for 8 weeks. The mean reduction in voiding frequency in the intervention and control groups was 6.81 ± 3.09 and 3.74 ± 1.83, respectively, and a significant difference was obtained with a value of p = 0.009. Further studies are needed with longer intervention times to assess the effectiveness of posterior tibial nerve electrical stimulation in OAB patients"
Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2020
SP-pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Reni Rozanti Basyar
"Disfagia merupakan ketidakmampuan menelan dengan cara yang aman dan efisien, yang dihasilkan dari berbagai kondisi medis. Identifikasi awal gangguan menelan sangat penting untuk dilakukan karena dapat menyebabkan berbagai komplikasi seperti dehidrasi, malnutrisi, dan pneumonia aspirasi. Gugging Swallowing Screen (GUSS) merupakan suatu alat uji penapisan disfagia yang menggunakan 3 konsistensi berbeda untuk ditelan (semisolid, cair dan padat). Instrumen ini memungkinkan penilaian bertahap dari kemampuan menelan, memprediksi tingkat keparahan disfagia, dan memungkinkan rekomendasi tekstur diet. Penelitian ini bertujuan untuk menguji kesahihan dan keandalan instrumen GUSS yang diadaptasi dan diterjemahkan kedalam budaya dan bahasa Indonesia. Penelitian ini dilaksanakan di poliklinik Departemen Rehabilitasi Medik RSCM dari 1 Oktober 2021 hingga 31 Desember 2021. Metode yang digunakan adalah desain potong lintang dengan sampel berjumlah 47 orang. Uji kesahihan konstruk dinilai dengan menghitung nilai r hitung pada corrected item total correlation yang berkisar antara 0,502-0,913 dengan rerata 0.783. Nilai keandalan GUSS didapatkan dari uji konsistensi internal, uji test-retest, serta inter-rater. Nilai konsistensi internal koefisien Cronbach’s α keseluruhan 0,939, sedangkan nilai masing-masing subtes 0,939 pada tes menelan tidak langsung, 0,793 tes menelan langsung. Uji test-retest dengan waktu minimum dari 1 uji ke uji berikutnya adalah 2 jam, didapatkan nilai intraclass correlation coefficient (ICC) 0,939 (95% confidence interval 0,910 – 0,962). Perhitungan uji statistik Kappa antar dua pemeriksa berdasarkan total item didapatkan nilai koefisien к=0,789 (p<0,001). Berdasarkan proses translasi, adaptasi bahasa, uji kesahihan dan keandalan maka dapat disimpulkan GUSS versi bahasa Indonesia merupakan instrumen yang sahih dan memiliki keandalan yang baik antara rater untuk digunakan sebagai alat uji penapisan tingkat keparahan disfagia di Indonesia.

Dysphagia is the inability to swallow safely and efficiently, resulting from various medical pathologies. Early identification of swallowing disorders is very important because it can cause complications such as dehydration, malnutrition, and aspiration pneumonia. Gugging Swallowing Screen (GUSS) is a dysphagia screening tool that uses 3 different consistencies to be swallowed (semisolid, liquid and solid). This instrument allows a stepwise assessment of swallowing ability, predicts the severity of dysphagia, and allows recommendations for dietary texture. This study aims to examine the validity and reliability of the GUSS instrument which was adapted and translated into Indonesian culture and language using the WHO guideline. This research was conducted at the RSCM Medical Rehabilitation Department Polyclinic from 1 October 2021 to 31 December 2021. The method used was a cross-sectional design with a sample of 47 people. The validity test was assessed by calculating the value of corrected item total correlation 0.783(95% confidence interval 0.502-0.913). The reliability test of GUSS is obtained from internal consistency, test-retest, and inter-rater tests. The overall internal consistency value of Cronbach's α coefficient is 0.939, while the value of each subtest is 0.939 on the indirect swallowing test, 0.793 on the direct swallowing test. Test-retest test with a minimum time from 1 test to the next test is 2 hours, obtained an intraclass correlation coefficient (ICC) value of 0.939 (95% confidence interval 0.910 – 0.962). Calculation of the Kappa statistical test between two examiners based on total items obtained a coefficient value of к=0.789 (p<0.001). Based on the translation process, language adaptation, validity, and reliability tests, it can be concluded that the Indonesian version of the GUSS is a valid instrument and has good reliability among raters to be used as a screening test tool for the severity of dysphagia in Indonesia."
Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2022
SP-pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
<<   1 2 3   >>