Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 2 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Hayatun Nisa
"Penelitian ini melihat pengaruh kebijakan Quantitative Easing yang diberlakukan oleh negara maju melalui bank sentralnya yaitu FED dan Non FED (yang merupakan penjumlahan BOE dan BOJ) terhadap variabel-variabel makroekonomi Indonesia yaitu cadangan devisa, IHSG, inflasi, M2, dan nilai tukar nominal melalui jalur aliran modal masuk. Penelitian ini mengggunakan data bulanan dengan periode Januari 2009 hingga Maret 2014. Metode estimasi yang digunakan adalah VARX.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa hanya kebijakan yang diberlakukan oleh FED dan non- FED mempengaruhi aliran modal masuk Indonesia. Selanjutnya aliran modal masuk tersebut memberikan pengaruh terhadap terbesar terhadap inflasi, M2, nilai tukar nominal. Implikasi kebijakan yang dapat dilakukan yaitu koordinasi kebijakan sebagai antisipasi kebijakan QE negara maju. Selain itu pemerintah perlu menerapkan kebijakan yang tepat sehingga dapat menjaga stabilitas makroekonomi dalam negeri dan menunjang iklim investasi yang baik. Kepemilikan cadangan devisa juga penting untuk menjaga stabilitas ekonomi.

This study aims to see the impact of quantitative easing (QE) policy which implemented by some of developed countries through their central bank, which are FED and non-FED (the sum of QE policy from BOE and BOJ) on Indonesian macroeconomics whicch are foreign reserves, IHSG, inflation, M2, and nominal exchange rate. The study is using monthly data since January 2009 until March 2014 with VARX estimation method.
The estimation shows that QE policy which implemented by FED an non-FED have significant impact on capital inflow to Indonesia. The capital inflow also have the biggest impact on inflation, M2, and nominal exchange rate. The results of this paper could be relevant to the ongoing policy discussion regarding to anticipation of QE policy. Besides, government also need to implement the correct policy to stabilizes Indonesian macroeconomics and support good investment climate. An adequate foreign reserves also important to stabilizes the economy.
"
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2015
T45951
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Wahyu Pratomo
"Disertasi ini bertujuan meneliti dampak spillover sejumlah common shocks dalam konteks krisis global subprima terhadap pertumbuhan PDB ASEAN-5 (Indonesia, Malaysia, Thailand, Singapura, dan Filipina). Untuk tujuan itu, penulis mengembangkan model Global VAR atas dasar estimasi bayesian VARX dengan Minnesota priors. Penulis juga melakukan uji kausalitas Granger dengan prosedur Toda-Yamamoto untuk meneliti arah kausalitas variabel perdagangan vis-a-vis variabel keuangan dalam sistem yang terkointegrasi. Hasil generalized impulse response functions dari model GVAR menunjukkan dukungan adanya spillover. Shock penurunan pertumbuhan PDB AS menyebabkan penurunan pertumbuhan PDB negara-negara ASEAN-5 dengan besaran berbeda-beda. Peranan China meningkat dalam spillover ke negara-negara ASEAN-5. Atas dasar generalized forecast error variance decomposition, variasi dampak spillover di antara negara-negara ASEAN-5 itu sebagian terkait dengan perbedaan kontribusi faktor domestik. Terakhir, hasil uji kausalitas mengindikasikan dominansi variabel perdagangan terhadap variabel keuangan di sejumlah negara ASEAN-5.

This dissertation studies the spillover effects of commons shocks in the context of the subprime global crisis on the economic growth of the ASEAN-5 countries (Indonesia, Malaysia, Thailand, Singapore, and Philippines). For this purpose, this dissertation develops Global Vector Autoregressive (GVAR) model which is based on the bayesian VARX estimation under the Minnesota priors. This dissertation in addition employs the Granger causality test under the Toda-Yamamoto procedure to investigate the dominance of trade variables vis-a-vis financial variables under a cointegrated system. The generalized impulse response functions (GIRF) of the GVAR shows a strong evidence of spillover. A negative shock on the US GDP growth results in lower GDP growths of all ASEAN-5 countries but with varying degrees. China contributes more significantly to spillover to ASEAN-5 economies. Based on the generalized forecast error variance decomposition, the varying degrees of spillover impacts may partly be explained by the different contribution of domestic factors in respective ASEAN-5 countries. Meanwhile, the Granger-causality test indicates that trade variables dominate financial variabels in few ASEAN-5 countries."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2013
D-Pdf
UI - Disertasi Membership  Universitas Indonesia Library