Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 2 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Irma Nurfitri Handayani
"Penelitian ini bertujuan untuk merancang kerangka kerja keamanan siber pada smart airport untuk meningkatkan keamanan siber dan mencegah serangan siber pada smart airport. Smart airport menimbulkan risiko baru akan adanya serangan siber, pengelolaan smart airport dengan menggunakan teknologi IT dan IoT harus dikelola dengan baik yaitu melalui tata kelola teknologi informasi yang sesuai dengan kerangka kerja yang sudah terimplementasi dengan baik dan berstandar Internasional. Selain kerangka kerja tata kelola teknologi informasi, perlu diperhatikan lebih dalam lagi mengenai keamanan siber dan perlindungan data pribadi agar smart airport memiliki tingkat keamanan yang tinggi untuk menjaga keberlangsungan bisnisnya. Untuk mewujudkan smart airport yang aman dengan mempertimbangkan risiko serangan siber perlunya dibuat kerangka kerja keamanan siber sebagai evaluasi untuk pengelola smart airport. Penelitian ini mengintegrasikan kerangka kerja Enisa Securing Smart Airport, NIST Cyber Security Framework dan ISO/IEC 27002:2022. Dari hasil penelitian diperoleh aktivitas yang berasal dari NIST CSF adalah 39%, aktivitas yang berasal dari ENISA Securing Smart Airport adalah 6%, dan aktivitas yang berasal dari ISO/IEC 27002:2022 adalah 17%. Diharapkan kerangka kerja smart airport ini dapat melindungi keamanan siber dengan menggunakan NIST CSF, melindungi keamanan informasi dengan menggunakan ISO 27002:20022 dan mengikuti standar keamanan airport berdasarkan ENISA Securing Smart Airport. Hasil dari penelitian ini adalah kerangka kerja keamanan siber untuk smart airport, yang diujicobakan di Bandara Internasional XYZ dengan hasil nilai kematangan 3,9 berada pada level implementasi terdefinisi.

This research aims to design a cyber security framework at smart. Airport to improve cyber security and prevent cyber attacks at smart airports. Airports are transforming into smart airports as airport user services continue to increase, creating an efficient, effective and comfortable travel experience for travelers. Smart airports pose new risks of cyber attacks, management of smart airports using IT and IoT technology must be managed well, namely through information technology governance that is in accordance with a framework that has been well implemented and has international standards. Apart from the information technology governance framework, futher attention needs to be paid to cyber security and personal data protection so that smart airports have a high. Level of security to maintain business continuity. To create a safe smart airport by considering the risk of cyber attacks, it is necessary to have a cyber security framework as an evaluation for smart airport managers. This research integrates the Enisa Securing Smart Airport Framework, NIST Cybersecurity Framework and ISO/IEC 27002:2022. From the research result, the activity originating from NIST CSF was 39%, from ENISA Securing Airport was 6% and from ISO/IEC 27002:2022 was 17%. The goal is a smart airport framework that can protect cyber security by using NIST CSF, protect information security by using ISO/IEC 27002:2022 and based on airport security standards by using ENISA Securing Smart Airport. The result of this research is a cybersecurity framework for smart airports, which was tested at XYZ Internasional Airport with a maturity value of 3,9 at the defined implementation level."
Jakarta: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2024
T-pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
I Gusti Putu Agus Wiadi
"Tingkat efisiensi penggunaan energi di Indonesia khususnya dalam sektor transportasi masih rendah, hal ini tentu saja menjadi masalah yang serius. Oleh karena itu harus ada upaya konservasi energi. Teknologi sistem CCHP (Combined Cooling, Heating and Power) pada bangunan bandara merupakan salah satu jawaban dari tantangan pada sektor commercial building tersebut yang dibahas dalam penelitian ini.
Dalam penelitian ini dilakukan perbandingan antara pemakaian energi pada sistem eksisting (listrik dari jaringan PLN/konvensional) dengan sistem CCHP berdasarkan analisis teknis dan ekonomi pada bandara referensi. Selain itu juga akan dianalisis mengenai skema keekonomian sistem CCHP, yaitu sistem CCHP dibangun sendiri oleh pihak bandara atau melakukan kerjasama dengan ESCO melalui model bisnis BOT. Sistem CCHP disimulasikan dengan perangkat lunak berbasis analisis termodinamika dan konservasi energi dengan dasar desain FEL (Following the Electric Load).
Hasil simulasi menunjukkan bahwa sistem CCHP mampu menghemat konsumsi energi primer sebesar 83,32%. Berdasarkan efisiensi tersebut, bandara mendapat penghematan biaya energi listrik sebesar 50% dibandingkan kondisi eksisting. Keuntungan lain yang didapat adalah penurunan emisi karbon dioksida (CO2) yang dihasilkan sampai dengan 7,4% sehingga dapat mendukung terciptanya salah satu aspek pembentuk smart city.

The level of energy use efficiency in Indonesia especially in the transportation sector is still categorized as low, this absolutely becoming a serious problem. Therefore there must be energi conservation efforts. The CCHP (Combined Cooling, Heating and Power) system technology in airport buildings is one of the answer to the challenges in the transportation sector as discussed in this study.
In this study, energy consumption in the existing system (electricity from PLN / conventional network) with CCHP system are compared based on technical and economic analysis at reference airport. Besides, the CCHP system application scheme will also be analyzed, which is the CCHP system built by the airport itself or cooperating with ESCO through the BOT business model. The CCHP system is simulated with software based on thermodynamic analysis and energy conservation on the basis of FEL design (Following the Electric Load).
The simulation results show that CCHP system can save the primary energy consumption up to 83,32%. Based on this the primary energy consumption efficiency, the airport get electricity cost saving up to 50% compared to the existing condition. Another advantage obtained is the decrease in carbon dioxide (CO2) emissions produced up to 7.4% so that it could support the creation of one of the forming aspects of smart city.
"
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2019
T52325
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library