Ditemukan 3 dokumen yang sesuai dengan query
Novianti Reyvina Anggraini
"Sejak dahulu ada semacam mitos korelatif di masyarakat antara keberhasilan hidup dengan latar belakang kuliah di Perguruan Tinggi Negeri (PTN). Dalam perkembangan saat ini, mitos tersebut bergeser karena masyarakat semakin realistik dalam memperoleh pendidikan sehingga menyebabkan PTN bukanlah satu-satunya pilihan bagi calon mahasiswa. Kondisi ini menyebabkan terjadinya persaingan antara PTN dengan Perguruan Tinggi Swasta (PTS) dan PTS dengan PTS lainnya dalam hal mencari dan mendapatkan mahasiswa baru. Salah satu cara yang dilakukan oleh PTS dalam rangka persaingan mencari dan mendapatkan mahasiswa baru yaitu dengan pencantuman klausula baku dalam formulir pendaftaran. Hal demikian juga dilakukan oleh Universitas Bina Nusantara pada saat penerimaan mahasiswa baru. Tindakan yang dilakukan oleh Universitas Bina Nusantara merupakan suatu pelanggaran terhadap perlindungan konsumen sehingga dapat dikenakan sanksi. Metode penelitian yang digunakan dalam penulisan skripsi ini adalah case study, dengan alat pengumpulan data berupa studi kepustakaan yang bersifat yuridis normatif. Penelitian yuridis normatif menggunakan sumber hukum primer dan sumber hukum sekunder. Berdasarkan penelitian maka dapat disimpulkan bahwa Universitas Bina Nusantara melakukan pelanggaran mengenai hak-hak konsumen hak-hak konsumen sebagaimana diatur dalam Pasal 4 UUPK, pelanggaran terhadap ketentuan Pasal 7 UUPK Mengenai kewajiban pelaku usaha, dan pelanggaran terhadap ketentuan Pasal 18 UUPK mengenai pencantuman klausula baku. Sanksi yang dapat dikenakan kepada Universitas Bina Nusantara terhadap pelanggaran yang telah dilakukan yaitusansi sebagaimana diatur di dalam Pasal 62 ayat (1) UUPK serta dapat dijatuhi hukuman tambahan berdasarkan ketentuan Pasal 63 UUPK. Mengenai klausula bakuyang dicantumkan oleh Universitas Bina Nusantara dalam formulir pendaftaran melanggar ketentuan Pasal 18 UUPK. Oleh karena itu, klausula baku tersebut batal demi hukum."
Lengkap +
Depok: Fakultas Hukum Universitas Indonesia, 2008
S24220
UI - Skripsi Membership Universitas Indonesia Library
Heni Kholiawati
"Skripsi ini membahas mengenai pemanfaatan jasa informasi terbaru dan terseleksi di perpustakaan BAKOSURTANAL. Tujuannya adalah untuk mengetahui apakah jasa informasi terbaru dan terseleksi dimanfaatkan pengguna untuk menunjang kegiatan penelitian dan kendala apa yang dihadapi pengguna dalam memanfaatkan jasa tersebut. Penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan kuantitatif melalui penyebaran kuesioner dalam pengumpulan data. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh pengguna yang dikirimkan melalui e-mail. Sampel yang digunakan dengan menggunakan rumus Slovin, dengan teknik pengambilan sampel acak berlapis (stratified random sampling), sehingga sampel yang diambil 93 responden dengan metode penarikan sampel acak berdasarkan masing-masing pusat atau balai. Teknik analisis data melalui beberapa tahap yaitu penyuntingan, pengkodean, penyusunan dan perhitungan data dengan SPSS 17.0. Hasil penelitian ini menggambarkan bahwa jasa informasi terbaru dan terseleksi dimanfaatkan pengguna untuk menambah pengetahuan saja dan kendala yang dihadapi ketika memanfaatkan jasa ini adalah keterbatasan waktu. Saran penelitian ini, yaitu perpustakaan perlu mengembangkan jasa informasi terbaru dan terseleksi dalam forum diskusi ilmiah; perlu adanya evaluasi bidang minat pengguna supaya informasi yang diberikan relevan dan dibutuhkan dengan segera.
The Focus of this study is about the use of current awareness service and selective dissemination information at library BAKOSURTANAL. The purpose of this study is to understand whether the users use the current awareness service and selective dissemination information for research and to understand their difficulties in using theses services. The research method to make this study is a descriptive research with quantitative method by distributing questioner in collecting the data The population in this research is the library user who was sent by e-mail. I used Slovin formula to make the sample by stratified random sampling therefore the sample taken, 93 respondents with stratified random sampling are based on each centers and offices. The techniques of data analyze use three steps which are codifying, compiling, and data counting with SPSS 17.0. By comparing to the result of this research, it is informed that the current awareness service and selective dissemination information are only used to enrich their knowledge and their difficulty is the limit time. The result of this research suggests the library to improve current awareness service and selective dissemination information in a discussion forum; it is important that there is a user?s interest in order to give relevant information and also make the information immediately needed."
Lengkap +
Depok: Universitas Indonesia, 2009
S15164
UI - Skripsi Open Universitas Indonesia Library
Retno Ajeng Anissa Widiatri
"Penelitian ini bertujuan mengevaluasi keputusan banding sengketa pajak PT TII atas pembayaran jasa luar negeri dalam industri telekomunikasi. Penelitian ini menggunakan teknik analisis kualitatif deskriptif berdasarkan studi literatur, dokumentasi, dan wawancara dengan narasumber ahli. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa keputusan sengketa pajak PT. TII tersebut sudah sesuai dengan peraturan perundang-undangan perpajakan yang berlaku. Diperlukan penegasan oleh DJP terkait persyaratan formal dan material atas dokumen yang dipersamakan dengan Faktur Pajak untuk menghindari sengketa pajak yang sama. Penentuan jangka waktu pajak masukan dapat dikreditkan sesuai dengan ketentuan PPN harus memperhatikan proses bisnis dan perjanjian bisnis. PT TII direkomendasikan untuk mengatur dalam perjanjian dengan pelanggan detil prosedur transaksi sehingga memudahkan pemeriksa pajak dalam menentukan tanggal faktur pajak, batas akhir pengkreditan pajak masukan dan menentukan dokumen yang dipersamakan sebagai faktur pajak
This study aims to evaluate PT TII's tax dispute appeal decision on paying offshore services in the telecommunications industry. This study uses descriptive qualitative analysis techniques based on literature studies, documentation, and interviews with expert interviewees. The results of the study concluded that the tax dispute decision of PT. The TII is under applicable tax laws and regulations. The DGT needs confirmation regarding the formal and material requirements for documents equated with a Tax Invoice to avoid the same tax dispute. Determining the period when input tax can be credited per VAT provisions must pay attention to business processes and agreements. PT TII is recommended to arrange an agreement with the customer regarding details of transaction procedures to make it easier for the tax examiner to determine the tax invoice date, the deadline for crediting input tax, and the documents that are equated to a tax invoice."
Lengkap +
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2022
T-pdf
UI - Tesis Membership Universitas Indonesia Library