Hasil Pencarian

Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 1 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Novia Pujiastuti
"Penelitian ini membahas representasi kekuatan Uni Soviet dalam eksplorasi ruang angkasa pada masa Perang Dingin melalui kartu pos «Советская Космонавтикa» [Sovetskaja Kosmonavtika] yang dipublikasikan pada tahun 1972. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menemukan bentuk-bentuk kekuatan Uni Soviet dalam eksplorasi ruang angkasa pada masa Perang Dingin melalui gambar yang ada pada kartu pos «Советская Космонавтикa» [Sovetskaja Kosmonavtika]. Penelitian ini menggunakan metode studi pustaka yang dipadukan dengan the circuit of circle milik Stuart Hall. Melalui the circuit of circle milik Stuart Hall ditemukan bentuk-bentuk kekuatan Uni Soviet dalam eksplorasi ruang angkasa dan pengembangan teknologi oleh ilmuwan Uni Soviet pada masa Perang Dingin. Hasil
penelitian ini membuktikan bahwa kartu pos «Советская Космонавтикa» [Sovetskaja Kosmonavtika] merepresentasikan bentuk kekuatan Uni Soviet dalam eksplorasi dan pengembangan teknologi ruang angkasa serta terjadi pergeseran makna eksplorasi ruang angkasa yang merupakan bentuk pengembangan sains menjadi alat untuk menunjukkan kekuatan politik di ranah internasional dan penyebaran komunisme ke seluruh dunia.

This research examines the representation of the Soviet Union’s power in space exploration during the Cold War through images on «Советская Космонавтикa» [Sovetskaja Kosmonavtika] postcard published in 1972. The aim of this research is to discover the form of Soviet Union’s power in space exploration through images on «Советская Космонавтикa» [Sovetskaja Kosmonavtika] postcard. This research uses library study method combined with Stuart Hall’s the circuit of culture. Through the circuit of culture discovered the form of Soviet Union’s power in space exploration and technology development by Soviet scientists during the Cold War. The results of this research prove that «Советская Космонавтикa» [Sovetskaja Kosmonavtika] postcard represents the form of Soviet Union’s power
in space exploration and there were shift of space exploration meanings into a form of showing international political power and spreading communism to the world.
"
Lengkap +
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2019
TA-pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library