Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 10 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Ina Putriana
Abstrak :
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh dari attitudinal loyalty dan behavioral loyalty terhadap intensi pembelian kembali pelanggan terhadap restoran Jepang Sushi Tei. Penelitian ini menggunakan pendekatan metode riset kuantitatif berdasarkan model penelitian Leingpibul, Thomas, Broyles, dan Ross (2009). Survei dilakukan terhadap 160 responden. Hasil penelitian menunjukkan bahwa attitudinal loyalty berpengaruh langsung terhadap intensi pembelian kembali konsumen Sushi Tei. Selain itu, behavioral loyalty juga terbukti memediasi pengaruh attitudinal loyalty terhadap intensi pembelian kembali. Dari hasil penelitian ini juga terbukti bahwa meet expectation dan affective feeling state memiliki pengaruh positif terhadap attitudinal loyalty. ......This study aimed to determine the effect of attitudinal loyalty and behavioral loyalty to customer repurchase intentions toward the Japanese restaurant Sushi Tei. This study used quantitative research method approach based on the research model Leingpibul, Thomas, Broyles, and Ross (2009). The survey was conducted on 160 respondents. The results showed that attitudinal loyalty directly influence consumer repurchase intentions Sushi Tei. In addition, behavioral loyalty is also shown to mediate the influence of attitudinal loyalty on repurchase intention. From the results of this study also proved that meet expectation and affective feeling state has a positive effect on attitudinal loyalty.
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2013
S44277
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Agustinus Cahyo Nugroho
Abstrak :
PT. ASDP Indonesia Ferry Persero adalah BUMN yang mengoperasikan kapal di lintasan Merak-Bakauheni bersaing di industri penyeberangan yang bertumbuh dan terjadi pergeseran perilaku pengguna jasa dari memakai jasa tanpa memilih kapal yang akan dinaiki menjadi dapat memilih jadwal maupun kapal yang menjadi pilihan seiring dengan era keterbukaan informasi sehingga kualitas pelayanan mutlak dibutuhkan sebagai diferensiasi untuk meningkatkan pendapatan dan mempertahankan pelanggannya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh dari service quality terhadap customer satisfaction, serta pengaruh customer satisfaction terhadap trust dan trust terhadap attittudinal loyalty serta behavioral loyalty. Sebanyak 260 responden dari pengguna kapal RoRo milik PT. ASDP Indonesia Ferry Persero di lintasan Merak-Bakauheni berpartisipasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh positif yang signifikan dari service quality terhadap customer satisfaction sehingga perusahaan harus senantiasa menjaga kualitas pelayanan kapalnya agar pengguna jasa puas. Kemudian terdapat pengaruh positif yang signifikan dari customer satisfaction terhadap trust sehingga janji-janji pelayanan harus ditepati oleh perusahaan maka seiring kepuasan dari pengguna jasa maka akan tumbuh perasaan trust terhadap penyedia layanan. Terdapat pengaruh positif yang signifikan dari trust terhadap attittudinal loyalty dan behavioral loyalty dan trust berperan mediasi dari customer satisfaction terhadap attitutdinal maupun behavioral loyalty. ...... PT. ASDP Indonesia Ferry Persero is a state owned enterprise that operates ships in the Merak Bakauheni trajectory that compete in the growing ferry industry and there is a shifting behavior of service users from using services without choosing which ship to be board, now become able to choose the schedule and the preferred ship in line with the era of openness information so that the quality of service is absolutely needed as differentiation to increase revenue and to retain customers. This study aims to determine the effect of service quality on customer satisfaction, and the influence of customer satisfaction on trusts and trusts on attittudinal loyalty and behavioral loyalty. A total of 260 respondents from RoRo ship users owned by PT. ASDP Indonesia Ferry Persero in the Merak Bakauheni trajectory are participated. The results showed that there is a significant positive influence of service quality to customer satisfaction so that the company must always maintain the quality of service of the ship so that the service users are satisfied. Then there is a significant positive impact of customer satisfaction on trust so that promises of service must be kept by the company then as the satisfaction of the service user will grow a sense of trust towards the service provider. There is a significant positive influence of trust on attitudinal loyalty and behavioral loyalty and trust play as mediation variable from customer satisfaction toward attitudinal or behavioral loyalty.
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2017
T-Pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Pasaribu, Ary Anthonius
Abstrak :
ABSTRAK
Kualitas layanan memiliki tiga elemen penting, yaitu kepuasan, kepercayaan dan komitmen. Untuk memberikan pelayanan yang berkualitas, marketing mix memiliki peran penting. Dalam penelitian ini, penulis berfokus pada strategi marketing mix yang diterapkan oleh Bank Sumsel Babel sebagai salah satu dari 26 bank daerah di Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk mengukur loyalitas sikap pelanggan Bank Sumsel Babel dan loyalitas perilaku masa depan dengan melihat hubungan antara relationship quality dan dimensi marketing mix untuk Perusahaan Jasa. Data dikumpulkan melalui kuesioner yang disebarluaskan kepada 280 nasabah Bank Sumsel Babel. Data kemudian diolah dan dianalisis menggunakan Structural Equation Modeling (SEM). Hasil penelitian menunjukkan bahwa semua hubungan kualitas (kepuasan, kepercayaan dan komitmen) memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas sikap dan perilaku. Selanjutnya, dari semua variabel marketing mix, kualitas produk ditemukan memiliki pengaruh terbesar pada kepuasan, sedangkan variabel tempat memiliki pengaruh terbesar pada kepercayaan. Hasil penelitian ini bermanfaat sebagai masukan bagi industri perbankan dalam menilai kinerja dan membuat keputusan manajemen untuk dapat merumuskan strategi perusahaan yang tepat.
ABSTRACT
The relationship quality of services has three important elements, namely satisfaction, trust and commitment. To provide the best quality service, the marketing mix has an important role. In this study, the authors focused on the marketing mix strategy applied by Bank Sumsel Babel as one of the 26 regional banks in Indonesia. This research aims to measure the attitudinal loyalty of customers of the Bank Sumsel Babel and future behavioural loyalty by looking at the relationship between relationship quality and dimensions of marketing mix for Services Company. The data was collected through the questionnaire that was disseminated to 280 customers of Bank Sumsel Babel. The data then processed and analysed using Structural Equation Modeling (SEM). The results of the research show that all the relationship quality (satisfaction, trust and commitment) have positive and significant influence on attitudinal and behavioural loyalty. Furthermore, from all marketing mix variables, product quality is found to have the biggest influence on satisfaction, while place has the biggest influence on trust. These results are useful as inputs for banking industry in assessing performance and making management decisions to be able to formulate the right corporate strategy.
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia , 2020
T-Pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Nabila Rachmadhania
Abstrak :
Terlepas banyaknya program loyalitas pada e-commerce marketplace, penelitian hubungan antara loyalty program dengan online relationship quality masih langka. Tujuan penelitian ini adalah untuk menginvestigasi hubungan antara faktor – faktor (antecedents) dan konsekuensi dari online relationship quality dalam industri e-commerce marketplace dan untuk mengetahui bagaimana program loyalitas memoderasi variabel attitudinal dan behavioral loyalty sebagai konsekuensi dari online relationship quality. Data dikumpulkan dari 769 pengguna e-commerce marketplace di Indonesia sebagai responden dalam penelitian ini. Hipotesis dalam penelitian ini diuji dengan structural equation modeling - partial least squares (SEM-PLS). Hasil pengujian menunjukkan bahwa 10 dari 11 hipotesis yang mengukur pengujian langsung antecedents online relationship quality dan konsekuensi dari online relationship quality diterima, hal tersebut menunjukkan bahwa online relational bonds dan persepsi reputasi vendor mempengaruhi online relationship quality. Hasil pengujian yang menguji moderasi loyalty program menunjukkan 1 dari 4 hipotesis diketahui memoderasi hubungan online relationship quality dengan konsekuensinya yaitu EWOM pada kelompok subsample Low loyalty Program. Namun 3 hipotesis lainnya menunjukkan bahwa loyalty program tidak memperkuat hubungan online relationship quality dengan variabel online customer review dan behavioral loyalty. Penelitian ini memberikan gambaran bagaimana antecedents dari online relationship quality dan konsekuensinya dan moderasi loyalty program yang dilakukan e-commerce dapat disesuaikan sebagai panduan untuk memperkuat kualitas hubungan e-commerce dengan pelanggan dan meningkatkan loyalitas pelanggan. ......Despite the abundance of loyalty programs in e-commerce, their interplay with online relationship quality is scarce. The purpose of this study is to investigate the antecedents and consequences of online relationship quality in the e-commerce marketplace and to test if and how a loyalty program moderates consumer attitudinal and behavioral loyalty as the online relationship quality outcomes. The study is explanatory research, data were collected from 769 e-commerce marketplace buyers in Indonesia that participated in this study by completing questionnaires. The research hypotheses were tested using structural equation modeling - partial least squares (SEM-PLS). The results showed that 10 out of 11 hypotheses that measured the direct effect of antecedents online relationship quality on consequences online relationship quality are supported, it exhibits that online relational bonds and perceived vendor reputation affected online relationship quality. To assess the moderation of loyalty program, this study split samples into low and high loyalty program group. However only 1 out of 4 hypotheses of moderating effect from loyalty program are supported, it showed that loyalty program moderates the connection between online relationship quality and EWOM. This study provides wide antecedents of online relationship quality and their consequences towards attitudinal and behavioral loyalty with loyalty program for e-commerce marketplace, through being aware of them e- commerce could adjust their suitable guideline to sustain their relationship quality with online customers and choose a suitable loyalty program to help increasing customer loyalty.
Jakarta: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2021
T-pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Dewi Agustin Pratama Sari
Abstrak :
[ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk meneliti pengaruh marketing investments yang dilakukan oleh produsen binder di Barel yaitu direct mail, tangible reward, interpersonal communication, dan preferential treatment terhadap behavioral loyalty pelanggan toko binder yang dimediasi oleh customer gratitude. Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan responden sebanyak 95 orang pelanggan produsen binder. Berdasarkan penelitian ini diketahui bahwa, dari strategi marketing investments yang dilakukan oleh produsen binder, preferential treatment merupakan strategi paling efektif yang mempengaruhi customer gratitude. Selain itu, customer gratitude yang ada pada pelanggan binder ini memiliki pengaruh positif terhadap behavioral loyalty. Dengan memahami strategi marketing investments mana yang paling efektif, diharapkan membantu produsen binder dalam mengambil keputusan lebih tepat serta mendapatkan pelanggan yang loyal.
ABSTRACT ;This research aim to analysis of marketing investments by binder manufacturer such as direct mail, tangible reward, interpersonal communication, and preferential treatment towards behavioral loyalty and customer gratitude as mediator. This is quantitative research consist of 95 resellers of binder manufacturer as responden. Based on this research, preferential treatment is the most effective strategy marketing investments has positive effect toward customer gratitude. Besides, customer gratitude has positive effect toward behavioral loyalty. If manager understand this strategy, hopefulness he can making accurate decision to get customer loyalt;This research aim to analysis of marketing investments by binder manufacturer such as direct mail, tangible reward, interpersonal communication, and preferential treatment towards behavioral loyalty and customer gratitude as mediator. This is quantitative research consist of 95 resellers of binder manufacturer as responden. Based on this research, preferential treatment is the most effective strategy marketing investments has positive effect toward customer gratitude. Besides, customer gratitude has positive effect toward behavioral loyalty. If manager understand this strategy, hopefulness he can making accurate decision to get customer loyalt;This research aim to analysis of marketing investments by binder manufacturer such as direct mail, tangible reward, interpersonal communication, and preferential treatment towards behavioral loyalty and customer gratitude as mediator. This is quantitative research consist of 95 resellers of binder manufacturer as responden. Based on this research, preferential treatment is the most effective strategy marketing investments has positive effect toward customer gratitude. Besides, customer gratitude has positive effect toward behavioral loyalty. If manager understand this strategy, hopefulness he can making accurate decision to get customer loyalt, This research aim to analysis of marketing investments by binder manufacturer such as direct mail, tangible reward, interpersonal communication, and preferential treatment towards behavioral loyalty and customer gratitude as mediator. This is quantitative research consist of 95 resellers of binder manufacturer as responden. Based on this research, preferential treatment is the most effective strategy marketing investments has positive effect toward customer gratitude. Besides, customer gratitude has positive effect toward behavioral loyalty. If manager understand this strategy, hopefulness he can making accurate decision to get customer loyalt]
2015
S60672
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Situmorang, Susanto Berlin Manarua
Abstrak :
Virtual hotel operator merupakan salah satu tren yang sedang berkembang di Indonesia selama beberapa tahun terakhir. Dua penyebab utamanya adalah semakin maraknya “budget travelling” dan adanya insentif dari pemerintah pusat untuk mempromosikan industri pariwisata. Namun, kajian yang membahas mengenai virtual hotel operator sendiri masih jarang dilakukan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menjelaskan hubungan antara customer brand engagement dengan attitudinal loyalty dan behavioral loyalty dari pelanggan dalam penggunaan virtual hotel operator di Indonesia. Penelitian ini diuji secara empiris dengan menggunakan PLS-SEM dengan sampel sebanyak 133 responden yang menggunakan hotel yang dioperasikan oleh virtual hotel operator di Indonesia. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa sensory experience berpengaruh positif terhadap customer brand engagement dengan merek virtual hotel operator. Selanjutnya, affectice experience secara positif mempengaruhi affective dan behavioral engagement, sedangkan intellectual experience secara positif mempengaruhi cognitive dan affective engagement. Demikian pula, customer brand engagement ditemukan efektif dalam meningkatkan loyalitas, setidaknya pada tingkat attitudinal. Selain itu, attitudinal loyalty berpengaruh positif terhadap behavioral loyalty pada virtual hotel operator. Temuan dari studi ini dapat memberikan panduan kepada akademisi dan manajer untuk meningkatkan keterlibatan dan loyalitas pelanggan terhadap merek virtual hotel operator. ......Virtual hotel operators have a growing trend in Indonesia during recent years. Two of its main causes is the rise of “budget travelling” and the incentive by the central government to promote tourism industry. Unfortunately, the study of virtual hotel operator itself is still uncommon. The purpose of this study is to explain relationship between the customer brand engagement with attitudinal loyalty and behavioral loyalty from customers in the usage of virtual hotel operators in Indonesia. This research was tested empirically by using PLS-SEM with a sample of 133 respondents, who used hotels operated by virtual hotel operators in Indonesia. The results of this study indicate that sensory experience positively influences customer brand engagement with the virtual hotel operator brand. Furthermore, affective experience positively affects affective and behavioral engagements, whereas intellectual experience positively influences cognitive and affective engagement. Likewise, customer brand engagement can be effective in increasing loyalty, at least on attitudinal level. In addition, attitudinal loyalty positively influences behavioral loyalty on virtual hotel operator. The findings of this study can provide academicians and managers a guide to improve customer engagement and loyalty toward a virtual hotel operator’s brand.
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2021
T-Pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Rini Wulansari
Abstrak :
Komersialisasi dan konsumsi berbagai produk olahraga semakin meningkat dengan berkembangnya jaman, termasuk di Indonesia. Aksi atlet/tim di lapangan banyak dinantikan, karena kemanfaatannya bagi konsumen, seperti untuk hiburan, sarana afiliasi, dan untuk pergaulan. Kesetiaan konsumen terhadap produk atlet profesional berupa aksi di lapangan pun sangat penting untuk keberlangsungannya. Penelitian ini membuktikan hipotesis bahwa brand loyalty pada atlet profesional sangat dipengaruhi oleh asosiasi yang tercipta atas brand tersebut. Guna mendorong kesetiaan konsumen yang sukarela mengalokasikan waktu dan uangnya terhadap sebuah brand atlet, brand associations harus ditingkatkan setinggi-tingginya.
The commercialization and consumption of various sport products are increasing as the era has moving in nature, including in Indonesia. Actions of athletes or teams in the arena were being awaited by many of spectators, because of its benefit for them. For examples are entertainment, affiliation, and social reason. Consumer loyalty to professional athlete?s product in form of action in the arena is important for their sustainability. This research has proved the hypotheses that brand loyalty to a professional athlete were significantly influenced by its brand associations. So is to the case, it is important to gain consumer loyalty which is willingly allocated their time and money to an athlete brand, by developing as much positive brand associations of the athlete.
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2010
T28220
UI - Tesis Open  Universitas Indonesia Library
cover
Dezwin Prastian Soelaeman
Abstrak :
Investor retail/individu dalam Bursa Efek Indonesia telah berkembang dengan sangat pesat dalam kurun waktu beberapa tahun kebelakang. Perkembangan ini telah meningkatkan urgensi bagi manajemen untuk bisa memahami perilaku dan sikap dari pemilik saham perusahaan tersebut, sebagaimana seorang pemegang saham dapat menjadi pelanggan dari perusahaan itu sendiri. Sebagaimana seorang investor individu sangat mudah terpengaruh oleh emosi, pengalaman trading atas saham sebuah perusahaan diperkirakan memiliki efek kepada sikap dan perilaku pemengang saham dalam bentuk tingkat kepuasan, loyalitas, perilaku beralih, word of mouth, dan perilaku keluhan. Riset ini akan meneliti dua situasi, dengan tujuan untuk melihat perbedaan efek dalam hasil trading yang berbeda. Situasi yang akan dipelajari dalam riset ini adalah pengalaman baik trading dan pengalaman buruk trading. Riset ini berhasil mengumpulkan 188 responden, yang didapatkan melalui survey daring di Indonesia. Analisis data dalam riset ini akan dilakukan menggunakan aplikasi SmartPLS 3.2. Hasil riset menunjukan bahwa ketika mendapatkan pengalaman trading baik, pemegang saham akan merasakan kegembiraan atau memunculkan emosi positif (gembira, antusias, dan bersemangat). Lalu, emosi positif yang didapatkan dari pengalaman trading baik tersebut memiliki pengaruh positif terhadap peningkatan perilaku loyalitas dan sikap loyalitas, penurunan perilaku beralih, dan penurunan perilaku keluhan. Namun, ketika mengalami pengalaman trading yang buruk, emosi negative memiliki pengaruh positif pada penurunan kepuasan pelanggan, peningkatan perilaku beralih, penurunan word-of-mouth, dan peningkatan perilaku keluhan. Riset ini berharga bagi para manajemen untuk memiliki pengertian yang lebih dalam tentang sikap dan perilaku para pemegang saham dan bagaimana untuk menanganinya dalam situasi harga saham naik dan turun ......Individual or retail investors within Indonesian Stock Exchange market has been significantly improved over the last couple of years. These improvements raised the urge for management to understand the behavior of their own shareowner, as shareowner could also be their customer. As individual investors are prone to emotion, the trading experience of a company’s stock are expected to have a spill-over effect onto the shareowner’s attitudes and behavior as an investor (satisfaction, loyalty, word-of-mouth, complaint/feedback). There will be two situations being assessed in this research, to seeks different effect upon different trading outcomes. Those situations include favorable trading experience and unfavorable trading experience. This study had 188 respondents from online survey that was conducted in Indonesia. The data analysis was done by using SmartPLS 3.2.8 application. The result shows that upon making a favorable trading experience, shareowners experience an elation of positive emotion (excited, enthusiastic, and determined). Moreover, positive emotion from favorable trading experience has a positive relationship with increased level behavioral and attitudinal loyalty, lower switching behavior, lower complaint and feedback behavior. However, in the loss model, negative emotion does have a positive influence on decreased level of customer satisfaction, increased switching behavior, decreased level of word-of-mouth, and increased level of complaint/feedback behavior. This research is valuable to managers to understand better about the behavior of their shareowners and how to deal with it given a rising or falling stock price.
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2020
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Aimee Suria Chendra
Abstrak :
Penelitian ini bertujuan untuk melihat peran perceived value multidimensi, diantaranya service value (SV), process value (PV), dan relationship value (RV), sebagai faktor pendorong tingkat satisfaction (S) konsumen dan dampaknya pada attitudinal loyalty (AL) dan behavioral loyalty (BL) pada konsumen GoFood. Sampel terdiri dari individu berusia 17-55 tahun, menggunakan layanan GoFood setidaknya dalam tiga bulan terakhir, dan menjadikan GoFood sebagai aplikasi utama untuk pesan-antar makanan. Teknik sampling yang digunakan adalah judgemental sampling yang disebar melalui Google Form dan terkumpul sebanyak 362 responden. Analisis data dilakukan dengan metode Partial Least Squares Structural Equation Modeling (PLS-SEM) dengan software SmartPLS 4. Hasil penelitian membuktikan service value, process value, dan relationship value memiliki pengaruh signifikan terhadap satisfaction dan attitudinal loyalty, kecuali process value yang tidak ditemukan signifikansinya terhadap attitudinal loyalty. Satisfaction dan attitudinal loyalty masing-masing memiliki hubungan yang signifikan kepada behavioral loyalty dan keduanya (S, AL) memediasi seluruh variabel perceived value multidimensi (SV, PV, RV) dengan behavioral loyalty. ......This study aimed to investigate the role of multidimensional perceived value, encompassing service value (SV), process value (PV), and relationship value (RV), as driving factors of satisfaction (S) and its impact on attitudinal loyalty (AL) and behavioral loyalty (BL) among GoFood users. The sample consisted of individuals aged 17-55 years, used GoFood services at least in the last three months and primarily used GoFood for food delivery. Judgemental sampling was employed with data collected through Google Forms, successfully collected 362 respondents. Data analysis was conducted using Partial Least Squares Structural Equation Modeling (PLS-SEM) method with SmartPLS 4. The findings revealed that service value, process value, and relationship value significantly influenced satisfaction and attitudinal loyalty, except for process value, which did not exhibit a significant relationship with attitudinal loyalty. Satisfaction and attitudinal loyalty, respectively, demonstrated significant associations with behavioral loyalty. Additionally, both satisfaction (S) and attitudinal loyalty (AL) mediated the entire relationship between multidimensional perceived value variables (SV, PV, RV) and behavioral loyalty.
Depok: Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Universitas Indonesia, 2024
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Ilisa Fajriyati
Abstrak :
Agar dapat menyediakan pariwisata ramah-Muslim serta menarik wisatawan Muslim sebagai target utama, pemasar destinasi tidak hanya harus mempertimbangkan atribut umum (generik) yang tersedia pada destinasi, namun mereka juga harus memastikan ketersediaan atribut yang dapat mengakomodir kebutuhan wisatawan Muslim, yaitu atribut Islam. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi dan mengklasifikasikan atribut generik dan Islam kedalam basic, performance dan excitement factors sesuai dengan three-factor theory of customer satisfaction yang disebutkan dapat memiliki dampak yang berbeda terhadap kepuasan wisatawan. Selanjutnya, penelitian ini menguji pengaruh ketiga faktor tersebut terhadap kepuasan wisatawan dan konsekuensinya pada behavioral dan attitudinal loyalty serta konsekuensi negatif pada complaint dan churn intention. Selain itu, pengujian juga dilakukan terhadap pengaruh moderasi religiusitas Islam pada hubungan antara atribut Islam dan kepuasan wisatawan. Survei dilakukan dengan total sampel 835 wisatawan Muslim yang mengunjungi destinasi mayoritas non-Muslim dan destinasi mayoritas Muslim. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perbedaan antara destinasi mayoritas non-Muslim dan destinasi mayoritas Muslim terletak pada anteseden pembentuk kepuasan (dalam penelitian ini atribut-atribut destinasi yang terdiri dari atribut generik dan atribut Islam). Sementara konsekuensi dari kepuasan tersebut ditemukan sama dikedua jenis destinasi. Untuk destinasi mayoritas non- Muslim, semua atribut generik ditemukan berpengaruh pada kepuasan wisatawan, dilain sisi untuk atribut Islam, hanya klasifikasi dari excitement factor yang secara signifikan mempengaruhi kepuasan mereka. Sedangkan untuk destinasi mayoritas Muslim, dari atribut generik ditemukan performance dan excitement factor serta basic factor dari atribut Islam yang berpengaruh pada kepuasan wisatawan. Konsekuensi kepuasan wisatawan pada kedua destinasi ditemukan memiliki pengaruh yang positif dan signifikan pada behavioral dan attitudinal loyalty serta secara negatif mempengaruhi complaint dan churn intention. Hasil penelitian juga menemukan bahwa efek moderasi dari religiusitas tidak signifikan di kedua jenis destinasi.  ......To provide Muslim-friendly tourism and attract Muslim tourists as the main target, destination marketers must not only consider the generic attributes commonly available at the destination, they must also ensure the availability of attributes that serve the needs of Muslim tourists: Islamic attributes. This study identifies and classifies generic and Islamic attributes as basic, performance, and excitement factors in accordance with the three-factor theory of customer satisfaction to emphasise that the three factors may have different impacts on tourist satisfaction. This study also examines the influence of the three factors on satisfaction and the consequences of satisfaction on tourist behavioral and attitudinal loyalty, also the negative consequences on complaint and churn intention. The moderation effect of Islamic religiosity on the relationship between Islamic attributes and tourist satisfaction was also considered. A survey was conducted with total 835 Muslim tourists who visited non-Muslim and Muslim majority destinations. The result of this study showed that the difference between non-Muslim majority destinations and Muslim majority destinations lies in the antecedents that forming satisfaction (in this study the destination attributes that consist of generic and Islamic attributes). While the consequences of satisfaction are found to be the same in both types of destinations. For the non-Muslim majority destinations, the results showed that all generic attributes influenced Muslim tourists satisfaction, whereas for Islamic attributes, only the classification of excitement factors significantly affected their satisfaction. For Muslim majority destinations, the generic performance and excitement factors as well as the Islamic basic factors were found to influence tourist satisfaction. The consequences of tourist satisfaction in both types of destinations have a positive and significant effect on increasing tourists behavioral and attitudinal loyalty and negatively influenced complaint and churn intention. Likewise, the moderation effect of Islamic religiosity was insignificant in both destinations. 
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2020
D-pdf
UI - Disertasi Membership  Universitas Indonesia Library