Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 4 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Saras Serani Sesari
Abstrak :
Gangguan pada sistem respirasi adalah penyebab kematian ketiga di Indonesia. Pengetahuan mengenai kesehatan sistem respirasi berperan dalam perubahan sikap dan pandangan terhadap upaya pencegahan penyakit di masyarakat. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui hubungan tingkat pengetahuan mengenai kesehatan dan penyakit respirasi dengan prevalensi masalah respirasi pada masyarakat perumahan. Penelitian ini menggunakan desain penelitian observasional, metode potong lintang. Pengambilan data dilaksanakan di Jakarta pada tanggal 7-12 Mei 2012 dengan pengisian kuesioner. Sampel penelitian adalah 107 keluarga masyarakat perumahan di kelurahan Bintaro yang dipilih melalui metode consecutive sampling. Kuesioner terdiri dari kuesioner mengenai kesehatan respirasi dan kuesioner mengenai penyakit TB, asma, PPOK, infeksi paru, dan kanker paru. Hasil penelitian ini, dengan uji chi-square didapatkan nilai p<0,05 yang berarti terdapat perbedaan bermakna antara tingkat pengetahuan mengenai kesehatan respirasi dengan prevalensi masalah respirasi. Sementara untuk tingkat pengetahuan mengenai penyakit TB, asma, PPOK, infeksi paru, dan kanker paru, dengan uji chi-square didapatkan nilai p>0,05 yang berarti tidak terdapat perbedaan bermakna antara tingkat pengetahuan penyakit TB, asma, PPOK, infeksi paru, dan kanker paru dengan prevalensi masalah respirasi.
The respiratory system disorder is the third leading cause of death in Indonesia. Knowledge about the respiratory health system plays an important role in changing the attitudes and perception towards the disease prevention in the community. The objective of this study was to determine the relationship between the level of knowledge regarding the respiratory health and diseases with the prevalence of respiratory health problem in housing society. Design of this study is observational, cross sectional method. The data was collected in Jakarta at May 7-12th 2012 by filling out questionnaires. The samples are 107 families of housing community in Bintaro which chosen by consecutive sampling method. The questionnaire consists of set questionnaires about respiratory health and set questionnaires about TB, asthma, COPD, lung infection, and lung cancer. The results, according to chi-square test there was a significant difference (p<0,05) between the level of knowledge about respiratory health and the prevalence of respiratory health problem. Meanwhile, according to chi-square test also, there was no significant difference (p>0,05) between the level of knowledge about TB, astma, COPD, lung infection, and lung cancer, and the prevalence of respiratory health problem.
Depok: Universitas Indonesia, 2013
S-Pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Sofian Kurnia Marsa Widjaya
Abstrak :
ABSTRAK
Latar Belakang : Komplikasi paru pasca operasi memiliki kontribusi penting dalam peningkatan angka morbiditas, mortalitas, dan lamanya perawatan. Terdapat beberapa faktor risiko diantaranya: status kesehatan pasien, jenis operasi, dan jenis anestesi yang digunakan. Model skor indeks risiko yang dikembangkan Arozullah dapat digunakan untuk memprediksi komplikasi gagal napas dan pneumonia pasca operasi. Oleh karena terdapat perbedaan karakteristik populasi pasien, maka perlu dilakukan validasi untuk mengetahui performa model skor tersebut. Tujuan : Menilai performa kalibrasi dan diskriminasi model skor indeks risiko komplikasi paru Arozullah dalam memprediksi komplikasi gagal napas dan pneumonia pasca operasi pada pasien yang menjalani operasi non kardiak di Rumah Sakit Umum Pusat Nasional Cipto Mangunkusumo (RSCM). Metode :Penelitian ini merupakan studi kohort retrospektif pada populasi pasien yang menjalani operasi nonkardiak di RSCM dari bulan Januari sampai Desember 2015. Variabel yang dinilai adalah jenis operasi, usia, operasi darurat, riwayat Penyakit Paru Obstruksi Kronis (PPOK), albumin darah, ureum darah, status fungsional, penurunan berat badan, perokok, penggunaan alkohol, transfusi darah pre operasi, anestesi umum, riwayat cerebrovascular disease, gangguan sensorium akut, penggunaan steroid kronis. Luaran yang dinilai adalah komplikasi gagal napas dan pneumonia 30 hari pasca operasi. Performa kalibrasi dinilai dengan uji Hosmer-Lemeshow. Performa diskriminasi dinilai dengan area under the curve (AUC). Hasil : Didapatkan 403 subyek memenuhi kriteria penerimaan dengan 74 subyek mengalami kejadian komplikasi paru (18,4%). Terdapat 52 subyek mengalami gagal napas dan 34 subyek komplikasi pneumonia, serta terdapat 12 subyek mengalami komplikasi keduanya. Uji Hosmer-Lemeshow pada komplikasi gagal napas menunjukkan p=0,333, sedangkan nilai AUC 0,911. Pada komplikasi pneumonia didapatkan hasil kalibrasi dengan nilai p=0,617 dan nilai diskriminasi AUC 0,789. Simpulan : Model skor perioperatif paru Arozullah mempunyai performa yang baik dalam memprediksi komplikasi gagal napas dan pneumonia 30 hari pasca operasi pasien di RSCM Kata Kunci : Gagal napas, pneumonia, operasi non kardiak, validasi, indeks risiko Arozullah.
ABSTRACT
Risk Index Score Perioperative Arozullah of Surgical Patients in Cipto Mangunkusumo General Hospital 2015 Background: Post operative pulmonary complication had important effect in increasing morbidity, mortality as well as length of stay. Several factor contributing those such as patient?s health status, type of operation and type anaesthesia used. There were risk score develop by Arozullah that can be used to predict the possibility of respiratory failure and post operative pneumonia. Due to the differences of the characteristic population, the study needed internal validation to discover the performance of the Arozullah score. Objectives: To assess the performance of calibration and discrimination of Arozullah?s model risk score in predicting complications of respiratory failure and pneumonia postoperative in patients under going non-cardiac surgery in Cipto Mangunkusumo General Hospital (RSCM) Methods: A cohort retrospective study in patients undergoing non-cardiac surgery in RSCM from January to December 2015.Considered variable were type of surgery, age, emergency surgery, history of Chronic Obstructive Pulmonary Disease (COPD), serum albumin, ureum, functionalstatus, weight loss, history of smoking, alcohol use, blood transfusions pre surgery, general anaesthesia , history of cerebrovascular disease, acute impaired sensorium, chronic steroid use. Outcomes assessed were complications of respiratory failure and pneumonia 30 days post-operative. Performance calibration were assess with Hosmer-Lemeshow test and performance discrimination were assess with area under the curve ( AUC ) . Result: 403 subjects were meet the inclusion criteria with 74 of subjects had pulmonary complications (18.4 %), 52 subjects had respiratory failure, 34 subjects had pneumonia post operative, and 12 subjects had both complication. Hosmer-Lemeshow test on the complications of respiratory failure showed p = 0.333 and the AUC value is 0.911. While pneumonia complications showed p = 0.617 and AUC value is 0.789. Conclusion: Arozullah score perioperative had good performance in predicting respiratory failure and pneumonia 30-days post operative in RSCM. Key Word: respiratory failure, pneumonia, non cardiac surgery, validation, risk index score perioperative Arozullah;
2016
SP-pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Eva Yuliani
Abstrak :
ABSTRAK
Infeksi saluran pernapasan merupakan gangguan pulmonal yang menyebabkan gangguan pemenuhan oksigen yang ditandai dengan napas cepat, retraksi dinding dada, dan penurunan saturasi oksigen. Pemberian asuhan keperawatan dengan menerapkan prinsip konservasi dari Myra E. Levine dilakukan untuk mempertahankan keseimbangan energi, konservasi integritas struktural, personal dan sosial. Masalah keperawatan yang ditemukan antara lain ketidakefektifan pola napas dan ketidakefektifan bersihan jalan napas. Pursed Lips Breathing adalah salah satu intervensi keperawatan untuk mengatasi gangguan pemenuhan oksigen dengan tujuan optimalisasi pemenuhan oksigenasi. Oleh karena itu, hasil praktik ini dapat dijadikan acuan praktik keperawatan pada anak dengan gangguan pemenuhan oksigenasi.
ABSTRACT
Respiratory tract infection is a pulmonary disorder that causes disruption fulfillment of oxygen which characterizes by rapid breathing, chest wall retractions, and decreased oxygen saturation. Nursing care based on the conservation model of Myra E. Levine was applied to maintain energy conservation, structural integrity conservation, personal integrity and social integrity. Nursing problems identified were ineffective breathing pattern and ineffectiveness airway clearance. Pursed Lips Breathing was an intervention used to optimize the oxygen fulfillment. Therefore, the results of the clinical experiences can be used as a reference for nursing practice in children with impaired oxygenation fulfillment in the future.
2016
SP-pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Sandra Andini
Abstrak :
Praktik Spesialis Keperawatan Medikal Bedah Kekhususan Respirasi di RSUP Perasahabatan Jakarta merupakan aplikasi peran dan fungsi sebagai ners spesialis dengan menerapkan Model Adaptasi Roy dalam memberikan asuhan keperawatan pada pasien dengan gangguan sistem respirasi baik pada pasien kelolaan utama maupun 30 pasien resume. Selain sebagai pemberi asuhan keperawatan peran perawat spesialis respirasi adalah menerapkan tidakan berbasis bukti ilmiah pada area respirasi yaitu dengan memberikan terapi suara berbasis alam dalam mengurangi kecemasan, agitasi, dan stress pada pasien terpasang ventilator mekanik. Peran selanjutnya dari perawat spesialis respirasi adalah melakukan inovasi melalui analisi situasi dan studi literature dalam hal ini adalah penerapan The Respiratory Distress Observation Scale (RDOS) dalam menilai risiko terjadinya distress pernapasan. Hasil praktik menunjukan bahwa teori Model Adapatasi Roy dalam memberikan asuhan keperawatan pada pasien dengan gangguan sistem respirasi dan suara berbasis alam cukup efektif dalam mengurangi kecemasan, agitasi, dan stress pada pasien terpasang ventilator mekanik. Serta RDOS dapat diterapkan pada pasien dengan gangguan respirasi dalam menilai risiko distress pernapasan. ......The Practice of Medical Nursing Specialists Specialized in Respiration in RSUP Perasahabatan Jakarta is the application of roles and functions as specialist nurses by applying Roy's Adaptation Model in providing nursing care to patients with respiratory system disorders in both the main managed patient and 30 resume patients. Aside from being a nursing care provider, the role of respiration specialist nurses is to apply scientific evidence-based nursing actions to the area of ​​respiration by providing nature-based sound terapi to reduce anxiety, agitation, and stress in patients with mechanical ventilators. The next role of respiration specialist nurses is to innovate through situation analysis and literature studies in this case is the application of The Respiratory Distress Observation Scale (RDOS) in assessing the risk of respiratory distress. Practical results show that Roy's adaptation theory in providing nursing care to patients with respiratory and natural-based sound disorders is quite effective in , agitation, and stress in patients with mechanical ventilators. As well as RDOS can be applied to patients with respiratory disorders in assessing the risk of respiratory distress.
Depok: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2019
TA-pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library