Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 1 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Yanuar Rachman W
"ABSTRAK
Jumlah penduduk yang semakin lama semakin bertambah sebanding dengan jumlah kebutuhan akan rumah. Namun dalam kenyataannya kebutuhan permintaan rumah sendiri tidak diimbangi dengan kemampuan untuk menyediakan rumah. Yang akhirnya akan semakin memperlebar jarak antara permintaan dengan kemampuan untuk menyediakan rumah.
Salah satu usaha untuk mengatasi permasalahan tersebut adalah dengan melaksanakan konsep industrialisasi bangunan perumahan. Adapun konsep industrialisasi bangunan ini sudah dikenal sejak revolusi industri yang dimulai di Inggris sekitar tahun 1801, dengan dibangunnya rumah secara massal dan modular. Industrialisasi merupakan suatu proses dimana pekerjaan yang dilaksanakan secara konvensional, digantikan dengan suatu cara atau teknik baru yang lebih cepat dan berhasil guna.
Dalam skripsi ini akan diberikan sebuah contoh kasus dari sebuah metode pelaksanaan pembangunan yang menggunakan metode industrialisasi. Adapun studi kasus yang diambil yaitu rumah susun di Pasar Jumat dan rumah susun di Cengkareng."
2000
S47886
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library