Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 3 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Setyo Widodo
Abstrak :
Penyusunan formula minyak lumas selalu melibatkan penggunaan aditif yang bersifat non-Newtonian kuat, seperti viscosity modifiers, package additives dan component additives. Kehadiran fluida tersebut menyebabkan penyimpangan dalam memprediksi nilai viskositas kinematik campuran. Hasil studi pendahuluan menunjukkan bahwa metode Wright memiliki akurasi yang lebih baik dibandingkan dengan metode ASTM dan persamaan Refutas. Naumn demikian, ketiga metode tersebut masih menunjukkan penyimpangan nilai yang relatif tinggi, terlihat dari nilai percent average absolute deviation (% AAD). Tujuan penelitian ini adalah untuk mengembangkan persamaan matematik yang digunakan dalam metode Wright untuk memprediksi viskositas kinematik campuran biner base oil dan aditif. Pengembangan persamaan dilakukan dengan menambahkan parameter spesifik (αi dan αc), yang menunjukkan interaksi setiap komponen di dalam campuran. Evaluasi dilakukan terhadap 70 data empiris dari 35 sample yang diperoleh dari pencampuran 4 jenis base oil (B.1, B.2, B.3 dan B.4) dengan olefin copolymers (OCPs) yang divariasikan pada kisaran konsentrasi 5-30 % berat. Viskositas kinematik diukur pada temperatur 40°C dan 100°C menggunakan Cannon Automatic Viscometer series 2000 (CAV 2000) mengacu kepada metode ASTM D 445. Validasi persamaan baru (Modified-Wright's method) dilakukan terhadap keseluruhan data campuran biner base oil-OCPs dan akurasi hasil estimasi ditunjukkan oleh nilai %AAD. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penambahan parameter spesifik ke dalam persamaan dapat memperkecil penyimpangan nilai estimasi. Nilai penyimpangan rata-rata untuk estimasi viskositas kinematik menggunakan Modified-Wright's method pada temperatur 40°C dan 100°C menjadi masingmasing 1,024 % dan 1,252%, lebih rendah dibandingkan metode Wright yang mencapai 8,341 % dan 14,696%. Nilai penyimpangan maksimum pada kedua temperatur pengukuran tersebut mencapai 2,022 % dan 3,638%, lebih rendah dibandingkan metode Wright yang mencapai masing-masing 21,256 % dan 25,265 %. Nilai-nilai tersebut menunjukkan bahwa persamaan baru yang diusulkan memiliki akurasi yang lebih baik. ......Lubricating oil formulations always involve additives which exhibit strong non-Newtonian properties such as viscosity modifiers, package and component additives. The presence of these fluids causes the deviation on kinematic viscosity estimation. Preliminary study shows that Wright's method has better accuracy than ASTM methods and Refutas equations. However, all of those methods show relatively high deviation values, represented by percent average absolute deviation (% AAD). This study aims to develop mathematical equations used in Wright's method to predict kinematic viscosity of liquid-binary mixture consisting of base oil and additive. The equation is Modified by addition of specific parameters (αi and αc), representing interaction of each component in the mixtures. Evaluation is done using 70 empirical data from 35 samples derived from liquid blending of 4 types of base oils (B.1, B.2, B.3 and B.4) and olefin copolymers (OCPs) varied between 5-30 % by weight. Kinematic viscosity is measured at 40°C and 100°C using a Cannon Automatic Viscometer series 2000 (CAV 2000) according to ASTM method D 445. Validation of new equation (Modified-Wright's method) is performed over all of liquid-binary mixtures of base oil-OCPs, and the accuracy is indicated by percent average absolute deviation (%AAD). The results show that the addition of specific parameters could minimize the deviations of estimated values. The average deviation of Modified-Wright's method on kinematic viscosity estimation at 40°C and 100°C becomes 1.024 % and 1.252% respectively, lower than Wright's method which are 8.341 % and 14.696%; meanwhile the maximum deviation reaches 2.022 % and 3.638%, lower than Wright's method which are 21.256 % and 25.265% respectively. These values indicate that the Modified-Wright's method has better accuracy.
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2011
T29355
UI - Tesis Open  Universitas Indonesia Library
cover
Danang Setyo Widodo
Abstrak :
Kekhawatiran dalam meningkatnya polusi terhadap lingkungan, maka pengurangan emisi partikel dengan Electrostatic Precipitator (ESP) adalah sangat penting bagi pembangkit listrik yang menggunakan tenaga batubara. Oleh sebab itu kita harus selalu menjaga supaya ESP bekerja secara optimal dan mengurangi berbagai macam gangguan yang bisa mempengaruhinya. Salah satunya adalah gangguan harmonisa yang terjadi pada arus line. Besarnya harmonisa pada arus Is dapat di representasikan dengan istilah THD (Total Harmonic Distortion). Harmonik yang diukur adalah THD untuk arus (THDi). Dari penelitian yang telah dilakukan terhadap THDi yaitu dari 25,24% (sebelum pemasangan filter pasif). Dan setelah pemasangan single-tuned filter berkurang menjadi 4,95% dan berada di bawah standar IEEE519-1992.
Concerns the increasing pollution of the environment, there duction of particulate emissions with Electrostatic Precipitator(ESP) is very important for power generation using coal power. There fore we should always keep the ESP works optimally and reduce a variety of disorders that can affect it. One is the harmonic disturbance that occurs inthe current line. Is the current harmonics magnitude can be represented by the term THD(Total Harmonic Distortion). From the research that has been done impaired THDi from25,24% (pre-installed passivefilters). And after the installation of single-tuned filter is reduced to 4,95% and is below the standard IEEE519-1992.
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2014
S56002
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Wahyu Setyo Widodo
Abstrak :
Telah dilakukan penelitian yang bertujuan untuk mengetahui potensi hepatoprotektif madu PS (Pollen Substitute) terhadap kadar SGPT dan SGOT pada mencit (Mus musculus L.) jantan galur DDY yang diinduksi karbon tetraklorida (CCl4). Dua puluh empat ekor mencit jantan dibagi ke dalam 4 kelompok hewan uji, yaitu kelompok kontrol normal (KK1) yang diberi pakan standar dan akuades, kelompok kontrol perlakuan (KK2) yang diberi akuades dan larutan karbon tetraklorida, dan dua kelompok perlakuan (KP1 dan KP2) yang diberi madu PS 10% dan 20% b/v dan larutan karbon tetraklorida. Hasil uji ANOVA (P< 0,05) menunjukkan adanya pengaruh nyata pemberian madu PS terhadap kadar SGPT dan SGOT mencit pada semua kelompok perlakuan. Hasil uji LSD (P<0,05) menunjukkan adanya perbedaan nyata kadar SGPT dan SGOT mencit antar kelompok perlakuan (KK1, KK2, KP1 dan KP2). Persentase penurunan kadar SGPT dan SGOT terbaik dicapai oleh KP1 yaitu sebesar 82.93% dan 85.25% mendekati kadar normal (mengacu pada KK1), jika dibandingkan dengan dosis 20% pada KP2. Dengan demikian, dosis optimum dicapai oleh KP1 yaitu sebesar 10%.
The objective of this study was to screen for the potential hepatoprotective role of PS (Pollen Substitute) honey administration on male DDY mice (Mus musculus L.)?s SGPT and SGOT level in blood serum. Twenty four mice were divided into four groups consisting of normal control group (KK1) which administrated with aqudes and coconut oil; treatment control group (KK2) which administrated with aquades and carbon tetrachloride; and two treatment groups (KP1 and KP2) which administrated with PS honey 10% and 20% also carbon tetrachloride, respectively, for 14 consecutive days. SGPT and SGOT level was measured in day 15 using SGPT and SGOT kit assay in laboratory. ANOVA one way test (P<0.05) shows that SGPT and SGOT level were significantly different between groups of animals. LSD test (P<0.05) shows that there is significantly different of SGPT and SGOT levels between KK1, KK2, KP1 and KP2. According to normal control group (KK1), the decrease percentage of SGPT and SGOT level of KP1 is better than KP2, that is 82.93% dan 85.25%. Its concluded that administration of PS honey reached its optimum dosage at 10%.
Depok: Universitas Indonesia, 2014
S58476
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library