Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 4 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Seshiana Sebti Pramesti
"Transetosom merupakan vesikel yang dapat meningkatkan penetrasi obat ke dalam kulit, contohnya adalah ekstrak bahan alam. Teh hijau (Camellia sinensis L. Kuntze) merupakan bahan alam yang mengandung katekin sebagai senyawa antioksidan. Transetosom dapat menjerap dan membantu penetrasi senyawa ekstrak daun teh hijau ke dalam kulit. Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan formula gel transetosom yang dapat meningkatkan penetrasi ekstrak daun teh hijau ke dalam kulit. Gel yang hanya mengandung ekstrak daun teh hijau juga dibuat sebagai kontrol. Uji penetrasi sediaan secara in vitro dilakukan menggunakan sel difusi Franz dengan kulit tikus betina galur Sprague Dawley. Epigalokatekin galat (EGCG) digunakan sebagai penanda analisis.
Transetosom dibuat dengan metode hidrasi lapis tipis dalam tiga formula yaitu dengan konsentrasi ekstrak daun teh hijau setara dengan EGCG 1% (F1), 1,5% (F2), dan 2% (F3). Hasil menunjukkan transetosom F1 memiliki karakteristik terbaik yaitu berbentuk sferis, Dmean volume 112,14 ± 2,19 nm, indeks polidispersitas 0,163 ± 0,03, potensial zeta -52,05 ± 1,34 mV, dan efisiensi penjerapan 58,06 ± 0,08%. Gel transetosom dan gel kontrol secara berturut-turut memiliki fluks sebesar 61,468 ± 1,66 μg.cm-2.jam-1 dan 31,694 ± 1,02 μg.cm-2.jam-1. Berdasarkan hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa transetosom dapat meningkatkan penetrasi ekstrak daun teh hijau ke dalam kulit.

Transethosome is a vesicle that can enhance drug?s penetration into the skin, for example are extracts of natural ingredient. Green tea (Camellia sinensis L. Kuntze) is a natural ingredient that contains catechins as an antioxidant. Transethosome is used to entrap the chemical compounds of green tea leaves extract and help their penetration into the skin. The aims of this study are to produce transethosome gel formula that can increase the penetration of green tea leaves extract into the skin. Gel containing only green tea leaves extract was also made as a control. Penetration test of gels performed using in vitro Franz diffusion cell with the skin of female Sprague Dawley rats. Epigallocatechin gallate (EGCG) is used as a marker analysis.
Transethosome were made by using thin layer hydration method in three formulas with different concentration of green tea leaves extract which were equivalent to 1% (F1), 1.5% (F2), and 2% (F3) EGCG. The results showed transethosome F1 had the best characteristics, which had a spherical shape, Dmean volume 112,14 ± 2,19 nm, polydispersity index 0,166 ± 0,03, zeta potential -52,05 ± 1,34 mV, and entrapment efficiency 58,06 ± 0,08%. Transethosome gel and control gel had a flux of 61,468 ± 1,66 μg.cm-2.hour-1 and 31,694 ± 1,02 μg.cm-2.hour-1. It can be concluded that transethosome can increase green tea leaves extract penetration into the skin.
"
Depok: Fakultas Farmasi Universitas Indonesia, 2016
S64791
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Seshiana Sebti Pramesti
"ABSTRAK
Praktik Kerja Profesi Apoteker di PT Johnson Johnson Indonesia bertujuan agar mahasiswa profesi apoteker mengetahui dan memahami tugas, peran, dan tanggung jawab apoteker di bagian regulatory affairs suatu industri farmasi. Selain itu, kegiatan Praktik Kerja Profesi juga memfasilitasi mahasiswa dalam memahami gambaran nyata permasalahan kefarmasian di industri farmasi, khususnya pada bagian regulatory affairs. Tugas khusus yang diberikan berjudul Kajian Implementasi Perkembangan Perubahan Peraturan Kriteria dan Tata Laksana Registrasi Obat terhadap Pelaksanaan Registrasi Variasi Minor Dengan Notifikasi. Tujuan dari tugas khusus ini adalah untuk mengetahui dampak dan perbedaan ketentuan peraturan perundang-undangan registrasi obat antara peraturan terbaru dengan peraturan terdahulu serta membuat dokumen registrasi untuk Registrasi Variasi Minor dengan Notifikasi.

ABSTRACT
Internship at PT Johnson Johnson Indonesia aims to make the pharmacist 39 s professional students know and understand the duties, roles and responsibilities of the pharmacist in the regulatory affairs section of a pharmaceutical industry. In addition, internship also facilitates students to understand the real picture of pharmaceutical problems in the pharmaceutical industry, especially in the regulatory affairs section. Specific assignment given is entitled Implementation Study of Development and Change of Regulation of Criteria and Procedure of Drug rsquo s Registration to Registration of Variation Minor with Notification. The purpose of this particular assignment is to examine the impacts and differences in the provisions of drug regulatory legislation between the latest regulations with the previous regulation and to make registration documents for Minor Variation Registration with Notifications."
Depok: Fakultas Farmasi Universitas Indonesia, 2017
PR-pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Seshiana Sebti Pramesti
"ABSTRAK
Praktik Kerja Profesi Apoteker di Suku Dinas Kesehatan Kota Administrasi Jakarta Selatan bertujuan agar mahasiswa profesi apoteker mengetahui dan memahami tugas, peran, dan tanggung jawab apoteker di instansi pemerintahan. Selain itu, kegiatan Praktik Kerja Profesi juga memfasilitasi mahasiswa dalam memahami gambaran nyata permasalahan kefarmasian di instansi pemerintahan. Tugas khusus yang diberikan berjudul Rekapitulasi Laporan Binwasdal Apotek Se-Jakarta Selatan Tahun 2016. Tujuan dari tugas khusus ini adalah untuk mendapatkan data hasil binwasdal apotek di wilayah Jakarta Selatan tahun 2016 untuk mengetahui jenis-jenis temuan di apotek beserta tindak lanjut yang sesuai untuk setiap temuan.

ABSTRACT
Internship at South Jakarta Regional Health Department aims to let the pharmacist 39 s professional students know and understand the duties, roles and responsibilities of pharmacists in the government institution. In addition, internship activities also facilitate students in understanding the real picture of pharmaceutical problems in government institution. The specific assignment given entitled Recapitulation Report of Pharmacies Supervision in South Jakarta in 2016. The purpose of this particular task is to obtain data on pharmacies supervision result data in South Jakarta area in 2016 to find out the types of deviations in pharmacies along with appropriate follow up for each deviation."
Depok: Fakultas Farmasi Universitas Indonesia, 2017
PR-pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Seshiana Sebti Pramesti
"ABSTRAK
Praktik Kerja Profesi Apoteker di Apotek Kimia Farma No. 152 Pasar Minggu bertujuan agar mahasiswa profesi apoteker mengetahui dan memahami tugas, peran, dan tanggung jawab apoteker dalam mengelola serta melakukan praktik pelayanan kefarmasian di apotek. Selain itu, kegiatan Praktik Kerja Profesi juga memfasilitasi mahasiswa dalam memahami gambaran nyata permasalahan kefarmasian di apotek. Tugas khusus yang diberikan berjudul Analisis Resep untuk Indikasi Penyakit Jantung Koroner di Apotek Kimia Farma No. 152 Pasar Minggu Periode Bulan Februari 2017. Tujuan dari tugas khusus ini adalah untuk mengkaji kelengkapan resep dan ketepatan pengobatan yang telah diberikan terhadap pasien penyakit jantung koroner agar mahasiswa dapat memberikan informasi obat yang tepat kepada pasien.

ABSTRACT
Internship at Apotek Kimia Farma No. 152 Pasar Minggu aims to let the pharmacist 39 s professional students know and understand the duties, roles and responsibilities of pharmacists in managing and practicing pharmaceutical services in pharmacies. In addition, internship activities also facilitate students in understanding the real picture of pharmacy problems in pharmacies. Specific assignment given entitled Prescription Analysis for Indication of Coronary Heart Disease at Apotek Kimia Farma No. 152 Pasar Minggu Period of February 2017. The purpose of this particular task is to examine the completeness of the prescription and the accuracy of treatment that has been given to patients with coronary heart disease so that students can provide appropriate drug information to patients."
Depok: Fakultas Farmasi Universitas Indonesia, 2017
PR-pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library