Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 2 dokumen yang sesuai dengan query
cover
R Rahmat Romadon
Abstrak :
ABSTRAK
Tesis ini membahas perilaku informasi para pegawai pada pendataan perpustakaan di Perpustakaan Nasional RI yang berdampak pada kinerja organisasi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk memahami perilaku informasi para pegawai yang telah mengalami penurunan kinerja dalam penelusuran, penginputan dan pemutakhiran data perpustakaan. Penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan desain interpretatif melalui metode studi kasus. Hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa perilaku informasi para pegawai pada pendataan perpustakaan telah mengalami distorsi. Distorsi perilaku informasi tersebut terwujud dalam bentuk kemalasan sosial di tempat kerja. Bentuk kemalasan sosial yang terjadi adalah: (a) para para pegawai cenderung berhenti pada fase penelusuran informasi kolaboratif karena menganggap pekerjaan tersebut sudah dilaksanakan oleh admin dan kontributor daerah, (b) para pegawai tidak melaksanakan penginputan dan pemutakhiran data pada aplikasi pendataan perpustakaan, dan (c) para pegawai cenderung mengakses internet untuk kegiatan yang tidak berhubungan dengan pekerjaan pada jam kerja daripada melakukan penelusuran, penginputan dan pemutakhiran data. Kemalasan sosial tersebut disebabkan dari: (a) tidak adanya pengawasan dan evaluasi kinerja para pegawai oleh kepala unit kerja, (b) para pegawai menganggap tugas pendataan perpustakaan sebagai pekerjaan yang tidak penting dan membosankan, serta (c) kurangnya penghargaan dan sanksi hukuman terhadap kinerja para pegawai dalam pendataan perpustakaan.
ABSTRACT
This thesis discusses the civil servants information behavior on library data collection task at the National Library of Indonesia which has an impact on organizational performance. The purpose of this study is to understand the civil servants` information behavior on library data collection task that has experienced decreased performance in searching, inputting, and updating the library data. This study is qualitative research with interpretive design through a case study method. The results of this study concluded that the civil servants` information behavior on library data collection task has been distorted. The distortion of information behavior is manifested in the form of social loafing in the workplace. The forms of social loafing that occurred are: (a) the civil servants tend to stop at the collaborative information search phase because they assume that the work has been carried out by the admin and regional contributors, (b) the civil servants do not carried out inputting and updating data on library data collection application, and (c) the civil servants tend to surf the internet for non-related work activities during work hours rather than searching, inputting and updating data. The civil servants `social loafing is caused by (a) there is no supervision and evaluation of civil servants` performance by the department head, (b) the civil servants considered the library data collection task as a non-priority and boring task, and (c) lack of reward and punishment for the civil servants` performance in the library data collection task.
2017
T52543
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
R. Rahmat Romadon
Abstrak :
Penelitian mengenai konflik antar pustakawan ini telah dilakukan di Tape Library, Jakarta pada bulan Desember 2004 hingga Maret 2005. Tujuannya ialah: (a) menganalisa pemicu dan sumber-sumber konflik antar pustakawan di Tape Library, (b) mengetahui tanda-tanda yang mengindikasikan konflik di lingkungan kerjanya, dan (c) menganalisa dampak konflik tersebut terhadap kinerja para pustakawan. Pengumpulan data dilakukan melalui wawancara mendalam, observasi non partisipan, dan sumber sekunder. Cara pemilihan informan, penyusunan pedoman wawancara, dan pencatatan data dijelaskan. Hasilnya menunjukkan bahwa: (a) Pemicu awal konflik antar pustakawan adalah persaingan posisi jabatan oleh dua pustakawan senior sebagai pimpinan Tape Library. Sumber utama konfliknya adalah ketidakmampuan pimpinan dalam aplikasi manajerialnya secara menyeluruh karena tidak tertanganinya masalah ketidakadilan, kelemahan manajemen, serta senioritas; (b) Tanda-tanda konflik yang ada antara lain terbentuknya geng, pelanggaran kedisiplinan, komunikasi yang terhambat, pemborosan waktu, ketegangan di lingkungan kerja, dan moralitas pustakawan yang rendah; (c) Dampaknya ialah kinerja para pustakawan yang tidak optimal karena produktivitas yang menurun. Penurunan tersebut disebabkan oleh pemberdayaan staf yang tidak optimal dan motivasi kerja yang berkurang sebagai manifestasi krisis kepercayaan antar pustakawan secara vertikal maupun horizontal.
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2005
S15697
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library