Ditemukan 1 dokumen yang sesuai dengan query
Nadia Artanti Putri Widiantoro
"Prevalensi anak dengan GPPH mencapai 10,12% dari total populasi anak. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan antara bedtime routine dan gangguan tidur pada anak dengan GPPH, identifikasi bedtime routine tidur pada anak dengan GPPH, serta gangguan tidur yang mereka alami. Penelitian ini dilakukan pada bulan September – Desember 2024 secara daring menggunakan teknik purposif sampling dengan mengisi kuesioner dalam bentuk Google form yang disebarluaskan melalui media sosial dan di beberapa sekolah luar biasa (SLB). Responden dalam penelitian adalah orang tua yang memiliki anak dengan GPPH usia 4 – 10 tahun (n = 83). Mayoritas anak pada penelitian ini adalah laki – laki (67,5%), berusia prasekolah (50,6%), dan mengikuti terapi GPPH (69,9%). Didapatkan hubungan yang signifikan antara bedtime routine dan gangguan tidur pada anak GPPH (ρ = -0,332; p = 0,002).
The prevalence of children with ADHD is 10.12% of the total population. This study aims to analyze the relationship between bedtime routines and sleep disorders in children with ADHD, identify bedtime routines in children with ADHD, and identify the sleep disorders they experience. The research was conducted from September to December 2024 online using purposive sampling. Data collection involved questionnaires distributed via Google Forms through social media and at several special education schools. Respondents were parents of children with ADHD aged 4–10 years (n = 83). The majority of children in this study were male (67.5%), preschool-aged (50.6%), and undergoing ADHD therapy (69.9%). A significant relationship was found between bedtime routines and sleep disorders in children with ADHD (ρ = -0.332; p = 0.002)."
Depok: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2025
S-pdf
UI - Skripsi Membership Universitas Indonesia Library