Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 140637 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Siti Chairunnisa
"Dalam era industri yang terus berkembang, pertumbuhan pasar Teknologi Informasi dan Komunikasi (ICT) mendorong organisasi untuk mengintegrasikan sistem guna memvisualisasikan data secara efektif dan mendukung pengambilan keputusan yang lebih cerdas. Sistem Informasi (SI) diakui sebagai komponen kunci bagi keberhasilan organisasi, dengan manajemen strategis SI/TI yang sangat penting guna menjamin efektivitas dan efisiensi pemanfaatannya. Penelitian ini terfokus pada perencanaan strategis SI/TI dalam konteks PT XYZ, mengatasi beberapa tantangan seperti kurangnya analisis pada strategi SI/TI dan kurangnya fokus pada perencanaan strategi arsitektur enterprise sistem informasi. Melalui pendekatan kualitatif dan pengumpulan data primer melalui wawancara, penelitian ini menganalisis situasi SI/TI saat ini dan mengusulkan rekomendasi strategis yang sejalan dengan visi dan misi perusahaan. Analisis tematik, Business Model Canvas, Value Chain, PESTEL, SWOT, Critical Success Factors, dan McFarlan Strategic Grid diterapkan untuk memahami berbagai perspektif strategis. Keselarasan antara bisnis dan sistem informasi diidentifikasi sebagai kunci untuk mencapai tujuan bisnis secara efektif dan efisien. Hasil penelitian menyajikan rencana strategis SI/TI implementatif untuk PT XYZ, yang terdiri atas rekomendasi strategi SI, strategi TI, dan strategi manajemen SI/TI.

In an era of continuously evolving industries, the growth of the Information and Communication Technology (ICT) market urges organizations to integrate systems to effectively visualize data and support smarter decision-making. Information Systems (IS) are acknowledged as a key component for organizational success, with strategic IS/IT management being crucial to ensure its effectiveness and efficiency. This research focuses on the strategic planning of IS/IT within the context of PT XYZ, addressing challenges such as the lack of analysis on IS/IT strategies and insufficient focus on the strategic planning of enterprise information system architecture. Through a qualitative approach and primary data collection via interviews, the study analyzes the current situation of IS/IT and proposes strategic recommendations aligned with the company's vision and mission. Thematic analysis, Business Model Canvas, Value Chain, PESTEL, SWOT, Critical Success Factors, and McFarlan Strategic Grid are applied to understand various strategic perspectives. The alignment between business and information systems is identified as key to achieving business goals effectively and efficiently. The research results present an implementable strategic plan for IS/IT at PT XYZ, comprising recommendations for IS strategy, IT strategy, and IS/IT management strategy."
Jakarta: Fakultas Ilmu Komputer Universitas Indonesia, 2024
TA-pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Dwi Artanti Setyorini
"ABSTRAK
Tesis ini membahas tentang proses pengadaan barang dan jasa pada Institusi Pendidikan X. Penyediaan kebutuhan barang dan jasa secara cepat dan tepat waktu sebagai penunjang dalam kegiatan operasional dan pengajaran sangatlah penting. Sistem informasi pengadaan barang dan jasa diharapkan akan mempermudah dalam proses pengadaan barang dan jasa. Analisis dan perancangan sistem informasi pengadaan barang dan jasa Institusi Pendidikan X menggunakan metode FAST Framework for the Application of System Thinking . Hasil penelitian menunjukkan bahwa analisis permasalahan dan kebutuhan yang diinginkan oleh stakeholder menghasilkan rancangan sistem yang sesuai dengan kebutuhan proses bisnis dan stakeholder.

ABSTRACT
Focus of this study is the procurement of goods and services at an Educational Institution X. A timely procurement process to support operational and academic activity is very crucial. The procurement information system is expected to ease the process of procurement. The Analysis and design of procurement information system at Educational Institution X is employed using FAST Framework for the Application of System Thinking method. This study shows that the analysis of the problem and identification of users rsquo requirement of the expected system are necessary to produce system design that meets the requirement of business process and stakeholders."
2015
T-Pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Recker, Jan
"This book introduces higher-degree research students and early career academics to scientific research as occurring in the field of information systems and adjacent fields, such as computer science, management science, organization science, and software engineering. Instead of focusing primarily on research methods as many other textbooks do, it covers the entire research process, from start to finish, placing particular emphasis on understanding the cognitive and behavioural aspects of research, such as motivation, modes of inquiry, theorising, planning for research, planning for publication, and ethical challenges in research. Comprehensive but also succinct and compact, the book guides beginning researchers in their quest to do scholarly work and to assist them in developing their own answers and strategies over the course of their work.
Jan Recker explains in this book the fundamental concepts that govern scientific research and then moves on to introduce the basicsteps every researcher undertakes: choosing research questions, developing theory, building a research design, employing research methods, and finally writing academic papers. He also covers essentials of ethical conduct of scientific research. This second edition contains major updates on all these elements plus significant expansions on relevant research methods such as design research and computational methods, a rewritten and extended chapter on theory development, and expansions to the chapters on research methods, scientific publishing, and research ethics. A companion website provides pedagogical materials and instructions for using this book in teaching."
Switzerland: Springer Cham, 2021
e20549819
eBooks  Universitas Indonesia Library
cover
Shafira Dika Rana Putri
"Perjalanan bisnis merupakan segmen pariwisata yang diproyeksikan akan terus meningkat dan memiliki kontribusi terhadap industri pariwisata yang cukup signifikan. Implementasi sistem informasi yang mendukung proses customer relationship management (CRM) dan transformasi digital proses penjualan dapat dilakukan untuk memastikan keberlangsungan segmen ini. Penelitian ini bertujuan untuk merancang proses bisnis penjualan segmen business-to-business (B2B) pada salah satu online travel agent (OTA) yang menginkorporasikan sistem informasi CRM dan merancang sistem informasi terintegrasi untuk pengumpulan dan pengelolaan data klien selama proses penjualan. System Development Lifecycle (SDLC) digunakan untuk menganalisis kebutuhan sistem pada proses penjualan segmen B2B dan merancang sistem informasi. Hasil dari perancangan didapatkan sistem informasi yang terdiri dari tiga sistem, yaitu sistem manajemen klien, sistem manajemen perjanjian, dan sistem manajemen pembayaran. Sistem informasi yang dirancang mengubah proses bisnis penjualan pada tahap Akuisisi dan On-boarding. Perubahan proses bisnis penjualan dan fitur sistem informasi yang dirancang mampu meningkatkan dan mempermudah penyimpanan dan pengelolaan data serta mengotomatisasi proses persetujuan dokumen.

Business travel is a tourism segment that is projected to continue to increase and has a significant contribution to the tourism industry. The implementation of an information system that supports the customer relationship management (CRM) process and the digital transformation of the sales process can ensure the sustainability of business travel segment. This study aims to redesign the business-to-business (B2B) sales business process of an online travel agent (OTA) to incorporates a CRM information system and designs an integrated information system for the collection and management of client data during the sales process. The System Development Lifecycle (SDLC) is used to analyze system needs in the B2B sales process and design the information systems. The results of the design obtained an information system consisting of three systems, namely client management system, contract management system, and payment management system. The designed information system changes the sales business process at the Acquisition and On-boarding stages. The features of the designed information system and the changes in sales business processes are able to improve and facilitate data storage and management and automate the document approval process."
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2022
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Wahyudi
"ABSTRAK
PT XYZ, salah satu perusahaan perakitan kendaraan niaga di Indonesia telah berusaha untuk mengimplementasikan sistem manajemen sumber daya manusia yang dinamakan sebagai Human Resource Management System (HRMS). Namun, seiring perkembangan bisnis perusahaan, HRMS yang ada saat ini kurang mampu menyesuaikan dengan requirements bisnis perusahaan. Oleh karena itu, manajemen PT XYZ sepakat untuk melakukan peningkatan terhadap HRMS saat ini. Penulis mencoba menyusun requirements HRMS baru dengan menggunakan metodologi Rational Unified Process (RUP) sebagai alat bantu dalam proses penyusunan requirements. Proses analisis dan dokumentasi terhadap requirements pengguna, penulis lakukan dengan bantuan aplikasi Rational RequisitePro ver.7.1.3.
Hasil analisis dalam penelitian ini berupa beberapa artefak dokumen dari aplikasi Rational RequisitePro, berupa Requirements Management Plan, Stakeholder Requests, Visions, Software Requirements Specification, Supplementary Specification, 36 dokumen Use Case Specification, Business Glossary, Business Rules, dan 9 dokumen Traceability Matrix, yang terdiri atas STRQ vs NEED, STRQ vs FEAT, STRQ-Nonfunctional vs SRS-Nonfunctional, NEED vs FEAT, FEAT vs SRS, BR vs FEAT, BR vs SRS, SRS vs UCSP, serta SRS vs SUPP.

ABSTRACT
PT XYZ, one of the commercial vehicle manufacturing company in Indonesia, has implemented an information system called Human Resource Management System (HRMS). However, as the development of company business in PT XYZ, HRMS could not fulfill current company business needs. Therefore, PT XYZ management agreed to improve current HRMS. Through this research, author tried to develop new system requirements to improve current HRMS. Author tried to develop requirements using Rational Unified Process (RUP) as a method for requirements development. Author also used workflow requirements in requirements discipline of RUP as a group of processes for requirements development. All of analysis and documentation process was developed using Rational RequisitePro ver.7.1.3.
Result for the research consist some of documents artefact from Rational RequisitePro application including Requirements Management Plan, Stakeholder Requests, Visions, Software Requirements Specification, Supplementary Specification, 36 documents of Use Case Specification, Business Glossary, Business Rules, and 9 documents of Traceability Matrix, which are STRQ vs NEED, STRQ vs FEAT, STRQ-Nonfunctional vs SRS-Nonfunctional, NEED vs FEAT, FEAT vs SRS, BR vs FEAT, BR vs SRS, SRS vs UCSP, serta SRS vs SUPP.
"
Depok: Fakultas Ilmu Komputer Universitas Indonesia, 2015
TA-Pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Darell Hendry
"Chatbot sebagai asisten virtual yang digunakan oleh suatu instansi dapat memberikan manfaat bagi penggunanya. Dengan adanya chatbot, pengguna dapat berbicara langsung kepada chatbot melalui pesan singkat, yang kemudian sistem secara spontan mengidentifikasi intent pesan tersebut dan merespons dengan tindakan yang relevan. Sayangnya, cakupan pengetahuan chatbot terbatas dalam menangani pesan oleh pengguna yang semakin bervariasi. Dampak utama dari adanya variasi tersebut adalah adanya perubahan pada komposisi label intent. Untuk itu, penelitian ini berfokus pada dua hal. Pertama, pemodelan topik untuk menemukan intent dari pesan pengguna yang belum teridentifikasi intent-nya. Kedua, pemodelan topik digunakan untuk mengorganisasi intent yang sudah ada dengan menganalisis hasil keluaran model topik. Setelah dianalisis, terdapat dua kemungkinan fenomena perubahan komposisi intent yaitu: penggabungan dan pemecahan intent, dikarenakan terdapat noise saat proses anotasi dataset orisinal. Pemodelan topik yang digunakan terdiri dari Latent Dirichlet Allocation (LDA) sebagai model baseline dan dengan model state-of-the-art Top2Vec dan BERTopic. Penelitian dilakukan terhadap dataset salah satu e-commerce di Indonesia dan empat dataset publik. Untuk mengevaluasi model topik digunakan metrik evaluasi coherence, topic diversity dan topic quality. Hasil penelitian menunjukkan model topik BERTopic dan Top2Vec menghasilkan nilai topic quality 0.036 yang lebih baik dibandingkan model topik LDA yaitu -0.014. Terdapat pula pemecahan intent dan penggabungan intent yang ditemukan dengan analisis threshold proporsi.

Chatbot, as a virtual assistant used by an institution, can provide benefits for its users. With a chatbot, users can speak directly to the chatbot via a short message, which then the system spontaneously identifies the intent of the message and responds with the relevant action. Unfortunately, the scope of chatbot knowledge is limited in handling messages by an increasingly varied user. The main impact of this variation is a change in the composition of the intent label. For this reason, this research focuses on two things. First, topic modeling to find intents from user messages whose intents have not been identified. Second, topic modeling is used to organize existing intents by analyzing the output of the topic model. After being analyzed, there are two possible phenomena of changing intent composition: merging and splitting intents because there is noise during the annotation process of the original dataset. The topic modeling used consists of Latent Dirichlet Allocation (LDA) as the baseline model and the state-of-the-art Top2Vec and BERTopic models. The research was conducted on one dataset of e-commerce in Indonesia and four public datasets. The evaluation metrics of coherence, topic diversity, and topic quality were used to evaluate the topic model. The results showed that the BERTopic and Top2Vec topic models produced a topic quality value of 0.036, better than the LDA topic model, which was -0.014. There are also intent splitting and intent merging found by proportion threshold analysis."
Depok: Fakultas Ilmu Komputer Universita Indonesia, 2021
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Suhadi Lili
"Kementerian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Kemenristekdikti) mempunyai visi untuk "mewujudkan pendidikan tinggi yang bermutu serta kemampuan ilmu pengetahuan (iptek) dan inovasi untuk mendukung daya saing bangsa. Makna daya saing bangsa tersebut adalah kontribusi iptek dan pendidikan tinggi dalam perekonomian yang ditunjukkan oleh keunggulan produk teknologi hasil litbang yang dihasilkan oleh industri/perusahaan yang didukung oleh lembaga litbang (LPNK, LPK, Badan Usaha, Perguruan Tinggi) dan tenaga terampil pendidikan tinggi. Direktorat Jenderal Sumber Daya Iptek dan Dikti (Ditjen SDID) adalah satu unit organisasi di dalam Kemenristekdikti menetapkan sasaran strategis meningkatnya relevansi, kualitas, dan kuantitas sumber daya iptek dan pendidikan tinggi.
Namun, strategi bisnis dan strategi sistem informasi (SI) / teknologi informasi (TI) yang ada di Ditjen SDID belum mendukung aspek relevansi, terutama dalam aspek keekonomian. Ada kelebihan sekaligus kekurangan produksi sarjana dari pendidikan tinggi bila dibandingkan dengan kebutuhan tenaga kerja yang berimplikasi pada rendahnya efisiensi pendidikan tinggi dalam mendukung perekonomian.
Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan strategi bisnis dan strategi SI/TI yang selaras dalam mencapai tujuan dan sasaran strategis Ditjen SDID dan Kemenristekdikti, yang diwujudkan dengan melakukan perencanaan strategis sistem informasi. Penelitian dilakukan dengan melakukan analisis bisnis eksternal dan internal menggunakan metode value chain, 5-competitive forces, dan SWOT. Pendekatan yang dilakukan adalah dengan menelaah penelitian-penelitian terdahulu dalam hal peran, strategi dan perubahan/disrupsi pendidikan tinggi dalam mendukung daya saing bangsa, kemudian memvalidasi opsi-opsi yang dihasilkan kepada pejabat eselon I dan II di Ditjen SDID. Selanjutnya, analisis SI/TI eksternal dan internal dilakukan dengan melakukan analisis portofolio aplikasi eksisting, polesei Pangkalan Data Dikti serta praktek-praktek TI terbaik dalam pendidikan tinggi. Strategi digital Ditjen SDID dilakukan dengan kerangka kerja strategi sistem informasi bisnis dan tool business dependency network, dengan memperhatikan sumber daya SI/TI saat ini untuk membentuk portofolio aplikasi di masa yang akan datang serta peta jalan untuk mewujudkannya. Diharapkan dari penelitian ini, dapat diusulkan menjadi bagian dari rencana strategis Ditjen SDID tahun 2020-2025 dan bagi para eksekutif dapat mendorong pemikiran-pemikiran kreatif untuk menghasilkan strategi yang unggul.

ABSTRACT
The Ministry of Research, Technology, and Higher Education (MoRTHE) has a vision to realize qualified higher education, and science & technology capability and innovation to support national competitiveness. The national competitiveness means the contribution of science, technology, and higher education in economy that is indicated by technology products superiority which are produced by industries that are supported by research and development institutions, and high-skilled workforce. The Directorate General of Science, Technology, and Higher Education Resources is an organization unit within The Ministry of Science, Technology, and Higher Education. The organization unit has established a strategic goal of increasing the relevancy, quality, and quantity of science, technology, and higher education resources.
However, the directorate general strategies on business and information system (IS) / information technology (IT) had not been spotting the relevancy aspect, especially on its economic impact. There was overproduction of graduates over its demand in some fields. There was also shortage of graduates in certain fields. Thus, the condition implied inefficiency of higher education system in promoting economy.
This action research is aimed to align business and IS/IT strategies with the organization`s strategic goals and objectives. The research was done by committing an information system strategic planning. At the preliminary stage, some planning methodologies were evaluated and Peppard & Ward methodology has been selected. According to the methodology, internal and external business environment analyses were conducted using value chain method, Porter`s 5-competitive forces and SWOT analysis. Further literature reviews were needed to construct a model on how higher education can promote competitiveness, global trends, changes, and disruptions, to shape Indonesia`s higher education future. Then, internal and external IS/IT environment analyses were done by application portfolio analysis, Indonesia higher education database (PDDIKTI) policy review, and IT best practices in higher education review. Business information system strategy framework and business dependency network tool were used to formulate business information system strategy.
The result of the research is a future application portfolio, roadmap, and IS management strategy that has better control to the ultimate goal of national competitiveness, human capital oriented, and better utilization of higher education resources in all segments. Hopefully, the result would be incorporated as a part into the next 5-year period strategic plan of the organization and will unleash creative ideas of the executives using the IS/IT solution."
Jakarta: Fakultas Ilmu Komputer Universitas Indonesia, 2020
TA-pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
"The research goal is to identify and analyze the need of accounting information system related to the revenue cycle at PT XYZ. This paper designing the useful accounting information systems to support the current business processes, especially on the revenue cycle process. "
005 ULTI 5:1 (2014)
Artikel Jurnal  Universitas Indonesia Library
cover
Gede Rizky Gustisa Wisnu
"Pemanfaatan dari sistem informasi dan teknologi informasi saat ini telah menjadi kebutuhan dari setiap organisasi khususnya pada institusi pemerintah daerah yang menjalankan fungsi pelayanan bagi masyarakat. Pemerintah Kabupaten Klungkung terus berusaha meningkatkan fungsi pelayanan pada masyarakat dengan memanfaatkan sistem informasi dan teknologi informasi yang selaras dengan visi dan misi Pemerintah Kabupaten Klungkung. Permasalahan utama yang dihadapi Pemerintah Kabupaten Klungkung saat ini yaitu bagaimana kurangnya pemanfaatan SI/TI untuk mendukung visi dan misi serta seluruh proses bisnisnya. Oleh karena itu, diperlukan rumusan rencana strategis sistem informasi. Melalui rumusan rencana strategis sistem informasi, maka Pemerintah Kabupaten Klungkung memiliki acuan untuk pengembangan SI/TI yang lebih baik di masa mendatang. Di samping itu, dapat juga menjadi jalan menuju SPBE di Pemerintahan Kabupaten Klungkung.
Penelitian ini dilakukan bertujuan untuk merumuskan sebuah rencana strategis sistem informasi yang dapat digunakan sebagai acuan untuk pengembangan SI/TI di Pemerintahan Kabupaten Klungkung. Metodologi penyusunan rencana strategis sistem informasi yang digunakan mengacu pada metodologi Ward & Peppard dengan menggunakan beberapa teknik analisis antara lain value chain, Balanced Scorecard, CSF, SWOT, PESTEL, dan McFarlan strategic grid. Metodologi Ward & Peppard dilakukan dalam dua tahapan yaitu tahap masukan dan keluaran. Tahapan masukan terdiri dari analisis kondisi internal dan eksternal bisnis dan SI/TI. Tahapan keluaran yang dihasilkan, antara lain rumusan strategi SI, strategi TI, dan strategi manajemen SI/TI. Kemudian, disusun rancangan Portofolio aplikasi masa mendatang dan rekomendasi pengembangan SI/TI dalam bentuk peta jalan SI/TI untuk Pemerintah Kabupaten Klungkung. Peta jalan pengembangan SI/TI disusun berdasarkan prioritas pengembangan SI/TI dengan jangka waktu 5 (lima) tahun untuk mempermudah Pemerintah Kabupaten Klungkung dalam menyelaraskan pengembangan SI, TI, dan manajemen SI/TI. Dengan adanya rencana strategis sistem informasi ini diharapkan mampu menyelaraskan strategi SI/TI dengan visi, misi, dan proses bisnis Pemerintah Kabupaten Klungkung.

Information systems (IS) and information technology (IT) most important. Especially, Regency government institutions prove public service. The Klungkung Regency Government to develop public services based on the vision and mission of the city. The main problem in the Klungkung Regency isn't the optimal IS/IT used to support the vision and mission with the entire business process. Therefore, it is necessary to formulate a strategic information system plan. The strategic plan for IS/IT development in the Klungkung Regency Government has a reference in the future. Also, it can be a way to get SPBE in Klungkung Regency Government.
This research has resulted in a formulation of a strategic information system plan as a reference for the development of IS/IT in the Klungkung Regency Government. The methodology in strategic planning of information systems used refers to the Ward & Peppard methodology using several analysis techniques such as a value chain, Balanced Scorecard, CSF, SWOT, PESTEL, and McFarlan strategic grid. Ward & Peppard's methods in two stages, namely the level of input and output. The input stage to an analysis of internal and external conditions of the business and IS/IT. The output stages produced include SI strategy formulation, IT strategy, and IS/IT management strategy. Thus, the draft of application portfolios and recommendations for IS/IT development in the form of an IS/IT road map for the Klungkung Regency Government. The IS/IT development roadmap is prepared based on IS/IT development priorities with 5 (five) years to facilitate the Klungkung Regency Government in synchronizing IS, IT development, and IS/IT management. This information system strategic plan Should be to adapt IS/IT strategy with the vision, mission, and business processes of the Klungkung Regency Government.
"
Depok: Fakultas Ilmu Komputer Universitas Indonesia, 2021
TA-pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Bangun, John Simon
"ABSTRAK
Cepatnya pertumbuhan teknologi informasi dewasa ini telah mempercepat proses
perkembangan sistem informasi yang ada di dunia yang ditandai dengan munculnya berbagai
perangkat lunak dan perangkat keras baru. Evolusi sistem informasi sampai sekarang ini telah
mengarah pada penggunaan sistem secara maksimum sebagai alat bantu utama kegiatan bisnis.
Trend teknologi informasi bahkan telah mengarah pada pengaplikasian sistem Business to
Business (B2B) dengan adanya perkembangan teknologi internet dan perkembangan dunia
telekomunikasi umumnya.
PT. X sebagai salah satu perusahaan yang berkembang pesat di Indonesia merupakan
suatu perusahaan yang dapat dengan baik memanfaatkan kemajuan teknologi dan sistem
informasinya sebagai suatu faktor strategis dalam kegiatan bisnis. Namun demikian perubahan
yang terjadi pada faktor internal dan eksternal perusahaan menyebabkan perusahaan harus
dapat melakukan perumusan kembali terhadap strategi sistem informasi yang akan
dijalankannya.
Perumusan tersebut akan dimulai dengan melihat kondisi internal dan ekstemal yang
ada pada saat ini. Kemudian dilakiikan analisa SWOT (Strength, Weakness, Opportunity,
Threat) untuk mendapatkan faktor strategis. Faktor strategis inilah yang dipakai menjadi
dasar dalam perumusan strategi sistem informasi perusahaan yang dikaitkan dengan Misi,
Visi, dan Objective perusahaan. Hasil akhirnya akan berupa strategi sistem informasi
perusahaan baik secara jangka pendek maupun jangka panjang.
Hasil analisa SWOT rnenunjukkan bahwa Jaringan Distribusi dan Global Positioning
merupakan faktor kekuatan yang paling penting namun disertai dengan faktor kelemahan pada
Figur Model dan Posisi Keuangan Perusahaan. Sedangkan keserupatan perusahaan terutama
ada pada Perkembangan Teknologi dan Sistem Informasi Dunia dan pada Perkembangan
Infrastruktur Domestik dengan ancaman pada Rendahnya Nilai Tukar Rupiah dan Rendahnya
Daya Beli Masyarakat.
Dan hasil analisa faktor strategis tersebut yang dikaitkan dengan Misi, Visi, dan
Objective perusahaan, maka akan diusulkan suatu rancangan strategi jangka pendek berupa
pengembangan aplikasi untuk mendukung pencapaian objective perusahaan. Pengembangan
aplikasi akan difokuskan pada aplikasi yang dapat meningkatkan EBIT dan/atau memperkecil
Capital Employed perusahaan secara jangka pendek.
Untuk usulan rancangan strategi jangka panjang akan difokuskan pada pencapaian
sistem informasi Decision Support System (DSS) sebagai sistem pendukung utama bisnis dan
pengembangan ke arah Business to Business (B2B) dengan pemanfaatan jaringan internet dan
trend ke arah outsourcing.
"
2002
T1193
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
<<   1 2 3 4 5 6 7 8 9 10   >>