Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 191186 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Prionggo Mondrowinduro
"Latar Belakang: Pasien sirosis hati berisiko mengalami infeksi bakteri cairan asites melalui jalur translokasi patogen di dalam saluran cerna. Kategori infeksi bakteri cairan asites netrositik meliputi PBS dan ANKN. Baku emas pemeriksaan meliputi jumlah PMN, kultur bakteri dan DNA ribosomal RNA 16S untuk mengkaji adanya patogen bakteri pada cairan asites sirosis hati. Data populasi sel alat analisa hematologi otomatis belum optimal digunakan dan perlu dikaji dalam hal kemampuan mendeteksi infeksi bakteri cairan asites.
Tujuan: Mengetahui proporsi, pola patogen, kepekaan terhadap antibiotik pada infeksi bakteri cairan asites sirosis hati dan kemampuan diagnostik 5 parameter hematologi dalam data populasi sel alat analisa hematologi otomatis dengan baku emas jumlah PMN, kultur bakteri dan atau identifikasi adanya materi genetik bakteri dengan DNA ribosomal RNA 16S pada cairan asites.
Metode: Penelitian potong lintang pada subjek asites sirosis hati oleh sebab apapun berusia ≥ 18 tahun di 3 rumah sakit rujukan tersier di Jakarta selama 4 Januari - 30 April 2021. Variabel independen terdiri dari HFLC, IG, ANC, NESFL, Delta Ret-Hb, parameter tambahan RNL dengan baku emas jumlah PMN ≥ 250, kultur bakteri positif & atau rt- PCR DNA ribosomal RNA 16S positif dengan nilai CT ≤ 31.1 pada cairan asites netrositik.
Hasil: 93% subjek adalah sirosis hati dekompensata CPS ≥ 8. Proporsi infeksi bakteri cairan asites dengan baku emas kultur: PBS 4.1%, ANKN 10.3%, bakterasites 7.1%; kultur dan DNA ribosomal RNA 16S bakteri: PBS 7.1%, ANKN 7.1%, bakterasites 45.9%. Kultur bakteri yang tumbuh 11.2% : gram negatif 54.5%, gram positif 45.4%, tidak ditemukan bakteri anaerob & E. coli. ESBL ditemukan pada E. aerogenes & P. aeruginosa. Nilai diagnostik tunggal diperoleh pada parameter IG (sensitivitas 64.3%, spesifitas 75%), ANC (64.2%, 70.2%) dan RNL (71.4%, 71.4%). Nilai diagnostik gabungan memberikan hasil terbaik pada IG, HFLC, NESFL dengan AUC 0.80 IK 95% 0.68 – 0.92 p <0.001, sensitivitas 66%, spesifitas 84%, yang berasosiasi negatif dengan infeksi bakteri cairan asites netrositik dan menghasilkan sistem skor dengan nilai AUC, sensitivitas dan spesifitas yang sama.
Simpulan: Hasil kultur & DNA bakteri memberikan proporsi infeksi bakteri cairan asites (PBS, ANKN, bakterasites) 60.1% dengan bakteri gram positif & negatif yang hampir seimbang. Ditemukan resistensi ESBL. IG, ANC & RNL memiliki nilai diagnostik tunggal. IG, HFLC dan NESFL memiliki nilai diagnostik gabungan serta menghasilkan sistem skor untuk infeksi bakteri cairan asites netrositik (PBS, ANKN).

ackground: Liver cirrhosis posseses risks to sustain ascitic bacterial infection in peritoneal cavity through GI tract pathogen translocation. Neutrocytic ascites bacterial infection includes SBP & CNNA. Diagnostic gold standards for them are ascitic fluid PMN count, bacterial culture and 16S RNA Ribosomal DNA. Cell population data of automated hematology analyzer is not widely used nor evaluated as part of diagnostic process in ascitic bacterial infection.
Objective: To determine proportion, microbial pattern, antibiotic susceptibility, diagnostic values of 5 hematological parameters in cell population data of automated hematology analyzer toward gold standard of ascitic fluid bacterial infection : PMN count, bacterial culture positivity and or positivity identification of 16S RNA ribosomal DNA in liver cirrhosis ascitic fluid .
Methods: Cross sectional study of ascitic liver cirrhosis due to any cause in ≥ 18 years old subject conducted in 3 tertiary referral hospitals in Jakarta during 4 January to 30 April 2021. Independent variables consist of HFLC, IG, ANC, NESFL, Delta Ret-Hb with gold standard ascitic fluid of PMN count ≥ 250, bacterial culture positivity and or rt-PCR 16S RNA Ribosomal DNA positivity with CT value ≤ 31.1 in neutrocytic ascitic fluid.
Results: There are 93% decompensated liver cirrhosis whose CP ≥ 8. Proportion according to culture: SBP 4.1%, CNNA 10.3%, bacterascites 7.1%, while culture and or 16S ribosomal DNA : SBP 7.1%, CNNA 7.1%, bacterascites 45.9%. Proportion of 11.2% positive bacterial culture consists of gram negative 54.5%, gram positive 45.4% & none of anaerobic bacteria nor E. coli. ESBL is detected in E. aerogenes & P. aeruginosa. Individual diagnostic value includes IG (sensitivity 64.3%, specifity 75%), ANC (64.2%, 70.2%) and additional parameter of LNR (71.4%, 71.4%) . The best combination diagnostic value is found in IG, HFLC, NESFL with AUC 0.80, 95% CI 0.68 – 0.92 p <0.001, sensitivity 66%, spesifity 84% which contains negative association to neutrocytic ascites bacterial infection. It produces a score system with similar AUC, sensitivity and specifity.
Conclusions: Culture and bacterial DNA results in ascitic bacterial infection (SBP, CNNA, bacterascites) 60.1% with almost equal proportion of gram positive & negative bacterial culture with ESBL resistance. IG, ANC & LNR have individual diagnostic value in neutrocytic ascitic bacterial infection, otherwise IG, HFLC and NESFL are combined cell population data parameters and yield a score system for neutrocytic ascites bacterial infection (SBP,CNNA).
"
Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2021
T-pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Robby Pratomo Putra
"Latar Belakang Sirosis hepatis masih menjadi penyebab utama morbiditas dan mortalitas penyakit terkait hepar secara global. Selain itu, sirosis juga mengganggu kualitas hidup terkait kesehatan pasiennya. Penilaian kualitas hidup sering terlupakan dalam tatalaksana sirosis, padahal aspek ini lebih penting dibanding aspek luaran tradisional saja. Salah satu alat ukur kualitas hidup spesifik untuk pasien sirosis adalah Chronic Liver Disease Questionnaire (CLDQ). Meskipun alat ini sudah digunakan secara luas di negara lain, belum pernah ada penelitian yang menguji kesahihan dan keandalannya dalam Bahasa Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk menguji kesahihan dan keandalan CLDQ dalam Bahasa Indonesia dengan cara yang tepat.
Metode Penelitian ini menggunakan desain potong lintang, dengan pengambilan sampel yang memenuhi kriteria bertempat di Poliklinik Hepatobilier RSCM dari April-Mei 2021. Penelitian diawali dengan menerjemahkan CLDQ ke dalam Bahasa Indonesia, kemudian diujicobakan (pretest) pada 10 orang responden, menghasilkan CLDQ dalam Bahasa Indonesia versi final yang digunakan pada penelitian utama dengan jumlah sampel yang lebih besar (52 orang responden). Uji kesahihan dilakukan dengan metode kesahihan konstruk dan eksternal, sementara uji keandalan dilakukan dengan metode konsistensi internal dan tes ulang.
Hasil Penelitian ini menunjukkan bahwa kuesioner CLDQ dalam Bahasa Indonesia memiliki kesahihan konstruk yang baik dengan rentang r 0,613-0,917, kesahihan eksternal yang baik dengan 54,1% korelasi sedang dan kuat antara CLDQ dengan SF-36, keandalan konsistensi internal yang baik (Cronbach-Alpha ≥ 0.7), dan keandalan tes ulang yang juga baik (ICC > 0,7).
Kesimpulan Kuesioner CLDQ dalam Bahasa Indonesia memiliki kesahihan dan keandalan yang baik untuk menilai kualitas hidup pasien sirosis hepatis di Indonesia.

Background Liver cirrhosis still become the main cause of liver related morbidity and mortality around the world. Furthermore, cirrhosis also impairs health related quality of life. The evaluation in quality of life is sometimes forgotten in cirrhosis treatment, although this aspect is more important than traditional outcome. One of the specific tool to measure quality of life in cirrhosis patient is Chronic Liver Disease Questionnaire (CLDQ). Although this tool is widely used in many countries, there is still no research of validity and reliability in Indonesian language. This study purpose is to test the validity and reliability of CLDQ in Indonesian language with the correct methods.
Methods This cross sectional study conducted the sampling location at Hepatobilliary outpatient clinic in RSCM, from April-May 2021. The study started by translating CLDQ into Indonesian language, and subsequently pretested in 10 people, resulting in final version of CLDQ in Indonesian language. The final version later tested in the main study with a bigger subjects (52 people). The validity test is conducted using construct and external methods, while the reliability test is conducted using internal consistency and test-retest methods.
Results The Indonesian language CLDQ questionnaire has a good construct validity with r 0.613-0.917, good external validity with 54.1% moderate and strong correlations between CLDQ and SF-36, good internal consistency reliability (Cronbach-Alpha ≥ 0.7), and good test-retest reliability (ICC > 0.7).
Conclusion The Indonesian language CLDQ questionnaire has a good validity and reliability to measure quality of life in liver cirrhosis patients in Indonesia.
"
Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2021
T-pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Nababan, Saut Horas Hatoguan
"Latar Belakang: Sirosis hati dengan dekompensasi akut merupakan masalah
kesehatan dengan beban biaya yang besar dan berpengaruh negatif terhadap
produktivitas dan kualitas hidup. Belum diketahui sepenuhnya prediktor mortalitas
dalam perawatan pasien sirosis hati dekompensasi akut di Indonesia.
Tujuan: Mengetahui proporsi dan prediktor mortalitas dalam perawatan pasien
sirosis hati dekompensasi akut di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM).
Metode: Studi kohort retrospektif berbasis data rekam medis pasien sirosis hati
dekompensasi akut di RSCM (2016-2019). Analisis bivariat dan multivariat regresi
logistik dilakukan untuk mengidentifikasi prediktor mortalitas dalam perawatan.
Dua sistem skor dikembangkan berdasarkan identifikasi faktor-faktor tersebut.
Hasil: 241 pasien dianalisis, sebagian besar adalah laki-laki (74,3%), menderita
hepatitis B (38,6%) dan Child-Pugh B dan C (40% dan 38%). Perdarahan saluran
cerna ditemukan pada 171 pasien (70,95%) dan 29 pasien (12,03%) meninggal
dalam perawatan. Prediktor independen mortalitas dalam perawatan adalah usia
(adjusted OR:1,09 [1,03–1,14]; p=0,001), infeksi bakterial (adjusted OR: 6,25
[2,31–16,92]; p<0,001), kadar bilirubin total (adjusted OR: 3,01 [1,85– 4,89];
p<0,001) dan kadar kreatinin (adjusted OR: 2,70 [1,20–6,05]; p=0,016). Skor
logistik dan aditif untuk prediksi mortalitas dalam perawatan memiliki nilai
AUROC masing-masing 0,89 dan 0,86.
Simpulan: Proporsi mortalitas dalam perawatan pasien sirosis hati dekompensasi
akut di RSCM adalah 12,03%. Prediktor independen dari mortalitas dalam
perawatan antara lain usia, adanya infeksi bakterial, kadar bilirubin dan kreatinin.
Telah dikembangkan sistem skor prediksi mortalitas dalam perawatan pasien sirosis
hati dekompensasi akut.

Background: Acutely decompensated liver cirrhosis is associated with a high
medical cost and negatively affects productivity and quality of life. Data on the
predictors of in-hospital mortality in acutely decompensated liver cirrhosis patients
in Indonesia is still limited.
Objective: To determine the proportion and predictors of in-hospital mortality in
acutely decompensated liver cirrhosis patients at Cipto Mangunkusumo Hospital.
Methods: Retrospective cohort study using the hospital database of acutely
decompensated liver cirrhosis at Cipto Mangunkusumo Hospital (2016-2019).
Bivariate and multivariate logistic regression analyses were performed to identify
predictors of in-hospital mortality. Two scoring systems were developed based on
the identified factors.
Results: 241 patients were analyzed, mostly male (74,3%), suffering from hepatitis
B (38.6%) and Child-Pugh B and C (40% and 38%). Gastrointestinal bleeding was
found in 171 patients (70,95%) and 29 patients (12,03%) died during
hospitalization. The independent predictors of in-hospital mortality were age
(adjusted OR: 1,09 [1,03-1,14]; p = 0,001), bacterial infection (adjusted OR: 6,25
[2,31-16,92]; p <0,001), total bilirubin levels (adjusted OR: 3,01 [1,85-4,89]; p
<0,001) and creatinine levels (adjusted OR: 2,70 [1,20-6,05]; p = 0,016). The
logistic and additive scoring system for predicting in-hospital mortality had
AUROC values of 0,89 and 0,86, respectively.
Conclusion: The proportion of in-hospital mortality in acutely decompensated liver
cirrhosis at Cipto Mangunkusumo Hospital was 12,03%. The independent
predictors of in-hospital mortality were age, bacterial infection, bilirubin, and
creatinine levels. The in-hospital mortality prediction scoring systems have been
developed for acutely decompensated liver cirrhosis.
"
Depok: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2020
T-Pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Susana Somali
"LATAR BELAKANG : Sirosis hati merupakan salah satu masalah kesehatan di Indonesia. Penyakit ini merupakan penyakit hati yang sering dijumpai selain hepatitis virus akut dan kanker hati. Komplikasi sirosis hati yang tersering adalah asites. Adanya asites merupakan prognosis yang buruk karena hanya sekitar 50% penderita sirosis hati dengan asites dapat bertahan hidup dalarn waktu 2 tahun. Asites juga merupakan faktor predisposisi terjadinya komplikasi berbahaya seperti Peritonitis Bakteri Spontan (PBS).
BAHAN DAN METODE : 74 subyek penelitian penderita sirosis hati dengan asites. Pada cairan asites dilakukan biakan aerob-anaerob, pemeriksaan hitung leukosit dengan alat hitung sel otomatis Sysmex XT2000i®, hitung jenis leukosit dengan mikroskop dan uji leukosit esterase carik celup urin sedangkan pemeriksaan albumin, protein dan LDH dilakukan untuk serum dan cairan asites.
HASIL : Pada penelitian ini didapatkan penderita PBS sebanyak 14 orang (18.92%). Pada kelompok PBS didapatkan netrositik asites sebanyak 12 orang (85.71%). Dari hasil biakan yang positif pads kelompok penderita PBS berhasil diisolasi dua jenis kuman golongan Enterobacteriaceae yaitu Escherichia call dan Enterobacter aerogenes. Kedua kuman ini diduga menghasilkan Extended Spectrum Beta Lactamase (ESBL). Dengan menggunakan cara perhitungan stastistik menurut Bland-Altman didapatkan bahwa hasil hitung jumlah leukosit pada cairan asites dengan menggunakan alat otomatis Sysmex XT2000P tidak berbeda bermakna dengan cara manual. Untuk memperkirakan jumlah PMN cairan asites ? 250 sellpL maka cut off point untuk MuitistixlOSG® adaiah pada skala trace sedangkan untuk Comburl4M® adalah pada skala positif-2. Sebagian besar cairan asites pada penderita PBS termasuk transudat berdasarkan kriteria Light (85.71 %). Pada 92.86 % penderita PBS mempunyai SAAG > 1.1 g/dL.
KESIMPULAN : Pada penelitian ini diperoleh proporsi PBS sebesar 18.92 % dan proporsi netrositik asites sebesar 85.71%. Kedua jenis kuman batang Gram negatif diduga menghasilkan ESBL sehingga resisten terhadap Sefotaksim. Hitung leukosit cairan asites dapat dilakukan dengan alat penghitung sel otomatis Sysmex XT2000i. Leukosit esterase carik celup urin Multistixi OSG® dan Comburl0M@ dapat digunakan untuk memperkirakan jumlah PMN cairan asites > 250 sellpL. Cairan asites pada penderita PBS temasuk transudat menurut modifikasi kriteria Light. PBS tidak mempengaruhi SAAG.
SARAN : Parasentesis diagnostik harus dilakukan sebelum pemberian antibiotik empirik. Leukosit esterase carik celup urin dapat digunakan sebagai salah satu cara untuk memdiagnosis PBS secara "bedside". Penelitian lanjutan untuk mendapatkan pola dan kepekaan antibiotika kuman penyebab PBS.

Cirrhosis is identified as one of major health problems in Indonesia. It is found to be the most prevalent liver disease in addition to acute viral hepatitis and liver cancer. Ascites is the most common complication associated with cirrhosis. About 50% of patients with cirrhosis who develop ascites die within 2 years of diagnosis. Ascites also predisposes life-threatening complication such as Spontaneous Bacterial Peritonitis (SBP).
Materials and Methods. 74 cirrhosis patients who develop ascites were included in the study. The ascitic fluid was cultured in aerobic and anaerobic media. Leukocytes were evaluated for leukocytes count using Sysmex XT2000iT"" automatic cell counter, leukocytes differential count was observed under the microscope, and dip stick urine of leukocyte esterase test. Moreover, albumin, protein, and LDH level were assessed for both serum and ascitic fluid.
Results. Spontaneous Bacterial Peritonitis was diagnosed in 14 subjects (18.92%). Twelve subjects (85.71%) within this group developed neutrocytic ascites. Enterobacteriaceae pathogens, i.e. Eschericiiia coil and Enterobacter aerogerles, had been isolated from the ascitic fluid culture. These pathogens were suspected for producing Extended Spectrum Beta Lactamase (ESBL). Using Bland-Altman test, it was discovered that there were no significant differences in leukocytes count of ascitic fluid either measured with Sysmex XT2000iT"' automatic cell counter or conventional method. The cut-off point for MultistixlOSGTm was set on trace scale, whereas the ComburlOMTM was set on scale positive-2 to obtain a number of PMN leukocytes count of more than 250 cellslpL. Based on Light criteria, 85.71% of ascitic fluid from the SBP patients were considered as transudates. Meanwhile, 92.86% of SBP group showed an SHAG ? 1.lg/dL.
Conclusions. The study reveals that the proportion of SBP is 18.92% and neutrocytic ascites is 85.71%. Both of the Gram-negative bacteria are considered producing ESBL that induce resistance to Cefotaxime. Leukocytes count of ascitic fluid can be measured using Sysmex XT2000iTM automatic cell counter. To predict PMN leukocyte count of more than 250 cells/pL, the dip stick urine leukocytes esterase test using MultistixlOSGT"^ and ComburlOMTM are available. The ascitic fluid in SBP patients are classified as transudates, based on Light criteria. SBP has no effect against SAAG.
Suggestions. A diagnostic paracentesis should be performed prior to empirical antibiotics therapy. The dip stick urine leukocytes esterase test can be use as an alternative method to diagnose SBP along with the other bedside techniques. Further study is required to attain pattern and sensitivity of SBP pathogens.
"
Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2006
T 18018
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Grady Krisandi
"Latar belakang: Infeksi saluran kemih (ISK) merupakan penyakit infeksi peringkat kedua paling sering ditemukan di dunia. Bakteri merupakan penyebab terbanyak ISK. Antibiotika yang menjadi tata laksana utama sering digunakan secara empirik dan irasional sehingga memicu terjadinya peningkatan resistensi yang berpotensi menjadi multiresisten. Keterbatasan pilihan antibiotika yang dapat digunakan terhadap bakteri multiresisten mempersulit tata laksana ISK. Oleh karena itu, diperlukan studi mengenai pola kepekaan bakteri untuk menjadi panduan pengobatan ISK pada pasien rawat inap dan rawat jalan di Indonesia. 

Metode: Spesimen urin porsi tengah dikumpulkan dari pasien rawat inap dan rawat jalan dengan ISK di Jakarta dan Tangerang. Spesimen urin dikultur pada media agar darah dan MacConkey untuk mendapatkan pertumbuhan bakteri yang signifikan. Bakteri yang diisolasi dilakukan identifikasi dan diuji kepekaannya terhadap antibiotika melalui VITEK 2 compact system.

Hasil: Sampel urin berhasil didapat dari 43 pasien rawat inap dan 43 pasien rawat jalan. Dari 3 sampel urin memiliki 2 isolat bakteri berbeda sehingga terdapat 89 isolat bakteri dengan keragaman sebanyak 15 spesies bakteri. Pada pasien rawat inap didapatkan 4 bakteri Gram positif dan 42 bakteri Gram negatif, sedangkan pada pasien rawat jalan didapatkan 10 bakteri Gram positif dan 33 bakteri Gram negatif. Sebanyak 52 isolat bakteri bersifat multidrug-resistant (MDR) dengan dominasi oleh E. coli penghasil extended-spectrum beta lactamase (ESBL). Ertapenem, meropenem, amikasin, dan tigesiklin merupakan antibiotika yang masih memiliki kepekaan yang baik terhadap E. coli penghasil ESBL serta isolat bakteri MDR lainnya.

Kesimpulan: Bakteri E. coli penghasil ESBL merupakan bakteri MDR yang paling banyak ditemukan di Jakarta dan Tangerang. Ertapenem, meropenem, amikasin, dan tigesiklin merupakan antibiotika yang masih memiliki kepekaan yang baik terhadap E. coli penghasil ESBL serta isolat bakteri MDR lainnya.


Introduction: Urinary tract infection is ranked the second most common infectious disease. Antibiotics have been used to treat urinary tract infections. Irrational use of antibiotics give rise to multidrug-resistant bacteria. Antibiotics options to treat multidrugresistant bacteria are limited which complicates the treatment of urinary tract infection. Besides that, studies in Indonesia regarding the susceptibility pattern of urinary tract infection bacteria is still limited. Thus, this study is conducted to report the pattern of bacteria and its susceptibility towards antibiotics in inpatients and outpatients in Indonesia.

Method: Inpatients and outpatients with urinary tract infections in Jakarta and Tangerang were taken midstream urine specimens. The urinary specimens were cultured in MacConkey blood agar culture media and significant bacterial growth were reported. Significant bacterial growth from urinary specimens were further isolated to be identified and tested for antibiotic susceptibility through VITEK 2 compact system.

Result: Urinary samples were taken from 43 inpatients and 43 outpatients. 3 urinary samples had 2 bacterial isolates which resulted in 89 bacterial isolates consisting of 15 bacterial species. Patients in inpatient care had 4 Gram positive bacteria and 42 Gram negative bacteria, while patients in outpatient care had 10 Gram positive bacteria and 33 Gram negative bacteria. 52 bacterial isolates were multidrug-resistant (MDR) with extended spectrum beta lactamase-producing (ESBL) E. coli being the most common. Ertapenem, meropenem, amikacin, and tigecycline are the antibiotics which still have good susceptibility towards ESBL-producing E. coli and other MDR bacteria.

Conclusion: ESBL-producing E. coli was the most common MDR bacteria in Jakarta and Tangerang. Ertapenem, meropenem, amikacin, and tigecycline are the antibiotics which still have good susceptibility towards ESBL-producing E. coli and other MDR bacteria."

Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2022
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Kelly Nagaruda
"Paparan terhadap polutan, terutama asap rokok merupakan penyebab peradangan saluran napas kronis pada PPOK. Pada penelitian sebelumnya, piroksikam terbukti menghambat aktivasi neutrofil dan mengurangi pelepasan anion superoksida dari neutrofil melalui ikatannya dengan formyl peptide receptor (FPR) secara in vitro. Penelitian ini dilakukan untuk menganalisis efek antagonis FPR1 piroksikam secara in vivo terhadap parameter hematologi dan red blood’s cell distribution width (RDW). Penelitian ini menggunakan mencit betina ddY. Mencit diinduksi dengan asap rokok selama delapan minggu. Mencit yang sudah mengalami PPOK dibagi menjadi enam kelompok. Kelompok negatif diberi CMC-Na 0,5% secara oral, kelompok positif diberikan inhalasi budesonid 0,002mg/20gBB mencit/hari, serta tiga kelompok variasi dosis piroksikam dengan D1 0,026mg/20gBB mencit/hari; D2 0,052mg/20gBB mencit/hari; dan D3 0,104mg/20gBB mencit/hari secara oral. Mencit diinduksi selama delapan minggu, lalu diberikan perlakuan selama 21 hari. Parameter yang dinilai adalah hematologi serta red blood cell’s distribution width (RDW) yang diukur menggunakan hematology analyzer. Dosis 0,026mg/20gBB dan 0,104mg/20gBB memiliki efek terhadap parameter hematologi. Dosis 0,026mg/20gBB, 0,052mg/20gBB, dan 0,104mg/20gBB dapat menurunkan RDW. Berdasarkan penelitian, piroksikam memiliki efek terhadap parameter hematologi dan dapat menurunkan red blood cell’s distribution width (RDW).

Exposure to pollutants, especially cigarette smoke, is a cause of chronic airway inflammation in COPD. In a previous study, piroxicam was found to inhibit neutrophil activation and reduce the release of superoxide anion from neutrophils by binding to formyl peptide receptor (FPR) in vitro. This study was conducted to analyze the effect of the FPR1 antagonist piroxicam in vivo on hematological parameters and red blood's cell distribution width (RDW). This study used female DDY mice. Mice were induced with cigarette smoke for eight weeks. COPD Mice were divided into six groups. The negative group was given CMC-Na 0,5% orally, the positive group was given inhaled budesonide 0,002mg/20gBW mice/day, and the three variation dose groups of piroxicam with D1 0.026mg/20gBW mice/day; D2 0,052mg/20gBW mice/day; and D3 0,104mg/20gBW mice/day orally. Mice were induced for eight weeks, then given treatment for 21 days. The parameters assessed were hematology and red blood cell's distribution width (RDW) which was measured using a hematology analyzer. Doses 0.026mg/20gBW and 0.104mg/20gBW of piroxicam affect hematological parameters. Doses 0.026mg/20gBW, 0.052mg/20gBW, and 0.104mg/20gBW of piroxicam are able to reduce RDW. The results showed that piroxicam affects hematological parameters and reduces red blood cell’s distribution width (RDW).
"
Depok: Fakultas Farmasi Universitas Indonesia, 2022
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Oska Mesanti
"Latar Belakang: Kondisi dekompensata tanpa infeksi bakteri pada pasien sirosis hati dapat meningkatkan kadar prokalsitonin (PCT). Belum ada penelitian yang secara khusus membandingkan kadar PCT berdasarkan kompensasi hati dan ada tidaknya infeksi bakteri.
Tujuan: Mengetahui peran PCT dalam membantu menegakkan diagnosis infeksi bakteri pada pasien sirosis hati.
Metode: Studi potong lintang dilakukan terhadap pasien sirosis hati yang berobat jalan dan dirawat inap di RSUPNCM Jakarta dari April sampai Mei 2016. Pada pasien dilakukan pemeriksaan PCT dan penentuan ada tidaknya infeksi bakteri berdasarkan pemeriksaan standar sesuai jenis infeksi yang dicurigai. Dilakukan analisis untuk mengetahui perbedaan rerata kadar PCT pada pasien sirosis hati yang tidak terinfeksi bakteri dan yang terinfeksi bakteri, serta pencarian nilai titik potong PCT untuk mendiagnosis infeksi bakteri pada sirosis hati dekompensata dengan menggunakan receiver operating curve (ROC).
Hasil: Didapatkan 55 pasien sirosis hati, pria sebanyak 65,5%, dengan rerata usia 55,34±1,308 tahun. Sebanyak 38 (69,1%) pasien sirosis hati dekompensata yang 22 (57,9%) diantaranya tidak terinfeksi bakteri dan 16 (42,1%) terinfeksi bakteri. Pada pasien yang tidak terinfeksi bakteri terdapat perbedaan rerata kadar PCT yang bermakna antara pasien dekompensata (0,738ng/mL±1,185) dibandingkan dengan 17 pasien kompensata (0,065ng/mL±0,022). Rerata kadar PCT pasien dekompensata yang terinfeksi bakteri (3,607ng/mL±0,643) lebih tinggi bermakna dibandingkan dengan yang tidak terinfeksi bakteri(0,738ng/mL±1,185). Dari kurva ROC, kadar PCT pada pasien sirosis hati dekompensata didapatkan area under curve (AUC) 0,933 (IK 0,853-1,014) untuk diagnosis infeksi bakteri. Nilai titik potong kadar PCT untuk mendiagnosis infeksi bakteri pada pasien sirosis hati dekompensata adalah 2,79ng/mL dengan sensitivitas 87,5% dan spesifisitas 86,4%.
Kesimpulan: Pada pasien sirosis hati yang tidak terinfeksi bakteri, kadar PCT pasien dekompensata lebih tinggi dibandingkan dengan yang kompensata. Kadar PCT pasien sirosis hati dekompensata yang terinfeksi bakteri lebih tinggi dibandingkan dengan yang tidak terinfeksi bakteri. Sementara nilai titik potong kadar PCT untuk mendiagnosis infeksi bakteri pada pasien sirosis hati dekompensata adalah 2,79ng/mL.

Background: Liver decompensated without bacterial infection may increase procalcitonin (PCT) level in liver cirrhosis patients. Previous studies did not provide conclusive results about the differences of PCT level due to specific liver compensation and bacterial infection.
Objective: To examine the role of PCT in assisting the diagnosis of bacterial infection in liver cirrhosis patients.
Methods: A cross sectional study was conducted in liver cirrhosis patients who were outpatients and admitted to Cipto Mangunkusumo Hospital, Jakarta between April and May 2016. Procalcitonin were examined and bacterial infection were identified using standard criteria for each type of infection being suspected. Analysis were performed to determine differences in the level of PCT among liver cirrhosis patients without bacterial infection and with bacterial infection, also to get cut off point of PCT for bacterial infection diagnosis in decompensated liver cirrhosis patients using receiver operating curve (ROC).
Results: There were 55 patients with liver cirrhosis, 65,5% male, with mean of age 55,34±1,308 years. A total of 38 (69,1%) patients had decompensated liver cirrhosis, while 22 (57,9%) of them without bacterial infection and 16 (42,1%) with bacterial infection. In the absence of bacterial infection, there was significant difference between PCT level in decompensated patients (0,738ng/mL±1,185) and 17 compensated patients(0,065ng/mL±0,022). Decompensated patients with bacterial infection (3,607ng/mL±0,643) had significantly higher PCT levels than those without bacterial infection(0,738ng/mL±1,185). From ROC, level of PCT for bacterial infection in decompensated liver cirrhosis was area under curve (AUC) 0,933 (IK 0,853-1,014). Cut off point of PCT for bacterial infection diagnosis in decompensated liver cirrhosis patients was 2,79ng/mL with a sensitivity of 87.5% and specificity of 86,4%.
Conclusion: In the absence of bacterial infection, PCT levels of decompensated patients was higher than compensated ones. Procalcitonin levels of decompensated liver cirrhosis patients with bacterial infection was higher than those without bacterial infection.Cut off point of PCT for bacterial infection diagnosis in decompensated liver cirrhosis patients was 2,79ng/mL.
"
Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2016
SP-Pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Aninda Asshifa
"Kanker darah leukemia dan limfoma merupakan salah satu komorbid dari Coronavirus Disease 2019 (COVID-19 ) yang dapat mengurangi efektivitas vaksin. Perkembangan leukemia dan limfoma dapat dideteksi dengan menggunakan protein citrullinated histone H3 (CIT-H3) yang merupakan hasil sitrulinasi enzim peptidilarginin deiminase 4 (PAD 4) pada neutrofil. Protein CIT-H3 umumnya dapat dijadikan biomarker perkembangan kanker karena kadarnya yang mengalami kenaikan pada subjek leukemia dan limfoma. Kenaikan tersebut juga ditemukan pada subjek COVID-19. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui korelasi kadar CIT-H3 dengan parameter hematologi pada subjek leukemia dan limfoma berupa hemoglobin, leukosit, trombosit, limfosit, neutrofil, serta absolute neutrophil count (ANC). Penelitian dilakukan dengan menggunakan metode enzyme linked immunosorbent assay (ELISA) untuk memeriksa kadar CIT-H3 dari 40 sampel serum darah subjek leukemia dan limfoma yang telah divaksinasi COVID-19 minimal sebanyak dua kali atau telah mengalami infeksi COVID-19 sebelumnya. Hasilnya didapatkan bahwa kadar CIT-H3 berkorelasi positif dengan parameter ANC (r= 0,04, p= 0,34) pada karakteristik komorbid subkelompok subjek dengan komorbid. Dapat disimpulkan bahwa terdapat korelasi positif antara kadar CIT-H3 dan ANC.

Leukemia and lymphoma blood cancer are comorbidities of Coronavirus Disease 2019 (COVID-19) which can reduce the effectiveness of vaccines. Metastases of leukemia and lymphoma can be detected using citrullinated histone H3 (CIT-H3) protein which is the result of citrullination of the peptidylarginine deiminase 4 (PAD 4) enzyme present in neutrophils. The CIT-H3 protein can generally be used as a biomarker for cancer metastases because of the increase in its levels in leukemia and lymphoma subjects. This increase was also found in the subject of COVID-19. This study aimed to determine the correlation of CIT-H3 levels with hematological parameters in leukemia and lymphoma subjects such as hemoglobin, leukocytes, platelets, lymphocytes, neutrophils, and absolute neutrophil count (ANC). The research was carried out using the enzyme-linked immunosorbent assay (ELISA) method to examine CIT-H3 levels from 40 blood serum samples from leukemia and lymphoma subjects who had been vaccinated against COVID-19 at least twice or had experienced previous COVID-19 infection. The results showed that CIT-H3 levels were positively correlated with ANC parameters in the comorbid characteristics of the subgroup of subjects with comorbidities (r= 0,04, p= 0,34). It can be concluded that there is a positive correlation between CIT-H3 levels and ANC."
Depok: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 2024
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Paramita
"RSCM merupakan rumah sakit terbesar di Indonesia yang menangani penyakit COVID-19. Ditemukan banyak faktor yang mempengaruhi morbiditas, lama perawatan dan perubahan parameter laboratorium. Prevalensi obesitas semakin meningkat di Indonesia. Saat ini belum ada penelitian mengenai pengaruh IMT terhadap derajat keparahan COVID-19 di Indonesia. Masalah penelitian ini adalah belum adanya informasi mengenai pengaruh indeks massa tubuh (IMT) terhadap derajat keparahan COVID-19 di Indonesia dan adanya perbedaan temuan hasil laboratorium (leukosit, trombosit, rasio neutrofil limfosit (RNL), PT, APTT, D-dimer dan CRP) pada pasien COVID-19 sehingga dapat memberikan informasi derajat keparahan COVID-19 pada pasien rawat inap di RSUPNCM. Penelitian ini merupakan studi potong lintang yang melibatkan 378 data subjek yang memuat data demografi, data klinis, IMT, jumlah leukosit, RNL, trombosit, PT, APTT, D-dimer, dan CRP. Analisis statistik hasil laboratorium dilakukan dengan membandingkan antar kelompok berdasarkan IMT dan derajat penyakit. Selain itu, analisis statistik juga dilakukan antara IMT dengan derajat penyakit. Penelitian ini menunjukkan adanya peningkatan bermakna nilai CRP pada kelompok overweight dan obese (53,6 mg/L dan 63,35 mg/L) dibandingkan dengan kelompok normal (22,65 mg/L). Selain itu, terdapat perbedaan bermakna jumlah leukosit, RNL, PT, APTT, D-dimer dan CRP antara kelompok severe vs non-severe pada hari pertama perawatan. Obesitas 1,88 kali lebih tinggi untuk mengalami COVID-19 derajat penyakit severe dibandingkan kelompok normal. Berdasarkan hasil penelitian ini maka obesitas merupakan faktor risiko terjadinya COVID-19 severe dimana pada kelompok obesitas didapatkan kadar CRP yang tinggi sejak hari pertama perawatan dan hanya kadar D-dimer dan CRP yang meningkat secara bermakna pada kelompok severe

RSCM is the largest designated hospital in Indonesia for managing COVID-19 cases. Many factors have been found which affect morbidity, length of treatment and changes in laboratory parameters. The prevalence of obesity is increasing in Indonesia. Currently, there is no research on the effect of BMI on the severity of COVID-19 in Indonesia. The problem of this research is that there is no information regarding the effect of body mass index (BMI) on the severity of COVID-19 in Indonesia and the differences in laboratory findings (leukocytes count, platelets count, neutrophil to lymphocyte ratio (NLR), PT, APTT, D-dimer and CRP) in COVID-19 patients to provide information on the severity of COVID-19 in hospitalized patients at the RSUPNCM. This study is a cross-sectional study involving 378 subject data containing demographic data, clinical data, BMI, leukocyte count, NLR, platelets, PT, APTT, D-dimer, and CRP. Statistical analysis of laboratory results was performed by comparing groups based on BMI and disease severity. In addition, statistical analysis was done between BMI and disease severity. This study showed a significant increase in CRP values ​​in the overweight and obese groups (53.6 mg/L and 63.35 mg/L) compared to the normal group (22.65 mg/L). In addition, there were significant differences in the leukocytes count, NLR, PT, APTT, D-dimer and CRP between the severe vs non-severe groups on the first admission day. Obesity was 1.88 times more likely to develop severe COVID-19. Based on the results of this study, obesity is a risk factor for severe COVID-19 where in the obese group there was high CRP level since the first admission day and only D-dimer and CRP level ​increase significantly in the severe group."
Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2022
SP-pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Trisnawati
"Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kandungan zat dalam kuda laut (Hippocampus comes L.) dan pengaruhnya terhadap kualitas sperma, kadar hormon testosteron, apoptosis sel germinal, profil hematologi dan kimia darah, serta berat badan tikus yang diinduksi Depo Medroksiprogesteron Asetat (DMPA). Kuda laut (Hippocampus comes L.) yang berasal dari hasil budidaya dan dari alam dilakukan karakterisasi menggunakan pelarut etanol dan air untuk mengetahui nilai rendemen, kadar proksimat, golongan senyawa, asam amino dan golongan steroid. Hasil ekstrak yang paling optimal kemudian dilanjutkan uji ke hewan coba. Tikus jantan (Rattus norvegicus L.) galur Sprague-Dawley (SD) diinduksi 1,25 mg/kgBB DMPA pada minggu ke-0 dan ke-12, dan dibagi secara acak menjadi 5 kelompok perlakuan yang dicekok dengan akuades (K1), CMC 1% (K2), ekstrak kuda laut dosis 150 mg/kgBB (K3), dosis 225 mg/kgBB (K4) dan dosis 300 mg/kgBB (K5). Semua tikus dicekok setiap hari mulai minggu ke-7 hingga ke-18. Pada minggu ke-18 semua tikus diterminasi dan dilakukan pengukuran terhadap parameter penelitian. Kuda laut (Hippocampus comes L.) dari alam dengan pelarut air memberikan rendemen ekstrak optimal dan dapat meningkatkan kualitas sperma dan kadar hormon testosteron, serta mampu menurunkan apoptosis sel germinal dan tidak memengaruhi profil hematologi, kimia darah dan berat badan tikus.

This study aims to determine the content of substances in seahorse (Hippocampus comes L.) and its effect on sperm quality, testosterone hormone levels, germ cell apoptosis, hematological and blood chemistry profiles, and body weight of rats induced by Depo Medroxyprogesterone Acetate (DMPA). Seahorse (Hippocampus comes L.) originating from cultivation and from nature was characterized using ethanol and water solvents to determine the yield value, proximate content, compound groups, amino acids and steroid groups. The most optimal extract results were then continued by testing on experimental animals. Male rats (Rattus norvegicus L.) Sprague-Dawley strain (SD) were induced by 1.25 mg/kg DMPA at week 0 and 12, and were randomly divided into 5 treatment groups which were gavage with distilled water (K1), CMC 1% (K2), seahorse extract dose of 150 mg/kgbw (K3), dose of 225 mg/kgbw (K4) and dose of 300 mg/kgbw (K5). All rats were force-fed every day from week 7 to 18. At the end the weeks 18, all rats were terminated and the parameters of the study were measured. Seahorse (Hippocampus comes L.) from nature with water solvent provides optimal extract yield and ameliorate sperm quality and testosterone hormone levels, and reducing germ cell apoptosis and no affect the hematology profile, blood chemistry and body weight of rats."
Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2022
D-pdf
UI - Disertasi Membership  Universitas Indonesia Library
<<   1 2 3 4 5 6 7 8 9 10   >>