Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 176833 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Ermi Wahyu Haryani
"Coronavirus Disease 2019 (COVID-19) merupakan penyakit multisistemik yang melibatkan kaskade imunologi, inflamasi, dan koagulasi. Biomarker di sirkulasi yang dapat memberikan informasi mengenai kondisi inflamasi dan status imun dapat digunakan dalam mendiagnosis dan menilai prognosis pasien COVID-19. Parameter hematologi rutin, mudah dilakukan, biaya terjangkau dan cepat, sehingga diharapkan dapat memberikan informasi awal sistem imun pasien yang dapat dihubungkan dengan outcome penyakit. Nilai RNL, RML dan RTL dapat mendeteksi dini kecurigaan perburukan kondisi pasien COVID-19. Penelitian ini menggunakan desain nested case-control yang melibatkan 206 data subjek yang terdiri atas 141 subjek luaran baik dan 65 subjek luaran buruk. Dijumpai perbedaan bermakna nilai RNL, RML dan RTL antara kelompok luaran baik dan buruk. Nilai titik potong optimal RNL, RML dan RTL berturut-turut adalah ≥5,43; ≥0,46 dan ≥196,34 untuk mendiskriminasi luaran buruk. Area Under Curve (AUC) untuk RNL adalah 0,825 (0,766-0,884), sensitivitas 76,9%, spesifisitas 73,8%; AUC RML 0,763 (0,692-0,833), sensitivitas 73,8%, spesifisitas 68,1% dan AUC RTL 0,617 (0,528-0,705), sensitivitas 63,1%, spesifisitas 60,3%. Usia >30 tahun (OR=2,59; IK95% 1,34-5,02), adanya komorbid (OR=2,21; IK95% 1,28-3,81), RNL ≥5,43 (OR=4,60; IK95% 2,07-10,26) dan RML ≥0,46 (OR=2,09; IK95% 0,93-4,67) berhubungan dengan luaran buruk pasien COVID-19.

Coronavirus Disease 2019 (COVID-19) is a multisystemic disease involving immunologic, inflammatory, and coagulation cascades. Biomarkers in circulation which can provide information on inflammatory conditions and immune status can be used in diagnosing and assessing the prognosis of COVID-19 patients. Hematology parameters are routinely performed, easy, affordable and fast, so it can provide preliminary information on the patient's immune system that linked to disease outcomes. NLR, MLR and TLR values can detect early suspicion of worsening conditions of COVID-19 patients. This study used a nested case-control design involving 206 subjects data consisting of 141 subjects with good outcomes and 65 subjects poor outcomes. A significant difference was found in the values of NLR, MLR and TLR between the two groups. The optimal cut-off point values of NLR, MLR and TLR were ≥5.43; ≥0.46 and ≥196.34, respectively, to discriminate against poor outcomes. The Area Under Curve (AUC) for NLR was 0.825 (0.66-0.884), sensitivity 76.9%, specificity 73.8%; MLR was 0.763 (0.692-0.833), sensitivity 73.8%, specificity 68.1% and TLR was 0.617 (0.528-0.705), sensitivity 63.1%, specificity 60.3%. Age >30 years (OR=2.59; 95% CI 1.34-5.02), presence of comorbidities (OR=2.21; 95% CI 1.28-3.81), NLR ≥5.43 (OR=4.60; 95% CI 2.07-10.26) and MLR ≥0.46 (OR=2.09; 95% CI 0.93-4.67) were associated with poor outcomes of COVID-19 patients."
Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2023
SP-pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Jackson Kamaruddin
"Latar belakang. Kanker kolorektal merupakan penyebab kematian terbesar kedua di dunia dengan tingkat kematian yang tinggi. Penelitian ini bertujuan untuk meneliti nilai prediktif dari rasio neutrofil-limfosit (NLR) dan antigen carcinoembryonic (CEA) dalam memprediksi tingkat kelangsungan hidup pasien kanker kolorektal di Indonesia.
Metode. Ini adalah penelitian kohort retrospektif. Populasi penelitian terdiri dari pasien dengan kanker kolorektal tahap I-IV yang diobati di Rumah Sakit Umum Cipto Mangunkusumo. Variabel independen adalah NLR dan CEA, sedangkan variabel dependen adalah kelangsungan hidup lima tahun pasien kanker kolorektal. Pengolahan dan analisis data dilakukan menggunakan SPSS versi 20.
Hasil. Penelitian ini melibatkan 96 subjek yang memenuhi kriteria inklusi dan eksklusi. Analisis menunjukkan bahwa 6,25% subjek memiliki NLR tinggi dan 66,6% memiliki kadar CEA tinggi. Tingkat kelangsungan hidup lima tahun secara keseluruhan untuk semua subjek adalah 35,4%. Meskipun tidak signifikan secara statistik, proporsi subjek dengan NLR normal memiliki tingkat kelangsungan hidup lima tahun yang lebih tinggi dibandingkan dengan mereka yang memiliki NLR tinggi, dan pola yang sama juga teramati pada kadar CEA. Analisis subkelompok berdasarkan stadium kanker menunjukkan hubungan yang signifikan antara NLR tinggi dan peningkatan risiko kematian pada tahap TNM I-II, namun tidak terdapat perbedaan signifikan dalam kelangsungan hidup berdasarkan NLR pada tahap III-IV.
Kesimpulan. Rasio NLR praoperasi dan CEA praoperasi tidak menunjukkan peran prediktif dalam kelangsungan hidup kanker kolorektal. Namun, ketika dibagi berdasarkan stadium kanker, terdapat perbedaan signifikan dalam kadar NLR praoperasi antara kelompok yang meninggal dan tidak meninggal pada pasien dengan kanker kolorektal stadium I-II.

Background. Colorectal cancer is the second leading cause of death worldwide, with a high mortality rate. This study aims to investigate the predictive value of the neutrophil-lymphocyte ratio (NLR) and carcinoembryonic antigen (CEA) in predicting the survival rates of colorectal cancer patients in Indonesia.
Method. This is a retrospective cohort study. The study population consisted of patients with colorectal cancer stage I-IV treated at Cipto Mangunkusumo General Hospital. The independent variables are NLR and CEA, while the dependent variable is the five-year survival of colorectal cancer. Data processing and analysis are conducted using SPSS version 20.
Results. This study included 96 subjects who met the inclusion and exclusion criteria. Analysis revealed that 6.25% of the subjects had high NLR and 66.6% had high CEA levels. The overall five-year survival rate for all subjects was 35.4%. Although not statistically significant, the proportion of subjects with normal NLR had a higher five-year survival rate compared to those with high NLR, and the same pattern was observed for CEA levels. Subgroup analysis based on cancer stage showed a significant association between high NLR and increased risk of mortality in TNM stages I-II, but no significant difference in survival based on NLR was observed in stages III-IV.
Conclusion. The preoperative NLR ratio and preoperative CEA did not show a predictive role in colorectal cancer survival. However, when stratifying by cancer stage, there was a significant difference in preoperative NLR levels between the deceased and non-deceased groups in patients with stage I-II colorectal cancer.
"
Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2023
SP-pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Yoppi Kencana
"Latar Belakang : Non-alcoholic fatty liver disease (NAFLD) adalah penyakit hati kronik yang ditandai dengan akumulasi lemak berlebihan di hati. Elastografi Transien (ET) dan metode Controlled Attenuation Parameter (CAP) merupakan metode pemeriksaan non-invasif untuk menilai derajat fibrosis dan steatosis, namun tidak tersedia di seluruh rumah sakit di Indonesia. Rasio Neutrofil Limfosit (RNL) merupakan penanda peradangan sederhana yang berpotensi memprediksi luaran penyakit.
Tujuan : Mengetahui nilai diagnostik RNL sebagai indikator derajat keparahan steatosis dan fibrosis NAFLD.
Metode : Penelitian ini adalah studi potong lintang menggunakan data sekunder dari data rekam medis tahun 2016-2018. Analisis statistik deskriptif dan analitik berupa uji korelasi, Receiver Operating Curve (ROC) dan Area Under The Curve (AUC) dipakai untuk mengetahui luaran studi.
Hasil : Dari 106 subjek penelitian, kebanyakan pasien adalah perempuan (62,3%) berusia rata-rata 57,29 tahun dan menderita sindrom metabolik (77,4%). Sebagian besar pasien memiliki derajat steatosis sedang-berat (66%) dengan rerata ET 6,14 (2,8-18,2). Terdapat korelasi antara nilai CAP (r=0,648; p<0,001) dan ET (r=0,621; p<0,001) dengan RNL. Penggunaan RNL untuk menilai derajat steatosis sedang-berat memiliki titik potong 1,775 dengan sensitivitas, spesifisitas, NDP dan NDN sebesar 81,5%, 80,6%, 89,1%, dan 69,1%; titik potong 2,150 untuk menilai fibrosis signifikan dengan sensitivitas, spesifisitas, NDP dan NDN berurutan sebesar 92.3 %, 87.5%, 70.6%, dan 97.2%.
Simpulan : RNL memiliki korelasi positif terhadap derajat steatosis dan fibrosis dengan sensitivitas dan spesifisitas yang tinggi.

Introduction : Non-alcoholic fatty liver disease (NAFLD) is a chronic inflammatory disease with excessive fat accumulation in the liver. Transient Elastography (TE) with Controlled Attenuation Parameter (CAP) is a device and method to examine the degree of fibrosis and steatosis. However, this device is not widely available across Indonesia. Neutrophil and Lymphocyte Ratio (NLR) is a simple marker for inflammation which has a potency to predict disease outcome.
Objective : To know the diagnostic value of RNL as the indicator of steatosis and fibrosis severity.
Methods : This was a cross-sectional study using secondary data from the medical record, starting from 2016-2018 with the respective inclusion and exclusion criteria. A descriptive and analytic statistic, including correlation test, Receiver Operating Curve (ROC) and Area Under The Curve (AUC) were done to know the outcome of the study.
Result: Out of 106 subjects, 62.3% patients were women with aged mean 57.29 years old and 77.4% had metabolic syndrome. Most patients had average-severe steatosis degree (66%) with the mean of ET mean 6.14 (2.8-18.2). There was a positive correlation between CAP and TE compared with NLR with r = 0.647 (p<0.001) and r = 0.621 (p<0.001) respectively. The use of NLR to assess moderate-severe steatosis has a cutoff point of 1.775 with sensitivity, specificity, PPV and NPV of 81,5%, 80,6%, 89,1%, and 69,1%; cutoff point 2,150 to assess significant fibrosis with sensitivity, specificity, PPV and NPV of 92.3 %, 87.5%, 70.6%, 97.2% respectively.
Conclusion : NLR has a positive correlation with the degree of steatosis and fibrosis with high sensitivity and specificity.
"
Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2019
T-Pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Siregar, Denny Grecius
"ABSTRACT
Rasio neutrofil dan limfosit (NLR) dapat digunakan dalam mengukur progresivisitas kanker payudara seperti perubahan berat badan. Tujuan Maka dari itu, penelitian ini hendak menilai hubungan perubahan status indeks masa tubuh dengan NLR. Metode: Rancangan penelitian ini merupakan potong lintang. Sampel dibagi menjadi dua kelompok, yaitu pasien yang menjadi normoweight (indeks masa tubuh terakhir < 23,0) dan pasien yang menjadi overweight atau obese (indeks masa tubuh terakhir ≥ 23,0). Setiap sampel akan dihitung NLR pascadiagnosis dan pascaterapi minimal 6 bulan. Hasil: Pasien yang menjadi normoweight memiliki NLR pascadiagnosis median 2,510 (0,853-5,315) dan NLR pascaterapi median 2,652 (0,666-10,844). Pasien yang menjadi overweight atau obese memiliki NLR pascadiagnosis median 2,444 (0,318-21,000) dan NLR pascaterapi median 2,466 (0,632-22,750). Kesimpulan: Penelitian ini menunjukkan tidak adanya hubungan antara perubahan indeks masa tubuh dengan NLR pascadiagnosis dan NLR pascaterapi. Tidak adanya hubungan mungkin disebabkan adanya keberagaman karakteristik sampel yang didapat.

ABSTRACT
Neutrophil-to-lymphocyte ratio (NLR) can be used to measure progressivity of breast cancer. One of the factor that also affect progression of breast cancer is body weight change. Therefore, this study wants to evaluate correlation between Body Mass Index (BMI) status change and NLR. Methods: Sample are divided into two groups, patients who became normoweight (latest BMI < 23,0) and patients who became overweight or obese (latest BMI ≥ 23,0). NLR value in postdiagnosis and post-treatment (minimum 6 months) are being evaluated in each sample. Results: Patients who became normoweight has postdiagnosis NLR median 2,510 (0,853-5,315) and post-treatment NLR median 2,652 (0,666-10,844); while in the patients who became overweight or obese has postdiagnosis NLR median 2,444 (0,318-21,000) and post-treatment NLR median 2,466 (0,632-22,750). Interpretation & conclusion: This study shows neither postdiagnosis NLR nor post-treatment NLR has correlation with BMI status change. This result may due to various sample characteristics."
2018
S-Pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Ernie Setyawati
"Sepsis neonatorum awitan lambat (SNAL) masih menjadi penyebab penting kematian dan kesakitan pada bayi kurang bulan. Diagnosis yang cepat penting untuk penatalaksanaan yang sesuai. Diperlukan alat diagnostik yang sederhana, tidak mahal dan cepat hasilnya untuk mendiagnosis SNAL.Tujuan penelitian ini adalah untuk mendapatkan nilai diagnostik rasio netrofil limfosit (RNL) dan kombinasi RNL dan rasio I/T untuk mendiagnosis SNAL. Data penelitian cross sectional ini diambil dari rekam medis pasien bulan januari 2018-Desember 2019 di Divisi Neonatologi Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo. Subyek penelitain adalah bayi kurang bulan >30-36 minggu, berusia 7-28 hari dengan klinis sepsis. Dari kultur darah, neonatus dibagi menjadi 2 kelompok, yaitu: proven sepsis dan unproven sepsis. Rasio netrofil limfosit dihitung dari data hitung jenis limfosit. Rasio I/T didapat dari rekam medis. Dari semua 126 subyek penelitian 70 termasuk kelompok proven sepsis dan 56 unproven sepsis. Analisis kurva Receiver operating characteristic RNL didapatkan area under the curve 0.953. Dengan cut off RNL 1.785 didapatkan sensitivitas 78,57%, spesifisitas 92,86%, nilai dugan positif (NDP) 93,22% dan nilai duga negative (NDN) 77,61%. Dengan titik potong rasio I/T > 0,2, didapatkan sensitivitas 55,70 %, spesifitas 83,70%, NDP 81,25% dan NDN 60,26%. Gabungan RNL dan rasio I/T meningkatkan sensitivitas dan NDP rasio I/T berturut-turut menjadi 90% dan 84,44%. Sebagai kesimpulan, RNL dengan titik potong 1,785 mempunyai nilai diagnostik yang baik untuk mendiagnosis SNAL. Kombinasi RNL dan rasio I/T akan meningkatkan nilai diagnostik rasio I/T.

Late-onset neonatal sepsis (LOS) remains an important cause of death and morbidity among preterm infants. Early diagnostic is important for appropiate management. The simple, inexpensive, and rapid diagnostic tool is required to diagnose LOS. The objective of this study is assesing diagnostic value of NLR and combination of NLR and I/T ratio for diagnosis LOS. The data for this retrospective cross-sectional study was collected from medical record from January 2018 to December 2019 at Neonatology Division Cipto Mangunkusumo Hospital. Preterm infants with >30 -36 gestational weeks, 7-28 days of postnatal age and clinically sepsis were eligible for this study. According to the result of blood cultures, all enrolled infant were classified into 2 groups: proven sepsis and unproven sepsis. The NLR was calculated as the ratio of neutrophil count to lymphocyte count. Immature-to-total neutrophil ratio was taken from medical record. A total of 126 subjects were involved: 70 proven sepsis and 56 unproven sepsis. Receiver operating curve analysis for NLR calculated and area under the curve of NLR corresponded to 0.953. Using a cut off point of 1.785 for NLR, the sensitivity was 78,57%, the specificity was 92,86%, positive predictive value (PPV) 93,22% and negative predictive value (NPV) 77,61%. Using cut off > 0,2, I/T ratio has sensitivity 55,70 %, specificity 83,70%, PPV 81,25% and NPV 60,26%. The combination NLR and ratio I/T increased sensitivity and PPV of ratio I/T became 90% and 84,44%, respectively.As conclusion The NLR with cut off 1,785 has good diagnostic value for SNAL. Combination NLR and I/T ratio can increase diagnostic value of I/T ratio."
Depok: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2020
T55511
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Dewi Rizki Agustina
"Latar belakang. Infeksi HIV dikaitkan dengan inflamasi kronik dan risiko aterosklerosis. Ketebalan tunika intima media arteri karotis telah digunakan sebagai penanda aterosklerosis subklinis dan rasio neutrofil limfosit telah banyak digunakan sebagai penanda inflamasi serta dapat memprediksi kejadian kardiovaskular pada populasi non-HIV.
Tujuan. Mengetahui korelasi antara ketebalan tunika intima media arteri karotis dengan rasio neutrofil limfosit serta menetukan titik potong rasio neutrofil limfosit dan ketebalan tunika intima media arteri karotis sebagai penanda aterosklerosis subklinis pada pasien HIV tersupresi ARV.
Metode. Penelitian ini studi potong lintang pada pasien HIV usia 20-45 tahun dalam terapi ARV minimal 1 tahun dengan kadar virus HIV tidak terdeteksi yang berobat di POKDISUS HIV RSCM bulan Agustus-Desember 2019. Subjek penelitian tidak terdapat diabetes melitus, tidak ada infeksi oportunistik, dan tidak hamil. Penelitian ini bagian dari penelitian “Pengaruh pemberian atorvastatin terhadap aterosklerosis subklinis pada pasien HIV yang tersupresi dan seropositif CMV: sebuah uji acak tersamar ganda”. Dilakukan pencatatan data demografis, pengambilan darah untuk menilai rasio neutrofil limfosit dan ultrasonografi leher untuk menentukan ketebalan tunika intima media arteri karotis. Dilakukan analisis korelasi antara ketebalan tunika intima media arteri karotis dan rasio neutrofil limfosit.
Hasil. Dari 80 subjek penelitian, 62,5% berjenis kelamin laki-laki. Rerata usia subjek 38,21 tahun. Sebanyak 20% subjek diketahui hipertensi dan 53,8% tidak pernah merokok. Median CD4 nadir 145,98 sel/uL Rerata rasio neutrofil limfosit 1,737±0,769 dan median ketebalan tunika intima media arteri karotis 0,475 (min-maks: 0,400-0,700) mm. Tidak didapatkan subjek yang termasuk aterosklerosis subklinis dan tidak didapatkan adanya korelasi antara ketebalan tunika intima media arteri karotis dengan rasio neutrofil limfosit.
Kesimpulan. Tidak didapatkan korelasi antara ketebalan tunika intima media arteri karotis dengan neutrofil limfosit rasio pada pasien HIV tersupresi ARV

Background. HIV infection is related with chronic inflammation and atherosclerosis. Carotid intimal media thickness (CIMT) has been used worldwide as a surrogate marker for subclinical atherosclerosis and neutrophil lymphocyte ratio (NLR) as inflammation marker has been shown to predict occurence of cardiovascular events in non-HIV population.
Objective. This research aims to study correlation between CIMT and NLR in HIV-suppressed ARV patients and to determine the NLR cut-off as subclinical atherosclerosis marker in HIV-suppressed ARV patients.
Method. This study was a cross-sectional study in HIV patient, 20-45 years old, on ARV therapy for at least 1 year with viral load undetectable and without diabetic mellitus or opportunistic infections and not pregnant at outpatient clinic POKDISUS HIV RSCM from August to Descember 2019. This study is part of another big research entitled “Effect of atorvastatin on subclinical atherosclerosis in virally-suppressed HIV-infected patients with CMV seropositivity:a randomized double-blind placebo controlled trial”. Demographic data, blood drawing for evaluating NLR and ultrasonography of carotid for evaluating CIMT were done for each patients. All data were analyzed for the correlation between CIMT and NLR..
Result. From 80 subjects, 62,5% was male. The mean age of subjects was 38,21 years. Hypertension was known for 20% subject and 53,8% had never smoked. The median CD4 nadir 145,98 cell/uL. In this study, mean of NLR was 1,737±0,769 and the median of CIMT was 0,475 (min-max: 0,400-0,700) mm. There were no subjects that included as sublinical atherosclerosis and there was no significant correlation between CIMT and NLR.
Conclusion. There was no significant correlation between CIMT and NLR in HIV-suppressed ARV patients
"
Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2020
SP-Pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Tomu Juliani
"Latar belakang: Kondisi badai sitokin atau hiperinflamasi pada COVID-19 dapat berakibat fatal pada pasien. Inflamasi juga dapat menyebabkan gangguan koagulasi. Rasio netrofil limfosit (RNL) dan rasio platelet limfosit (RPL) telah diketahui dapat menjadi penanda inflamasi pada beberapa penyakit. Status koagulasi pasien dapat dilihat dari parameter nilai D-dimer. Peran penanda hayati yang dapat menggambarkan keadaan tromboinflamasi pada pasien COVID-19 tersebut perlu ditelaah lebih lanjut.
Tujuan penelitian: Mengetahui hubungan nilai RNL, RPL dan D-dimer terhadap luaran tatalaksana pasien COVID-19 terkonfirmasi di RSUP Persahabatan.
Metode penelitian: Analisis observasional kohort retrospektif terhadap pasien COVID-19 terkonfirmasi yang dirawat di RSUP Persahabatan secara total sampling diperoleh dari bulan Maret sampai dengan Juli 2020. Kami meninjau 214 rekam medis pasien COVID-19 terkonfirmasi yang memenuhi kriteria inklusi.
Hasil penelitian: Rerata usia pasien pada penelitian ini adalah 54,35 tahun, didominasi oleh laki-laki sebanyak 60,7%. Status gizi pasien paling banyak adalah normal sebesar 54,7%. Proporsi pasien yang memiliki komorbid sebanyak 65,4%. Komorbid yang paling banyak adalah hipertensi, kedua adalah diabetes melitus. Derajat penyakit paling banyak adalah berat-kritis sebanyak 76,1%, diikuti sedang 20,1%, ringan 3,7%. Median lama rawat adalah 12 hari. Pasien meninggal sebanyak 60 orang (28%). Nilai median RNL, RPL dan D-dimer awal pasien adalah 5,75 (0,68-81,5), 243,5 (44,7-1607) dan 1140 (190-141300), secara berurutan. Terdapat hubungan antara nilai RNL (p=0,000), RPL (0,013) dan D-dimer (0,032) terhadap luaran pasien.
Kesimpulan: Nilai RNL, RPL dan D-dimer awal perawatan pasien COVID-19 terkonfirmasi di RSUP Persahabatan berhubungan dengan luaran tatalaksana pasien.

Backgrounds: Cytokine storm or hyperinflammation in COVID-19 can cause fatal outcome for patients. Imflammation also can cause hypercoagulation. Neutrophil lymphocyte ratio (NLR) and platelet lymphocyte ratio (PLR) have already known as inflammation marker in several diseases. Coagulation status in patients could be measured by D-dimer value. The role of biomarkers for that thromboinflammation in COVID-19 should be explored.
Aims: to know the association between NLR, PLR and D-dimer value with confirmed COVID-19 patients’ outcome in Persahabatan hospital, Jakarta
Methods: We performed observational retrospective cohort analysis of confirmed COVID-19 patients hospitalized in Persahataban hospital. Subjects by means of total sampling were confirmed COVID-19 patients between March till July 2020. We reviewed the medical record of 214 patients whom met the inclusion criteria.
Results: Mean age of patients in this study were 54,35 years old, dominated by males (60,7%). Most of the patients were with normal nutritional status (54,7%) and presented with comorbidity (65,4%). Diabetes melitus was the most frequent comorbidity, second was hypertension. Disease severity was severe to critical in 76,1% patients, 20,1% in moderate cases and 3,7% in mild case. Length of hospital stay was 12 days. Death patients were 60 (28%). The median of initial NLR, PLR and D-dimer value were 5,75 (0,68-81,5), 243,5 (44,7-1607) dan 1140 (190-141300), respectively. There were an association between NLR (p=0,000), PLR (0,013) and D-dimer value (p=0,032) with patients’ outcome.
Conclusions: There were association between NLR, PLR and D-dimer value on admission with confirmed COVID-19 patients’ outcome in Persahabatan hospital.
"
Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2020
T-Pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Lillah Fitri
"Latar Belakang: Penatalaksanaan klinis pada pasien COVID-19 mencakup tindakan pencegahan dan pengendalian infeksi serta perawatan suportif termasuk oksigen tambahan dan dukungan ventilasi mekanis. Pemberian terapi antivirus diharapkan dapat mengurangi tingkat keparahan dan mortalitas. Di antara terapi antivirus yang diberikan, favipiravir dan remdesivir merupakan terapi antivirus untuk pasien dewasa dengan COVID-19 derajat berat atau kritis yang direkomendasikan pemberiannya menurut Protokol Tata Laksana COVID-19. Tujuan dari penelitian ini adalah membandingkan tingkat kesembuhan pasien COVID-19 yang diterapi dengan remdesivir dan favipiravir ditinjau dari CRP, viral clearance, dan NLR.
Metode: Penelitian ini merupakan penelitian observasional dengan desain kohort retrospektif. Kelompok yang mendapat paparan terapi antivirus favipiravir dan kelompok yang mendapat paparan terapi antivirus remdesivir diikuti sampai terjadinya outcome. Data yang akan digunakan adalah data sekunder dari rekam medis pasien COVID-19 yang dirawat di ruang Intensif Care Unit (ICU) dan High Care Unit (HCU) RSUD Tarakan dengan pemeriksaan RT-PCR positif berusia minimal 18 tahun yang mendapat terapi antivirus remdesivir dan favipiravir pada bulan April 2020-September 2021. Uji statistik menggunakan chi square yang dilanjutkan dengan uji regresi logistik untuk menilai secara multivariat jika memenuhi persyaratan.
Hasil: Pada penelitian ini didapat hubungan bermakna antara antivirus yang digunakan pasien COVID-19 dengan tingkat kesembuhan (OR 0, 384; CI 95% = 0,234-0,606 ). Tingkat kesembuhan lebih baik berdasarkan CRP adalah 35,5% pada remdesivir dan 51,4% pada favipiravir (OR 0,690; CI 95% = 0,525-0,907), berdasarkan RNL adalah 14,2% pada remdesivir dan 41,1% pada favipiravir (OR 0,345; CI 95% = 0,220-0,541) dan berdasarkan viral clearence adalah 20 hari pada remdesivir dan 21 hari pada favipiravir untuk virus tidak lagi terdeteksi (OR 1,79; CI 95% = 0,804-1,730).
Kesimpulan : Tingkat kesembuhan lebih baik sebesar 14,2% pada kelompok remdesivir dibandingkan kelompok favipiravir yang sembuh lebih baik sebesar 37%. Remdesivir memberikan tingkat kesembuhan sebesar 0,384 kali lebih baik dari favipiravir.

Background: Clinical management of COVID-19 patients includes infection prevention and control measures as well as supportive care including supplemental oxygen and mechanical ventilation support. Giving antiviral therapy is expected to reduce the severity and mortality. Among the antiviral therapies given, favipiravir and remdesivir are antiviral therapies for adult patients with severe or critically ill COVID-19 that are recommended according to the COVID-19 Management Protocol. This study aims to compare the cure rates of COVID-19 patients treated with remdesivir and favipiravir in terms of CRP, viral clearance, and NLR.
Methods: This study is an observational study with a retrospective cohort design. The group exposed to antiviral therapy with favipiravir and the group exposed to antiviral therapy remdesivir were followed until the outcome. The data to be used is secondary data from medical records of COVID-19 patients treated in the intensive care unit (ICU) and High Care Unit (HCU) of Tarakan Hospital with positive RT-PCR examination aged at least 18 years who received antiviral therapy remdesivir and favipiravir in April 2020-September 2021. Admission criteria included patients aged at least 18 years who had confirmed COVID-19 with positive RT-PCR who were receiving remdesivir or favipiravir therapy. Exclusion criterias were pregnancy and breastfeeding. Statistical test using chi square followed by logistic regression test to assess multivariately if it meets the requirements.
Result: In this study, there was a significant relationship between the antiviral used by COVID-19 patients and the recovery rate (OR 0,384; 95% CI = 0,234-0,606), The better recovery rate based on CRP was 35.5% for remdesivir and 51.4% for favipiravir (OR 0.690; 95% CI = 0.525-0.907), based on RNL was 14.2% for remdesivir and 41.1% for favipiravir ( OR 0.345; 95% CI = 0.220 – 0.541) and based on viral clearance, it took 20 days on remdesivir and 21 days on favipiravir for virus no longer detectable
Conclusion: There was a significant relationship of the recovery rate in the two antiviral groups. The recovery rate for COVID-19 was better by 14.2% in the remdesivir group compared to the favipiravir group which recovered better by 37%. Remdesivir provides a recovery rate of 0,384 times better than favipiravir.
"
Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2022
SP-pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Nina Marliana
"Ruang lingkup dan cara penelitian: Metilprednisolon (MPL) merupakan glukokortikoid yang berperan penting dalam respon imun spesifik yaitu efek supresi terhadap sel limfosit T, sehingga digunakan untuk mencegah rejeksi pada pasta transplantasi organ. Untuk pencegahan tersebut diperlukan metilprednisolon dosis tinggi untuk jangka pemberian cukup lama yang dapat menyebabkan efek samping obat yang berat yaitu efek imimosupresi yang kuat. Obat yang diinkorporasikan ke dalam liposom terbukti dapat memberikan efek yang lebih kuat dibandingkan obat babas tetapi MPL tidak terinkorporasi dengan baik dalam liposom sehingga disintesis MPLP. Metilprednisolon palmitat (MPLP) adalah senyawa yang berhasil diinkorporasikan ke dalam liposom membentuk liposom metilprednisolon palmitat (LMPLP). Metilprednisolon palmitat diharapkan dapat menurunkan efek samping yang ditimbulkan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efek supresi liposom metilprednisolon palmitat terhadap proliferasi limfosit T subpopulasi CD4+ dan CDS+ yang distimulasi oleh concavalin A. Limfosit dipisahkan dari darah perifer manusia, kemudian dikultur dengan pemberian LMPLP pada konsentrasi 0,4 mM, 0,1 mM dan 0,025 mM dibandingkan MPL pada konsentrasi yang sama. Jumlah limfosit hasil kultur dihitung menggunakan kannar hitung improved Neubauer yang diwarnai dengan trypan blue 0,25 %. Selanjutnya limfosit T subpopulasi CD4+ dan CDS+ dihitung menggunakan antibodi monokional yang dilabel dengan zat warna fluorescein isothiocyanate dan phycoerythrin memakai low-cytometer.
Hasil dan kesimpulan: Hasil kultur limfosit in vitro, pemberian LMPLP maupun MPL menyebabkan penurunan jumlah limfosit yang bermakna dibandingkan liposom atau kontrol RPMI, sedangkan pemberian LMPLP menunjukkan kecenderungan memberikan efek supresi terhadap proliferasi limfosit T yang lebih besar dibandingkan MPL walaupun secara statistik tidak berbeda bermakna (p > 0,05). Pemberian LMPLP maupun MPL pada konsentrasi 0,4 mM, 0,1 mM dan 0,025 mM tidak menunjukkan penurunan jumlah sel limfosit T subpopulasi CD4- maupun CD8+ yang berbeda bermakna (p > 0,05). Liposom metilprednisolon palmitat lebih menekan proliferasi sel CD84 dibandingkan CD4. Sedangkan lerhadap rasio jumlah sel limfosit T subpopulasi CD4+/CD8+ diperoleh dosis optimal pada pemberian LMPLP konsentrasi 0,1 mM.

Scope and methods: Methylprednisolone is a glucocorticoid which is very important in specific immune response, especially in suppression effect to T lymphocyte and it has been used to prevent the rejection of organ transplantation. For that purpose, a high dose of methyprednisolone was used and in long term therapy may have a side effect such strong immunosuppression. Drugs incorporating in liposome give more strong effect that free drugs, but methyprednisolone not good incorporating in liposome. So methylprednisolone palmitate (MPLP) was sinthetized for that purpose. Methylprednisolone palmitate was successfully incorporate in liposome as a liposome methylprednisolone palmitate (L-MPLP). Liposome methylprednisolone palmitate was expected has minimum side effect. The aim of this study is to explore to know the suppression effect of L-MPLP to the subpopulation of CD4+ and CDs+ T lymphocyte proliferation which have been stimulated by concanavalin A. Lymphocyte was isolated from human peripheral blood and cultured in L-MPLP and MPL at the dose of 0,4 mM, 0,1 mM and 0,025 mM. The number of lymphocyte was counted by improved Neubauer and stained with 0,5% tryphan blue. CD4+ and CDs subpopulation of lymphocyte was counted by monoclonal antibody labelled by fluorescein isothiocyanate and phycoerythrin using flow-cytometer.
Result and summary: Lymphocyte culture in vitro after administration of L-MPLP or MPL decreased number of lymphocyte significantly compared to liposome or RPMI as control. Although the administration of MPLP showed tendency of the reduction of the presentation of more than MPL but statistically not significance (p > 0,05). The administration of L-MPLP or MPL at the dose of 0,4 mM, 0,1 mM and 0,025 mM not showed a significance decreased of CD4+ and CDs+ subpopulation of T lymphocyte. The has administration of L-MPLP or MPL was not changing CD4+ and CDs+ subpopulation T lymphocyte. Liposome methylprednisolone palmitate could be suppressed the proliferation of CDC more than CD4+ subpopulation T lymphocyte. The optimal dose of L-MPLP to decrease the ratio CD4+ and CDs+ subpopulation T lymphocyte was 0,1 mM."
Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2004
T13617
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Dewi Nurul Mustaqimah
"ABSTRAK
Limfosit darah tepi dari 5 penderita Juvenile Periodontitis /JP, 27 penderita Rapidly Progressive Periodontitis /RPP, dan 10 individu dengan jaringan periodonsium sehat diteliti menggunakan antibodi monoklonal dan flow sitometri dengan fluoresensi. Jumlah relatif dari set CD3+ (I'), CD4+ (T helper Th), CD8+ (F suppressor /Ts atau T cytotoxic /Tc), CD19+ (B), dan set CDI6+CD56+ (Natural Killer /NK) diukur, serta rasio CD4+/CD8+ (Th/Ts) dikalkulasi. Pada penderita JP ditemukan % proporsi set T (62.4 ± 6.1887 vs 69.8 ± 5.6332) dan set NK (21.4 ± 7.37 vs 12.9 ± 6.94) secara statistik berbeda bermakna dibandingkan dengan kelompok kontrol. Pada kelompok RPP % proporsi set T (61.7407 ± 9.3504 vs 69.8 ± 5.6332), sel Th (31.04 ± 7.30 vs 37.7 ± 4.92) dan NK (2030 ± 8.85 vs 12.9 ± 6.94) juga berbeda bermakna dibandingkan dengan kontrolnya. Tetapi rasio Th/Ts kedua kelompok periodontitis tersebut tidak berbeda bermakna. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa gangguan imunoregulasi dan fungsi subpopulasi limfosit penderita orang Indonesia Yang secara klinis terlihat lokal sebagai lesi JP atau RPP dapat dideteksi secara sistemik melalui darah tepinya. Selain itu karakteristik imunobiologik penyakit JP dan RPP bila diperbandingkan terhadap kelompok sehat berbeda pada proporsi sel Th-nya.

ABSTRACT
Peripheral blood lymphocytes from 5 Juvenile Periodontitis /JP, 27 Rapidly Progressive Periodontitis /RPP patients and 10 healthy subjects were examined using a panel of monoclonal antibodies and fluorescence flow cytometry. The relative counts of CD3+ (T) cells, CD4+(T helper /Th) cells, CD8+ (T suppressor /Ts or T cytotoxic /Tc) cells, CDI9+ (B) cells, and CD16+CD56+ (Natural Killer /NK) were assessed, and the CD4+lCD8+ (Th / Ts) ratio was calculated. In the JP patients the % proportion of T cells (62.4 ± 6.1887 vs 69.8 ± 5.6332) and NK cells (21.4 ± 7.37 vs 12.9 ± 6.94) were statistically significant difference to the control group. In the RPP patients the % proportion of CD3+ cells (61.7407 ± 9.3504 vs 69.8 ± 5.6332), CD4+ cells (31.04 ± 7.30 vs 37.7 ± 4,92) and NK cells (20.7 ± 8.85 vs 12.9 ± 6.94) were also statistically significant difference to the control group. But the CD4+/CD8+ (Th/Ts) ratio was not statistically significant in both groups. These results indicate that defect of immunoregulation and subpopulation lymphocyte function of Inclonisian patients which is clinically local as JP or RPP lesions. could detected systemically in their peripheral blood. Beside that, immunobiological characteristics between JP Arid RPP diseases compared to its control group have differed in Th cells subpopulation proportion."
Depok: Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Indonesia, 2000
LP-pdf
UI - Laporan Penelitian  Universitas Indonesia Library
<<   1 2 3 4 5 6 7 8 9 10   >>