Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 192434 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Tsarina Dwi Putri
"ABSTRAK
Penggunaan word embedding sebagai pemodelan topik telah banyak dilakukan. Hasil dari pemodelan topik tersebut turut membantu dalam mengubah pola pikir para peneliti tentang teks sebagai suatu nilai. Menurut studi yang dilakukan oleh Mikolov et al. (2013) mengenai word embedding, mereka mengubah teks-teks tersebut menjadi suatu vektor yang dapat divisualisasikan dalam ruang vektor kontinu yang secara fleksibel dapat dihitung jarak kedekatannya dan dapat diolah lebih lanjut dengan menggabungkannya dengan metode yang lain seperti LSTM (Long Short Term Memory), CNN (Convolutional Neural Network), dll untuk berbagai keperluan penelitian. Beragam penelitian berkembang menggunakan hasil dari nilai embedding tersebut untuk tujuan yang lebih kompleks, mendorong penulis untuk kembali mengkaji manfaat dasar dari hal tersebut kemudian menggalinya untuk tujuan akhir lain yang belum pernah dilakukan penelitian lain sebelumnya.
Penelitian ini menggunakan nilai akhir embedding secara sederhana sebagai sistem rekomendasi berbasis konten yang kemudian berkembang dengan kebaruan untuk digunakan sebagai alat bantu untuk melakukan tinjauan sistematis. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kebaikan penggunaan metode word embedding sangat bervariasi tergantung dari dataset dan hyperparameter yang digunakan.

ABSTRACT
The utilization of word embedding as topic modeling has been widely carried out. The results helped to change the researchers' mindset regarding text as a value. According to a study conducted by Mikolov et al. (2013) regarding word embedding, they convert these texts into vectors that can be visualized in a continuous vector space which can be flexibly calculated of its proximity and can be further processed by combining it with other methods such as LSTM (Long Short Term Memory), CNN (Convolutional Neural Network), etc. for various research purposes. Various studies have been developing by using the embedding value for more complex purposes, thus encouraging the author to re-examine the basic benefits of it then explore it for other purposes that have never been done by other studies before.
This study simply used embedding value as a content-based recommendation system which then it developed with novelty to be used as a tool to conduct systematic review. The results of this study indicate that the merits of using word embedding method vary greatly depending on the dataset and hyperparameters used."
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia , 2020
T-Pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Rehan Hawari
"Jatuh merupakan penyebab utama kedua cedera dan kematian yang tidak disengaja di seluruh dunia. Kejadian ini sering terjadi pada lansia dan frekuensinya meningkat setiap tahun. Sistem pendeteksi aktivitas jatuh yang reliabel dapat mengurangi risiko cedera yang dialami. Mengingat jatuh adalah kejadian yang tidak dikehendaki atau terjadi secara tiba-tiba, sulit untuk mengumpulkan data jatuh yang sebenarnya. Deteksi jatuh juga sulit karena kemiripannya dengan beberapa aktivitas seperti jongkok, dan mengambil objek dari lantai. Selain itu, beberapa tahun belakangan dataset mengenai aktivitas jatuh yang tersedia secara publik juga terbatas. Oleh karena itu, di tahun 2019, beberapa peneliti mencoba membuat dataset jatuh yang komprehensif yang mensimulasikan kejadian yang sebenarnya dengan menggunakan perangkat kamera dan sensor. Dataset yang dihasilkan dataset multimodal bernama UP-Fall. Menggunakan dataset tersebut, penelitian ini mencoba mendeteksi aktivitas jatuh dengan pendekatan Convolutional Neural Network (CNN) dan Long Short Term Memory (LSTM). CNN digunakan untuk mendeteksi informasi spasial dari data citra, sedangakan LSTM digunakan untuk mengeksploitasi informasi temporal dari data sinyal. Kemudian, hasil dari kedua model digabungkan dengan strategi majority voting. Berdasarkan hasil evaluasi, CNN memperoleh akurasi sebesar 98,49% dan LSTM 98,88%. Kedua model berkontribusi kepada performa strategi majority voting sehingga mendapatkan akurasi (98,31%) yang melebihi akurasi baseline (96,4%). Metrik evaluasi lain juga meningkat seperti precision naik 11%, recall 14%, dan F1-score 12% jika dibandingan dengan baseline

.Fall is the second leading cause of accidental injury and death worldwide. This event often occurs in the elderly and the frequency is increasing every year. Reliable fall activity detection system can reduce the risk of injuries suffered. Since falls are unwanted events or occur suddenly, it is difficult to collect actual fall data. It is also difficult because of the similarity to some activities such as squatting, and picking up objects from the floor. In addition, in recent years the fall dataset that is publicly available is limited. Therefore, in 2019, some researchers tried to create a comprehensive fall dataset that simulates the actual events using camera and sensor devices. The experiment produced a multimodal dataset UP-Fall. Using this dataset, this study tries to detect falling activity using Convolutional Neural Network and Long Short Term Memory approaches. CNN is used to detect spatial information from image data, while LSTM is used to exploit temporal information from signal data. Then, the results of the two models are combined with the majority voting strategy. Based on the evaluation results, CNN obtained an accuracy of 98.49% and LSTM 98.88%. Both models contribute to the performance of the majority voting strategy with the result that the accuracy (98.31%) exceeds baseline accuracy (96.4%). Other evaluation metrics also improved such as precision goes up to 11%, recall 14%, and F1-score 12% in comparison with baseline."
Depok: Fakultas Ilmu Komputer Universitas Indonesia, 2020
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Trian Rismanto
"Remainder systematic sampling adalah suatu metode pengambilan sampel yang merupakan perluasan dari metode systematic sampling untuk kasus dimana ukuran populasi bukan merupakan kelipatan dari ukuran sampel. Taksiran mean yang didapat dengan remainder systematic sampling adalah taksiran yang takbias. Contoh penerapan akan diberikan untuk menunjukkan hal tersebut.

Remainder systematic sampling is an extension of the systematic sampling that applied to cases where population size is not a multiple of the sample size. Estimated mean obtained by remainder systematic sampling is unbiased estimator. Examples of the application will be given. "
Depok: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 2011
S910
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
cover
Ibtisami Najahaty
"Pendeteksian topik merupakan suatu proses untuk mendapatkan topik dari suatu koleksi dokumen. Salah satu metode yang dapat digunakan untuk mendeteksi topik adalah nonnegative matrix factorization (NMF). Pada penelitian ini topik berita pada Twitter dideteksi menggunakan algoritma NMF berbasis metode langsung. Terdapat tiga tahap untuk menyelesaikan NMF berbasis metode langsung, yakni membentuk matriks kookurensi kata-kata, mencari kata anchor dan mencari matriks kata-topik. Pendeteksian topik dilakukan dengan jumlah topik yang berbeda-beda. Setelah didapatkan hasil berupa topik-topik dari pembicaraan di Twitter, kemudian tingkat akurasi topik-topik tersebut dianalisis menggunakan satuan topic recall, term precision dan term recall. Jumlah topik yang berbeda akan mempengaruhi tingkat akurasi topik-topik hasil NMF berbasis metode langsung.Pendeteksian topik merupakan suatu proses untuk mendapatkan topik dari suatu koleksi dokumen. Salah satu metode yang dapat digunakan untuk mendeteksi topik adalah nonnegative matrix factorization (NMF). Pada penelitian ini topik berita pada Twitter dideteksi menggunakan algoritma NMF berbasis metode langsung. Terdapat tiga tahap untuk menyelesaikan NMF berbasis metode langsung, yakni membentuk matriks kookurensi kata-kata, mencari kata anchor dan mencari matriks kata-topik. Pendeteksian topik dilakukan dengan jumlah topik yang berbeda-beda. Setelah didapatkan hasil berupa topik-topik dari pembicaraan di Twitter, kemudian tingkat akurasi topik-topik tersebut dianalisis menggunakan satuan topic recall, term precision dan term recall. Jumlah topik yang berbeda akan mempengaruhi tingkat akurasi topik-topik hasil NMF berbasis metode langsung.

Topic detection is a process to get the topic of a collection of documents. One method that can be used to detect the topic is nonnegative matrix factorization (NMF). In this research, the topic of the news on Twitter detected using NMF algorithm based on the direct method. There are three stages to complete NMF-based direct method, they are, form the word-word coocurence matrix, look for the anchor word and seek word-topic matrix. Topic detection performed by the different numbers of topic. Once the results are obtained in the form of topics of conversation in Twitter, then the level of accuracy of these topics were analyzed using the unit topic recall, term precision and term recall. Number of different topics will affect the accuracy of topics results of NMF-based direct method."
Depok: Universitas Indonesia, 2015
S60924
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Lovaglia, Anthony R.
New York: Harper & Row, 1966
510 LOV f
Buku Teks  Universitas Indonesia Library
cover
Saaty, Thomas L.
New York: McGraw-Hill, 1959
510 SAA m
Buku Teks SO  Universitas Indonesia Library
cover
"The objective of the present study is to find out the effect of problem-based performance assessment and instructional models on the students' metacognition in mathematics at senior high schools. The study was conducted in SMU in Jakarta. There were 120 first grade students as the sample of the study, selected through multistage random sampling. The data were gathered by using a metacognition scale. Data analysis was done by using the two way analysis of variance. The results of the study are: (1) In general, problem-based performance assessment effects students' metacognition mathematics, (2) Learning models affect the students' metacognition in mathematics; in which the cooperative learning model is more effective in improving the students' metacognition than the classical learning model, (3) There is an interaction effect between problem-based performance assessment and instructional models. Such interaction show that problem solving performance assessment is more effective in improving students' metacognition in mathematics if it is combined with cooperative learning model; while problem posing performance assessment is more effective if it is combined with classical learning model."
EDJPPAK
Artikel Jurnal  Universitas Indonesia Library
cover
Nielsen, Kaj L.
Nebraska: Cliff's Notes, [Date of publication not identified]
510 NIE c
Buku Teks  Universitas Indonesia Library
cover
Teguh Sutriono
Depok: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 2011
S617
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
cover
Budyono Saputro
"ABSTRAK
Pengenalan pembicara telah digunakan secara luas dalam kehidupan sehari-hari yang telah menjadi cabang penting dari otentifikasi secara otomatisuntuk identitas pembicara. Ekstraksi fitur suara adalah salah satu masalah yang penting dalam pengenalan pembicara dan merepresentasikan suara. Mel-frequency cepstrum coefficients (MFCC) adalah salah satu fitur penting suara dalam proses pengenalan pembicara. Hasil dari ekstraksi fitur ini selanjutnya akan diklasifikasikan untuk melakukan proses pengenalan pembicara. Dalam skripsi ini akan digunakan Perceptron dan Fuzzy C-Means sebagai metode klasifikasi untuk proses pengenalan pembicara. Tingkat akurasi yang diperoleh dari kedua metode ini menghasilkan 90.00% dengan menggunakan Perceptron dan 72.50% dengan menggunakan Fuzzy C-Means untuk masalah identifikasi pembicara texr-independent."
Universitas Indonesia, 2011
S823
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
<<   1 2 3 4 5 6 7 8 9 10   >>