Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 160391 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Ahmad Arief Yudansha
"Permasalahan pangan yang dialami Indonesia ialah sulitnya petani pangan dalam melakukan ekspansi produksi dan mendapatkan modal kerja dari lembaga keuangan, karena komoditas pertanian dinilai sebagai komoditas yang tinggi risiko. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh pinjaman modal kerja dan faktor-faktorlainnya terhadap produksi pada sub-sektor tanaman pangan. Studi penelitian menggunakan data sekunder per kuartal dari publikasi Badan Pusat Statistik dan Bank Indonesia untuk menganalisa pertumbuhan sub-sektor tanaman pangan pada periode tahun 2002 hingga tahun 2016. Dengan menggunakan metode regresi linear berganda (OLS), ditemukan bahwa pinjaman modal kerja, pertumbuhan sub-sektor perkebunan, tenaga kerja sector pertanian, dan inflasi memiliki pengaruh terhadap produksi sub-sektor tanaman pangan secara signifikan.

Indonesia is currently dealing with problems in food and agricultural sector, such as product expansion for farmers and capital loan from financial institutions, because agricultural sector considered as the risky commodity. The objective of this study is to exercise the influence of capital loan and other factors of food crop production sector. Data was collected from Indonesian Statistics Agency (BPS) and Indonesian Central Bank (BI) to analyze food crops production in 2002-2016 periods. Using Ordinary Least Square regression, the main result shows that capital loan, plantation production sector, agricultural sector labor, and inflation significantly affect the food crops production in Indonesia."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2017
T53453
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Ananda Puteri Zafira
"Studi ini bertujuan meneliti pengaruh profitabilitas, pertumbuhan, dan struktur aset perusahaan terhadap struktur modal dan likuiditas perusahaan pangan pada sektor pertanian di Indonesia pada periode 2015 hingga 2019. Sampel terdiri dari 17 perusahaan sektor pertanian yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Metode penelitian yang digunakan adalah regresi panel data dengan metode estimasi fixed effect model. Penelitian ini menemukan bahwa profitabilitas, pertumbuhan, dan struktur aset tidak memiliki pengaruh signifikan terhadap struktur modal di perusahaan sektor pertanian di Indonesia. Penelitian ini juga menemukan bahwa struktur aset berpengaruh positif dan signifikan terhadap likuiditas, sementara profitabilitas dan pertumbuhan tidak berpengaruh signifikan.

This study aims to analyze effect of profitability, growth, and asset structure on firm capital structure and liquidity of food companies in agriculture sector listed in Indonesia Stock Exchange within the period of 2015-2019, which consist of 17 listed companies. The regression method used is panel data regression with estimated using fixed effect model. This study finds that profitability, growth, and asset structure are not significant towards capital structure in agriculture firms in Indonesia. This study also finds that asset structure has a positive and significant effect on liquidity, while profitability and growth have no significant effect."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2021
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Kenny Brian Wijaya
"ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk menguji dampak pemilihan presiden di Indonesia terhadap risiko crash saham individual yang tercatat di Bursa Efek Indonesia. Penelitian ini menggunakan pemilihan presiden sebagai proksi dari ketidakpastian politik dan negative skewness sebagai proksi dari risiko crash saham. Penelitian ini dilakukan pada saham pada seluruh sektor non keuangan di Indonesia pada tahun 2002 hingga 2016. Penelitian ini menemukan bahwa periode pemilihan presiden dan satu periode setelah pemilihan presiden meningkatkan risiko crash saham individu. Selain itu, dampak pemilihan presiden terhadap risiko crash juga bervariasi antar industri yang ada.

ABSTRACT
This research aims to examine the impact of national election on individual stock crash risk of the stocks listed in Indonesia Stock Exchange. This research uses national election as a proxy for political uncertainty and uses negative skewness of stock return as proxy for crash risk. This research is done with the sample of all non financial firms in Indonesia Stock Exchange listed in 2002 2016. This research finds that national election and post national election period tend to increase individual stocks crash risk. This research also finds that there are industry nuances in the impact of national election on crash risk. "
2018
S-Pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Ade Indrawan Ali Rifai
"Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dampak pembangunan sektor pertanian tanaman pangan dalam meningkatkan PDB dan output, dan dalmam memperbaiki distribusi pendapatan. Analisis menggunakan model Sistem Neraca Sosial Ekonomi (SNSE). Untuk menghitung dampak tersebut penulis menggunakan pengganda SNSE, pengganda dekomposisi, Analisis Jalur Struktural, dan koefisien Gini. Hasil perhitungan menunjukkan bahwa sektor pertanian tanaman pangan memiliki kontribusi terhadap penciptaan nilai tambah dan peningkatan pendapatan rumah tangga paling tinggi dibandingkan dennen sektor lainnya. Kemudian, peranan pengeluaran pemerintah di sektor pertanian tanaman pangan terlihat mampu meningkatkan PDB dan output bruto seria dapat memperbaiki distribusi pendapatan. Secara umum kebijakan peningkatan produksi tanaman pangan merupakan kebijakan yang mampu meningkatkan PDB dan pendapatan sektor pertanian tanaman pangan paling baik dibanding kebijakan lainnya
The objective of the research is to analyze the impact of food crops sector development toward the improvement of National GDP and Output, and the improvement of income distribution. The Analysis uses Social Accounting Matrix (SAM) model. In order to accomplish the objective of this research, four tools are
used i.e.: accounting multiplier, decomposition multiplier, structural path analysis (SPA), and gini coefficient. The result shows that food crops sector has contributed toward the improvement of National GDP and Output, and the improvement of income distribution. Moreover, government expenditure in food
crops sector is able to improve National GDP and Output, and to improve income distribution. Generally, increasing production in food crops is the most effective policy to improve National GDP and to improve output in food crops sector.
"
Jakarta: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2012
T-pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Galuh Setiowati Harsono
"Dalam melakukan investasi berupa saham tentunya investor mengharapkan dua bentuk pengembalian yaitu baik berupa capital gain dan juga dividen. Penelitian ini menggunakan sampel dari perusahaan non keuangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2002 – 2016. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan dividen, ukuran perusahaan, ROA, Leverage, Earnings yield, Past Earnings Growth dan Annual Growth in Total Assets dengan Future earnings growth saat satu, tiga, dan lima tahun ke depan. Dalam penelitian ini, variabel dependen adalah Future earnings growth dengan dividend payout sebagai variebel independen, serta terdapat beberapa variabel kontrol yaitu ukuran perusahaan, ROA, Leverage, Earnings yield, Past Earnings Growth dan Annual Growth in Total Assets. Metode penelitian yang dipakai dalam penelitian ini adalah multivariate regression dengan data panel Hasil penelitian menjelaskan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan positif dari variabel Dividend Payout terhadap Future Earnings Growth satu, tiga, dan lima tahun ke depan. Penelitian ini memperlemah sudut pandang dari pengamat pasar terdahulu yang berpendapat bahwa dividen memiliki hubungan yang negatif terhadap future earnings growth. Hasil penelitian ini dapat membantu investor dalam mempertimbangkan pilihan dalam memilih emiten untuk berinvestasi dengan memilih emiten yang memiliki dividen yang tinggi, dimana dividen yang tinggi memberikan sinyal future earnings growth yang tinggi juga.

When investing in stocks, investors would expect two types of return from their investments that are capital gains and dividends. This study uses sample from non-financial firms listed on Indonesia Stock Exchange period 2002 - 2016. This study aims to determine the relationship dividend, firm size, ROA, Leverage, Earnings yield, Past Earnings Growth and Annual Growth in Total Assets with Future Earnings Growth when one, three, and five years ahead. In this study, the dependent variable is the Future earnings growth with the dividend payout as independent variables, and there are several control variables such as firm size, ROA, Leverage, Earnings yield, Past Earnings Growth and Annual Growth in Total Assets. The research method used in this research is multivariate regression with pooled data. The result of the research explain that there are a significant positive influence from Dividend Payout variable to Future Earnings Growth one, three, and five years ahead. The result show that high dividends signal high earnings growth, so that the study weakens the point of view of previous market observers who argue that dividends have a negative relationship to future earnings growth. The results of this study can help investors in considering options in choosing issuers to invest by choosing issuers who have high dividends.
"
Depok: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia, 2017
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Besti Novianda
"Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pertumbuhan Dana Pihak Ketiga (DPK) bank umum beserta kendala yang dihadapi oleh perbankan terhadap pertumbuhan PDB sub sektor bank di Indonesia. Data yang digunakan ialah data time series selama periode 2000 kuartal 1- 2014 kuartal 4 dengan menggunakan estimasi Ordinary Least Square (OLS). Hasil estimasi menunjukkan bahwa pertumbuhan jumlah kantor cabang, pertumbuhan DPK, dan suku bunga rill berpengaruh positif terhadap pertumbuhan PDB sub sektor bank di Indonesia sedangkan variabel NPL dan suku bunga modal kerja rill berpengaruh negatif terhadap pertumbuhan PDB sub sektor bank di Indonesia. Hal ini dapat dijelaskan bahwa pertumbuhan PDB sub sektor bank yang tergantung kepada input bank seperti jumlah kantor cabang bank dan DPK yang merupakan variabel dominan dalam menciptakan dan mendorong pertumbuhan PDB sub sektor bank di Indonesia melalui peningkatan jasa-jasa yang dapat diberikan oleh perbankan terhadap masyarakat.

This study aims to determined how to influence of third party funds growth and their constraints by banks to growth of sub sector banks in Indonesia The data of this study is time series for the period 2000 Q1 to 2014 Q4 and used Ordinary Least Square OLS The estimation results have shown that growth in the number of branch offices growth in deposits and interest rates rill have positive effect on growth of sub sector banks in Indonesia while variable NPL and interest rates on working capital rill negatively affect growth of sub sector banks in Indonesia This can be explained that growth of sub sector banks depend on the input of banks such as bank branches and deposit are the dominant variable in created and pushed growth of sub sector bank in Indonesia by enhanced the services that can be provided by banks on society."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2016
T45486
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Nabila Chairunissa Adizaputri
"Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui hubungan antara pengaruh dari manajemen modal kerja dan ketersediaan arus kas terhadap kinerja perusahaan. Pada penelitian ini dilakukan kepada perusahaan di sektor industri dengan sub sektor jasa industri dan komersial, barang industri dan transportasi di Indonesia. Jumlah data sekunder diperoleh dari Indonesia Capital Market Directory (ICMD) yang terdiri dari 111 perusahaan yang tercatat pada Bursa Efek Indonesia (BEI) dalam jangka waktu 2017 hingga 2021. Hipotesis penelitian dirumuskan berdasarkan penelitian-penelitian sebelumnya dan diuji menggunakan fixed effect model (FEM). Hasil penelitian menunjukkan bahwa manajemen modal kerja dan ketersediaan arus kas memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kinerja perusahaan.
.....This study was conducted to determine the relationship between the effect of working capital management and the availability of cash flow on company performance. This research was conducted on companies in the industrial sector with sub-sectors of industrial and commercial services, industrial goods, and transportation in Indonesia. The number of secondary data was obtained from the Indonesia Capital Market Directory (ICMD) which consisted of 111 companies listed on the Indonesia Stock Exchange (IDX) in the period 2017 to 2021. The research hypothesis was based on previous studies and tested using the fixed effect model (FEM). The results showed that working capital management and cash flow availability had a significant influence on company performance."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2022
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Annisa Widya Wulandari Putri
"Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh modal kerja dan ketersediaan arus kas terhadap kinerja perusahaan pada sektor manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2011-2015. Penelitian ini menggunakan regresi data panel dengan fixed effect model pada 81 sampel perusahaan.
Hasil penelitian ini menunjukkan net working capital memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kinerja perusahaan return on assets dan Tobin's Q ratio , sementara net working capital dan ketersediaan arus kas operating cash flow memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kinerja perusahaan Tobin's Q ratio.

This study aims to analyze the effect of working capital and cash flow availability on firm performance in manufacturing sector listed in Indonesian Stock Exchange for period 2011 2015. This study uses panel data regression with fixed effect model on a sample of 81 firms.
The results of this study show net working capital has significant influence on firm performance return on assets and Tobin rsquo s Q ratio , while net working capital and cash flow availability operating cash flow has significant influence on firm performance Tobin rsquo s Q ratio.
"
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2017
S65894
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Nia Susnita Sari
"Penelitian untuk mengetahui pengaruh tingkat modal (CAR), likuiditas (LDR) dan sektor makro ekonomi yaitu inflasi (INF), bunga (Rate), nilai tukar (Kurs) dan petumbuhan ekonomi (PDB) terhadap kredit perbankan (LTA) diIndonesia, dan apakah terdapat perbedaan diantara jenis bank dan perbedaan pada periode krisis. Analisis penelitian dilakukan menggunakan data panel dengan pendekatan dinamis untuk data tahun 2005 ? 2012. Hasil penelitian membuktikan bahwa pemberian kredit perbankan Indonesia dipengaruhi pemberian kredit sebelumnya, tingkat modal, likuiditas, bunga dan inflasi. Namun hasil menunjukan bahwa kurs dan petumbuhan ekonomi tidak berpengaruh signifikan terhadap kredit perbankan. Dan pada penelitian ini tidak terbukti adanya perbedaan diantara jenis bank. Sedangkan pada periode krisis terdapat perbedaan pengaruh signifikan negatif terhadap pertumbuhan kredit perbankan pada periode tahun 2007-Q2, tahun 2008-Q4 dan tahun 2009-Q2 yang berarti bahwa selama periode tersebut pertumbuhan kredit lebih rendah.

This research is to determine the effect of capital adequacy (CAR), liquidity (LDR) and the macro-economic sector, especially inflation (INF), interest (Rate), exchange rate (Kurs) and economic growth (GDP) of the bank credit (LTA) in Indonesia, and whether there are differences between types of banks and the difference in the period of crisis. In this study, data analysis was performed using a dynamic panel data approach for the data years 2005 - 2012 per 3-month period (quarter). Research shows that capital, liquidity, interest and inflation affect to Indonesia's banking loans. However, the results showed that exchange rate and economic growth have no significant effect on bank credit growth. In this study does not prove the differences between types of banks. While the crisis period were significant negatively influence the growth of bank credit in the period of 2007-Q2, 2008-Q4 and 2009-Q2, which means that during the period of lower credit growth."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2014
T42570
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Ria Rakhmawati
"Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh manajemen modal kerja terhadap profitabilitas perusahaan pada sektor industri barang konsumsi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2011-2015. Hasil penelitian menunjukkan bahwa manajemen modal kerja yang diukur melalui siklus konversi kas, average collection period, dan net trade cycle terbukti berpengaruh negatif signifikan terhadap profitabilitas yang diukur melalu return on asset. Sedangkan average inventory period berpengaruh negatif tidak signifikan dan average payment period terbukti berpengaruh positif tidak signifikan terhadap profitabilitas yang diukur melalui return on asset.

This study aims to determine the effect of working capital management on corporate profitability in the consumer goods industry sector listed in Indonesia Stock Exchange Year 2011 2015. The results showed that working capital management as measured through cash conversion cycle, average collection period, and net trade cycle prove to have an negative significant effect on profitability measured through return on asset. While average inventory period prove to have an negative unsignificant and average payment period to have an positive unsignificant effect on profitability measured through return on asset."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2017
S69446
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
<<   1 2 3 4 5 6 7 8 9 10   >>