Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 39976 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Vito Giovani Amin
"Metode gravitasi merupakan salah satu metode geofisika yang sudah umum digunakan dalam eksplorasi sistem panas bumi. Parameter yang terdeteksi berupa variasi nilai gravitasi yang menggambarkan distribusi densitas bawah permukaan. Dalam sistem panas bumi, batuan reservoir dapat dipetakan dengan metode gravitasi dikarenakan batuan reservoir memiliki densitas yang lebih rendah dibandingkan sekitarnya, sehingga menimbulkan anomali kontras densitas. Selain reservoir, struktur bawah permukaan juga akan teridentifikasi melalui peta residual, yang juga dikorelasikan dengan analisis derivatif berupa First Horizontal Derivative FHD , dan Second Vertical Derivative SVD. Melalui identifikasi patahan, zona recharge, zona discharge, serta daerah upflow dan outflow dapat dipetakan dengan lebih baik untuk merancang model konseptual sistem panas bumi. Kemudian dalam penelitian ini, sistem panas bumi akan dibuat model 3D inversi untuk penggambaran yang lebih jelas.

Gravity is a common geophysical method to be used in geothermal exploration. The detected parameter is the variation of gravity value, which represents the distribution of subsurface density. In geothermal system, we can detect reservoir rock with gravity method because the reservoir rock has a lower density rather than its surrounding which makes a contrast anomaly. For subsurface structures, the author will analyze it with derivative method FHD First Horizontal Derivative and SVD Second Vertical Derivative . Through subsurface structure identification, we can delineate the recharge and discharge area, together with uplow and outflow zone to design the geothermal conceptual model. Last but not least, the author will make a 3d inversion model for a better understanding."
Depok: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 2017
S-Pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Dandi Baskoro Soebakir
"Keberadaan struktur geologi merupakan salah satu parameter penting dalam menentukan zona permeabel pada suatu sistem geotermal. Penelitian ini dilakukan di salah satu area prospek geotermal di zona Sistem Sesar Sumatera (GSF) yang termasuk dalam segmen Angkola dan Barumun yang bertujuan untuk mengidentifikasi kemenerusan fitur permukaan hingga bawah permukaan terutama struktur geologi yang berkaitan erat dengan zona permeabel dengan mengintegrasikan data geologi, geokimia, dan geofisika. Teknologi remote sensing digunakan untuk mengidentifikasi struktur geologi yang terobservasi di permukaan yang dikorelasikan dengan persebaran manifestasi permukaan. Namun, tidak semua struktur geologi yang terobservasi di permukaan dapat diamati dan kemenerusannya dari permukaan hingga bawah permukaan dilakukan dengan pendekatan geofisika menggunakan data magnetotelurik (MT) dan gravitasi. Interpretasi struktur geologi permukaan berdasarkan analisis remote sensing dan persebaran manifestasi permukaan memiliki korelasi yang positif dengan hasil gravitasi adanya struktur graben dari zona GSF yang memiliki orientasi baratlaut-tenggara. Kelurusan dan karakteristik (arah dan kemiringan) struktur ditandai dengan adanya kontras nilai gravitasi, nilai Horizontal Gradient Magnitude (HGM) maksimum, dan nilai zero Second Vertical Derivative (SVD) serta analisis Multi Scale-Second Vertical Derivative (MS-SVD). Hasil interpretasi struktur bawah permukaan gravitasi berkorelasi positif dengan analisis parameter MT (splitting curve MT) yang dapat mengindikasi zona struktur bawah permukaan. Gabungan interpretasi struktur permukaan dan bawah permukaan teridentifikasi adanya 5 struktur (F1, F2, F3, F4, dan F5) yang diklasifikasikan sebagai Struktur Pasti (F1, F2, F3, dan F4) dan Struktur Diperkirakan (F5) yang memiliki orientasi baratlaut-tenggara. Struktur F3 yang berorientasi baratlaut-tenggara merupakan struktur utama yang berperan sebagai fluid conduit (zona permeabel) yang dibuktikan dengan adanya manifestasi mata airpanas bertipe klorida. Berdasarkan hasil pemodelan inversi 3-D MT dan pemodelan kedepan 2-D gravitasi dapat mendelineasi zona reservoir pada kedalaman 1500 – 2000-meter yang dikontrol oleh struktur F3 dan zona reservoir berasosiasi dengan batuan metasediment yang nantinya dapat menentukan lokasi sumur pengeboran. Untuk memvisualisasikan sistem geotermal secara komprehensif, maka dikembangkan model konseptual dengan mengintegrasikan model geofisika yang memiliki kualitas data optimum dengan data geologi dan geokimia yang saling berkorelasi, sehingga dapat dijadikan dasar dan acuan dalam menentukan lokasi pengembangan sumur produksi dan reinjeksi dan menurunkan resiko kegagalan dalam well targeting.

The existence of geological structures is one of the important parameters in determining the permeability zone in a geothermal system. This study was conducted in one of the geothermal prospect areas in the Sumatera Fault System (GSF) zone included in the Angkola and Barumun segments which aims to identify the continuity of surface to subsurface features, especially geological structures that are closely related to permeability zones by integrating geological, geochemical, and geophysical data. Remote sensing technology is used to identify geological structures observed at the surface that are correlated with the distribution of surface manifestations. However, not all surface-observed geological structures can be observed and their continuity from the surface to the subsurface is done with a geophysical approach using magnetotelluric (MT) and gravity data. Interpretation of surface geological structures based on remote sensing analysis and the distribution of surface manifestations has a positive correlation with the gravity results of the graben structure of the GSF zone which has a northwest-southeast orientation. The alignment and characteristics (direction and slope) of the structure are characterized by the contrast of gravity values, maximum Horizontal Gradient Magnitude (HGM) values, and zero Second Vertical Derivative (SVD) values as well as Multi Scale-Second Vertical Derivative (MS-SVD) analysis. The results of gravity subsurface structure interpretation are positively correlated with MT parameter analysis (splitting curve) which can indicate subsurface structure zones. The combined interpretation of surface and subsurface structures identified 5 structures (F1, F2, F3, F4, and F5) classified as Certain Structures (F1, F2, F3, and F4) and Estimated Structure (F5) that have a northwest-southeast orientation. The northwest-southeast oriented F3 structure is the main structure that acts as a fluid conduit (permeability zone) as evidenced by the manifestation of chloride-type hot springs. Based on the results of 3-D MT inversion modeling and 2-D gravity forward modeling, it can delineate the reservoir zone at a depth of 1500 - 200 meters controlled by the F3 structure and the reservoir zone is associated with metasedimentary rocks which can later determine the location of drilling wells. To visualize the geothermal system comprehensively, a conceptual model was developed by integrating geophysical models that have optimum data quality with geological and geochemical data that are correlated, so that it can be used as a basis and guide in determining the location of production well development and reinjection and reduce the risk of failure in drilling targets."
Jakarta: Fakultas Matematika Dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 2023
T-pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Fadhli Yusuf
"Permasalahan delineasi sistem geothermal adalah hal yang penting untuk dikaji, karena akan menentukan seberapa besar prospek panas bumi yang berada di subsurface. Metode magnetik bisa menentukan zonasi daerah di subsurface yang mengalami demagnetisasi akibat thermal. Batuan yang menjadi penyusun reservoir mengalami perubahan suseptibilitas dari tinggi ke rendah akibat pengaruh fluida dan panas dari heat source yang berada pada sistem tersebut.
Penelitian ini telah membuktikan keberadan delineasi sistem panas bumi Lapangan "E" dengan metode Magnetik dan Magnetotellurik, data magnetik sebanyak 674 titik dikoreksi dengan diurnal variation dan undistributed earth magnetic field atau lebih dikenal dengan IGRF. Setelah itu telah dilakukan kontinuasi hingga ketinggian 700 m asl, dan terlihat bodi yang berorientasi dipole dengan arah NE-SW pada inklinasi intermediet. Dilakukan Reduction to Pole pada hasil pengangkatan keatas dan didapatlah anomali low negatif yang mengindikasikan keberadaan hydrothermally demagnetization rock.
Hasil RTP juga dikorelasikan dengan kurva apparent resistivity MT, didapatkan nilai anomali low negatif cenderung berasosiasi dengan kurva MT tipe H. Kontur RTP dimodelkan dengan inversi 3D magnetik dan didapatkan zonasi reservoir berada dikedalaman mean sea level s/d 1900 m bsl. Cross korelasi pun dilakukan antara hasil Inversi 3D magnetik dan 2D Forward Modelling Magnetik serta inversi MT, bahwa zona batuan reservoir memiliki suseptibilitas sebesar 0.04-0.06 Cgs dan dengan resistivitas 20-80 ohm.m, Keberadaan reservoar panas bumi diduga berada di zona upflow hingga ke arah SW yang berada di sekitar sesar utama di daerah lapangan" E" yang berasosiasi dengan anomali low negatif sebesar-300 s.d -550 nT.

The delineation problem of the geothermal system is important to examine, as it will determine how big the geothermal prospects are in the subsurface. Magnetic methods can zonate the subsurface region undergoing thermal demagnetization processes. The rocks that make up the reservoir have changed the susceptibility from high to low due to the influence of fluid and heat from the heat source in the system.
This research has proved the existence of Geothermal Field 39 s delineation of Field E with Magnetic and Magnetotellurik method, 674 points magnetic data corrected by diurnal variation and undistributed earth magnetic field or better known as IGRF.After that continuity has been carried out to a height of 700 m asl, and visible dipole oriented body with NE SW direction in intermediate inclination. Reduction to Pole was performed on uplift and obtained a low negative anomaly indicating the presence of hydrothermally demagnetization rock.
The RTP results are also correlated with the apparent resistivity MT curve, and the low negative anomaly values tend to be associated with the Type H MT curve. The RTP contour is modeled by a 3D magnetic. And the reservoir zonation is in the mean sea level to 1900 m bsl. Cross correlation was performed between magnetic 3D Inversion and 2D Forward Modeling Magnetic and MT inversion, that reservoir rock zone has a susceptibility of 0.04 0.06 Cgs and with resistivity of 20 80 ohm.m The existence of geothermal reservoir is suspected to be in the upflow zone up to SW direction is in the vicinity of the main fault in the E field area associated with a negative low anomaly 300 s d 550 nT.
"
Depok: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 2017
S67018
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Farhan
"Pemahaman kondisi reservoir merupakan salah satu aspek penting dalam aktivitas monitoring proses produksi fluida dalam sistem panas bumi. Langkah awal manajemen reservoir bagi Lapangan Panas Bumi FR yang baru berproduksi sejak tahun 2014 perlu dilakukan. Penelitian ini bertujuan mendelineasi reservoir khususnya fasa uap menggunakan metode tomografi waktu tunda. Penelitian ini menggunakan data seismogram yang diukur selama 95 hari yang direkam oleh 11 stasiun perekaman. Hasil picking waktu tiba mendapatkan 215 kejadian gempa mikro dengan minimal terekam oleh 3 stasiun perekaman. Distribusi hiposenter awal menunjukkan posisi episenter cenderung mengkluster pada sumur produksi akan tetapi dari segi kedalaman hiposenter masih terdapat fix depth pada elevasi 1170 masl, oleh sebab itu masih diperlukan proses relokasi hiposenter. Relokasi hiposenter dilakukan dengan dua metode secara kombinasi yaitu menggunakan metode Joint Hypocenter Determination (JHD) dan metode double difference. Selanjutnya dilakukan proses tomografi waktu tunda menggunakan perangkat lunak simulsp12.
Hasil distribusi relokasi hiposenter menunjukkan satu cluster di sekitar sumur produksi utama yaitu sumur B dan C. Sedangkan dari segi kedalaman hiposenter terdistribusi cluster disekitar trajectory sumur produksi B dan C dari elevasi 1000 sampai 0 masl dengan residual waktu tempuh antara 0.2 sampai 0.4 detik. Hasil tomogram menunjukkan bahwa pada elevasi sekitar 2000 sampai 1000 masl diduga sebagai zona batuan yang mengandung air dengan tingkat alterasi yang cukup besar yaitu zona clay cap dengan nilai VP/VS berkisar 1.73. Sedangkan dugaan zona uap berada pada elevasi 1000-500 masl dengan nilai VP/VS berkisar 1.67-1.7 melampar sepanjang Kawah Ciwidey dengan Kawah Putih. Selanjutnya dilakukan rekonstruksi model konseptual sederhana Lapangan Panas Bumi FR Jawa Barat dengan mengintegrasikan antara data utama penelitian yaitu tomografi microearthquake dan distribusi hiposenter yang sudah terelokasi dengan data pendukung berupa line penampang metode MT 2-D, section vertikal geologi berdasarkan data cutting sumur, profiling sumur temperatur serta lokasi sumur ekstraksi untuk memberikan arah fluida.

Understanding reservoir conditions is one of the important aspects in fluid production monitoring activity in geothermal systems. The initial step of reservoir management in the FR Geothermal Field which has only been producing since 2014 needs to be done. The object of this study to delineate the reservoir elemen especially the vapor phase using the tomography delay time method. This research used seismogram data measured for 95 days recorded by 11 seismometers. Arrivals time picking results get 215 micro earthquake events with a minimum recorded by 3 recording seismometers. The initial hypocenter distribution shows that the position of the epicenter tends to cluster in production wells but in terms of hypocenter depth there still fix depth at 1170 masl, therefore hypocenter relocation is still needed. Hypocenter relocation is done by two methods in combination. The first use Joint Hypocenter Determination (JHD) and second Double difference relocation method. Then the delay time tomography invers is using simulsp12 software.
The results of the hypocenter relocation distribution show one cluster around the main production wells that are wells B and C. While in terms of hypocenter depth distributed clusters around the trajectory of production wells B and C from elevations 1000 to 0 masl with a residual travel time of 0.2 to 0.4 seconds. The tomogram results show that at an elevation arround elevation 2000 to 1000 masl it is prediction that the zone containing water with a considerable alteration rate or usually calls of clay cap zone with a value of Vp / Vs ranging from 1.73. While the prediction steam zone is at an elevation of 1000-500 masl with a value of Vp / Vs ranging from 1.67-1.7 on the part between Ciwidey Crater and Putih Crater. The reconstruction of a simple conceptual model of West Java FR Geothermal Field by integrating the main data likes hypocenter distribution that has been relocated and microearthquake tomography with supporting data in the form of cross section MT 2-D method, geological vertical section based on well cutting data, profiling temperature wells and location of extraction wells to provide fluid direction.
"
Depok: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 2019
S-Pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Sibarani, Catherine
"Salah satu metode geofisika yang dapat digunakan untuk eksplorasi panas bumi adalah metode gravitasi karena metode ini dapat mendeteksi batuan dibawah permukaan berdasarkan variasi medan gravitasi yang disebabkan oleh perbedaan densitas batuan. Dalam sistem panas bumi, salah satu objek yang sensitif terhadap kontras densitas adalah batuan reservoir. Oleh sebab itu, metode gravitasi sangat tepat digunakan untuk mengidentifikasi batuan reservoir. Batuan reservoir memiliki densitas batuan yang relatif rendah akibat efek pemanasan dari heat source, sedangkan batuan non-reservoir disekitarnya memiliki densitas batuan yang lebih tinggi. Kontak antara kedua batuan inilah yang akan dideteksi oleh metode gravitasi dan selanjutnya dimodelkan dengan metode inversi dalam 3D.
Metode inversi dilakukan karena bersifat lebih objektif dan sesuai dengan keadaan asli dilapangan dibandingkan dengan pemodelan forward. Pemodelan juga dilakukan dalam 3D untuk memberikan gambaran yang lebih jelas tentang batuan dibawah permukaan, tidak hanya dari satu penampang saja. Sebagai justifikasi letak batuan reservoir, dilakukan analisis patahan menggunakan analisis derivatif berupa First Horizontal Derivatives FHD dan Second Vertical Derivatives SVD . Identifikasi patahan ini akan membantu menganalisis keberadaan dan bentuk batuan reservoir karena patahan berperan penting sebagai zona recharge dan discharge yang mengarah menuju atau keluar dari batuan reservoir.

One of many geophysical methods that can be used for geothermal exploration is gravity method because this method is able to detect subsurface rocks based on the variation of gravity field that is caused by the difference of rock density. In geothermal system, one of the object that is sensitive to density contrast is reservoir rock Therefore, gravity method is the appropriate method used to identify geothermal reservoir. Reservoir rock has a relatively low density as a heating efect from heat source, while non reservoir rock has higher density. The contact between these rocks will be detected with gravity method and further will be modeled with inversion method in 3D.
Inversion method is applied because it is more objective and suitable with the real condition rather than forward method. Modeling is also done in 3D to give a better representation on subsurface area, not only from one section. To justify the location of reservoir rock, subsurface structure analysis using derivatives analysis which are First Horizontal Derivatives FHD and Second Vertical Derivatives SVD is done. Structure identification will help analyzing reservoir whereabouts and its form because subsurface structure has an important role as recharge and discharge zone of the geothermal system that aim towards and leave the reservoir rock.
"
Depok: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 2017
S67351
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Faris Maulana Yunus
"Wilayah geothermal Tulehu ditandai oleh kemunculan manifestasi permukaan. Tidak ada manifestasi yang mengindikasikan zona upflow. Survei geosains telah dilakukan dan diikuti oleh pengeboran 4 sumur eksplorasi. Namun, penggambaran zona upflow suhu tinggi yang terkait dengan sumber panas masih sulit. Hal ini karena area survei geosains yang dilakukan belum mencakup keseluruhan sistem geotermal (daerah upflow dan outflow). Dugaan keberadaan sumber panas kemungkinan menuju G. Eriwakang seperti yang ditunjukkan oleh distribusi temperatur dari data sumur. Berdasarkan studi data geosains yang tersedia, diintegrasikan dengan data sumur yang ada, maka dibuat model konseptual yang mencakup kemungkinan keberadaan sumber panas (zona upflow) di sekitar G. Eriwakang dan kemunculan manifestasi permukaan sebagai zona outflow. Untuk menyelidiki kemungkinan lokasi sumber panas sistem geotermal Tulehu, maka simulasi reservoir dilakukan berdasarkan model konseptual yang telah dibuat dengan menggunakan simulator TOUGH2/iTOUGH2. Hasil simulasi setelah mencapai kondisi natural state menunjukkan bahwa sumber panas dimungkinkan berada di bawah G. Eriwakang. Hal ini ditunjukkan dengan kesesuaian kurva temperatur vs kedalaman antara hasil simulasi dengan data sumur. Untuk mengkonfirmasi hasil penelitian ini, maka direkomendasikan untuk dilakukan survei geosains lebih lanjut.

Tulehu geothermal area is characterised by surface manifestations. Fumarole and other steam-type manifestations are absent. Geoscientific surveys covering thermal manifestations area have been conducted followed by exploration drillings. However, delineation of high temperature up-flow zone associated with heat source is still challenging, even drilling data from 4 wells could not answer the question yet. Possible existence of the heat source is likely toward Mt Eriwakang as indicated by temperature distribution from wells. Based on the geoscientitic data study, integrated with the existing well data, a conceptual model was developed that includes the possibility of the existence of a heat source (upflow zone) around G. Eriwakang and the appearance of surface manifestations as the outflow zones. To investigate the possible location of the heat source of the Tulehu geothermal system, reservoir simulations using TOUGH2/iTOUGH2 simulator were carried out based on the conceptual model that has been made. Simulation results, after achieving natural state conditions, indicate that the heat source is possibly located under Mt. Eriwakang. This is indicated by the suitability of the temperature vs. depth curve between the simulation results and the well data. Furthermore, to confirm the existence of the heat source, further geoscientific surveys are recommended to be carried out in this area."
Depok: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 2019
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Agie Maliki Akbar
"Prospek Panasbumi Gunung Endut terletak di kabupaten Lebak, Provinsi Banten, 40 km arah selatan Kota Rangkasbitung, dengan letak geografis antara 9261000-9274000 N dan 639000-652000 E. Survei pendahuluan berupa survei geologi- geokimia, resistivitas dan MT yang telah dilakukan PSDG pada 2006 menunjukkan Gunung Endut di dominasi oleh batuan vulkanik kuarter yang berasal dari Gunung Endut, yang memotong lapisan sedimen. Sesar normal berarah NE ndash; SW menghasilkan manifestasi yaitu mata air panas Cikawah T=53-88?C, pH=7.74-7.98 dan mata air panas Handeuleum T=57?C, pH=7.7. Berdasarkan geotermometer NaK dan SiO2 suhu bawah permukaan berkisar antara 162-180?C.
Analisa lineament density menunjukkan daerah lereng sebelah barat G. Endut mempunyai nilai lineament density paling besar, yang selanjutnya mengecil ke arah timur. Hasil pengolahan dan analisa data MT menunjukkan area outflow dari daerah penelitian berada pada kontras anomali tinggi yang disebabkan oleh batuan beku yang berada di lingkungan sedimen yang konduktif. Pusat sistem panasbumi G. Endut diperkirakan berada di sebelah timur dari area survey.

Rangkasbitung City, with geographic UTM position between 9261000 9274000 N and 639000 652000 E. Preliminary survey which have been made at Mt. Endut is Geological and Geochemical Survey in 2006, resistivity survey and MT survey in2007 with 27 measurement point. All survey conducted by Pusat Data dan Studi Geologi PSDG . According to result of premilinary survey, Mt. Endut is dominated by quartenary volcanic rock produced by Mt. Endut, which breakthrough tertiary sediment layer. NE to SW normal fault produced surface manifestation, namely Cikawah hot spring T 53 88 C, pH 7.74 7.98 and Handeleum hot spring T 57 C, pH 7.7. According to SiO2 and NaK geothermometer, subsurface temperature of Mt Endut is ranging from 162 to 180.
Apparent resistivity maps show that thermal manifestation areas coincide with pronounced high anomaly due to resistive intrusion bodies contrast to conductive sedimentary basements. Result from integrated interpretation of MT and gravity method shows survey is an outflow zone. In manifestation area theres no clay cap, which main part of geothermal system. Therefore the geothermal system presumably located beneath Mt. Endut Peak.
"
Depok: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 2016
T46871
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Tri Haryanto Soleh Atmaja
"Indonesia memiliki potensi geotermal yang sangat tinggi. Potensi ini muncul akibat aktifitas pergerakan lempeng bumi yang membuat Indonesia berada di zona "Ring of Fire". Zona ini menghasilkan geologi dan topografi permukaan yang kompleks, sehingga perlu pemanfaatan data remote sensing untuk meningkatkan efektifitas dan efisiensi eksplorasi. Metode gravity merupakan metode yang baik untuk delineasi struktur bawah permukaan daerah prospek geotermal berdasarkan variasi densitas batuan. Global Gravity Model plus (GGM+) adalah salah satu data gravity satelit yang mampu digunakan dalam eksplorasi panas bumi karena memiliki titik pengukuran yang cukup padat. Data gravity satelit diunduh untuk selanjutnya diolah hingga menghasilkan Complete Bouger Anomaly (CBA). Data hasil pengolahan diinterpretasi dengan metode filtering dengan bilangan gelombang yang beragam. Tahap-tahap yang sama juga dilakukan dengan data gravity darat dengan daerah pengukuran yang sesuai. Hasil perbandingan data gravity satelit dan gravity darat digunakan untuk validasi data gravity satelit untuk menilai sejauh mana kemampuannya dalam mendeteksi anomali batuan bawah permukaan. Hasil yang didapatkan adalah pada perbandingan peta gravity residual menghasilkan banyak kesamaan, sedangkan pada gravity regional memberikan perbedaan yang cukup signifikan. Kemampuan Gravity Satelit GGMplus memiliki tingkat validitas yang baik di kedalaman dangkal, namun tidak cukup baik di kedalaman dalam.

Indonesia has very high geothermal potential that arises from the activity of the movement of the earth's plates which makes it in the "Ring of Fire" zone. This zone produces complex geology and surface topography, so it is necessary to utilize remote sensing data to increase the effectivity and efficiency of exploration. Gravity method is a good method for delineation of subsurface structures in geothermal prospect areas based on variations in rock density. Global Gravity Model plus (GGM +) is one of the satellite gravity data that is able to be used in geothermal exploration because it has a fairly dense measurement point. Satellite gravity data is downloaded for further processing to produce a Complete Bouguer Anomaly (CBA). Data processing results are interpreted using filtering methods with various wave number. The same steps are carried out with field gravity data with the appropriate measurement area. Comparison results of satellite gravity data and ground gravity are used to validate satellite gravity data to assess the extent of its ability to detect subsurface rock anomalies. The results obtained are the comparison of the residual gravity map produces a lot of similarities, while the regional gravity gives a significant difference. The GGMplus Satellite Gravity capability has a good level of validity at shallow depths, but not good enough at deep depths."
Depok: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 2020
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Marpriansyah
"Lapangan panasbumi Wayang Windu sudah berproduksi dari tahun 2000 dengan memproduksikan uap sebanyak 227 MW. Selama masa produksi yang dilalui, terdapat beberapa masalah muncul dipermukaan terutama yang bekaitan dengan beberapa sumur 1 fasa di bagian utara lapangan Wayang Windu. Adapun permasalah yang ada diantaranya: penurunan produksi yang melebihi kondisi normal, penurunan tekanan reservoir yang mengkhawatirkan setiap tahunnya, dan indikasi peningkatan jumlah sumur superheat. Analisa yang dilakukan terbatas pada analisa produksi, logging sumur dan geokimia fluida geokimia terutama dari beberapa sumurdi bagian utara lapangan Wayang Windu. Selanjutnya semua data yang ada disandingkan dengan data Microearthquake MEQ, dan hasil monitoring data tracer injection yaitu untuk melihat keberadaan reservoir brine terhadap kinerja reservoir uap untuk kepentingan sustainability. Semua data yang dianalisa adalah data yang diperoleh dari tahun 2000 sampai 2017.
Penelitian ini diharapkan dapat memberikan informasi secara terintegrasil terhadap permasalahan terkini yang dihadapi, selanjutnya dapat diambil langkah perbaikan dalam upaya melakukan penerapan reservoir managemen yang lebih baik untuk kelangsungan produksi, sekaligus memberikan masukan terhadap bagaimana menerapkan strategi injeksi fluida brine/condensat untuk mempertahankan kinerja produksi dan peforma reservoir lapangan Wayang Windu terutama dalam upaya mempertahankan performa reservoir uap.

Geothermal Wayang Windu Wayang field has been produced since 2000 by producing 227 MW of steam in total. During the production period, there are some problems appearing on the surface especially those associated with 1 phase steam production at some wells in the northern of Wayang Windu field. The problems are decreasing production that exceeds of normal decline condition, decreasing significant reservoir per year, and increasing of number of superheat wells. The analysis are limited to production decline analysis based on steam production data, reservoir performance analysis from well record logging data, and geochemical fluid analysis from several 1 phase steam well at the northern part of Wayang Windu field. Furthermore, all existing data is juxtaposed with information from Micro Earthquake MEQ, and tracer injection data support to see the relationship between wells or reservoir and performance presence of the brine reservoir support for the production sustainability. All data were obtained from the surface record from 2000 but with focussed on mainly data obtained after the existence of Unit 2 in 2009.
This research is expected to provide complete integrated information on the latest problems encountered in the field of Wayang Windu, and furthermore it is expected to give some reccomendation for better good reservoir management improvement as part of maintaining the continuity of production in the future, as well as providing recommendation to how implement good strategy for brine condensate injection in order to maintain reservoir and well production performance at Wayang Windu Field.
"
Depok: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 2017
T48816
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Rino Idul Putra
"Daerah penyelidikan panasbumi Banda baru terletak di kecamatan Amahai, Maluku Tengah, Provinsi Maluku. Daerah Banda Baru memiliki potensi panas bumi. Hal ini di indikasikan oleh penelitian sebelumnya yang menemukan adanya manifestasi panas bumi berupa mata air panas dengan suhu antara 60 - 68 oC. Metode gayaberat adalah metode yang efektif untuk mendelineasi struktur bawah permukaan yang mengontrol sistem panasbumi.
Pada penelitian ini, telah dilakukan pengukuran gayaberat dengan 253 titik pengukuran. Kemudian dilakukan koreksi data untuk mendapatkan peta anomali bouguer. Untuk pemisahan anomali residual dan regional dari anomali bouguer digunakan Butterworth filter.
Analisis data gayaberat dilakukan dengan menggunakan metode Horizontal Gradient (HG) dan Euler Deconvolution (ED). Kedua teknik interpretasi ini akan membantu mendeteksi sesar atau patahan yang ada di daerah penyelidikan. Kemudian hasilnya di didukung dengan hasil interpretasi sesar dari data geologi.
Hasil analisis geologi, Horizontal gradient dan Euler deconvolution, menunjukkan adanya struktur berupa sesar didekat manifestasi disekitar daerah penyelidikan panasbumi Banda Baru. Sesar ini diduga sebagai jalan bagi fluida hidrotermal untuk keluar.

Banda Baru geothermal research area is located in Amahai district, central Maluku, Maluku. Banda Baru area exhibited geothermal prospecting. It is indicated by previous investigation through which has been found manifestations such as hot springs with temperature around 60-68˚C. Gravity method is powerful way to delineate structures that controls geothermal system.
In this study, we have identified subsurface structure by gravity method. We have measured gravity data at 253 station. Then, we corrected the data to obtain bouguer anomaly map. Buttherworth filter was used to separate residual and regional anomaly from its bouguer anomaly.
Gravity data analysis was done using Horizontal gradient method and Euler deconvolution. Both interpretation techniques was used to identify faults around the study area. Then, the result of this interpretation is supported with interpretation of faults from geology data.
The result of geological analysis combined with Horizontal gradient and Euler deconvolution showed that there is a fault structure near the manifestations around Banda Baru geothermal prospect. This fault is believed to be a path for the hydrothemal fluid to flow up to the surface.
"
Depok: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 2013
S47643
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
<<   1 2 3 4 5 6 7 8 9 10   >>