Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 132134 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Mitayani Wahyu Murti
"Selulosa mikrokristal merupakan turunan selulosa yang umum digunakan sebagai eksipien dalam sediaan tablet cetak langsung. Potensi kandungan selulosa yang cukup tinggi pada eceng gondok sekitar 60 memungkinkan untuk digunakan dalam pembuatan selulosa mikrokristal. Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh isolat kapang selulolitik, memperoleh kondisi optimum hidrolisis enzimatis meliputi optimasi pH, suhu, waktu, dan konsentrasi enzim, dan membandingkan karakteristik selulosa mikrokristal yang didapatkan dari eceng gondok dengan selulosa mikrokristal standar, Avicel pH101.
Penelitian ini diawali dengan isolasi kapang selulolitik, kemudian enzim selulase yang diekstraksi dari kapang selulolitik digunakan untuk hidrolisis enzimatis selulosa pada ?-selulosa hasil delignifikasi dari serbuk eceng gondok untuk memperoleh selulosa mikrokristal. Selulosa mikrokristal hasil hidrolisis enzimatis dikarakterisasi dengan XRD X-Ray Diffraction dibandingkan dengan Avicel 101.
Hasil penelitian didapatkan isolat kapang selulolitik yang optimal yaitu isolat hijau tanah dan diperoleh kondisi hidrolisis yang optimal yakni pada suhu 30 C, pH 5, dan durasi 1 jam dengan volume enzim 5 mL. Berdasarkan pola difraktogram terlihat adanya kemiripan sifat kristalin antara selulosa mikrokristal hasil hidrolisis enzimatis dengan standar selulosa mikrokristal Avicel pH101.

Microcrystalline cellulose is a cellulose derivate which usually used as a pharmaceutical excipient in the manufacturing of direct compression tablet. High potency of cellulose in water hyacinth about 60 might be used in manufacturing of microcrystalline cellulose. The research aimed to obtain the best cellulolytic fungi, to obtain the optimal conditions of enzymatic hydrolysis including optimization of pH, temperature, duration and enzyme concentration, and comparing microcrystalline cellulose characteristics obtained from water hyacinth with microcrystalline cellulose standard, Avicel pH101.
This research began with isolation of cellulolytic fungus, then cellulase enzymes extracted from cellulolytic fungi was used for enzymatic hydrolysis of cellulose in cellulose resulting from delignification of the water hyacinth powder to obtain microcrystalline cellulose. Microcrystalline cellulose produced by enzymatic hydrolysis was characterized by XRD X Ray Diffraction compared with Avicel 101.
The results showed optimal cellulolitic isolat of isolate hijau tanah and obtained optimal hydrolysis conditions at 30 C, pH 5, and 1 hours in 5 mL enzyme volume. Based on the pattern of diffraction there was a similarity between microcrystalline cellulose of enzymatic hydrolysis result compared with Avicel pH101.
"
Depok: Fakultas Farmasi Universitas Indonesia, 2017
S67874
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Citra Bonnita Putri
"Selulosa mikrokristal merupakan eksipien yang umum digunakan dalam pembuatan sediaan farmasetika terutama sediaan tablet. Selulosa mikrokristal telah berhasil dibuat dari tumbuhan gulma eceng gondok Eichhornia crassipes melalui proses hidrolisis enzimatis. Penelitian ini bertujuan meningkatkan kuantitas selulosa mikrokristal yang dihasilkan dengan memanfaatkan inhibitor ? -glukosidase yang diekstraksi dari lumut kerak, memperoleh kondisi optimum hidrolisis enzimatis meliputi optimasi pH dan waktu, serta mendapatkan identitas dan sifat fisikokimianya yang dibandingkan dengan selulosa mikrokristal standar, Avicel PH-101. Penelitian diawali dengan peremajaan kapang Trichoderma reesei, kemudian enzim selulase yang diekstraksi dari Trichoderma reesei bersama dengan inhibitor ? -glukosidase yang diekstraksi dari lumut kerak digunakan untuk hidrolisis enzimatis selulosa pada ? -selulosa hasil delignifikasi dari serbuk eceng gondok untuk memperoleh selulosa mikrokristal. Selulosa mikrokristal hasil hidrolisis enzimatis diidentifikasi, dikarakterisasi, dan dibandingkan dengan Avicel PH-101. Identitas dari selulosa mikrokristal diperoleh melalui spektrum inframerah yang mirip dengan standar. Selulosa mikrokristal yang diperoleh berupa serbuk sedikit kasar, tidak berbau dan berasa serta berwarna sedikit kekuningan dibandingkan standar. Karakteristik selulosa mikrokristal yang diperoleh meliputi terbentuk warna biru dengan larutan iodin, distribusi ukuran partikel sebesar 2,01 ? m, pH 7,03, kadar abu 0,23 , kadar air 3,42, susut pengeringan 3,16, kerapatan partikel passable, serta laju alir dan sudut istirahat yang memenuhi persyaratan. Berdasarkan perbandingan pola difraktogram dengan difraksi sinar-X dan secara morfologi dengan SEM Scanning Electron Microscope sudah terlihat kemiripan antara selulosa mikrokristal hasil hidrolisis dengan standar.

Microcrystalline cellulose is an excipient commonly used in the manufacture of pharmaceutical preparations, especially tablet preparations. Microcrystalline cellulose has been successfully made from water hyacinth Eichhornia crassipes through enzymatic hydrolysis process. This study aims to increase the quantity of microcrystalline cellulose produced by utilizing glucosidase inhibitors extracted from lichen, obtaining the optimum conditions of enzymatic hydrolysis including pH and time optimization, and obtaining its identity and physical properties compared to commercial microcrystalline cellulose, Avicel PH 101. The study began with the rejuvenation of Trichoderma reesei, then the cellulase enzyme extracted from Trichoderma reesei together with the glucosidase inhibitor extracted from the lichen were used for enzymatic hydrolysis of cellulose from delignification of the water hyacinth powder to obtain microcrystalline cellulose. Microcrystalline cellulose from enzymatic hydrolysis results were identified, characterized, and compared with Avicel PH 101. The identity of microcrystalline cellulose was obtained through an infrared spectrum similar to the standard. Microcrystalline cellulose obtained in the form of a slightly coarse powder, odorless and tasteless and slightly yellowish than standard. Characteristics of microcrystalline cellulose obtained include blue violet color with iodine solution, particle size distribution of 2.01 m, pH 7.03, ash 0.23, moisture content 3.42, drying shrinkage 3.16 , passable particle density, as well as flow rate and angle of repose that met the requirements. Based on the comparison of difractogram pattern with X ray diffraction and morphology with SEM Scanning Electron Microscope a similarity was able to be seen between microcrystalline cellulose of hydrolysis result with standard."
Depok: Fakultas Farmasi Universitas Indonesia, 2018
S-Pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Annisa Shabrina
"Selulosa mikrokristal adalah eksipien yang diminati untuk pembuatan tablet dengan metode kempa langsung yang merupakan metode paling ekonomis. Eceng gondok dapat dimanfaatkan untuk menghasilkan selulosa mikrokristal karena mengandung selulosa yang cukup tinggi untuk dihidrolisis secara enzimatis. Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan rendemen hasil hidrolisis dengan menambahkan inhibitor enzim b-glukosidase, sebagai salah satu enzim yang terkandung pada enzim selulase dari tanah pada hutan bakau dilanjutkan dengan karakterisasi serbuk yang dihasilkan. Penelitian diawali dengan mengisolasi mikroorganisme potensial sebagai inhibitor dan peremajaan isolat kapang dari penelitian sebelumnya, kemudian dilakukan evaluasi kerja, isolasi a-selulosa dari serbuk eceng gondok, optimasi kondisi hidrolisis, proses hidrolisis secara enzimatis, identifikasi, dan karakterisasi. Identifikasi dilakukan menggunakan FTIR serta karakterisasi dengan pemeriksaan organoleptis, analisis kualitatif, uji pati, derajat keasaman, Scanning Electron Microscopy SEM analisis distribusi dan ukuran partikel, X-ray Diffraction XRD , kadar abu, kadar air, uji susut pengeringan, uji kerapatan partikel, uji laju alir, dan uji sudut istirahat dibandingkan dengan Avicel PH 101. Dari hasil penelitian didapatkan bahwa rendemen hasil hidrolisis enzimatis selulosa mikrokristal dengan penambahan inhibitor b-glukosidase lebih tinggi dibandingkan tanpa penambahan inhibitor. Kondisi hidrolisis dilakukan pada suhu 30 C, selama 2 jam, dan serbuk dilarutkan dalam dapar asetat pH 7 dengan penambahan enzim dan inhibitor masing ndash; masing 2,5 mL. Hasil identifikasi menunjukan bahwa selulosa mikrokristal dari eceng gondok yang dihasilkan memiliki kemiripan dengan pembanding. Analisis dengan SEM menunjukan adanya kesamaan morfologi; analisis dengan XRD menunjukan derajat kristalinitas 67,47 ; Serbuk yang dihasilkan sangat halus; analisis kualitatif, uji pati, derajat keasaman, uji susut pengeringan memenuhi persyaratan; kadar abu, kadar air, uji kerapatan partikel, uji laju alir, dan uji sudut istirahat tidak memenuhi syarat.

Microcrystalline cellulose MCC was a highly desirable excipient which being used for making tablets with direct compression method in Pharmaceutical manufacture. One of the methods to make microcrystalline cellulose by hydrolize enzymes from cellulose. Water hyacinth was one of the plants with cellulose contents of approximately 60 , allows of hydrolysis process. The purpose of this study was to improve the yield of enzymes with addition of b glucosidase inhibitor, as one of the enzymes contained in cellulase enzymes from soils in mangroves with the characterization of the resulting powders. Efforts were made to achieve this by adding b glucosidase enzyme inhibitors, as one of the enzymes contained in cellulase enzymes from soils in mangrove forests. The study began with isolation of potential organisms and rejuvenation of isolates from previous studies, followed by extraction of b glucosidase, isolation from water hyacinth, optimization of hydrolysis conditions, enzymatic hydrolysis process, identification using FTIR, also characterization by organoleptic examination, qualitative analysis, starch test, pH test, Scanning Electron Microscopy SEM analysis of particle size and distribution, X ray Diffraction XRD , moisture content, drying shrinkage test, particle density test, flow rate test, and angle of repose test compared to Avicel PH 101. From the results obtained microcrystalline cellulose enzyme hydrolysis result with addition of b glucosidase inhibitor higher than without inhibitor. The hydrolysis conditions were carried out at 30 C, for 2 hours, and the powder was dissolved in pH 7 acetate buffer by adding enzymes and inhibitors of 2.5 mL each. The results showed that the microcrystalline cellulose of the resulting hyacinth had similarities to the comparison. Analysis with SEM showed a morphological similarity analysis with XRD showed degree of crystallinity 67,47 Powder was very fine qualitative analysis, starch test, pH test, drying shrinkage test, met the requirements ash content, moisture content, particle density test, flow rate test, and angle of repose test were not eligible."
Depok: Fakultas Farmasi Universitas Indonesia, 2017
S-Pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Monica Angeline Sudarsono
"Salah satu turunan selulosa, selulosa mikrokristal, merupakan bahan penting dalam pembuatan sediaan farmasi, yaitu sebagai eksipien dalam pembuatan tablet secara cetak langsung. Tumbuhan gulma eceng gondok memiliki kadar selulosa yang cukup tinggi yaitu sekitar 60 . Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendapatkan serbuk selulosa mikrokristal dari eceng gondok dan identitasnya melalui spektrofotometri inframerah dan penentuan titik lebur, serta karakteristik fisika dan kimianya dan membandingkan hasilnya dengan Avicel PH 101 sebagai standar. Pada penelitian ini, selulosa mikrokristal diperoleh melalui hidrolisis enzimatis dengan enzim selulase. Identitas dari selulosa mikrokristal diperoleh melalui spektrum inframerah yang mirip dengan standar serta suhu lebur dalam rentang 247-250 C. Selulosa mikrokristal yang diperoleh berupa serbuk sedikit kasar, tidak berbau dan berasa serta berwarna sedikit kekuningan dibandingkan standar. Karakteristik selulosa mikrokristal yang diperoleh meliputi tidak terbentuk warna biru dengan larutan iodin, distribusi ukuran partikel sebesar 741 nm, pH 7,49, kadar abu 0,203 , kadar air 3,685 , susut pengeringan 3,8741 , serta kerapatan partikel, laju alir dan sudut istirahat yang memenuhi persyaratan sesuai literatur. Berdasarkan perbandingan pola difraktogram dengan difraksi sinar-X dan secara morfologi dengan SEM Scanning Electron Microscope sudah terlihat kemiripan antara selulosa mikrokristal hasil hidrolisis dengan standar.

One of the cellulose derivatives, microcrystalline cellulose is normally used in the pharmaceutical industry as an excipient in the manufacturing of tablets. Water hyacinth is a weed plant that has high cellulose content for about 60 . The purpose of this study was to obtain microcrystalline cellulose powder from water hyacinth and the identity by infrared spectrophotometry and melting point determination and the physical and chemical characteristics were compared to Avicel PH 101 as standard. In this study, microcrystalline cellulose obtained by enzymatic hydrolysis with cellulase enzymes. The identities were obtained from infrared spectrum which similar as standard and melting point chars between 247 250 C. The powder was moderately fine, odorless, tasteless and yellowish compared to standard. The characteristics were obtained, including not giving blue coloured with iodine solution, particle size distribution for 741 nm, pH 7,49, ash contents 0,203 , moisture content 3,685 , loss on drying 3,8741 also the density, flow rate and angle of repose fulfilled the requirements based on the literature. Based on the comparison of diffractogram patterns by X ray Diffraction and morphology by SEM Scanning Electron Microscope , there is similarity for both microcrystalline cellulose from hydrolysis and standard."
Depok: Fakultas Farmasi Universitas Indonesia, 2017
S67879
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Yulianita Pratiwi Indah Lestari
"Tujuan dari penelitian adalah untuk menghasilkan selulosa mikrokristal melalui hidrolisis α- selulosa serbuk eceng gondok dan membandingkan karakteristiknya dengan pembanding (Avicel PH 101). α-selulosa eceng gondok disiapkan melalui biodelignifikasi menggunakan kapang pelapuk putih Trametes versicolor. Selulase dari rayap Macrotermes gilvus dimurnikan dengan fraksinasi ammonium sulfat, dialisis, dan kromatografi kolom.
Hasil hidrolisis ditingkatkan dengan mengoptimalkan suhu, pH, dan waktu hidrolisis. Identifikasi dilakukan dengan menggunakan Scanning Electron Microscope-Energy Dispersive X-Ray (SEM-EDX) dan Fourier-Transform Infrared Spectroscopy (FTIR), diikuti oleh karakterisasi selulosa mikrokristal menggunakan Particle Size Analyzer (PSA) dan pola difraksi menggunakan Differential Scanning Calorimetry (DSC) dibandingkan dengan Avicel PH 101.
Hasil penelitian menunjukkan rendemen α-selulosa dari biodelignifikasi adalah 40% b/b terhadap serbuk eceng gondok. Selulase murni dari Macrotermes gilvus menunjukkan aktivitas tinggi 11,743 U/mL membentuk area zona bening 49 mm dengan indeks selulolitik 7,16. Hidrolisis optimum dengan selulase dicapai pada 50⁰C, pH 6,0, selama 2 jam, dengan yield 90,89% MCC.
Hasil karakterisasi menunjukkan karakteristik selulosa mikrokristal mirip dengan referensi. MCC dari eceng gondok telah menunjukkan karakteristik mirip dengan referensi dan mungkin berpotensi untuk dikembangkan lebih lanjut.

The purpose of this research is to produce microcrystalline cellulose by hydrolysis of α-cellulose water hyacinth powder and compare its characteristics with a comparison (Avicel PH 101). α-cellulose water hyacinth is prepared through biodelignification using white rot mold Trametes versicolor. Cellulase from termite Macrotermes gilvus was purified by fractionation of ammonium sulfate, dialysis, and column chromatography.
The hydrolysis yield is improved by optimizing temperature, pH, and hydrolysis time. Identification was carried out using Scanning Electron Microscope-Energy Dispersive X-Ray (SEM-EDX) and Fourier-Transform Infrared Spectroscopy (FTIR), followed by microcrystalline cellulose characterization using Particle Size Analyzer (PSA) and diffraction patterns using Differential Scanning Calorimetry (DSC) compared with Avicel PH 101.
The results showed the yield of α-cellulose from biodelignification was 40% w/w on water hyacinth powder. Pure cellulase from Macrotermes gilvus showed high activity of 11.743 U/mL forming a 49 mm clear zone area with a cellulolytic index of 7.16. Optimum hydrolysis with cellulase was achieved at 50⁰C, pH 6.0, for 2 hours, with a yield of 90.89% MCC.
The characterization results showed that microcrystalline cellulose characteristics were similar to references. MCC from water hyacinth has shown characteristics similar to references and may be potential for further development.
"
Depok: Fakultas Farmasi Universitas Indonesia, 2019
T54821
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Ryendi Kusnan
"ABSTRAK
Potensi akses bahan baku tekstil rayon sangatlah melimpah di Indonesia namun pemanfaatannya pun masih terbilang minim dan melihat karakteristik rayon sekarang yang masih memiliki beberapa kekurangan. Sehingga penelitian ini bertujuan untuk membuat filamen yang berpotensi bersaing di pasar tekstil yang terbuat dari nanoselulosa biomasa eceng gondok menggunakan metode hidrolisis dan pemintalan basah. Dalam penelitian ini, eceng gondok di pra-perawatan awalnya dengan dewaxing dengan volume etanol-toulena 2:2, kemudian melakukan pemutihan untuk memutihkan dengan 9 gr NaClO2 dan untuk memisahkan lignin dan hemiselulosa, perlakuan alkali dengan 4% wt NaOH dilakukan. Selanjutnya, hidrolisis asam dilakukan dengan menggunakan asam kuat HCL dengan variasi konsentrasi 1%, 2%, 4% berat pada suhu 80oC selama 2 jam. XRD dan TEM digunakan untuk mengkarakterisasi pulp dari segi kristalinitas dan bentuk mikrokospiknya dan didapatkan konsentrasi minimum untuk mendapatkan nanokristal adalah HCL 2% dengan rentang ukuran partikel 50 nm-200 nm dan kristalinitas sebesar 70%. Untuk pembuatan filamen, metode pemintalan basah dilakukan dengan variasi 1.3-2% wt nanoselulosa dan jarum 16G dan 18G. Setelah filamen diuji tarik didapatkan rata-rata kuat tarik sebesar 1991 gr, hal ini menunjukan adanya potensi dari segi karakteristik mekanis dibandingkan dengan filamen konvensional.

ABSTRACT
The potential for access to rayon textile raw materials is very abundant in Indonesia, but its use is still relatively minimal and looks at the characteristics of current rayon which still has some disadvantages. So, this study aims to make potentially competitive filaments in the textile market made of nanocellulose water hyacinth biomass using wet hydrolysis and spinning methods. In this study, water hyacinth was pre-treated initially with dewaxing with a volume of ethanol-toulene 2:2, then bleached to whiten with 9 gr NaClO2 and to separate lignin and hemicellulose, alkali treatment with 4% wt NaOH was carried out. Furthermore, acid hydrolysis is carried out using HCL strong acid with a concentration concentration of 1%, 2%, 4% by weight at 80oC for 2 hours. XRD and TEM were used to characterize the pulp in terms of crystallinity and microcospic shape and obtained the minimum concentration to obtain nanocrystal was 2% HCL with a particle size range of 50 nm-200 nm and crystallinity of 70%. For filament making, the wet spinning method is carried out with variations of 1.3-2 wt% nanocellulose and 16G and 18G needles. After tensile test, filaments obtained an average tensile strength of 1991 gr, this shows the potential in terms of mechanical characteristics compared to conventional filaments."
2019
S-Pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Niluh Ekaputri Laksmi Sutarini
"Glukosa banyak dimanfaatkan dalam bidang teknologi atau formulasi farmasetika baik sebagai pengatur tonisitas dalam larutan sebagai zat pemanis sebagai pengencer dan pengikat pada pembuatan tablet dengan metode granulasi basah dan kempa langsung, terutama dalam tablet kunyah sebagai agen terapeutik dan merupakan sumber karbohidrat dalam rejimen nutrisi parenteral. Eceng gondok dapat menjadi salah satu sumber potensial karena selulosa yang terkandung di dalamnya cukup tinggi sehingga dapat dimanfaatkan untuk preparasi glukosa dengan cara hidrolisis secara enzimatis oleh selulase. Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan galur kapang dengan aktivitas selulase tinggi untuk menghidrolisis α-selulosa eceng gondok guna memperoleh glukosa. Penelitian diawali dengan preparasi α-selulosa dari serbuk tanaman eceng gondok, skrining beberapa galur kapang uji berdasarkan pembentukan zona bening pada medium agar CMC dan dengan metode gula reduksi-DNS, dilanjutkan dengan optimasi kondisi hidrolisis enzimatis. Identifikasi glukosa yang dihasilkan dilakukan dengan menggunakan Spektrofotometer Fourier Transform Infrared (FTIR) dan uji pereaksi Fehling. Hasil penelitian menunjukkan galur kapang yang memiliki aktivitas enzim selulase paling tinggi adalah Chaetomium globosum. Kondisi optimum hidrolisis enzimatis dicapai pada suhu 50°C, dalam dapar asetat pH 5, dengan penambahan konsentrasi enzim 2%, selama 48 jam dengan kecepatan pengadukan 160 rpm. Hasil identifikasi dengan FTIR menunjukkan bahwa spektrum serbuk glukosa yang dihasilkan memiliki kemiripan dengan spektrum glukosa standar terutama pada daerah sidik jari. Identifikasi dengan uji pereaksi Fehling memberikan hasil positif baik untuk glukosa standar maupun larutan uji hasil hidrolisis.

Glucose is widely used in the field of technology or pharmaceutical formulations for some purposes, such as a tonicity agent in solution a sweetening agent used as a wet granulation diluent and binder as a direct-compression tablet diluent and binder, primarily in chewable tablets used therapeutically and is the preferred source of carbohydrate in parenteral nutrition regimens. Water hyacinth potentially is used in glucose preparation through enzymatic hydrolysis of cellulase because the cellulose contained in it is high enough. This study aims to obtain the mold strain with high cellulase activity which hydrolyzes α-cellulose from water hyacinth to obtain glucose. This study is composed of several steps, including the preparation of α-cellulose from water hyacinth powder, screening test mold strains based on the formation of clear zones in CMC agar medium and with DNS-reducing sugar method, followed by optimization of enzymatic hydrolysis conditions. The identification of glucose produced was carried out by Fourier Transform Infrared Spectrophotometer (FTIR) and Fehlings test methods. The results showed the mold strain that has the highest cellulase enzyme activity is Chaetomium globosum. The optimum condition of enzymatic hydrolysis was reached at 50°C, in acetate buffer pH 5, with the addition of 2% enzyme concentration, for 48 hours, with a stirring speed of 160 rpm. The results of identification with FTIR showed that the spectrum of glucose produced has similarities to the spectrum of glucose standard, especially in the fingerprint region. The identification by the Fehlings test showed positive results for both glucose standard and solution test from hydrolysis results."
Depok: Fakultas Farmasi Universitas Indonesia, 2019
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Meisy Radhista
"Hidrogel adalah suatu rangkaian jaringan polimer tiga dimensi hidrofilik yang memiliki kemampuan menyerap air dalam jumlah besar tanpa terlarut di dalamnya. Hidrogel dapat terbentuk dari polimer alam ataupun sintetik. Salah satu parameter kinerja hidrogel adalah swelling ratio yang dipengaruhi oleh berbagai faktor seperti morfologi hidrogel dan sifat hidrofilik bahan penyusun dari hidrogel. Hidrogel memiliki aplikasi yang luas dalam berbagai sektor, khususnya pada bidang biomedis yaitu sebagai penutup luka dengan memanfaatkan sifat antibakterinya. Jaringan penyusun hidrogel akan dimodifikasi dengan penambahan ekstrak daun sirsak sehingga hidrogel memiliki sifat antibakteri. Pada penelitian ini, hidrogel berbasis CMC dibuat dengan penambahan ekstrak daun sirsak menggunakan agen penyilang kimia yang biodegradable, yaitu asam sitrat. CMC yang digunakan diperoleh dari selulosa yang berasal dari tumbuhan eceng gondok. Variasi komposisi CMC/ekstrak daun sirsak yang dilakukan adalah 100%:0% (w/w); 95%:5% (w/w); 90%:10% (w/w); dan 85%:15% (w/w) dengan variasi konsnetrasi asam sitrat yang dilakukan adalah 10% dan 15% (dari massa total CMC dan ekstrak daun sirsak yang digunakan). Hidrogel berhasil terbentuk dengan adanya ikatan ester pada pengujian menggunakan FTIR. Sifat antibakteri juga berhasil diperoleh dengan menggunakan bakteri Gram negatif (E.coli). Penambahan ekstrak daun sirsak dan asam sitrat terhadap hidrogel berbasis CMC akan menurunkan nilai swelling ratio dan meningkatkan sifat antibakteri. Pada penelitian ini, nilai rata-rata swelling ratio tertinggi diperoleh sebesar 480% pada komposisi CMC/ekstrak daun sirsak 95%:5% (w/w) dengan konsentrasi asam sitrat 10% (dari massa total CMC dan ekstrak daun sirsak yang digunakan). Nilai aktivitas antibakteri tertinggi diperoleh sebesar 45,5% pada komposisi CMC/ekstrak daun sirsak 90%:10% (w/w) dengan konsentrasi asam sitrat 15% (dari massa total CMC dan ekstrak daun sirsak yang digunakan).

Hydrogels are defined as a three-dimensional polymer structure which are able to retain large amounts of water without dissolving. Hydrogels can be formed from natural or synthetic polymers. One of performance parameters of the hydrogel is swelling ratio, which is related to hydrophilic properties and morphology structure of hydrogel. Hydrogel has a wide application in various sectors especially in biomedical field such as wound dressing by using its antibacterial properties. The network polymer of hydrogel will be modified by adding soursop leaf extract to obtain antibacterial properties to the hydrogel. In this study, hydrogels based on CMC were made by the addition of soursop leaf extract using a biodegradable chemical crossing agent, namely citric acid. CMC is obtained from cellulose of water hyacinth plants. Variations of composition CMC/soursop leaf extract are 100%:0% (w/w); 95%:5% (w/w); 90%:10% (w/w); and 85%:15% (w/w). Meanwhile, variations of citric acid concentration are 10% and 15% (from total mass of CMC and soursop leaf extract). The hydrogel is finally formed by the invention of ester bonds on functional group test results by using FTIR (Fourier Transform Infrared). Antibacterial material was successfully obtained, having biocidal activity to Gram -ve bacteria (E. coli). The effect of addition soursop leaf extract and citric acid to CMC-based hydrogels will reduce the swelling ratio and improve antibacterial properties. In this study, the highest swelling ratio was obtained at 480% on the composition of CMC/soursop leaves extract 95%:5% (w/w) with 10% citric acid concentration (from total mass of CMC and soursop leaf extract). Meanwhile, the highest value of antibacterial activity was obtained at 45.5% on the composition of CMC/soursop leaves extract 90%:10% (w/w) with 15% citric acid concentration (from total mass of CMC and soursop leaf extract).
"
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2019
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Melanie Hapsari
"Hidrogel didefinisikan sebagai suatu struktur polimer tiga dimensi yang dapat dibentuk dari polimer alam atau sintetik dan mampu mempertahankan sejumlah besar air. Hidrogel dapat dibuat melalui dua cara yaitu penyilangan fisik (physical cross-linking) dan penyilangan kimia (chemical cross-linking). Struktur yang stabil dan pembengkakan efektif dari hidrogel bisa didapatkan melalui proses penyilangan kimia. Pada penelitian ini akan dibuat hidrogel berbasis polimer alam yang besifat tidak beracun. Hidrogel disintesis dengan menggunakan turunan selulosa yaitu berupa Natrium Karboksimetil Selulosa (NaCMC/CMC) dan asam sitrat sebagai agen pengikat silang. Selulosa yang digunakan berasal dari tanaman eceng gondok, yang telah diketahui sebagai salah satu sumber serat selulosa yang potensial dalam pembuatan CMC. Efek dari kondisi preparasi, seperti konsentrasi asam sitrat yang digunakan serta waktu reaksi saat proses sintesis ditinjau melalui hasil karakterisasi hidrogel. Variasi variabel yang dilakukan pada penelitian ini diantaranya konsentrasi asam sitrat sebesar 5, 10, 15% dan komposisi campuran media reaksi isobutil-isopropil alkohol sebesar 2:8, 5:5, dan 8:2 dengan tujuan untuk mendapatkan nilai DS yang berbeda-beda. Berdasarkan hasil penelitian, swelling ratio hidrogel paling tinggi didapatkan saat komposisi media reaksi isopropil-isobutil alkohol 8:2 dan konsentrasi asam sitrat sebesar 10% . Hal ini didukung dengan ditemukannya ikatan ester pada hasil uji gugus fungsi dengan menggunakan FTIR (Fourier Transform Infrared) dan terbentuknya pori-pori kecil dan besar pada permukaan hidrogel berdasarkan hasil pengamatan mikroskopis hidrogel dengan menggunakan SEM (Scanning Electron Microscope).

Hydrogels are defined as a three-dimensional polymer structure that can be formed from natural or synthetic polymers and are able to retain large amounts of water. Hydrogels can be made in two ways, i.e. physical cross-linking and chemical cross-linking. The stable structure and effective swelling of the hydrogel can be obtained through the chemical cross-linking process. In this study, hydrogel will be made of natural polymer that is non-toxic. Hydrogels synthesized by using cellulose or its derivatives (Carboxymethyl Cellulose (CMC)) through chemical crosslinking process with citric acid acts as crosslinking agent. Cellulose is derived from water hyacinth plant, which has been known as one of the potential sources of cellulosic fibers in producing CMC. Effects of preparation condition, such as citric acid concentration and variation in the value of the degree of substitution of CMC, are reviewed through the hydrogel characterization results. Variations of variables in this research include the concentration of citric acid of 5, 10, and 15% and the ratio of composition isobutyl-isopropyl alcohol solvent at 2:8, 5:5, and 8:2 in order to get the different value of degree of substitution of CMC. Based on the results, the hydrogel with the highest swelling ratio is at the condition of mixed composition isobutyl-isopropyl alcohol 2:8 and the concentration of citric acid at 10%. This is supported by the invention of the ester bond in the test results of functional groups using FTIR (Fourier Transform Infrared) and the formation of small and large pores on the surface of hydrogels based on hydrogel microscopic observation using SEM (Scanning Electron Microscope)."
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2014
T42141
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Jessica Elizabeth
"Telah dilakukan penelitian mengenai Kemampuan Tanaman Eceng Gondok Eichhornia crassipes (Mart.) Solms. sebagai Biofilter di Perairan Situ Agathis, Universitas Indonesia. Penelitian bertujuan untuk mengetahui jumlah individu eceng gondok yang efektif per satuan luas sebagai biofilter pada perairan di Situ Agathis, mengetahui efektivitas eceng gondok dalam menurunkan nilai TDS dan TSS air Situ Agathis, dan mengetahui perkiraan jumlah eceng gondok yang diperlukan sebagai biofilter di keseluruhan Situ Agathis. Penelitian dilakukan selama 30 hari pada bulan Juni 2020. Penelitian dilakukan dengan menanam tiga kelompok eceng gondok berdasarkan jumlah individu, yaitu 5 individu, 10 individu, dan 15 individu pada Situ Agathis dengan bantuan keramba apung. Indikator yang diamati adalah perbandingan TDS dan TSS air Situ Agathis sebelum dan setelah peletakkan eceng gondok. Hasil pengamatan menunjukkan bahwa kelompok dengan 10 individu lebih efektif dalam menurunkan nilai TDS dan TSS di Situ Agathis. Berdasarkan perhitungan menggunakan model penghitungan kebutuhan eceng gondok, jumlah eceng gondok yang dibutuhkan sebagai biofilter Situ Agathis adalah sebanyak ±174.281 individu.

The study on capability of water hyacinth Eichhornia crassipes (Mart.) Solms. as biofilter in Agathis Lake, Universitas Indonesia has been carried out for 30 days. The aims of this study were to know the amount of water hyacinth that can be use as biofilter on Agathis Lake per unit area, to know the efectivity of water hyacinth to decrease the amount of TDS and TSS in Agathis Lake, and to estimate the amount of water hyacinth that can be use as biofilter in Agathis Lake. The study was conducted by placing three variations number of water hyacinth (5, 10, and 15 individual plants) on Agathis Lake. The observation was carried out by comparing the total dissolved solids (TDS) and total suspended solids (TSS) of Agathis Lake water before and after treatment. The observations showed that the population of 10 water hyacinth makes water clearer and Agathis Lake needs ±174.281 water hyacinth as its biofilter."
Depok: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 2021
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
<<   1 2 3 4 5 6 7 8 9 10   >>