Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 105401 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Karina
"Pada tahun 2016, hasil penelitian The Tobacco Atlas melaporkan bahwa 66 pria di Indonesia adalah perokok. Penelitian epidemiologi telah melaporkan bahwa merokok tembakau berhubungan dengan nyeri pada gangguan muskuloskeletal. Beberapa penelitian telah melaporkan bahwa merokok tembakau berhubungan dengan temporomandibular disorders TMD , yang memiliki gejala diantaranya nyeri musculoskeletal, clicking, dan keterbatasan buka mulut. Namun, penelitian seperti ini belum pernah diteliti di Indonesia. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis hubungan kebiasaan merokok tembakau dan derajat keparahan nyeri pada pasien TMD. Sejumlah 54 subjek diperiksa dan dibagi menjadi dua kelompok: merokok tembakau dan tidak merokok; kemudian, perokok dibagi menjadi tiga kelompok menjadi: perokok ringan, perokok sedang, dan perokok berat. Diagnosis ditegakkan berdasarkan Diagnostic Criteria for Temporomandibula Disorders DC/TMD aksis I dan derajat keparahan nyeri TMD diukur melalui Visual analog scale VAS . Data dianalisis menggunakan Kruskal Wallis dan Post Hoc Mann-Whitney. Hasil penelitian menunjukan terdapat perbedaan bermakna dari derajat keparahan nyeri TMD yaitu pada kelompok perokok dibandingkan kelompok tidak merokok, dan terdapat hubungan yang bermakna antara derajat keparahan nyeri TMD dan jumlah rokok yang dikonsumsi. Kebiasaan merokok tembakau merupakan faktor yang mempengaruhi derajat keparahan nyeri TMD, sehingga kontrol terhadap kebiasaan merokok tembakau harus dipertimbangkan dalam merawat TMD pada pasien perokok.

In 2016, The Tobacco Atlas reported that 66 of males in Indonesia were cigarettes smoker. Epidemiologic studies have suggested that smoking might be associated with musculoskeletal pain. Some studies have reported that there was a relationship between cigarettes smoking and Temporomandibular Disorders TMD , since the sysmptom could be musculoskeletal pain, clicking, and limitation on opening. But this kind of study have not yet been done in Indonesia. The aim of this study was to evaluate the relationship of cigarette smoking on pain severity in TMD patients. Study was done on 54 TMD patients. They were first divided into two groups smokers and non smokers. Then, smokers were further divided into three subgroups light, moderate, and heavy smokers. The subjects were diagnosed according to the Diagnostic Criteria for Temporomandibula Disorders DC TMD Axis I and the TMD pain was derived from Visual Analog Scale VAS . All the collected data were analysed using Kruskal Wallis and Post Hoc Mann Whitney. It has been shown that the TMD pain severity was significant higher in smokers compared to non smokers, and a significant relationship was found between pain severity and the number of cigarettes smoked in a day by each subject. Smoking seems to be a relevant factor affecting the TMD pain severity, thus, control of smoking habits should be considered when treating TMD patients.
"
Jakarta: Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Indonesia, 2017
T-Pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Fadhilah Nur Amalina
"Latar belakang: Gangguan sendi temporomandibula dapat memengaruhi kualitas tidur. Penelitian mengenai hubungan gangguan sendi temporomandibula dan kualitas tidur pada perawat umum di rumah sakit dengan menggunakan kuesioner ID-TMD dan PSQI belum pernah dilakukan di Indonesia.
Tujuan: Menganalisis hubungan gangguan sendi temporomandibula dengan kualitas tidur, stres kerja, dan faktor sosiodemografis jenis kelamin, usia, status sosial ekonomi, tingkat pendidikan, dan status pernikahan pada perawat umum di rumah sakit swasta tipe C. Menganalisis hubungan kualitas tidur dengan stres kerja dan faktor sosiodemografis jenis kelamin, usia, status sosial ekonomi, tingkat pendidikan, dan status pernikahan pada perawat umum di rumah sakit swasta tipe C.
Metode: Penelitian menggunakan desain cross sectional pada 92 subjek perawat di rumah sakit Hasanah Graha Afiah. Subjek mengisi tiga buah kuesioner yaitu; ID-TMD untuk mengukur gangguan sendi temporomandibula, PSQI versi bahasa Indonesia untuk mengukur kualitas tidur, dan ENSS versi bahasa Indonesia untuk mengukur stres kerja.
Hasil Penelitian: Uji chi-square menunjukkan bahwa terdapat perbedaan bermakna p=0.02 antara gangguan sendi temporomandibula dengan kualitas tidur pada perawat umum di rumah sakit swasta tipe C. Uji Mann-Whitney dan Independen T-test menunjukkan bahwa tidak terdapat perbedaan bermakna yang signifikan p>0.05 antara gangguan sendi temporomandibula dengan stres kerja pada perawat umum di rumah sakit swasta tipe C. Uji chi-square menunjukkan bahwa tidak terdapat perbedaan bermakna p>0.05 antara gangguan sendi temporomandibula dengan faktor sosiodemografi jenis kelamin, tingkat pendidikan, status sosial ekonomi, status pernikahan pada perawat umum di rumah sakit swasta tipe C. Uji Indepeden T-test menunjukkan bahwa terdapat perbedaan bermakna p=0.035 antara kualitas tidur dengan komponen ENSS masalah dengan pasien dan keluarganya pada perawat umum di rumah sakit swasta tipe C. Uji chi-square menunjukkan bahwa tidak terdapat perbedaan bermakna p>0.05 antara kualitas tidur dengan faktor sosiodemografi jenis kelamin, tingkat pendidikan, status sosial ekonomi, status pernikahan pada perawat umum di rumah sakit swasta tipe C.
Kesimpulan: Terdapat hubungan antara gangguan sendi temporomandibula dengan kualitas tidur pada perawat umum di rumah sakit swasta tipe C.

Backgroud: Temporomandibular disorder can affect quality of sleep. The study analyzing the association between temporomandibular disorder and quality of sleep on nurses in type C private hospital using ID TMD and PSQI Indonesian version questionnaire has never been conducted in Indonesia.
Objectives: Analyzing the relationship between temporomandibular disorder with quality of sleep, work stress, and sociodemographic factors gender, age, sosial economic status, education level, and marital status on nurses in type C private hospital. Analyzing the relationship between quality of sleep with work stress and sociodemographic factors gender, age, sosial economic status, education level, and marital status on nurses in type C private hospital.
Methods: This cross sectional study assessed the data of 92 nurses in Hasanah Graha Afiah Hospital. Three questionnaires were given to each hospital nurse. The ID TMD questionnaire was used to evaluate temporomandibular disorder, the PSQI Indonesian version was used to evaluate quality of sleep, and the ENSS Indonesian version was used to evaluate work stress.
Results: Chi square test showed significant differences p 0.02 between temporomandibular disorder and quality of sleep on nurses in type C private hospital. Mann Whitney and Independent T test showed that there are no significant differences p 0.05 between temporomandibular disorder and work stress on nurses in type C private hospital. Chi square test showed that there are no significant differences p 0.05 between temporomandibular disorder and sociodemographic factors gender, age, sosial economic status, education level, and marital status on nurses in type C private hospital. Independent T test showed significant differences p 0.035 between quality of sleep and one of the ENSS component patients and their families on nurses in type C private hospital. Chi square test showed that there are no significant differences p 0.05 between quality of sleep and sociodemographic factors gender, age, sosial economic status, education level, and marital status on nurses in type C private hospital.
Conclusion: Temporomandibular disorder was associated with quality of sleep on nurses in type C private hospital.
"
Jakarta: Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Indonesia, 2017
S-Pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Daisy Supandi
"Latar belakang: Kehilangan dukungan gigi yang melibatkan dukungan oklusal baik pada satu atau kedua sisi rahang merupakan faktor risiko terjadinya Gangguan Sendi Temporomandibula. Tidak adanya dukungan gigi posterior dapat mengganggu mastikasi dan mempengaruhi asupan serta status nutrisi pasien pra lansia dan lansia. Pembuatan gigi tiruan lepasan diharapkan dapat memperbaiki fungsi mastikasi dan merawat gangguan sendi temporomandibula sehingga asupan dan status nutrisi meningkat. Tujuan: Penelitian ini menganalisis pengaruh pemakaian gigi tiruan, gangguan sendi temporomandibula, asupan serta status nutrisi. Metode: Studi kuasi eksperimen pada 28 partisipan (≥45 tahun) dengan kehilangan gigi posterior indeks Eichner B2 sampai C2 yang diambil menggunakan teknik consecutive sampling, kemudian dibuatkan gigi tiruan di Rumah Sakit Gigi Mulut Universitas Indonesia. Pemeriksaan klinis dilakukan dan digunakan DC/ TMD untuk mendiagnosis gangguan sendi temporomandibula, Semi-quantitative Food Frequency Questionnaire (FFQ) digunakan untuk mengukur asupan nutrisi (Kkal), dan Mini Nutritional Assessment Short Form(MNA-SF) digunakan untuk menilai status nutrisi saat sebelum dan setelah 4, 8, dan 12 minggu pemakaian gigi tiruan.Hasil Penelitian: Terdapat pengaruh pada lama pemakaian gigi tiruan terhadap asupan nutrisi pra lansia dan lansia dengan gangguan sendi temporomandibula. Tidak terdapat perbedaan bermakna pada asupan nutrisi partisipan dengan gangguan sendi temporomandibula dan non gangguan sendi temporomandibula. Uji Repeated ANOVA digunakan untuk mengukur asupan nutrisi seiring dengan lama pemakaian gigi tiruan dan signifikan secara statistik (P<0.05). Terdapat perbedaan bermakna pada status nutrisi antara kelompok gangguan sendi temporomandibula dan non gangguan sendi temporomandibula sebelum pemakaian gigi tiruan. Status nutrisi partisipan signifikan secara statistik pada 4 dan 12 minggu setelah pemakaian gigi tiruan. Kesimpulan: Pemakaian gigi tiruan meningkatkan asupan dan status nutrisi pra lansia dan lansia pasien gangguan sendi temporomandibula.

Background: Missing posterior teeth that resulted in the loss of occlusal support on one or both side of dental arch were found to be risk factors for TMD (Temporomandibular Disorder). Posterior tooth loss can cause disruption of mastication as well as affect nutrition intake and nutritional status of pre-elderly and elderly patients. Denture replacement may improve mastication, as a TMD therapy, and improve nutrition. Objectives: The aim of this study was to analyze the relationship between effect of denture wearing, TMD, nutrition intake, and nutritional status. Methods: Quasi experimental study was conducted on 28 patients (≥45 years old) with missing posterior teeth index Eichner classification B2 until C2 who will be treated with dentures at the Dental Hospital Faculty of Dentistry Universitas Indonesia using a consecutive sampling technique. Oral examination was done. DC/ TMD was used to diagnose Temporomandibular Disorder (TMD), the Semi-quantitative Food Frequency Questionnaire (FFQ) was used to measure nutrition intake (Kcal), and Mini Nutritional Assessment Short Form (MNA-SF) was used to measure nutritional status at baseline and after 4, 8, and 12 weeks of denture wearing. Results: There was significant difference of nutrition intake on TMD groups before and after denture wearing. There is no significant difference between nutrient intake of TMD and non TMDgroups. Repeated ANOVA to measure nutrition intake with period of denture wearing was significant statistically (P<0.05). There was significant difference in nutritional status between TMD and non TMD groups before denture wearing. Nutritional status all subjects was significant statistically at 4 and 12 weeks after denture wearing. Conclusions:Denture wearing improves nutrition intake and nutritional status of pre- elderly and elderly TMD patients."
Jakarta: Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Indonesia, 2020
SP-pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Rifa Astari Gumay
"Latar belakang: Gangguan sendi temporomandibula dapat mempengaruhi kualitas hidup seseorang. Belum ada penelitian yang membahas hubungan gangguan sendi temporomandibula dan kualitas hidup khususnya dengan menggunakan indeks OHIP-TMD-ID dan ID-TMD di Indonesia.
Tujuan: Menganalisis hubungan gangguan sendi temporomandibula dan kualitas hidup, hubungan gangguan sendi temporomandibula dan faktor sosiodemografi usia, jenis kelamin, tingkat pendidikan tingkat ekonomi, hubungan kualitas hidup dan faktor sosiodemografi usia, jenis kelamin, tingkat pendidikan tingkat ekonomi.
Metode: Penelitian ini dilakukan dengan metode potong lintang pada 115 subjek berusia 20-40 tahun dari pasien Klinik Integrasi RSGM Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Indonesia. Dilakukan pencatatan data diri subjek dan wawancara untuk pengisian kuesioner ID-TMD dan OHIP-TMD-ID.
Hasil penelitian: uji analisis Man-Whitney menunjukan perbedaan bermakna yang signifikan antara gangguan sendi temporomandibula dan kualitas hidup. Namun, tidak terdapat perbedaan bermakna yang signifikan antara kualitas hidup dan faktor sosiodemografi usia, jenis kelamin, tingkat pendidikan, tingkat ekonomi. Hasil uji analisis Chi Square menunjukan tidak perbedaan bermakna yang signifikan antara gangguan sendi temporomandibula dan faktor sosiodemografi usia, jenis kelamin, tingkat pendidikan, tingkat ekonomi.
Kesimpulan: Penderita gangguan sendi temporomandibula mengalami penurunan kualitas hidup dari aspek nyeri orofacial.

Background: Temporomandibular disorders may have an impact on quality of life. No studies have been done to analyze relationship between temporomandibular disorders and quality of life in particular by using OHIP TMD ID and ID TMD in Indonesia.
Objectives: To analyze the relationship between temporomandibular disorder and quality of life, temporomandibular disorder and sociodemographic factors age, gender, education level economic level, quality of life and sociodemographic factors age, gender, education level, economic level.
Methods: Cross sectional study was conducted on 115 subjects aged 20 40 years from patients at Integration Clinic of RSGM FKG UI. Subject rsquo s personal data were obtained and interview for ID TMD questionnare and OHIP TMD ID questionnare were conducted.
Results: Man Whitney test showed significant differences between temporomandibular disorders and quality of life. However, there are no significant differences between the quality of life and sociodemographic factors age, gender, education level, economic level. Chi Square test showed no significant differences between temporomandibular disorders and sociodemographic factors age, gender, education level, economic level.
Conclusion: Temporomandibular disorders patients suffered from impaired orofacial pain related quality of life. Keywords temporomandibular disorder, quality of life, OHIP TMD ID, ID TMD.
"
Jakarta: Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Indonesia, 2016
S-Pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
"Occlusal splint is commonly used for treatment of the temporomandibular joint disorder (TMD). It can be made of hard and soft material. Hard occlusal splint (HOS) which was known earlier had been recognized more effective then soft occlusal splint (SOS) which recently gained some popularity. This clinical study based on case series was to detemined which type of occlusal splint was more effective for TMD. This study involved 20 subjects and they were divided into HOS and SOS group with 10 subjects in each group. HOS was processed with heat curing acrylic and SOS with vacuum former. Before and after 4 weeks of treatment, 5 TMD symptoms (impaired range of movement, impaired TMJ function, muscle pain, TMJ pain and pain on movement of mandible) were measured using Helkimo diagnostic index. The results were analyzed with Kolmogorov-Smimov Z's test. The findings showed statistically significant improvement in impaired range of movement and muscle pain in favor of HOS group
(p<0.05). Although they were not statistically significant, HOS group showed better improvement than SOS group in TMJ pain and pain on movement of the mandible. In TMJ's function, no changes were
found in both groups. In general, HOS was more effective than SOS for treating TMD in relatively short period of time. Despite of the phenomena, the popularity of SOS was not followed with its effectiveness."
Journal of Dentistry Indonesia, 2003
pdf
Artikel Jurnal  Universitas Indonesia Library
cover
Nadhira Dewi Hanana Irsan
"ABSTRACT
Latar belakang: Proses penuaan pada lanjut usia (lansia) menyebabkan perubahan pada fisiologi tubuh serta penurunan respon pertahanan tubuh. Kehilangan gigi diakibatkan adanya proses penuaan dan berbagai penyakit mulut. Seiring bertambahnya usia, kehilangan gigi juga akan semakin banyak. Kehilangan gigi terutama pada bagian posterior menyebabkan berkurangnya zona dukungan gigi posterior. Berkurangnya zona dukungan oklusal dapat memengaruhi kesatuan unit sistem mastikasi dan menimbulkan emporomandibular disorders. Menganalisis hubungan antara banyaknya zona dukungan oklusal dengan TMD dan hubungan keduanya terhadap faktor sosiodemografi (jenis kelamin, tingkat pendidikan, dan tingkat ekonomi) pada lansia. Metode: Studi analitik observasional dengan desain penelitian cross-sectional. Sampel berjumlah 100 dan diambil menggunakan teknik consecutive sampling pada pasien usia 60 tahun ke atas dengan gigi geligi lengkap atau kehilangan gigi tanpa digantikan gigi tiruan. Penelitian dilakukan di Puskesmas Kecamatan Kramat Jati dan RSKGM FKG UI. Subjek dilakukan screening untuk pengambilan data jumlah zona dukungan oklusal berdasarkan indeks Eichner dan diwawancara menggunakan kuesioner Temporomandibular Disorder-Diagnostic Index (TMD-DI) untuk mengukur adanya TMD. Data dianalisis menggunakan uji Chi-Square. Hasil Penelitian: terdapat perbedaan bermakna (p=0.473) antara banyaknya zona dukungan oklusal dengan TMD pada lansia. Tetapi, terdapat peningkatan subjek yang mengalami TMD seiring semakin berkurangnya zona dukungan oklusal. Hasil uji analisis:banyaknya zona dukungan oklusal dengan faktor sosiodemografi (jenis kelamin, tingkat pendidikan, dan tingkat ekonomi) tidak menghasilkan perbedaan yang signifikan (p>0.05), begitu juga antara TMD dengan jenis kelamin dan tingkat pendidikan. Namun, terdapat perbedaan bermakna antara TMD dengan tingkat ekonomi. Kesimpulan: Tidak terdapat hubungan yang signifikan antara banyaknya zona dukungan oklusal dengan temporomandibular disorders (TMD) pada lansia. Background: The elderly undergoes an aging process that causes physiological changes and decreased of the bodys defense system. Loss of teeth can be caused by the aging process and various of untreated oral diseases. Tooth loss increased as people age. Missing teeth, especially in the posterior area will reduce the number of occlusal support zones (OSZ). It can affect the unit of the masticatory system and cause temporomandibular disorders (TMD). Objectives: The aim of this study was to analyze the relationship between occlusal support zones and TMD and their relationship to sociodemographic factors (gender, education level, economic level) in the elderly. Methods: Observational analytic study with cross-sectional design. The number of samples included was 100. They were taken at Puskesmas Kecamatan Kramat Jati and RSKGM FKG UI using a consecutive sampling technique among the elderly aged over 60 with complete dentition or loss of teeth without being replaced by dentures. Subjects were screened to collect the data of occlusal support zones based on the Eichner index and interviewed using Temporomandibular Disorder-DiagnosticIndex (TMD-DI) questionnaire to evaluate the TMD. Then, all data were analyzed using Chi-Square test. Results: There was no significant difference (p = 0.473) between occlusal support zones and TMD in the elderly. However, there is an increase in subjects experiencing TMD as the occlusal support zones decreased. The results of the analysis test between occlusal support zones and sociodemographic factors (gender, education level, economic level) did not produce a significant difference (p > 0.05), as well as TMD with gender and education level. But there is a significant difference between TMD and economic level. Conclusion: There is no significant relationship between occlusal support zones and TMD in the elderly."
2018
S-Pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Okeson, Jeffrey P
St. Louis, Mo.: Elsevier, 2013
617.643 OKE m
Buku Teks  Universitas Indonesia Library
cover
Ames, Lowa: Wiley Blackwel, 2015
617.522 059 ATL
Buku Teks  Universitas Indonesia Library
cover
"Masticatory system is a complex functional unit of the body primarily responsible for mastication, speech and deglutition process. Temporomandibular disorders (TMD) is used to describe all functional disturbances of the masticatory system. The etiology of TMD is multifactorial, such as occlusal disharmony and emotional stress. The relationship between occlusion and TMD has been highly debated in dentistry, one of the occlusal factors is the occlusal schemes. Occlusal schemes are defined as bilateral canine guidance, unilateral canine guidance, group function, and balanced occlusion. However, studies about the relationship of occlusal schemes and the occurrence of the TMD are still limited and remained controversial. Objective: To investigate the relationship of occlusal schemes with the occurrence of TMD. Methods: A cross-sectional study was conducted at the Faculty of Dentistry, Universitas Indonesia. A total of 127,\ students were included in this study. Subjects were examined based on Clinical Helkimo Index and divided into TMD and non-TMD groups. Subjects were categorized as non-TMD group if the value of clinical Helkimo index was 0 and as TMD group when the value ranged between1-25. Results: Balanced occlusion schemes has a greater risk of TMD occurrence with odds ratio value of 5.6 and 95% confidence interval of 1.188 to 26.331 (p=0.021). Conclusion: Balanced occlusion has asignificant relationship with the occurence of TMD."
Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Indonesia, 2011
pdf
Artikel Jurnal  Universitas Indonesia Library
cover
Nada Ismah
"Gangguan sendi temporomandibula (GSTM) adalah istilah untuk Temporomandibular Disorders (TMD), yaitu kumpulan gangguan yang melibatkan sendi temporomandibula, otot, dan struktur di sekitarnya. Dokter gigi dan dokter gigi spesialis merasakan hambatan dalam menangani pasien GSTM. Saat ini belum diketahui bagaimana pengetahuan, sikap, dan perilaku dokter gigi dan dokter gigi spesialis di Indonesia dalam menangani pasien GSTM. Etiologi GSTM multifaktorial dan salah satu penanganannya adalah perawatan ortodonti. Namun di sisi lain perawatan ortodonti diduga menjadi salah satu penyebab GSTM akibar perubahan posisi gigi, mandibula, dan letak kondil. Hal ini dapat dilihat melalui kondisi klinis dan radiograf sefalometri. Gangguan sendi temporomandibula dapat menjadi suatu inflamasi sehingga biomarker inflamasi banyak diteliti. Tujuan: Penelitian ini terdiri dari dua tahap. Penelitian tahap I (Kualitatif) bertujuan mendapatkan alat ukur/kuesioner kemampuan operator (dokter gigi dan dokter gigi spesialis) tentang pengetahuan, sikap, dan perilaku terhadap pasien dengan GSTM, yang valid dan reliabel. Penelitian tahap II (Kuantitatif) bertujuan memperoleh indeks prediksi risiko GSTM berdasarkan kemampuan operator (skor kuesioner), kondisi klinis terkait faktor klinis (usia, jenis maloklusi, overjet, overbite, dan indeks etiologi GSTM), kondisi klinis terkait faktor mekanis (jenis bracket, kasus ekstraksi, dan alat tambahan), radiograf sefalometri (sudut ANB, SN-MP, Go Angle, I-I dan Y-Axis), dan biomarker inflasi (IL-1β dan CRP) Metode: Penelitian disetujui Komite Etik Kedokteran Gigi, FKG-UI, No: 11/Ethical Approval/FKGUI/III/2022 dan dilakukan di Klinik Ortodonti dan Laboratorium Biologi Oral, RSKGM, FKG UI, Jakarta, Indonesia, pada November 2021-Januari 2024. Penelitian tahap I, pembuatan kuesioner melalui telaah pustaka, observasi, dan diskusi kelompok terarah (FGD) oleh 10 orang dokter gigi dan dokter gigi spesialis. Hasil FGD dianalisis menggunakan metode Framework dilanjutkan uji face dan content validity menggunakan analisis Aiken’s V, I-CVI, dan I-CVR. Kuesioner juga dilakukan uji validitas (korelasi Spearman) dan uji reliabilitas (Cronbach’s Alpha dan CITC). Setiap tahap pengujian dilakukan diskusi dan revisi terkait substansi oleh pakar. Kuesioner akhir (Kuesioner PSP-GSTM) diujikan pada 370 responden dan PPDGS Ortodonti (operator) yang merawat subjek pada penelitian tahap II. Penelitian tahap II, dilakukan pada 105 subjek pasien pascaperawatan ortodonti yang dipanggil kembali untuk menandatangani informed consent, mengisi indeks etiologi GSTM, dilakukan pemeriksaan DC/ TMD, dan swab mukosa bukal. Data lainnya dilengkapi dari skor kuesioner, rekam medis, dan radiograf sefalometri. Dilakukan analisis bivariat untuk melihat hubungan setiap variabel dengan GSTM dan multivariat regresi logistik berganda. Hasil: Alat ukur/kuesioner PSPGSTM berisi 73 pernyataan, terdiri dari 50 pernyataan domain pengetahuan, 14 pernyataan domain sikap, dan sembilan pernyataan domain perilaku. Domain pengetahuan terdiri dari 12 pernyataan subdomain tanda dan gejala, 14 pernyataan subdomain etiologi, 11 pernyataan subdomain diagnosis, dan 13 pernyataan subdomain perawatan. Kuesioner PSP-GSTM memiliki validitas dan reliabilitas yang baik. Dihasilkan indeks prediksi risiko GSTM dengan empat faktor prediktor yaitu indeks etiologi GSTM, alat tambahan, SN-MP, dan Go Angle. Kesimpulan: Kemampuan dokter gigi dan dokter gigi spesialis terkait pengetahuan, sikap, dan perilaku terhadap pasien dengan GSTM dapat diukur menggunakan kuesioner PSP-GSTM. Indeks prediksi risiko GSTM yang terdiri dari indeks etiologi GSTM, alat tambahan, SN-MP, dan Go Angle dapat digunakan untuk memprediksi faktor risiko terjadinya GSTM.

The temporomandibular disorders (TMD) are a group of disorders involving the temporomandibular joint, muscles, and surrounding structures. Dentists or dental specialists often encounter challenges when dealing with TMD patients. It is unknown how the knowledge, attitudes, and behavior of dentists and dental specialists in Indonesia are in dealing with TMD patients. The etiology of TMD is multifactorial and one of the treatments is orthodontic treatment. On the other hand, orthodontic treatment is thought to be one of the causes of TMD due to changes in the position of the teeth, mandibles, and the location of the condyle. This can be seen through clinical conditions and cephalometric radiographs. Temporomandibular joint disorders can become inflammatory so inflammatory biomarkers are widely studied. Objective: The research consists of two stages. Phase I (Qualitative) aims to obtain a measurement/questionnaire of operator’s ability (dentists and dental specialists) about knowledge, attitudes, and behavior towards patients with TMD (PSP-TMD Questionnaire), which is valid and reliable. Phase II (Quantitative) aims to obtain TMD risk prediction index based on operator capability (PSP-TMD questionnaire score), clinical conditions related to clinical factors (age, malocclusion type, overjet, overbite, and TMD etiology index), clinical conditions related to mechanical factors (bracket type, extraction case, and auxiliary tools), cephalometric radiographs (ANB, SN-MP, Go Angle, I-I and Y-Axis angles), and biomarkers of inflammation (IL-1β and CRP) Method: The research was approved by the Dental Ethics Committee, FKG-UI, No: 11/Ethical Approval/FKGUI/III/2022 and conducted at the Orthodontics Clinic and Oral Biology Laboratory, RSKGM, FKG UI, Jakarta, Indonesia, in November 2021-January 2024. Phase I involves creating questionnaires through literature review, observation, and focus group discussion (FGD) by 10 dentists and dental specialists. The FGD results were analyzed using the Framework method followed by face and content validity tests using Aiken's V, I-CVI, and I-CVR analysis. Questionnaires were tested using validity tests (Spearman correlation) and reliability tests (Cronbach's Alpha and CITC). Every stage and testing related to the substance is discussed and revised by experts. The final questionnaire (PSPGSTM Questionnaire) was tested on 370 respondents and Orthodontics residents (operators) who treated subjects in phase II research. The phase II study was conducted on 105 subjects of orthodontic post-treatment patients who were called back to sign an informed consent and fill in the TMD etiology index, DC/TMD examination, and buccal mucosal swabs. Other data were supplemented from questionnaire scores, medical records, and cephalometric radiographs. Bivariate analysis was performed to see the relationship of each variable with TMD and multivariate multiple logistic regression. Results: The PSP-TMD measurement tool/questionnaire contained 73 statements, consisting of 50 knowledge domain statements, 14 attitude domain statements, and nine behavior domain statements. The knowledge domain consists of 12 sign and symptom subdomain statements, 14 etiology subdomain statements, 11 diagnosis subdomain statements, and 13 treatment subdomain statements. The PSP-TMD questionnaire has good validity and reliability. The TMD risk prediction index was generated with four predictor factors, namely the TMD etiology index, auxiliary tools, SN-MP, and Go Angle. Conclusion: The capability of dentists and dental specialists regarding knowledge, attitudes, and behavior towards patients with TMD can be measured using the PSP-TMD questionnaire. The TMD risk prediction index consisting of the TMD etiology index, auxiliary tools, SN-MP, and Go Angle can be used to predict risk factors for TMD"
Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2024
D-pdf
UI - Disertasi Membership  Universitas Indonesia Library
<<   1 2 3 4 5 6 7 8 9 10   >>