Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 117874 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Irnizarifka
"ABSTRAK
Latar Belakang : Meskipun manajemen gagal jantung (GJ) semakin maju, prognosis pasien tetap belum membaik. Hal ini disebabkan karena adanya komorbid, terutama perburukan fungsi ginjal yang juga memainkan peran utama dalam patofisiologi GJ. Pada tahun 2015, Putri dkk
telah mengembangkan sistim skor VKPP untuk memprediksi perburukan fungsi ginjal pada pasien dengan Gagal Jantung Dekompensasi Akut (GJDA), yang variabelnya terdiri atas jenis kelamin perempuan, Hb < 12,5 mg/dl, kreatinin awal > 2,5 mg/dl, riwayat hipertensi, dan usia > 75 tahun. Nilai diskriminasi sistim skor tersebut 0,682 (95% IK; 0,630 - 0,734). Sampai saat ini, belum ada validasi eksternal pada sistim skor VKPP tersebut, sehingga perlu dilakukan agar dapat diimplementasikan secara klinis.
Tujuan : Melakukan validasi eksternal sistim skor Kardio-Renal VKPP pada pasien dengan GJDA yang menjalani rawat inap.
Metode : Penelitian merupakan studi kohort retrospektif dengan metode validasi eksternal temporal yang dilakukan di Departemen Kardiologi dan Kedokteran Vaskular Universitas Indonesia/Rumah Sakit Jantung dan Pembuluh Darah Harapan Kita, menggunakan data sekunder September 2015 hingga April 2016, yang diambil secara consecutive sampling. Analisis data ditujukan untuk mendapatkan nilai kalibrasi dan diskriminasi.
Hasil : Sampel akhir berjumlah 418, dengan kejadian perburukan fungsi ginjal sebesar 20,3%. Odds Ratio (OR) semua variabel sesuai dengan OR pada studi VKPP, kecuali variabel jenis kelamin perempuan yang justru tidak menjadi faktor risiko (OR 0,78; 95% IK 0,43-1,45).
Setelah dilakukan penghitungan skor VKPP pada semua sampel studi, didapatkan nilai kalibrasi 0,594 dan diskriminasi/AUC sebesar 0,568 (95% IK; 0,502 - 0,634). Pada studi Validasi, kejadian perburukan fungsi ginjal pada kelompok risiko rendah, sedang, dan tinggi yang dihitung menggunakan skor VKPP berurutan sebesar 18,6%, 21,9%, dan 29,6%. Dengan demikian, hanya kelompok risiko rendah yang berada pada rentang probabilitas prediksi perburukan fungsi ginjal yakni 11-26% (pada risiko sedang dan tinggi sebesar 27-49,5% dan 50-80%).
Kesimpulan : Sistim skor VKPP secara eksternal valid untuk memprediksi kelompok risiko rendah, namun masih perlu kajian lebih lanjut pada kelompok risiko sedang dan tinggi.

ABSTRACT
Background : Although the management of Heart Failure (HF) has developed, prognosis of patients still not significantly improved. It is due to comorbidities, especially worsening kidney function, which also plays a major role in the pathophysiology of HF. In 2015, Putri et al have developed a scoring system (VKPP score) to predict worsening of renal function in patients with
Acute Decompensated Heart Failure (ADHF), in which predictors are female, Hb < 12.5 mg/dl, admission creatinine > 2.5 mg/dl, history of hypertension, and age > 75 years . This scoring system yields discrimination value of 0.682 (95% CI; 0.630 to 0.734). Until now, there has been no external validation on the VKPP scoring system, therefore it is needed in order to implement
them clinically.
Objective : To validate externally the VKPP Cardio-Renal scoring system in patients who are hospitalized with ADHF.
Methods : This is a retrospective cohort study with temporal external validation method that performed at the Department of Cardiology and Vascular Medicine, Universitas
Indonesia/National Cardiovascular Center Harapan Kita, using secondary data from September 2015 until April 2016, which taken by consecutive sampling method. The data analysis is intended to develop the value of calibration and discrimination.
Results : The final samples are 418, with 20.3 % incidence of kidney function deterioration. Odds Ratio of all predictors is similar with the result in VKPP study, except female variable which is not a risk factor (OR 0.78; 95% CI; 0,43-1,45). As final, the calibration and
discrimination values are 0.594 and 0.568 (95% CI; 0.502-0.634). In the validation study, the incidence of worsening renal function in the low, moderate, and high risk group which are calculated using VKPP consecutively valued 18.6 % , 21.9 % and 29.6 %. However, only the
low-risk group who were in the range of probability predictions of worsening renal functions, which is 11-26 % (moderate and high risk valued 27 to 49.5 % and 50-80 %).
"
2016
SP-Pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Vebiona Kartini Prima Putri
"[ABSTRAK
Latar Belakang. Perburukan fungsi ginjal berkaitan dengan luaran klinis yang lebih buruk pada pasien gagal jantung dekompensasi akut. Karakteristik klinis pada saat pasien masuk ke unit gawat darurat (UGD) dapat menolong untuk identifikasi pasien yang berisiko terhadap kejadian perburukan fungsi ginjal. Tujuan penelitian ini adalah membuat sistem skor untuk mempermudah identifikasi pasien yang berisiko terhadap perburukan fungsi ginjal pada gagal jantung dekompensasi akut.
Metode. Studi kohort retrospektif dilakukan terhadap 614 pasien yang menjalani perawatan karenan gagal jantung dekompensasi akut. Perburukan fungsi ginjal didefinisikan sebagai peningkatan nilai kreatinin serum ≥ 0.3 mg/dL kapanpun selama perawatan atau ≥ 25% dari awal masuk perawatan.
Hasil. Perburukan fungsi ginjal terjadi pada hampir 26% pasien. Prediktor independen terhadap kejadian perburukan fungsi ginjal yang didapat melalui analisis dengan logistik regresi backward selection adalah usia > 75 tahun (p < 0.0001); perempuan (p = 0.034); riwayat hipertensi (p = 0.001); anemia (p = 0.005); dan serum Creatinin saat masuk di UGD > 2.5 mg/dL (p = 0.013). Sistem skor dibuat dari model akhir tersebut. Dilakukan validasi internal dengan metode bootstrap didapatkan hasil optimisme yang baik (0.01088808).
Kesimpulan. Sistem skor baru dapat memprediksi kejadian perburukan fungsi ginjal pada pasien gagal jantung dekompensasi akut yang menjalani rawat inap.

ABSTRACT
Background. Worsening renal function (WRF) is associated with worse outcomes among patients who are hospitalized with acute decompensated heart failure (ADHF). Clinical characteristics at admission may help identify patients at increased risk of WRF. The aim of this study was to create in admission scoring system to simplify identification patients at risk of WRF in ADHF setting.
Methods. A retrospective data of 614 patients admitted with ADHF was analyzed. By the definition WRF occurred when serum Creatinin increased at anytime during hospitalization by ≥ 0.3 mg/dL or by ≥ 25% from admission.
Results. Worsening renal function developed in near 26% patients. The independent predictors of WRF analyzed with backward selection logistic regression were: age > 75 years old (p < 0.0001), female (p = 0.034); history of hypertension (p = 0.001); anemia (p = 0.005); and in admission serum Creatinin (p = 0.013). A scoring system was generated from this final model. An internal validation with bootstrap method showed good optimism (0.01088808).
Conclusion. A new scoring system could predict in-hospital worsening renal function among patients hospitalized with acute decompensated heart failure., Background. Worsening renal function (WRF) is associated with worse outcomes
among patients who are hospitalized with acute decompensated heart failure
(ADHF). Clinical characteristics at admission may help identify patients at incresed
risk of WRF. The aim of this study was to create in admission scoring system to
simplify identification patients at risk of WRF in ADHF setting.
Methods. A retrospective data of 614 patients admitted with ADHF was analyzed.
By the definition WRF occurred when serum Creatinin increased at anytime during
hospitalization by ≥ 0.3 mg/dL or by ≥ 25% from admission.
Results. Worsening renal function developed in near 26% patients. The
independent predictors of WRF analyzed with backward selection logistic
regression were: age > 75 years old (p < 0.0001), female (p = 0.034); history of
hypertension (p = 0.001); anemia (p = 0.005); and in admission serum Creatinin (p
= 0.013). A scoring system was generated from this final model. An internal
validation with bootstrap method showed good optimism (0.01088808).
Conclusion. A new scoring system could predict in-hospital worsening renal function among patients hospitalized with acute decompensated heart failure.]"
Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2015
SP-PDF
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Ahmad Pandu Pratama
"Latar belakang: Gagal Jantung Dekompensasi Akut (GJDA) merupakan penyebab utama terjadinya kematian dan kesakitan di dunia. Angka kematian dalam perawatan di dunia adalah sebesar 3-4%, sementara di Indonesia sebesar 11,2% berdasarkan Indonesian Registry of Heart Failure. Tatalaksana menggunakan diuretik loop telah dibuktikan efektif dalam meredakan kongesti, namun penggunaan secara terus menerus dapat menyebabkan terjadinya komplikasi berupa resistensi diuretik. Resistensi diuretik terjadi pada 20-35% pasien dengan GJDA dan telah diketahui sebagai prediktor independen terhadap terjadinya perburukan luaran klinis, kematian segera paska perawatan dan kejadian rawat ulang.
Tujuan: Mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi terjadinya resistensi diuretik pada pasien GJDA brdasarkan penyakit yang mendasari, komorbid, tanda vital, fraksi ejeksi ventrikel kiri dan laboratorium.
Metode: Studi kohort retrospektif dilakukan pada 535 pasien yang dirawat dengan GJDA selama periode Januari-Desember 2019. Resistensi diuretik didefinisikan sebagai respon diuresis kurang dari 1400ml dalam 24jam pertama setelah pemberian 40mg furosemide intravena (atau setara).
Hasil: Resistensi diuretik terjadi pada 68% pasien. Prediktor independen terhadap terjadinya resistensi diuretik yang diperoleh dari analisa regresi logistik multivariat adalah: riwayat DM (p = 0.013), riwayat penggunaan diuretik loop iv > 6 hari (p = 0.002), dosis diuretik loop oral > 80mg/hari (p = 0.006), FEVKi ≤ 49% (p = 0.002), BUN ≥ 21 mg/dL (p < 0.001) dan klorida serum < 98mmol/L (p < 0.001). Sebagai tambahan, sebuah sistem skoring telah dibuat berdasarkan model akhir tersebut.
Kesimpulan: Kejadian resistensi diuretik dapat diprediksi berdasarkan karakteristik pasien, parameter klinis dan laboratorium. Sistem skoring baru dapat memprediksi kejadian resistensi diuretik pada pasien gagal jantung dekompensasi akut yang menjalani rawat inap.

Background: Acute Decompensated Heart failure (ADHF) is a leading cause of mortality and morbidity in the world. In-hospital mortality rate is 3-4%, while in Indonesia it is 11.2% based on the Indonesian Heart Failure Registry. The management of using loop diuretics has proven effective in relieving congestion yet continuous utilization could lead to the development of diuretic resistance. Diuretic resistance occurs in 20-35% of patients with ADHF and has been shown to be an independent predictor of worsening clinical outcomes, immediate post-treatment death and re-admission events.
Objective: to identify factors that influence the occurrence of diuretic resistance in ADHF patients based on the underlying disease, comorbidities, vital signs, left ventricular ejection fraction and laboratory.
Methods: A cohort retrospective study was conducted on 535 patients treated with ADHF from January-December 2019. Diuretic resistance was defined as a diuresis response of less than 1400ml in the first 24 hours after administration of 40mg of intravenous furosemide (or equivalent).
Results: Diuretic resistance occurs in 68% of patients. Independent predictors obtained from multivariate logistic regression analysis were: history of DM (p = 0.013), history of using iv loop diuretics > 6 days (p = 0.002), oral loop diuretic dose > 80mg/day (p = 0.006), LVEF ≤ 49% (p = 0.002), BUN ≥ 21 mg/dL (p < 0.001)and serum chloride <98mmol/L (p <0.001). In addition, a scoring system has been made from the final model.
Conclusion: Diuretic resistance could be predicted using patient's characteristics, clinical parameters and laboratory findings. A new scoring system could predict diuretic resistance among patients hospitalized with acute decompensated heart failure.
"
Depok: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2020
T-pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Azlan Sain
"Latar belakang: Pasien gagal jantung dengan penurunan fraksi ejeksi memiliki angka readmisi yang lebih tinggi dibandingkan dengan fraksi ejeksi normal, dan angka readmisi paling tinggi pada 30-hari pertama pascakeluar admisi sebelumnya. Sekitar 30% pasien dengan gagal jantung juga mengalami Diabetes Melitus (DM) Tipe-2. Sejauh ini, belum ada prediktor kejadian readmisi dalam 30-hari pada pasien dengan populasi tersebut di RSJPDHK, khususnya prediktor dari sisi klinis dan metabolik.
Tujuan: Mengetahui prediktor klinis dan metabolik terhadap kejadian readmisi dalam 30-hari pada pasien Gagal Jantung Dekompensasi Akut (GJDA) dengan penurunan fraksi ejeksi dan DM tipe-2.
Metode: Studi dilakukan secara kohort retrospektif, data diambil dari rekam medis berdasarkan admisi pasien yang memenuhi kriteria inklusi antara Januari 2016-Januari 2021. Luaran klinis terbagi menjadi kelompok readmisi dan kelompok non-readmisi. Luaran klinis yang dinilai adalah kejadian readmisi akibat perburukan kondisi gagal jantung pada 30-hari pascaadmisi terakhir di RSJPDHK. Dilakukan analisis multivariat untuk menentukan prediktor yang bermakna menentukan readmisi dalam 30-hari
Hasil: Dari total 747 subjek penelitian, 179 subjek termasuk ke dalam kelompok readmisi, dan 568 subjek termasuk ke dalam kelompok non-readmisi (angka readmisi 24%). Analisis regresi logistik multivariat menunjukkan bahwa faktor-faktor yang berhubungan dengan kejadian readmisi dalam 30-hari adalah: irama fibrilasi atrium (OR 2.616; 95% IK: 1.604-4.267; p 0.000), serta denyut jantung saat pulang rawat (OR 1.022; 95% IK: 1.005-1.039; p 0.010). Kadar gula darah post-prandial < 140 mg/dL menjadi prediktor protektif untuk kejadian readmisi dalam 30-hari (OR 0.528; 95% IK: 0.348-0.802; p 0.003).
Kesimpulan: Dua faktor klinis yaitu irama fibrilasi atrium dan denyut jantung saat akhir masa rawat menjadi prediktor readmisi yang bermakna terhadap kejadian readmisi dalam 30-hari akibat perburukan kondisi gagal jantung, sedangkan kadar gula darah post-prandial < 140 mg/dL menjadi faktor protektif untuk kejadian readmisi 30-hari pada populasi pasien gagal jantung dengan penurunan fraksi ejeksi dan DM tipe-2.

Background: Patients Heart Failure with reduced Ejection Fraction (HFrEF) had higher readmission rates than normal ejection fractions, and readmission rates were highest in the first 30-days post-admission. About 30% of patients with heart failure also have Type-2 Diabetes Mellitus (DM). So far, there is no predictors for the incidence of 30-days readmission in patients with this kind of population in National Cardiovascular Centre Harapan Kita (NCCHK).
Objective: To determine the clinical and metabolic predictors of 30-days readmission in patients with Acute Decompensated Heart Failure (ADHF) with reduced ejection fraction and type-2 DM.
Methods: The study was conducted in a retrospective-cohort, data were taken from medical records based on admissions of patients who met the inclusion criteria between January 2016-January 2021. The clinical outcomes were divided into readmission and non-readmission groups. The clinical outcome assessed was the incidence of readmission due to worsening of the condition of heart failure at 30-days after the last admission at NCCHK. Multivariate analysis was performed to determine significant predictors for 30-day readmission.
Result: Of the total 747 research subjects, 179 subjects were included in the readmission group, and 568 subjects included in the non-readmission group (readmission rate 24%). Multivariate logistic regression analysis showed that the factors associated at 30-days readmission were: atrial fibrillation rhythm (OR 2.616; 95% CI: 1.604-4,267; p 0.000), heart rate at discharge (OR 1.022; 95% CI: 1.005-1.039; p 0.010). Post-prandial blood glucose level < 140 mg/dL was a protective predictor for 30-day readmission (OR 0.528; 95% CI: 0.348-0.802; p 0.003).
Conclusions: Two clinical factors, namely atrial fibrillation and heart rate at the end of hospitalization, were significant predictors of readmission in 30 days due to worsening of heart failure, while postprandial blood sugar levels < 140 mg/dL were protective factors for 30-days readmission in population of heart failure with reduced ejection fraction and type-2 DM.
"
Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2021
SP-Pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Adi Wijaya
"Latar Belakang: Hiperhidrasi menyebabkan peningkatan beban volume jantung, tekanan darah, hipertrofi ventrikel kiri, edema paru, gagal jantung kongestif. Hemodialisis yang tidak adekuat menyebabkan hiperhidrasi, peningkatan morbiditas dan mortalitas penyakit kardiovaskular. Hiperhidrasi lama menyebabkan iskemia koroner karena dilatasi jantung, hipertrofi ventrikel kiri, hipertensi, penurunan cadangan koroner. Hiperhidrasi menyebabkan vasokonstriksi sistemik berlebihan, penurunan perfusi jaringan perifer. Disfungsi endotel berperan pada vasokonstriksi yang berlebihan pada hiperhidrasi. Brain-type natriuretic peptide (BNP) merupakan parameter untuk mengukur hiperhidrasi. Asymmetrical dimethyl arginine (ADMA) merupakan inhibitor endogen, bersifat kompetitif terhadap nitric oxide synthase endotel dan digunakan sebagai parameter disfungsi endotel.
Tujuan: Mengetahui hubungan hiperhidrasi dengan disfungsi endotel.
Metode: Penelitian ini merupakan penelitian potong lintang pada pasien hemodialisis dua kali seminggu. Dengan menggunakan BNP dan ADMA sebagai parameter.
Hasil: Dari 126 subjek, proporsi hiperhidrasi (BNP>356 pg/ml) sebesar 64,3%. Median usia 52 (47-62) dengan presumtif penyebab GGK utama adalah hipertensi (38,9%), DM (28,6%), Glomerulonefritis (21,4%). Tidak terdapat hubungan signifikan antara hiperhidrasi dengan disfungsi endotel (PR=1,042, p=0,832 IK 95%=0,714-1,521). HsCRP merupakan faktor perancu utama terhadap hubungan antara hiperhidrasi dan disfungsi endotel (OR (IK95%) 1,604 (0,551-4,666), p=0,386, ΔOR 53,37%).
Simpulan: Tidak ada hubungan antara hiperhidrasi dengan disfungsi endotel (PR=1,042, p=0,832 IK95%=0,714-1,521).

Background: Hyperhydration leads to increased cardiac volume load, blood pressure, left ventricular hypertrophy, pulmonary edema, congestive heart failure. Hemodialysis that is not adequately causes hyperhydration, increased morbidity and mortality of cardiovascular disease. Prolonged hyperhydration causes coronary ischemia due to heart dilation, left ventricular hypertrophy, hypertension, decrease in coronary reserves. Hyperhydration causes excessive systemic vasoconstriction, decreased perfusion of peripheral tissues. Endothelial dysfunction plays a role in excessive vasoconstriction pada hyperhydration. Brain-type natriuretic peptide (BNP) is a parameter for measuring hyperhydration. Asymmetrical dimethyl arginine (ADMA) is an endogenous inhibitor, competitive against endothelial nitric oxide synthase and used as a parameter of endothelial dysfunction.
Purpose: Knowing the relationship of hyperhydration with endothelial dysfunction.
Method: This study is a cross-sectional study in hemodialysis patients twice a week. By using BNP and ADMA as parameters.
Result: Of the 126 subjects, hyperhydration proportion (BNP>356 pg/ml) of 64.3%. Median age 52 (47-62) with presumptive causes of primary GGK is hypertension (38.9%), DM (28.6%), Glomerulonephritis (21.4%). There is no significant association between hyperhydration and endothelial dysfunction (PR=1,042, p=0.832 CI 95%=0.714-1.521).
Conclusion: There is no relationship between hyperhydration and endothelial dysfunction (PR=1,042, p=0.832 CI 95%=0.714-1.521).
"
Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2021
SP-Pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Linda Arintawati
"ABSTRAK
Latar Belakang: Prevalensi gagal jantung semakin meningkat per tahun, 60-70% disebabkan penyakit jantung koroner (PJK). Beberapa faktor risiko penyebab gagal jantung yaitu DM, hipertensi, obesitas, sindrom metabolik, dan aterosklerosis. Patofisologi gagal jantung sangat kompleks dan melibatkan banyak sistem, terjadi hipermetabolisme yang dapat menyebabkan penurunan
berat badan dan memicu terjadinya malnutrisi. Keadaan gagal jantung dekompensasi akut karena infark miokard lama membutuhkan penanganan segera di RS untuk menghindari komplikasi lebih lanjut.
Metode: Laporan serial kasus ini memaparkan empat kasus pasien gagal jantung dekompensasi akut karena infark miokard lama, berusia antara 41 hingga 70 tahun, dan tiga diantaranya dengan riwayat DM tipe II. Semua pasien memerlukan dukungan nutrisi, tiga pasien memiliki status gizi obesitas dan satu pasien berat badan normal. Masalah berkaitan erat pada nutrisi keempat pasien adalah hipoalbuminemia, gangguan elektrolit, gangguan fungsi ginjal, gangguan fungsi hati, keseimbangan cairan, serta defisiensi mikronutrien. Perhitungan kebutuhan energi basal (KEB) dihitung berdasarkan rumus Harris Benedict dengan faktor stres sesuai kondisi klinis dan penyakit penyerta. Komposisi makronutrien diberikan menurut
rekomendasi Therapeutic Lifestyle Changes (TLC) dan American Heart Association (AHA), pemberian protein disesuaikan dengan fungsi ginjal masing-masing pasien. Pemberian suplementasi mikronutrien juga diberikan
kepada keempat pasien. Pemantauan pasien meliputi keluhan subyektif, hemodinamik, analisis toleransi asupan, pemeriksaan laboratorium, antropometri, keseimbangan cairan dan kapasitas fungsional.
Hasil: pemantauan selama di RS, keempat pasien menunjukkan perbaikan klinis, peningkatan toleransi asupan, perbaikan kadar elektrolit dan peningkatan kapasitas fungsional.
Kesimpulan: Terapi nutrisi medik yang adekuat dapat memperbaiki kondisi klinis pasien gagal jantung dekompensasi akut karena infark miokard lama.

ABSTRACT
Background: The prevalence of heart failure increase annually, 60-70% due to coronary heart disease (CHD). Some of the risk factors associated with heart failure are diabetes, hypertension, obesity, metabolic syndrome, and atherosclerosis. The phatophysiology of heart failure is very complex and involves many systems. The occurance of hypermetabolism can lead to weight loss and triger malnutrition. The state of acute decompensated heart failure due to old myocardial infarction require immediate treatment in hospital to avoid further complications.
Methods: This series of case report describes four cases of patients with acute myocardial heart failure, due to old infarction, aged between 41 to 70 years old, and three of them with a history of type 2 diabetes melitus. All patients required nutritional support, three patients had nutritional status of obese and one patient was normal in weight. The problems which closely linked to all nutrition of the four patients were hypoalbuminemia, electrolyte disturbances, impaired renal function, impaired liver function, fluid inbalance, and micronutrient deficiencies. Basal Energy Requirement was calculated using Harris Benedict formula with stress factors corresponding clinical condition and comorbidities. Macronutrients composition was given according to the recommendation of the Therapeutic Lifestyle Changes (TLC) and the American Heart Association (AHA), while the provision of proteins was
tailored with the kidney function of each patient. Micronutrients supplementation was also given to four patients. Patient monitoring parameters included subjective complaints, hemodynamic, analysis tolerance
of intake, laboratory tests, anthropometric, fluid balance and functional capacity.
Results: During the monitoring period in the hospital four patients showed clinical improvement, increased tolerance of intake, improved electrolyte levels and increased functional capacity.
Conclusion:Adequate medical nutrition therapy can improve the clinical condition of patients with acute decompensated heart failure due to old myocardial infarction.
"
2016
SP-Pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Novita Gemalasari Liman
"Latar Belakang: Beberapa penelitian telah menunjukkan bahwa hipokloremia berhubungan dengan peningkatan rehospitalisasi dan mortalitas pada pasien dengan gagal jantung (chloride hypothesis). Akan tetapi, penelitian-penelitian tersebut hanya membandingkan kelompok pasien gagal jantung dengan hipokloremia dengan kelompok normokloremia saat admisi.
Tujuan: Mengetahui pengaruh normalisasi kadar klorida terhadap rehospitalisasi dan mortalitas pasien gagal jantung. Metode: Dilakukan penelitian kohort prospektif pasien gagal jantung dekompensasi akut (GJDA) yang dirawat inap dari September 2018 sampai Februari 2019. Pasien dengan hipokloremia dan normonatremia saat admisi dibagi menjadi kelompok hipokloremia persisten hingga saat pemulangan dibanding kelompok normokloremia saat pemulangan. Luaran primer adalah rehospitalisasi karena gagal jantung dalam 180 hari. Luaran sekunder adalah mortalitas dalam 180 hari. Hasil: Terdapat 162 pasien (53,6%) yang termasuk dalam kelompok hipokloremia persisten dan 140 pasien (46,3%) yang termasuk dalam kelompok normokloremia saat pemulangan. Model regresi Cox menunjukkan hipokloremia persisten tidak berkaitan bermakna dengan peningkatan rehospitalisasi karena gagal jantung (hazard ratio 1,21; interval kepercayaan 95% 0,78-1,89; p 0,392) dan mortalitas (hazard ratio 1,39; interval kepercayaan 95% 0,74-2,65; p 0,305) dibandingkan dengan kelompok normokloremia saat pemulangan.
Kesimpulan: Hipokloremia persisten pada pasien GJDA bukan merupakan prediktor independen terhadap rehospitalisasi gagal jantung dan mortalitas.

Background: Recent studies have shown that hypochloremia is associated with increased risk of rehospitalization and death in patients with heart failure (chloride hypothesis). In these studies, however, patients with hypochloremia were compared only with patients with a normal chloride level at hospital admission. Aim: To evaluate the effect of the normalization of serum chloride on the heart failure to rehospitalization and mortality. Method: This was a prospective cohort study of patients hospitalized for acute decompensated heart failure (ADHF) from September 2018 to February 2019. Patients with hypochloremia and normonatremia at admission were divided into patients with persistent hypochloremia at the time of discharge and patients who achieved normalization of their serum chloride levels at discharge. The primary outcome was 180-day rehospitalization. The secondary outcome was 180-day mortality.
Results: There were 162 patients (53,6%) with persistent hypochloremia and 140 patients (46,3%) with normochloremia at discharge. Cox regression model indicated persistent hypochloremia did not significantly predict heart failure rehospitalisation (hazard ratio 1.21; 95% confidence interval 0.78-1.89; p 0.392) and mortality (hazard ratio 1.39; 95% confidence interval 0.74-2.65; p 0.305) compared with group of normochloremia at discharge.
Conclusion: Persistent hypochloremia in ADHF patients is not an independent predictor of heart failure rehospitalisation and mortality.
"
Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2020
T-pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Amanda Halimi
"Latar belakang: Pasien gagal jantung sering mengalami readmisi dengan tingkat mortalitas yang tinggi sehingga diperlukan deteksi dini dan tatalaksana yang tepat untuk memperbaiki prognosis. Resiko rawat inap akibat gagal jantung bahkan lebih meningkat pada pasien diabetes mellitus (DM) tipe 2, yaitu 1.5x lebih tinggi. Menggunakan kecerdasan buatan, dapat dilakukan integrasi antara data klinis dengan pemeriksaan penunjang seperti EKG dan rontgen thorax. Selain itu, kecerdasan buatan juga dapat membantu diagnosis di bidang kardiovaskular tanpa adanya variabilitas antar pengamat, serta meningkatkan efisiensi waktu dan biaya.
Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk membandingkan kemampuan kecerdasan buatan dengan statistik konvensional dalam memprediksi luaran klinis lama rawat, readmisi 30 hari, mortalitas 180 hari, dan luaran gabungan pada pasien gagal jantung dekompensasi akut (GJDA) dengan penurunan fraksi ejeksi dan DM tipe 2.
Metode: Dilakukan studi kohort retrospektif terhadap pasien GJDA dengan penurunan fraksi ejeksi dan DM tipe 2 pada periode Januari 2018 – Maret 2023. Dilakukan analisis data menggunakan statistik konvensional dengan analisis bivariat dan multivariat, dimana hasilnya kemudian dibandingkan dengan analisis menggunakan algoritme kecerdasan buatan, yaitu Balanced Random Forest.
Hasil: Melalui rekam medis, didapatkan 292 subjek penelitian dengan persentase lama rawat >5 hari, readmisi 30 hari, mortalitas 180 hari, dan luaran gabungan yang diobservasi adalah 39.7%, 14.0%, 10.6%, dan 21.2% berturut-turut. Kemampuan diskriminasi kecerdasan buatan lebih baik dibandingkan statistik konvensional untuk keempat luaran, dengan AUC lama rawat >5 hari adalah 0.800 vs 0.775, readmisi 0.790 vs 0.732, mortalitas 0.794 vs 0.785, dan luaran gabungan 0.628 vs 0.596.
Kesimpulan: Kecerdasan buatan lebih baik dibandingkan statistik konvensional untuk memprediksi luaran klinis berupa lama rawat, readmisi 30 hari, mortalitas 180 hari, dan luaran gabungan pada pasien GJDA dengan penurunan fraksi ejeksi dan DM tipe 2.

Background: Heart failure patients often experience readmissions with a high mortality rate, therefore early detection and appropriate management are required to improve the prognosis. The risk of hospitalization due to heart failure is increased 1.5x in type 2 diabetes mellitus (DM) patients. Using artificial intelligence, clinical data can be integrated with supporting examinations such as ECG and chest X-ray. Artificial intelligence can also help diagnoses in the cardiovascular field without inter-observer variability, as well as increasing time and cost efficiency.
Objective: This study aims to compare the ability of conventional statistics with artificial intelligence in predicting clinical outcomes, namely length of stay, 30-day readmission, 180- day mortality, and composite outcome in acute decompensated heart failure (ADHF) patients with reduced ejection fraction and type 2 DM.
Methods: A retrospective cohort study was conducted on 292 ADHF patients with reduced ejection fraction and type 2 DM in the period January 2018 – March 2023. Data analysis was carried out using conventional statistics with bivariate and multivariate analysis, where the results were then compared with analysis using artificial intelligence algorithm, namely Balanced Random Forest.
Results: The percentages of outcomes observed for length of stay >5 days, 30 day readmission, 180 day mortality, and composite outcome were 39.7%, 14.0%, 10.6%, and 21.2% respectively. The discrimination ability of artificial intelligence was better than conventional statistics for all four outcomes, with the AUC of length of stay >5 days were 0.800 vs 0.775, readmission 0.790 vs 0.732, mortality 0.794 vs 0.785, and combined outcome 0.628 vs 0.596.
Conclusion: Artificial intelligence is better than conventional statistics in predicting clinical outcomes in the form of length of stay, 30-day readmission, 180-day mortality, and composite outcome in ADHF patients with reduced ejection fraction and type 2 DM.
"
Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2023
SP-pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Paskariatne Probo Dewi Yamin
"[ABSTRAK
Latar Belakang. Malnutrisi merupakan salah satu masalah kesehatan utama yang banyak dijumpai terutama di negara berkembang. Malnutrisi pada pasien gagal jantung diketahui berhubungan dengan luaran klinis yang lebih buruk, meliputi peningkatan lama perawatan, readmisi dan mortalitas. Pada pasien gagal jantung dekompensasi akut (GJDA), perburukan fungsi ginjal (PFG) selama perawatan diduga merupakan komorbid yang memberikan dampak luaran klinis yang lebih buruk tersebut. Namun sampai saat ini belum diketahui bagaimana hubungan antara status malnutrisi dengan terjadinya PFG pada pasien GJDA. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara status malnutrisi dengan terjadinya PFG pada pasien GJDA, sekaligus untuk menilai besarnya pengaruh malnutrisi terhadap luaran klinis tersebut.
Metode. Studi kohort prospektif dilakukan di Rumah Sakit Jantung dan Pembuluh Darah Harapan Kita (RSJPDHK). Kejadian PFG didefinisikan sebagai peningkatan nilai kreatinin > 0,3 mg/dL atau > 25% dibandingkan kreatinin saat masuk rawat. Karakteristik dasar, pemeriksaan klinis awal, status antropometri dan data laboratorium diambil pada saat admisi. Pasien dibagi berdasarkan nilai NRI menjadi kelompok malnutrisi (NRI < 97,5) dan tidak malnutrisi (NRI > 97,5). Kemudian pemeriksaan serial kreatinin dilakukan dengan interval setiap 3 hari selama pasien menjalani perawatan di RS. Data kemudian diolah dengan analisis bivariat dan multivariat untuk mengetahui hubungan antara malnutrisi dengan PFG, lama perawatan, dan mortalitas.
Hasil Penelitian. Sebanyak 265 pasien GJDA diikutsertakan dalam penelitian ini, dengan proporsi kelompok malnutrisi sebesar 50,2%. Pada kelompok malnutrisi PFG terjadi pada 31,6% pasien, sedangkan pada kelompok tidak malnutrisi sebesar 26,5% pasien. Tidak didapatkan hubungan yang bermakna antara malnutrisi dengan kejadian PFG, namun terdapat kecenderungan peningkatan risiko PFG pada pasien GJDA yang disertai malnutrisi (OR 1,279; 95%IK 0,751-2,178; p=0,364). Malnutrisi ditemukan memiliki pengaruh yang signifikan terhadap tingginya lama rawat (HR 6,254; 95%IK 4,614-8,477; p<0,001) serta kematian pada pasien GJDA.
Kesimpulan. Penelitian prospektif ini tidak menemukan hubungan yang bermakna antara malnutrisi dengan PFG, namun didapatkan kecenderungan bahwa malnutrisi akan semakin meningkatkan risiko terjadinya PFG pada pasien GJDA. Pada pasien GJDA di RSJPDHK ditemukan proporsi malnutrisi yang sangat besar, dan malnutrisi pada kelompok ini memberikan kontribusi yang signifikan terhadap tingginya lama perawatan serta kematian.

ABSTRACT
Background. Malnutrition is the leading cause of disease burden especially in developing countries. Malnutrition in heart failure patients is associated with longer length of stay (LOS), higher readmission and mortality rates. Worsening renal function (WRF) has also been shown to contribute to the worsened outcomes in patients with acute decompensated heart failure (ADHF) patients. It is not known, however, whether malnutrition contributed to the worse outcomes in ADHF patient through the WRF. Accordingly, this study sought to investigate the association between malnutrition and WRF in ADHF patients.
Methods. A prospective cohort study was conducted in National Cardiovascular Center Harapan Kita (NCCHK) to all patients admitted with ADHF. WRF was defined as the occurrence, at any time during the hospitalization, of > 0,3 mg/dL or > 25% increase in serum creatinine from admission. Baseline and clinical characteristics, anthropometry status, and laboratory data were collected during hospital admission. Subjects were divided based on NRI into malnutrition (NRI < 97,5) and no malnutrition group (NRI > 97,5). Serial serum creatinine was evaluated within 3 days interval during hospitalization. Statistical analysis was done using bivariate and multivariate analysis to determine the association between malnutrition with WRF, LOS and mortality rates.
Results. Two hundred and sixty-five ADHF patients were included in this cohort study. Of those subjects, 50,2% were on malnutrition group. WRF occured in 31,6% patients of malnutrition group and 26,5% patients of no malnutrition group. Although there was an increased probability of WRF occurence in ADHF patients with malnutrition (OR 1,279; 95%CI 0,751-2,178; p=0,364), but this increased probability was not statistically significant. Malnutrition was found significantly prolonged the LOS (HR 6,254; 95%CI 4,614-8,477; p<0,001) and increased mortality rates in ADHF patients.
Conclusion. This prospective study demonstrated there was no significant association between malnutrition and WRF, but there was an increased probability of WRF occurrences in ADHF patients with malnutrition. Nevertheless, we found high burden of malnutrition in ADHF patients in NCCHK, and this burden contributed significantly to longer LOS and higher mortality rates in this population., Background. Malnutrition is the leading cause of disease burden especially in developing countries. Malnutrition in heart failure patients is associated with longer length of stay (LOS), higher readmission and mortality rates. Worsening renal function (WRF) has also been shown to contribute to the worsened outcomes in patients with acute decompensated heart failure (ADHF) patients. It is not known, however, whether malnutrition contributed to the worse outcomes in ADHF patient through the WRF. Accordingly, this study sought to investigate the association between malnutrition and WRF in ADHF patients.
Methods. A prospective cohort study was conducted in National Cardiovascular Center Harapan Kita (NCCHK) to all patients admitted with ADHF. WRF was defined as the occurrence, at any time during the hospitalization, of > 0,3 mg/dL or > 25% increase in serum creatinine from admission. Baseline and clinical characteristics, anthropometry status, and laboratory data were collected during hospital admission. Subjects were divided based on NRI into malnutrition (NRI < 97,5) and no malnutrition group (NRI > 97,5). Serial serum creatinine was evaluated within 3 days interval during hospitalization. Statistical analysis was done using bivariate and multivariate analysis to determine the association between malnutrition with WRF, LOS and mortality rates.
Results. Two hundred and sixty-five ADHF patients were included in this cohort study. Of those subjects, 50,2% were on malnutrition group. WRF occured in 31,6% patients of malnutrition group and 26,5% patients of no malnutrition group. Although there was an increased probability of WRF occurence in ADHF patients with malnutrition (OR 1,279; 95%CI 0,751-2,178; p=0,364), but this increased probability was not statistically significant. Malnutrition was found significantly prolonged the LOS (HR 6,254; 95%CI 4,614-8,477; p<0,001) and increased mortality rates in ADHF patients.
Conclusion. This prospective study demonstrated there was no significant association between malnutrition and WRF, but there was an increased probability of WRF occurrences in ADHF patients with malnutrition. Nevertheless, we found high burden of malnutrition in ADHF patients in NCCHK, and this burden contributed significantly to longer LOS and higher mortality rates in this population.]"
Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2015
SP-PDF
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Widy Krisna Dewi
"Latar belakang. Gagal jantung akut merupakan salah satu masalah kesehatan utama di seluruh dunia. Gagal jantung akut sering disertai dengan gagal ginjal kronik sebagai penyakit penyerta.
Tujuan. Mengetahui hubungan antara riwayat gagal ginjal kronik dengan mortalitas pada pasien gagal jantung akut, yang dapat digunakan sebagai masukan untuk lebih mengoptimalkan penatalaksanaan pasien gagal jantung akut dengan riwayat gagal ginjal kronik di rumah sakit di Indonesia.
Metode. Penelitian dilakukan dengan desain potong lintang dengan sampel berupa data sekunder pasien dengan diagnosis gagal jantung akut dari studi Acute Decompensated Heart Failure Registry (ADHERE) di lima rumah sakit di Indonesia pada bulan Desember 2005 - Desember 2006.
Hasil. Sampel seluruhnya berjumlah 882, terdiri dari 68,5% laki-laki dan 31,5% perempuan dengan rerata usia 59 tahun. Sampel dengan riwayat gagal ginjal kronik sebanyak 154 orang (68,2% laki-laki, 31,8% perempuan, rerata usia 56 tahun). Angka mortalitas di rumah sakit seluruh sampel 4,2%. Angka mortalitas sampel dengan riwayat gagal ginjal kronik 7,1%, hampir dua kali lipat angka mortalitas sampel tanpa riwayat gagal ginjal kronik, yang sebesar 3,6%. Didapatkan p = 0,045, OR = 2,07, dan CI 95% = 1,003 - 4,299.
Kesimpulan. Terdapat hubungan bermakna antara riwayat gagal ginjal kronik dengan mortalitas di rumah sakit pada pasien gagal jantung akut. Risiko timbulnya mortalitas pada sampel dengan riwayat gagal ginjal kronik adalah dua kali lipat risiko tersebut pada sampel tanpa riwayat gagal ginjal kronik.

Background. Acute heart failure is one of the major health problem around the world. Acute heart failure and chronic renal failure are often coexist.
Objective. In order to answer the question whether there is a significant correlation between previously diagnosed chronic renal failure and in-hospital mortality on patients with acute heart failure, so the result can be used as a suggestion to improve the quality of therapy on hospitalized acute heart failure patients.
Method. This study use cross sectional method with sample taken from secondary data of patient diagnosed for acute heart failure on Study Acute Decompensated Heart Failure Registry (ADHERE) in five hospitals in Indonesia on December 2005 - December 2006.
Result. Total sample is account for 882 patients, consist of 68,5% men and 31,5% women, with mean of age 59 years old. Sample with previously diagnosed chronic renal failure consist of 154 patients (68,2% men, 31,8% women, mean of age 56 years old). In-hospital mortality rate is 4,2% on total sample. In-hospital mortality rate on sample with previously diagnosed chronic renal failure is 7,1%, almost two times higher than in-hospital mortality rate on sample without previously diagnosed chronic renal failure, which is only 3,6% (p = 0,045, OR = 2,07, dan CI 95% = 1,003 - 4,299).
Conclusion. There is significant correlation between previously diagnosed chronic renal failure and in-hospital mortality on patients with acute heart failure. The risk for sample with previously diagnosed chronic renal failure to developed mortality during hospitalization is two times higher than sample without previously diagnosed chronic renal failure.
"
Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2009
S09136fk
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
<<   1 2 3 4 5 6 7 8 9 10   >>