Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 168871 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Oktopianus
"Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang memengaruhi online brand experience dan online brand relationship pada bisnis e-commerce dengan model Marketplace Customer-to-Customer (C2C) di Indonesia. Data pada penelitian ini didapat dari penyebaran kuisioner kepada pengguna Tokopedia, Bukalapak dan Elevenia yang melakukan pembelanjaan online minimal 2 (dua) kali dalam 6 (enam) bulan terakir. Data ini diolah dengan menggunakan metode Structural Equation Modelling (SEM). Hasil penelitian ini menunjukan bahwa reputasi merek (brand reputation) sebagai faktor penting yang memengaruhi kepercayaan (trust) dan persepsi akan kemudahan dalam menggunakan (perceived ease of used). Pengalaman dengan merek online (online brand experience) dipengaruhi secara positif oleh persepsi akan manfaat atau kegunaan (perceived usefulness) dan kepercayaan (trust). Pengalaman dengan merek online yang positif akan menghasilkan kepuasan (satisfaction) dan intensi perilaku (behavioral intentions) dimana intensi perilaku (behavioral intentions) akan membentuk hubungan konsumen dengan merek (online brand relationship).

This study aims to know factors that affect online brand experience and online brand relationship in Customer-to-Customer (C2C) Marketplace Model of E-commerce in Indonesia. Data for this research were collected from Tokopedia, Bukalapak, and Elevenia consumers, specifically those who made purchasing minimum 2 (two) times in the last 6 (six) months. They were analyzed using Structural Equation Modeling (SEM) method. The result of this shows that brand reputation as an important antecedent of trust and perceived ease of use. Trust and perceived usefulness positively effect online brand experience. Positive experience result in satisfaction and behavioral intentions where behavioral intentions itself lead to the formation of online brand relationship."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2016
S63726
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Ari Pujari Immanuel
"Penelitian ini mencoba menganalisis faktor-faktor yang dapat mempengaruhi kepuasan pelanggan dalam berbelanja pada sebuah situs e-commerce B2C dan C2C. Faktor-faktor tersebut diwakili dengan kualitas informasi, desain situs, atribut barang, kapabilitas situs dalam melakukan transaksi, kecepatan respon situs e-commerce, keamanan dan privasi, sistem pembayaran, pengiriman barang, dan layanan pelanggan. Untuk lebih mempertajam penelitian maka peneliti menggunakan situs e-commerce MatahariMall yang mewakili situs e-commerce B2C dan situs e-commerce Tokopedia yang mewakili situs e-commerce C2C. Penelitian ini menggunakan teknik regresi berganda untuk melihat hubungan yang ada antara variabel independen dan dependen.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa terjadi hubungan yang positif antara desain situs e-commerce, atribut barang yang dijual, kecepatan respon, keamanan dan privasi, pengiriman baran dan layanan pelanggan pada kepuasan pelanggan di pada situs MatahariMall. Sedangkan pada Tokopedia terdapat pengaruh yang positif antara desain situs, atribut barang yang dijual, keamanan dan privasi, sistem pembayaran, pengiriman barang, dan layanan pelanggan.

This research tries to analyze the factors that could affect customer satisfaction in online shopping at B2C and C2C E Commerce Website. These factors are represented by the quality of information, website design, merchandise attributes, transaction capabilites, the speed of the website, security and privacy, payment systems, delivery, and customer service. To further the study, MatahariMall was choosen to representing B2C E Commerce and Tokopeida to representing C2C E Commerce. This study used regression techniques to look at the relationship that exists between independent and dependent variables.
The results shows that there are a positive relationship between the website design, merchandise attributes, the speed of the website, security and privacy, delivery, and customer service to customer satisfaction on MatahariMall. While on Tokopedia there are positive relationship between the website design, merchandise attributes, security and privacy, payment systems, delivery, and customer service.
"
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2017
S65999
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Muhammad Fikar
"Perkembangan pesat online brand community secara global, didukung oleh kemajuan teknologi, telah mendorong banyak perusahaan untuk mengadopsi strategi serupa guna mempertahankan basis konsumen mereka. Salah satu keuntungan dari mengadopsi strategi ini adalah menumbuhkan loyalitas pelanggan dalam jangka panjang. Penelitian ini mengidentifikasi dua jenis produk yang berbeda dimana terdapat online brand community di dalamnya untuk melihat bagaimana pengaruhnya terhadap loyalty intention serta bagaimana pihak brand memanfaatkan wadah ini dengan jalur yang berbeda untuk mendapatkan loyalitas pengguna yang lebih baik. Penelitian dilakukan terhadap 270 responden melalui kuesioner daring dan data dianalisis menggunakan SmartPLS 4. Hasil penelitian menunjukkan bahwa information quality completeness dan timeliness mempengaruhi customer satisfaction, sedangkan aspek information quality believability dan amount tidak memiliki pengaruh signifikan. Selain itu, aspek-aspek sosial seperti need for social capital bridging, bonding, dan maintaining juga berperan penting dalam meningkatkan customer satisfaction. Lebih lanjut, customer satisfaction juga terbukti berdampak positif pada loyalty intention, bersama dengan relationship commitment yang kuat. Temuan ini memberikan wawasan berharga bagi perusahaan dalam merancang strategi online brand community yang efektif untuk memperkuat hubungan dengan konsumen dan membangun loyalitas yang berkelanjutan.

The rapid development of online brand communities globally, supported by technological advancements, has prompted many companies to adopt similar strategies to maintain their consumer base. One advantage of adopting this strategy is fostering long-term customer loyalty. This study identifies two different types of products with online brand communities within them to examine their influence on loyalty intention and how brands utilize this platform through different avenues to enhance user loyalty. The research was conducted with 270 respondents through online questionnaires, and the data were analyzed using SmartPLS 4. The results show that information quality completeness and timeliness affect customer satisfaction, while aspects of information quality such as believability and amount do not have a significant impact. Additionally, social aspects such as the need for social capital in bridging, bonding, and maintaining also play a crucial role in enhancing customer satisfaction. Furthermore, customer satisfaction has been proven to positively impact loyalty intention, along with strong relationship commitment. These findings provide valuable insights for companies in designing effective online brand community strategies to strengthen relationships with consumers and build sustainable loyalty."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2024
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Fadhlan Hafizh Permana
"Marketplace adalah wadah bagi para pebisnis yang ingin melakukan proses penjualan tanpa toko fisik dan dapat memberikan peluang bisnis yang fleksibel. Pada marketplace terdapat banyak penjual yang melakukan transaksi dibandingkan dengan e-commerce yang hanya memiliki satu penjual saja. Pengguna marketplace di Indonesia sudah cukup masif dengan jumlah revenue dari marketplace di Indonesia mencapai 27 miliar dollar dari segi user, jumlah user marketplace di Indonesia sudah mencapai 129,94 juta user. Pada aplikasi marketplace terdapat gamifikasi yang digunakan pengembang marketplace untuk meraih engagement dari penggunanya. Gamifikasi sendiri merupakan sebuah teknik pengambilan elemen-elemen yang ada pada sebuah game ke aplikasi non-game. Pengimplementasian gamifikasi pada marketplace belum diteliti apakah gamifikasi yang sudah dikembangkan memiliki dampak positif terhadap penggunanya. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui dampak masing-masing kategori dari gamifikasi terhadap setiap dimensi yang ada pada brand engagement. Kategori yang diteliti pada penelitian ini adalah gamifikasi yang bersifat immersion, achievement serta social. Penelitian ini dianalisis dengan menggunakan metode partial least square structural equation modelling (PLS-SEM) dengan survei virtual yang diisi oleh 484 responden. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa setiap kategori gamifikasi (immersion, achievement dan social memiliki dampak yang berbeda-beda. Kategori gamifikasi achievement mempengaruhi semua dimensi dari brand engagement sedangkan kategori immersion tidak mempengaruhi dimensi emotional dan kategori social hanya mempengaruhi dimensi sosial dan cognitive dari brand engagement. Hasil penelitian ini diharapkan dapat membantu para pengembang marketplace dalam mengevaluasi setiap pengimplementasian gamifikasi kedepannya.

A marketplace is a place where customers can search for goods or products that match their capacity. The market for Indonesia's marketplace is already huge, as evidenced by the number of marketplace users reaching 129.94 million users. Marketplaces in Indonesia have implemented several gamification features such as badges, levels, rewards, etc. Gamification is used because it has been shown to have a positive impact on its users. One of the positive effects of gamification is increased sales to a brand after gamification is implemented. The implementation of gamification can also affect engagement between brands and their users. This research was conducted to examine the effect of brand engagement and gamification. This research examines the impact of three gamification categories, namely immersion, achievement, and social, on dimensions of brand engagement such as cognitive, social, emotional, and behavioral. Apart from the influence of brand engagement and gamification, this research also looks at the impact between brand engagement and brand awareness. This research was conducted on 484 respondents and processed using the PLS-SEM method. This study indicates that each gamification category has a different impact on the dimensions of brand engagementThe results of this study are expected to assist marketplace developers in evaluating any future implementation of gamification."
Depok: Fakultas Ilmu Komputer Universitas Indonesia, 2021
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Zura Akhmad Fakhrurrozi
"ABSTRAK
Perkembangan transaksi online e-commerce yang kian marak membuat para pelaku bisnis perlu untuk melaksanakan berbagai strategi untuk bertahan dalam persaingan melalui peningkatan customer engagement. Dalam tulisan ini membahas tentang pengaruh pembedaan jenis platform terhadap strategi peningkatan customer engagement dan implikasi tingkat customer engagement yang terbentuk pada salah satu jenis e-commerce yang tengah berkembang yaitu social commerce. Penulis berfokus pada penelitian platform Instagram dan Shopee Gynda Hijab Store untuk melihat perbedaan antara keduanya. Kedua platform tersebut merupakan media yang digunakan dalam bisnis social commerce namun dalam jenis media yang berbeda, dimana Instagram merupakan sebuah media sosial dan Shopee sebagai sebuah online marketplace C2C. Perbedaan fleksibilitas media berdasarkan regulasi yang diterapkan pada kedua platform tersebut telah membuat Gynda Hijab Store perlu menurunkan strategi yang berbeda untuk memengaruhi cutomer stimuli melalui empat aspek, yaitu sales related information, personalization, interactivity, dan user generated content. Hasilnya tingkat customer engagement pada Gynda Hijab Store menunjukan suatu perbedaan, adapun tingkat pengukuran customer engagement merujuk pada konsep yang dicetuskan oleh Dave Evans yaitu mulai dari tahap consumption, curation, creation, hingga collaboration.

ABSTRACT
he development of e commerce these days resulted in urgency for businessman to implement various strategies to stand out in competition through the enhacement of customer engagement. This paper discuss about the effect occured by different type of platform on implementation strategies and its implication to the level of customer engagement in social commerce. The author focus on research of Instagram and Shopee account ldquo Gynda Hijab Store rdquo to see the differentiation between these two platforms. Both of the platforms are the media used for social commerce business in two different type, in which Instagram as social media and Shopee as online marketplace C2C. The difference of media flexibility based on its regulation applied in these two platforms resulted Gynda Hijab Store needs to determine different strategies to influence customer stimuli through four aspects sales related information, personalization, interactivity, and user generated content. This results in the different of customer engagement level, the measurement refers to Dave Evan rsquo s concept consumption, curation, creation, and collaboration."
Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia, 2017
MK-Pdf
UI - Makalah dan Kertas Kerja  Universitas Indonesia Library
cover
Cicilia Cornelia Putri
"Tujuan dari penelitian tesis ini adalah untuk menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi niat perilaku atau behavioral intention terhadap belanja online yang dibandingkan antara belanja melalui website brand dan online marketplace. Penulis menginisiasi model penelitian yang terintegrasi dimana kepercayaan dan sikap terhadap belanja online menjadi penengah dari pengaruh beberapa faktor seperti relative advantage, eWOM (electronic Word of Mouth), perceived web qualities, dan e-service qualities. Analisis multi group pada kedua channel tersebut dilakukan secara keseluruhan dan terpisah. Analisis ini merupakan penelitian empiris dan menggunakan metode kuantitatif. Model penelitian yang dihipotesiskan diuji menggunakan estimasi partial least square (PLS). Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa relative advantage, eWOM, perceived web qualified, dan e-service qualities memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap kepercayaan baik untuk website brand maupun marketplace. Pada kedua channel, variabel relative advantage dan EWOM tidak berpengaruh secara langsung terhadap behavioral intention, namun pada marketplace, perceived web quality dan e-service quality juga tidak berpengaruh secara langsung.

The purpose of this thesis research is to analyze the behavioral factors that influence the intention towards online shopping that is compared between shopping through brand websites and online marketplace. The researcher initiates an integrated research model in which trust and attitudes towards online shopping mediate the influence of several factors such as relative advantage, eWOM (electronic Word of Mouth), perceived web quality, and electronic service quality. Multigroup analysis on two channels was carried out as a whole and separately. This research is an empirical study and uses quantitative methods. The hypothesized research model was tested using partial least squares (PLS) estimation. The result shows that relative advantage, eWOM, perceived web quality, and electronic service quality have a positive and significant effect on the trust for both brand websites and online marketplace channels. In both channels, the relative advantage and EWOM variables do not have a direct effect on behavioral intention, but in the marketplace, perceived web quality and e-service quality also do not have a direct effect."
Jakarta: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2023
T-pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Kamila Kaffah
"Media sosial yang digunakan secara masif dewasa ini membuat brand saling bersaing untuk membuat akun media sosial resminya sebagai sarana untuk mempromosikan produk/layanannya secara daring. Brand yang menggunakan media sosial memiliki potensi lebih tinggi untuk meningkatkan loyalitas para konsumennya. Di sisi lain, penggunaan media sosial oleh seorang individu memberikan berbagai macam kepuasan yang didefinisikan dalam teori Uses & Gratification (U&G). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor U&G yang mempengaruhi tingkat loyalitas konsumen terhadap brand yang akun media sosialnya mereka ikuti. Teori Uses and Gratification (U&G) sebagai salah satu teori motivasi serta konsep parasocial relationship digunakan pada penelitian ini untuk merepresentasikan hubungan faktor-faktor gratifikasi yang didapatkan dari penggunaan media sosial untuk mengikuti akun media sosial brand terhadap loyalitas pengguna. Penelitian diawali dengan wawancara untuk mendapatkan data kualitatif yang akan digunakan sebagai dasar perumusan model, khususnya dalam menentukan faktor gratifikasi yang didapatkan dari mengikuti akun media sosial brand. Kemudian, penelitian menggunakan 309 data responden untuk analisis kuantitatif dengan metode PLS-SEM. Wawancara konfirmatif juga dilakukan di akhir proses penelitian untuk mendukung hasil penelitian. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa entertainment, economic benefits, learning benefits, dan brand interaction berpengaruh terhadap parasocial relationship. Selain itu information seeking, entertainment, economic benefits, dan brand interaction berpengaruh terhadap brand engagement. Parasocial relationship berpengaruh terhadap brand engagement dan brand loyalty, serta brand engagement berpengaruh terhadap brand loyalty. Penelitian ini diharapkan dapat membantu brand untuk dapat mencari tahu faktor yang membuat konsumen mengikuti media sosialnya dan cara untuk meningkatkan loyalitas dari konsumen terhadap brand.

The massive use of social media today makes brands compete to create their official social media accounts as a means to promote their products/services online. Brands that use social media have a higher potential to increase their customer brand loyalty. On the other hand, the use of social media provides various kinds of gratification defined in the Uses & Gratification (U&G) theory. This study aims to determine the U&G factors that influence consumer brand loyalty to brands whose social media accounts they follow. Uses and Gratification (U&G) theory as one of the motivational theories and the concept of parasocial relationship are applied in this study to represent the relation of gratification factors gained from the use of social media to follow brand social media accounts on user loyalty. The research begins with interviews to get qualitative data that will be adopted as the basis for formulating the model, notably in determining the gratification factor obtained from following the brand’s social media accounts. Then, the study used 309 respondent data for quantitative analysis using the PLS-SEM method. Researchers also conducted confirmative interviews at the end of the research process to support the research results. The findings of this study show that entertainment, economic benefits, learning benefits, and brand interaction affect the parasocial relationship. Other than that, information seeking, entertainment, economic benefits, and brand interaction affect brand engagement. Parasocial relationship affects brand engagement and brand loyalty, also brand engagement affects brand loyalty. This study is expected to help the brand find out which factors make consumers follow their social media and find out how to increase brand loyalty."
Depok: Fakultas Ilmu Komputer Universitas Indonesia, 2022
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Aisyah
"Pasar produk perawatan tubuh pria sudah semakin meningkat pesat dan produk-produknya dihadirkan dalam berbagai bentuk yang berbeda, namun masih kurang inovatif karena masih banyak permintaan atau kebutuhan pria yang tidak terjawab dengan produk yang ada di pasar sekarang, terutama permintaan akan produk perawatan tubuh pria halal. Merek Kahf hadir sebagai produk perawatan pria halal yang dapat memberikan pengalaman yang positif bagi konsumennya. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh halal brand personality dan brand experience terhadap brand prestige, brand trust, customer satisfaction dan brand loyalty pada brand halal. Metode pengambilan sampel yang digunakan adalah non-probability judgemental sampling. Survei dilakukan pada masyarakat Indonesia yang pernah membeli dan menggunakan produk perawatan Kahf. Pengolahan data dilakukan dengan menggunakan teknik analisis Structural Equation Model (SEM). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang positif dari halal brand personality dan brand experience terhadap brand prestige Kahf, yang lanjutnya berpengaruh positif pada brand trust dan customer satisfaction serta attitudinal loyalty.

The market for men's body care products has increased rapidly and the products are presented in many different forms. However, this market is still not innovative enough as there are still many unanswered demands with existing products in the market today, especially the demand for halal male personal care products. Kahf brand is here as a halal male care product to provide a positive experience for its consumers. This study aims to analyze the effect of halal brand personality and brand experience on brand prestige, brand trust, customer satisfaction and brand loyalty to halal brand. The sampling method used was non-probability judgmental sampling. The survey was conducted on Indonesians who have bought and used personal care Kahf. Data processing was performed using the Structural Equation Model (SEM) analysis technique. The results of this study indicate that there is a positive effect of halal brand personality and brand experience on Kahf's brand brand prestige, which in turn has a positive effect on brand trust and customer satisfaction and attitudinal loyalty.
"
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2021
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Kamila Kaffah
"Media sosial yang digunakan secara masif dewasa ini membuat brand saling bersaing untuk membuat akun media sosial resminya sebagai sarana untuk mempromosikan produk/layanannya secara daring. Brand yang menggunakan media sosial memiliki potensi lebih tinggi untuk meningkatkan loyalitas para konsumennya. Di sisi lain, penggunaan media sosial oleh seorang individu memberikan berbagai macam kepuasan yang didefinisikan dalam teori Uses & Gratification (U&G). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor U&G yang mempengaruhi tingkat loyalitas konsumen terhadap brand yang akun media sosialnya mereka ikuti. Teori Uses and Gratification (U&G) sebagai salah satu teori motivasi serta konsep parasocial relationship digunakan pada penelitian ini untuk merepresentasikan hubungan faktor-faktor gratifikasi yang didapatkan dari penggunaan media sosial untuk mengikuti akun media sosial brand terhadap loyalitas pengguna. Penelitian diawali dengan wawancara untuk mendapatkan data kualitatif yang akan digunakan sebagai dasar perumusan model, khususnya dalam menentukan faktor gratifikasi yang didapatkan dari mengikuti akun media sosial brand. Kemudian, penelitian menggunakan 309 data responden untuk analisis kuantitatif dengan metode PLS-SEM. Wawancara konfirmatif juga dilakukan di akhir proses penelitian untuk mendukung hasil penelitian. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa entertainment, economic benefits, learning benefits, dan brand interaction berpengaruh terhadap parasocial relationship. Selain itu information seeking, entertainment, economic benefits, dan brand interaction berpengaruh terhadap brand engagement. Parasocial relationship berpengaruh terhadap brand engagement dan brand loyalty, serta brand engagement berpengaruh terhadap brand loyalty. Penelitian ini diharapkan dapat membantu brand untuk dapat mencari tahu faktor yang membuat konsumen mengikuti media sosialnya dan cara untuk meningkatkan loyalitas dari konsumen terhadap brand.

The massive use of social media today makes brands compete to create their official social media accounts as a means to promote their products/services online. Brands that use social media have a higher potential to increase their customer brand loyalty. On the other hand, the use of social media provides various kinds of gratification defined in the Uses & Gratification (U&G) theory. This study aims to determine the U&G factors that influence consumer brand loyalty to brands whose social media accounts they follow. Uses and Gratification (U&G) theory as one of the motivational theories and the concept of parasocial relationship are applied in this study to represent the relation of gratification factors gained from the use of social media to follow brand social media accounts on user loyalty. The research begins with interviews to get qualitative data that will be adopted as the basis for formulating the model, notably in determining the gratification factor obtained from following the brand’s social media accounts. Then, the study used 309 respondent data for quantitative analysis using the PLS-SEM method. Researchers also conducted confirmative interviews at the end of the research process to support the research results. The findings of this study show that entertainment, economic benefits, learning benefits, and brand interaction affect the parasocial relationship. Other than that, information seeking, entertainment, economic benefits, and brand interaction affect brand engagement. Parasocial relationship affects brand engagement and brand loyalty, also brand engagement affects brand loyalty. This study is expected to help the brand find out which factors make consumers follow their social media and find out how to increase brand loyalty."
Depok: Fakultas Ilmu Komputer Universitas Indonesia, 2022
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Anida Dwi Kusumawardhani
"Dengan semakin berkembangnya teknologi dan internet, berdampak pada strategi pemasaran online pada brand fashion. Levi’s Indonesia melakukan promosi sekaligus membangun hubungan yang lebih langsung dengan konsumennya (keterikatan) melalui Instagram Levi’s Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh customer participation terhadap brand loyalty melalui customer-brand engagement pada konsumen brand Levi’s yang mengikuti Instagram Levi’s Indonesia. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif melalui online questionnaire dengan menggunakan teknik purposive. Hasil penelitian menunjukkan adanya pengaruh signifikan positif yang terdapat dalam model struktural dengan efek mediasi parsial yang dihasilkan yaitu complementary. Penelitian ini merekomendasikan agar brand fashion Levi’s dapat mewadahi preferensi konsumen dalam berekspresi melalui produk yang ditawarkannya, menyediakan konten yang menarik di media sosialnya, menangani masukan konsumen dengan baik, membangun keterikatannya melalui kesan positif dan pelayanan yang telah dibangun, serta mengelola keterlibatan konsumen dalam halaman media sosial.

The development of technology and internet, has impacted fashion brands on their online strategy marketing. Levi's Indonesia does promotions while at the same time building a more direct relationship with its consumers (engagement) through Instagram Levi's Indonesia. This study aims to analyze the influence of customer participation on brand loyalty through customer-brand engagement with Levi's brand consumers who follow Instagram Levi's Indonesia. This study method uses a quantitative approach by conducting a survey using a purposive technique. The study showed there are positive influences in the structural model with the resulting partial mediating effect namely complementary. This study recommends that the Levi's fashion brand can accommodate consumer preferences in expression through the products it offers, provide interesting content on its social media, handle consumer input well, build engagement through positive impressions and services that have been built, and manage consumer engagement on social media pages."
Depok: Fakultas Ilmu Administrasi Universitas Indonesia, 2020
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
<<   1 2 3 4 5 6 7 8 9 10   >>