Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 174571 dokumen yang sesuai dengan query
cover
William Suhaidir
"Sumber daya manusia adalah sumber daya yang penting untuk memenangkan pangsa pasar dan bisnis yang berkelanjutan khususnya dalam industri yang berbasiskan jasa. Keluarnya karyawan dari perusahaan merupakan salah satu masalah yang penting dalam manajemen sumber daya manusia. Hal ini dapat menyebabkan banyak kerugian bagi perusahaan. Menemukan variabel yang mempengaruhi turnover intention akan menjadi pengetahuan yang berguna untuk manajemen perusahaan dalam mengurangi turnover rate. Penelitian sebelumnya secara konseptual membuktikan bahwa kepuasan kerja memiliki peran mediasi terhadap praktek sumber daya manusia dan turnover intention. Penelitian ini akan coba melakukan pembuktian empiris terhadap hal ini. Survei dilakukan dengan responden profesional IT dari 3 perusahaan IT consulting di Indonesia, 152 jawaban dikumpulkan dan di proses. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa kepuasan kerja memediasi secara penuh hubungan antara praktek sumber daya manusia dengan turnover intention. Analisis lebih lanjut dengan melihat dimensi dari tiap variabel menemukan bahwa dimensi communication dan coworkers memediasi penuh hubungan antara performance management dan turnover intention.

Human resource is a substantial resource in winning the market share and in having a sustainable business especially in a service based industry. One of the important issue in human resources management is employee?s turnover. It can cause a lot of damage for the company. Finding the right variable that affect turnover intention among the employees will be a useful knowledge for management to minimize the turnover rate. Past conceptual study proved that job satisfaction has a mediating role on HR practices and turnover intention. Current study will test this argument empirically. The survey was conducted among IT professional in three selected IT consulting companies in Indonesia, 152 feedbacks were obtained and processed. The result showed that job satisfaction fully mediated the relationship between HR practices and turnover intention. Further analysis into the dimension level found that communication and coworkers dimensions fully mediate the relationship between performance appraisal and turnover intention."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2015
T-Pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Arif Fazlurrahman
"Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji pengaruh praktek-praktekmanajemen sumber daya manusia human resource practice , motivasi kerja jobmotivation dan budaya organisasi organizational culture terhadap kepuasan kerjapara Kapolsek dan Wakapolsek di wilayah hukum Polda Metro Jaya. Metodesampling yang digunakan dalam penelitian ini adalah sampling jenuh saturatedsampling . Jumlah sampel dalam penelitian ini sebanyak 184 orang yang terdiri dariKapolsek dan Wakapolsek di wilayah hukum Polda Metro Jaya. Teknik analisis menggunakan structural equation model SEM untukmenganalisis pengaruh antar variabel secara kompleks. SEM merupakan teknikanalisis multivariat generasi kedua yang menggabungkan antara faktor analisis dananalisis jalur. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel praktek-praktek manajemensumber daya manusia, budaya organisasi dan motivasi kerja memiliki pengaruhsignifikan terhadap kepuasan kerja R2=0. 950, p

This research is to examine the effect of human resource pratices, jobmotivation, and organizational culture toward the Kapolsek and Wakapolsek jobsatisfaction at Regional Police Office in Jakarta Polda Metro Jaya . Samplingmethod is saturated sampling. The number of sample employed in this researchwere 184 consisting of Kapolsek and Wakapolsek within the regional police office. The analysis of this research used Structural Equation Model SEM to examine theeffect the complexities among independent variables and employee rsquo s jobsatisfaction. The research indicated that human resource practices, job motivation, andorganizational culture has an significant relationship with employee rsquo s jobsatisfaction R2 0. 950, p"
Jakarta: Sekolah Kajian Stratejik dan Global Universitas Indonesia, 2018
T49018
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Mohammad Yuswandi Samadi
"Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh dari human resource practices terhadap job satisfaction baik secara langsung dan melalui adanya mediasi dari affective organizational commitment dan organizational identification. Pendekatan yang di dalam penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif melalui kuesioner digital untuk mengumpulkan data yang diambil melalui media sosial. Responden yang terlibat dalam penelitian ini ditentukan dengan metode non-probability sampling, yaitu teknik pengambilan sampel yang tidak memberi peluang/kesempatan sama bagi setiap unsur atau anggota populasi untuk dipilih menjadi sampel. Populasi dari responden yang dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan generasi milenial dengan pengalaman bekerja minimal satu tahun yang bekerja di Indonesia. Indikator yang digunakan dalam mengrukur variabel pada penelitian ini sebanyak 45 item, yang terdiri dari 28 item human resource practices, delapan item affective organizational commitment, enam item organizational identification, dan tiga item job satisfaction. Hasil yang didapatkan menunjukkan terdapat pengaruh yang positif dan signifikan dari human resource practices terhadap job satisfaction baik secara langsung maupun melalui mediasi dari affective organizational commitment dan organizational identification. Kedua variabel mediasi tersebut juga memiliki pengaruh yang positif dan signifikan terhadap job.

Human resource practices towards job satisfaction both directly and through mediation of affective organizational commitment and organizational identification. This research uses quantitative research which uses a digital questionnaire to collect data taken through social media. The respondents involved in this study were determined by the non-probability sampling method, which is a sampling technique that does not provide the same opportunities/opportunities for each person or member selected as a sample. The population of respondents in this study were all millennial generation companies with at least one year's work experience working in Indonesia. Indicators used in measuring the variables in this study were 45 items, consisting of 28 items of human resource practices, eight items of affective organizational commitment, six items of organizational identification, and three items of job satisfaction. The results obtained indicate that there is a positive and significant influence of human resource practices on job satisfaction both directly and through mediation of affective organizational commitment and organizational identification. All mediation variables also has a positive and significant effect on job satisfaction."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2020
T-pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Nur Ratna Sari
"Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh dari pemberdayaan struktural dan pemberdayaan psikologikal terhadap keinginan berpindah kerja dengan kepuasan kerja sebagai variabel mediasi pada mahasiswa MM UNJ yang sudah bekerja. Data penelitian ini diambil dari 164 responden yang berstatus sebagai mahasiswa di MM UNJ dan sedang bekerja. Analisis data menggunakan metode analisis regresi linier. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberdayaan struktural memiliki pengaruh negatif yang signifikan terhadap keinginan berpindah kerja. Pemberdayaan psikologikal memiliki pengaruh negatif yang signifikan terhadap keinginan berpindah kerja. Pemberdayaan struktural juga secara signifikan berpengaruh positif terhadap kepuasan kerja. Begitu pula dengan pemberdayaan psikologikal secara signifikan berpengaruh positif terhadap kepuasan kerja. Kepuasan kerja juga secara signifikan berpengaruh negatif terhadap keinginan berpindah. Selain itu kepuasan kerja juga memediasi pengaruh pemberdayaan struktural terhadap keinginan berpindah kerja dan pengaruh pemberdayaan psikologikal terhadap keinginan berpindah kerja.

Generally, the aim of this research are to find out the influence of structural and psychological empowerment toward turnover intentions with job satisfaction as mediating variable of workers among MM UNJ student. Object of this research are MM UNJ?s students who also a worker which have the number of samples 164 people. Data analysis is conducted by using regression analysis. The results of the testing of hypotheses show negative influence of structural empowerment toward turnover intentions, negative influence of psychological empowerment toward turnover intentions, positive influence of structural empowerment toward job satisfaction, positive influence of psychological empowerment toward job satisfaction, negative influence of job satisfaction toward turnover intentions. Job satisfaction is also mediated the influence of structural empowerment toward turnover intentions and the influence of psychological empowerment toward turnover intentions."
Jakarta: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2014
T-Pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Astri Wulandari
"Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh dari employer brand terhadap intensi voluntary turnover karyawan. Dalam penelitian ini, peneliti memasukkan variabel mediasi terduga yaitu komitmen organisasi dan kepuasan kerja. Untuk mengukur komponen-komponen employer brand, peneliti melakukan studi eksplorasi untuk mengkonfirmasi item-item yang sudah dikembangkan dalam employer brand attractiveness. Sampel dari penelitian ini berjumlah 100 responden yang merupakan karyawan tetap di suatu perusahaan asuransi jiwa. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa employer brand memiliki pengaruh terhadap intensi voluntary turnover, dan hubungan ini dimediasi secara parsial oleh komitmen organisasi. Sehingga untuk menjaga tingkat turnover di perusahaan, pihak manajemen perusahaan dapat mengembangkan strategi employer branding yang bisa meningkatkan komitmen organisasi untuk menjaga tingkat turnover tetap rendah.

This study aimed to analyze the effect of the employer brand to voluntary turnover intentions. In this study, researcher propose mediating variables, namely job satisfaction and organizational commitment. To measure the components of employer brand, researchers conducted an exploratory study to confirm the items that have been developed in the employer brand attractiveness. The samples of research are 100 respondents who are permanent employees in an insurance company. The results of this study indicate that the employer brand has an influence on voluntary turnover intentions, and this relationship is partially mediated by organizational commitment. So that, to keep the turnover rate in the company, the management company can develop employer branding strategies that can improve an organization's commitment to keep the turnover rate low."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2012
S45547
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Caroline Ekaputri
"Turnover intention yang tinggi merupakan masalah critical untuk semua organisasi, terutama untuk perusahaan akuntan publik sebagai perusahaan yang aktivitas utamanya adalah jasa. Tujuan dari tulisan ini adalah untuk menganalisis peran mediasi dari kepuasan kerja terhadap work life balance dan turnover intention. Data empiris dikumpulkan melalui survei kuisioner yang didistribusikan ke empat perusahaan akuntan publik di Jakarta.
Hasil penelitian ini adalah kepuasan kerja merupakan full mediator dari pengaruh work life balance terhadap turnover intention. Untuk level dimensi, fringe benefits, operating condition, dan pay adalah parsial mediator untuk pengaruh enough time-off from work terhadap turnover intention.
Hasil dari penelitian ini berguna untuk perusahaan akuntan publik lainnya karena turnover intention dapat dikurangi dengan meningkatkan work life balance yang dapat mempengaruhi kepuasan kerja, yang dapat dilaksanakan dengan mengurangi kompleksitas prosedur dan dokumentasi audit agar jam kerja lembur berkurang, serta menambah program yang mendukung keluarga, seperti waktu kerja yang fleksibel, pengaturan kerja yang fleksibel, dan kegiatan family gathering.

The high turnover rate is a critical issue for every organization, especially for the public accounting firms as the service-intensive firms. The purpose of this paper is to analyze the mediating role of job satisfaction on the influence of work life balance toward turnover intention. Empirical data was collected using a survey questionnaire which was distributed to four public accounting firms in Jakarta.
The result of this study is that the job satisfaction is a full mediator for the influence of work life balance toward turnover intention. In the dimension level, fringe benefits, operating condition, and pay are partial mediators for the influence of enough time-off from work toward turnover intention.
The results of this study are beneficial to other public accounting firms since the turnover intention rate can be reduced by promoting work life balance to influence the job satisfaction which are applicable by implementing less complex audit procedures and documentation aiming in having less overtime hours and enhancing the family friendly programs, such as flexible working times, flexible working arrangement, and family gathering events.
"
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2015
T-Pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Ika Oktarina
"ABSTRAK
Tesis ini membahas hubungan antara praktik-praktik manajemen sumber daya
manusia dengan kualitas pelayanan account representative dengan kepuasan kerja
sebagai mediator di KPP di KANWIL DJP wajib pajak besar. Penelitian ini
adalah penelitian kuantitatif dengan desain survey dengan menggunakan kuisioner
penelitian. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kepuasan kerja memediasi
pengaruh praktik-praktik manajemen SDM terhadap kualitas pelayanan. Hasil
Penelitian ini menyarankan manajemen KPP pada khususnya dan manajemen
DJP pada umumnya dalam mengembangkan atau menjalankan praktik-praktik
SDM perlu memperhatikan variabel evaluasi kinerja; dari segi kepuasan kerja
manajemen DJP diharapkan dapat membuat suatu kebijakan yang memperhatikan
jaminan kehidupan dimasa yang akan datang baik dari segi material maupun non
material, misalnya dalam bentuk tunjangan kepindahan keluarga dan pendapatan
di masa pensiun yang tidak jauh perbedaannya dengan pendapatan pada masa
aktif bekerja; manajemen terutama kepala seksi yang membawahi para account
representative harus dapat menciptakan mood yang positif yang mempengaruhi
kualitas pelayanan.

ABSTRACT
This thesis examines the influence of practices of human resources management
on quality of service of account representatives with job satisfaction as a mediator
at KPP in KANWIL DJP Wajib Pajak Besar. This research is a quantitative
research design using a questionnaire survey approach. The Results of regresion
analysis show that job satisfaction mediates the influence of human resources
mangement practices on service quality. The results of this study also suggest
KPP management in particular and DJP management in general need to consider
variable performance evaluation in developing or running HRM practices; in
terms of job satisfaction DJP management is expected to develop a life assurance
policy in the future both in terms of material and non-material, for example in the
form of relocation allowance and income after retirement is not much difference
with revenues during active work; management especially section chief in charge
of the account representative should be able to create positive mood which
influences the quality of service."
Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2013
T34755
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Savirandha Putri Vidiasta
"Penelitian ini bertujuan untuk melihat bagaimana pengaruh karakteristik pekerjaan dan high performance work system terhadap turnover intention, serta untuk melihat apakah kepuasan kerja memiliki peran sebagai variabel mediasi. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan metode survey kuesioner. Penelitian ini dilakukan pada karyawan dengan level staff dan assistant manager pada XYZ, dengan jumlah responden sebanyak 85 responden. Analisis data dilakukan dengan menggunakan path analysis dan aplikasi LISREL 8.8 dengan adanya variabel mediasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kepuasan kerja terbukti memediasi secara parsial pengaruh dari karakteristik pekerjaan dan high performance work system terhadap turnover intention.

This study is intended to seek the effect of job characteristics and high performance work system toward turnover intention, also to test the role of job satisfaction as mediator. Data were collected using questionnaire, with total respondent is 85 staff and assistant manager from XYZ. Data analysis is conducted using path analysis and LISREL 8.8 application with the presence of mediation effect. The result of this study shows that job satisfaction partially mediated the effect of job characteristics and high performance work system to turnover intention."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2016
T-Pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Achmad Marwan
"Kinerja Sumber Daya Manusia (SDM) di PDAM Kota Singkawang saat ini masih merupakan kendala dan memperoleh nilai pencapaian kriteria terendah dibandingkan dengan aspek keuangan, aspek pelayanan, dan aspek operasi berdasarkan laporan BPPSPAM. Tesis ini bertujuan menganalisis hubungan kinerja SDM dengan kepuasan kerja pegawai. Analisis data menggunakan metode Structural Equation Model (SEM).
Hasil penelitian menunjukkan Variabel Kinerja SDM yang terdiri dari atribut Karakteristik Individu, Karakteristik Organisasi, dan Karakterisitik Pekerjaan mempunyai hubungan yang signifikan dengan Kepuasan Kerja. Karakteristik individu merupakan variabel yang dominan mempengaruhi kepuasan kerja dengan indikator pengaruh paling kecil adalah motivasi. Indikator kepuasan kerja yang perlu mendapat perhatian adalah teman sekerja dan promosi. Sehingga saran rekomendasi yang diperlukan adalah meningkatkan motivasi pegawai.

Performance of Human Resources ( HR ) in Singkawang PDAM is still a constraint and obtain the lowest value of the achievement criteria compared to the financial aspects , service aspects , and aspects of the operation based on the BPPSPAM report. This thesis aims to analyze the relation of performance of the HR with employee job satisfaction. Data analyse using Structural Equation Model (SEM).
The results showed variable performance attributes of human resources consisting of Individual Characteristics , Organizational Characteristics and Job Characteristics have a significant relationship with job satisfaction. Individual characteristics are dominant variable affecting job satisfaction, while indicator that has least influence is the motivation. Job satisfaction indicators that need attention are co-workers and promotion. So the recommendations from this study is to increase motivation."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2013
T38942
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Audya Medina
"Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh dari employer branding terhadap retensi serta kepuasan kerja dan komitmen karyawan sebagai variabel mediasi. Penelitian ini termasuk ke dalam tipe applied research, kuantitatif dengan desain penelitian non-eksperimental. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan kuesioner. Penelitian ini dilakukan terhadap karyawan PT.XYZ dengan total responden sebanyak 100 orang yang sebagian besar merupakan Generasi Y. Analisis data penelitian ini menggunakan metode structural equation modeling dengan aplikasi SmartPLS.
Hasil yang diperoleh dari penelitian ini menunjukkan bahwa employer branding berpengaruh signifikan terhadap kepuasan kerja, selanjutnya kepuasan kerja berpengaruh signifikan terhadap komitmen karyawan, dan komitmen karyawan berpengaruh signifikan terhadap retensi. Retesi karyawan yang menjadi isu bagi PT.XYZ yang perlu ditingkatkan agar dapat bersaing dengan perusahaan lain. Dari hasil penelitian yang menunjukkan employer branding berpengaruh secara signifikan terhadap retensi, dapat dikatakan untuk meningkatkan retensi karyawan perusahaan dapat melakukan strategi employer branding.

The purpose of this study is to analyze the effect of employer branding on retention, also employee satisfaction and employee commitment as mediator variable. This study belongs to the type of applied research, and quantitative non- experimental research design. Data collected by using a questionnaire. This research was conducted on employees who work at PT.XYZ with total respondent of 100, which is majority a Generation Y. Data analysis is conducted using structural equation modeling with SmartPLS application.
The result of the study show that employer branding have significant effect on employee satisfaction, and employee satisfaction have significant effect on employee commitment, employee commitment have significant effect on retention. Employee retention becomes an issue for PT.XYZ that needs to be improved in order to compete with other companies. The study that shows employer branding significantly affect retention, therefore to improve the employee retention of a company can do employer branding strategy.
"
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2015
T-Pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
<<   1 2 3 4 5 6 7 8 9 10   >>