Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 222587 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Citra Imanda Mauludy
"Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh kualitas pelaporan keuangan, debt maturity, dan foreign ownership terhadap efisiensi investasi. Penelitian dilakukan terhadap 180 perusahaan non keuangan di Indonesia periode 2009 ? 2013. Dengan menggunakan data panel didapatkan hasil bahwa kualitas pelaporan keuangan, dan foreign ownership memiliki pengaruh positif terhadap efisiensi investasi, sedangkan debt maturity memiliki pengaruh negatif terhadap efisiensi investasi.

This research is aimed to analyze the impact of financial reporting quality, debt maturity, and foreign ownership toward investment efficiency. 180 non financial firms are observed within period of 2009 ? 2013. By using panel data, this research finds that financial reporting quality, debt maturity, and foreign ownership significantly affect investment efficiency."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2014
S60496
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Muhammad Rayandra Arissaputra
"Tesis ini bertujuan untuk menguji apakah kualitas pelaporan keuangan dan maturitas utang dapat meningkatkan efisiensi investasi perusahaan-perusahaan non-keuangan di Indonesia. Penelitian ini bersifat kuantitatif dengan menggunkan laporan keuangan perusahaan dari tahun 2006 sampai dengan tahun 2009. Data penelitian yang digunakan adalah data sekunder yang didapatkan melalui situs Datastream dan Bloomberg serta laporan keuangan perusahaan.
Hasil uji regresi menunjukkan bahwa kualitas pelaporan keuangan memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap efisiensi investasi suatu perusahaan baik kepada perusahaan yang mengalami overinvestment maupun underinvestment. Maturitas utang memiliki pengaruh negatif dan signfikan terhadap efisiensi investasi bagi perusahaan yang mengalami overinvestment, sedangkan perusahaan yang mengalami underinvestment pengaruh atas maturitas utang terhadap efisiensi investasi memiliki pengaruh signfikan dan berkorelasi positif.

This thesis examined the effect of financial reporting quality and debt maturity to Indonesia non-financial institutions? investment efficiency that already listed in Indonesia Exchange for period 2006 to 2009. Quantitative research using the financial statements from 2006 to 2009. The data which was used in this research is secondary data which obtained through Datastream, Bloomberg and financial report of the institutions.
Regression test results indicate that the quality of financial report has positive effect and significance to investment efficiency and it happens for both overinvestment and underinvestment institutions and debt maturity has negative effect and significance to investment efficiency for overinvestment institutions, but it has positive effect and significance to investment efficiency for underinvestment institutions.
"
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2015
T-Pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Zidni Amrullah
"Penelitian ini menganalisis pengaruh kualitas laporan keuangan dan debt maturity serta efek interaksinya terhadap efisiensi investasi pada perusahaan di Indonesia. Penelitian ini menggunakan 1422 observasi dari perusahaan Indonesia yang tercatat di Bursa Efek Indonesia selama periode 2007-2012. Hasil pengujian model empiris menunjukkan bahwa kualitas laporan keuangan dan debt maturity rendah berpengaruh positif terhadap underinvestment dan overinvestment. Kualitas laporan keuangan dapat menurunkan inefisiensi investasi dengan menurunkan asimetri informasi antara manajer dan pemegang saham, sedangkan debt maturity rendah menurunkan asimetri informasi antara manajer dan kreditor. Penelitian ini juga menemukan bahwa adanya debt maturity rendah dapat semakin menguatkan pengaruh kualitas laporan keuangan terhadap efisiensi investasi (fungsi komplementer).

This study examines the effects of financial reporting quality (FRQ), debt maturity and their interaction effect on firm's investments efficiency in Indonesia. This study uses 1422 observation of Indonesian company listed on Indonesian Stock Exchange during 2007 - 2012. The results of empirical model suggest that both FRQ and lower debt maturity positively affect both underinvestment and overinvestment. FRQ may reduce investment efficiency by reducing information asymmetries between stockholders and manager, while lower debt maturity reduce information asymmetries between creditor and manager. This study also finds that lower debt maturity can reinforce the effect of FRQ on firm's investment efficiency, which means that FRQ and debt maturity have complementary function."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2015
S59042
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Isely Azani
"Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh asset tangibility terhadap leverage dan debt maturity di emerging markets dengan menggunakan metode regresi data panel. Selain itu, penelitian ini juga melakukan pemisahan sampel berdasarkan kondisi institusional yang terkait dengan collateral. Hasil studi menunjukan bahwa pada perusahaan non finansial dan non utilitas di Indonesia, Malaysia, Filipina, dan Thailand pada tahun 2002-2011, asset tangibility memiliki pengaruh terhadap leverage dan debt maturity. Studi ini juga menemukan bahwa pengaruh asset tangibility terhadap leverage berbeda pada setiap kelompok negara, seperti pada negara dengan peraturan collateral lebih sederhana, hubungan antara variabel tersebut lebih kuat. Hal ini juga berlaku pada pengaruh asset tangibility terhadap debt maturity.

This study aims to analyze the impact of asset tangibility towards leverage and debt maturity in emerging markets by using panel data regression. In addition, this study also split the sample based on institutional environment in each country related to collateral. This study finds that in non financial and non utilities firms in Indonesia, Malaysia, Philippines, and Thailand in 2002-2011, asset tangibility affects leverage and debt maturity. This study also finds that the impact of asset tangibility towards leverage varies across countries, such that in countries with fewer restrictions on collateral, the relationship between these variables is much tighter. This also applies to the impact of asset tangibility towards debt maturity."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2013
S46460
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Giovani Firyan Dara
"Tingginya cost of equity yang ditanggung oleh perusahaan, dapat berarti pula bahwa, tinggi pula tingkat pengembalian yang disyaratkan oleh investor. Laporan keuangan perusahaan menjadi sumber informasi utama investor dalam menilai tingkat risiko investasi perusahaan. Ketika terjadinya ketidaksamaan informasi yang dimiliki antar investor, mendorong terjadinya asimetri informasi. Perusahaan dapat mengurangi asimetri informasi dengan salah satunya melakukan peningkatan pada kualitas laporan keuangan perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk melihat bagaimana pengaruh dari financial reporting quality terhadap cost of equity dengan adanya peran dari information asymmetry, pada perusahaan non keuangan di Indonesia. Pada penelitian ini menggunakan metode data panel dan variabel kontrol berupa size, leverage, growth dan dispersion. Hasilnya adalah perusahaan yang meningkatkan keterbukaan informasi keuangannya cenderung mengurangi asimetri informasi, namun, tidak dapat mempengaruhi secara langsung hubungan antara financial reporting quality dengan cost of equity bagi perusahaan non keuangan di Indonesia.

The higher cost of equity which is borne by the company, may mean that, the higher the rate of return required by investors. The financial reporting of the company is main source of information in when investor assess the level of risk when investing in a company. When the inequality between the information held by investors, pushing the asymmetry of information. Companies can reduce information asymmetry with making improvements to the quality of the company's financial reporting. This study aims to see how the effects of the financial reporting quality of the cost of equity with the role of information asymmetry, non financial firms in Indonesia, using panel data and control variables such as size, leverage, growth and dispersion. The result is a company that increases its financial information disclosure tends to reduce the asymmetry of information, however, information asymmetry can not affect directly the relationship between financial reporting quality with a cost of equity for non financial companies in Indonesia. "
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2017
S65893
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Eva Fachria
"Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh kepemilikan asing terhadap perilaku pengambilan risiko perusahaan non keuangan di bursa efek indonesia periode 2008-2013. Dengan menggunakan dua variable kontrol yaitu leverage dan ukuran perusahaan.
Dalam penelitian ini ditemukan bahwa Kepemilikan asing dan leverage berpengaruh secara negatif dan signifikan terhadap perilaku pengambilan risiko perusahaan, sedangkan ukuran perusahaan berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap perilaku pengambilan risiko perusahaan.

This study aims to determine The Impact of Foreign Ownership on Corporate Risk Taking Behavior of non financial companies in Indonesia Stock Exchange period 2008 2013. By using two control variables leverage and company size.
In this study found that foreign ownership and leverage have a negative and significant effect on corporate risk taking behavior, while firm size positively and significantly influence to corporate risk taking behavior.
"
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2018
S-Pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Saragih, Martuah Riris Odor
"Fokus penelitian ini adalah untuk meneliti hubungan dari corporate financing terhadap keputusan investasi ketika perusahaan menghadapi masalah underinvestment. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kausal dan bersifat replikasi terhadap penelitian sebelumnya. Penelitian ini menggunakan pendekatan two-stage dan data panel perusahaan Indonesia tahun 2005-2012, untuk menganalisis hubungan growth opportunities terhadap leverage dan debt maturity juga pengaruh pendanaan ini terhadap firm investment. Dipilih 34 perusahaan sebagai sampel dan peneliti menemukan bahwa perusahaan dengan high-growth mengatasi masalah underinvestment dengan mengurangi leverage bukan dengan memperpendek debt maturity. Terdapat hubungan positif antara leverage dan debt maturity sesuai dengan prediksi hipotesis risiko likuiditas. Growth memiliki hubungan negatif terhadap firm investment, dimana perusahaan dengan risiko debt-overhang yang tinggi, cenderung akan mengurangi investasi dan akan meningkatkan masalah underinvestment. Perusahaan dengan kondisi ini akan memilih untuk mengurangi leverage.

The focus of this study is to examine the relation of corporate financing to investment decision empirically in the presence of underinvestment incentives. This study is a causal research and a replication from prior researches. This research using two-stage approach and a panel of Indonesian firms between 2005-2012 to investigate the relation of growth opportunities on leverage and debt maturity as well as the relation of these financing on firm investment. 34 firms were selected as a sample and author find that high-growth firms control underinvestment incentives by reducing leverage but not by shortening debt maturity. There is a positive relation between leverage and debt maturity as predicted by the liquidity risk hypothesis. Growth has a negative relation on firm investment levels, which is firms with high debt-overhang risk, tend to make less investment and raises underinvestment problem. Firm with this situation chose to lower their leverage."
Depok: Universitas Indonesia, 2014
S54746
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Rizka Abrar
"Penelitian ini meneliti pengaruh asset redeployability terhadap tingkat utang perusahaan publik dengan proksi leverage. Penelitian dilakukan terhadap 168 perusahaan non keuangan dan non utilitas di Indonesia periode 2002-2012. Dengan menggunakan data panel didapatkan hasil bahwa asset redeployability yaitu net PPE dan receivable memiliki pengaruh yang signifikan terhadap leverage, sedangkan Inventories tidak. Long term asset lebih cocok dengan long term debt dan short term asset lebih cocok dengan short term debt. Dan juga penelitian ini menemukan bahwa pengaruh asset redeployability terhadap leverage akan bervariasi untuk setiap ukuran dan sektor industri.

This research examines the impact of asset redeployability on leverage. 168 firms are observed within period of 2002-2012. By using panel, this research finds that asset redeployability, that are net PPE and receivable significantly affect leverage while Inventories are not. Long term asset are more suitable with long term debt and short term asset are more suitable with short term debt. And the study also found that the impact of asset redeployability on leverage varies for every size and industry sector."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2014
S55577
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Nana Tristiana Indriasari
"Penelitian ini menguji signifikansi pengaruh Debt to Equity Ratio, Operation Leverage, dan Firm Size terhadap Imbal Hasil (return) saham yang diperdagangkan Perusahaan Non Keuangan di Bursa Efek Indonesia selama kurun waktu tahun 2009 - 2013. Analisis data menggunakan metode Ordinary Least Square (OLS), dan mendapatkan kesimpulan bahwa variabel Debt to Equity Ratio, Operation Leverage, dan Firm Size secara bersama-sama tidak mampu menjelaskan dan tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap variasi imbal hasil (return) saham. Selain itu, ditemukan bahwa Firm Size secara individual memiliki pengaruh signifikan terhadap imbal hasil (return) saham untuk sektor Industri Dasar dan Kimia, Industri Barang Konsumsi, Infrastruktur, Utilitas dan Transportasi, Aneka Industri, serta Perdagangan dan Jasa. Debt to Equity Ratio (DER) secara individual memiliki pengaruh signifikan terhadap imbal hasil (return) saham untuk sektor Industri Dasar dan Kimia, Industri Barang Konsumsi, serta Aneka Industri. Operation Leverage (DOL) secara individual memiliki pengaruh signifikan terhadap imbal hasil (return) saham untuk sektor Industri Dasar dan Kimia, Industri Barang Konsumsi, Infrastruktur, Utilitas dan Transportasi, serta Aneka Industri.

Research conducted to test the significance of the influence of the Debt to Equity Ratio, Operation Leverage, and Firm Size against the yield (return) shares traded on Non Financial Companies in Indonesia stock exchange during the period 2009 - 2013. Data analysis method using the Ordinary Least Square (OLS), and get the conclusion that the variable Debt to Equity Ratio, Operation Leverage, and Firm Size together was not able to explain and does not have significant influence towards variations of yield (return) shares of the company traded on the non financial IDX during the years 2009-2013. However, it was found that Firm Size variable have a significant influence on an individual basis against the yield (return) shares for Basic Industry and Chemicals, Consumer Goods Industry, Infrastructure, Utilities and Transportation, Miscellaneous industry, and Trade and Service sectors. Debt to Equity Ratio (DER) individually have significant influence towards the yield (return) shares for Basic Industry and Chemicals, Consumer Goods Industry, and Miscellaneous industry sectors. Operation Leverage (DOL) individually have significant influence towards the yield (return) shares for Basic Industry and Chemicals, Consumer Goods Industry, Infrastructure, Utilities and Transportation, Miscellaneous industry sectors."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2015
T-Pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Hasibuan, Rahadi Bakri
"Tesis ini membahas mengenai bagaimana struktur corporate governance dapat mempengaruhi cost of debt perusahaan. Penelitian ini mengangkat mengenai struktur corporate governance karena hal ini dianggap sebagai mekanisme yang dapat mengakomodir kepentingan seluruh stakeholders. Dewan komisaris merupakan salah satu elemen penting dalam hal pengawasan dan pengendalian terhadap kinerja manajemen. Sedangkan cost of debt merupakan beban bagi perusahaan yang pada umumnya dilihat berdasarkan kondisi keuangan perusahaan. Penelitian ini ingin melihat bagaimana pengaruh independensi dan proporsi dewan komisaris yang berpengalaman yang memiliki fungsi sebagai pengawas bagi pihak manajemen dapat mempengaruhi cost of debt. Hal ini terkait dengan ekspektasi kreditur terhadap kinerja perusahaan dengan adanya efek organ pengawas. Berdasarkan 55 sampel pada perusahaan non-keuangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada tahun 2009, peneliti menemukan bahwa tidak ada pengaruh yang signifikan antara banyak dewan komisaris yang berpengalaman dan independensi dewan komisaris terhadap cost of debt.

This focus of study is how the structure of corporate governance influence company's cost of debt. Cost of debt is the cost from external financing and it related to financial condition. The structure of corporate governance which is board of commissioner have a function to direction and supervise of board of director performance. Existence account board of commissioner that expertise and independent board of commissioner increase creditor's expectation on company which is give a lower cost of debt to company. In sample of 55 non-financial companies listed on the Indonesia Stock Exchange (IDX) in 2009, this study find that inconsistence evidence with regard to the impact of independent board of commissioner and board of commissioner expertise on cost of debt."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2011
T29495
UI - Tesis Open  Universitas Indonesia Library
<<   1 2 3 4 5 6 7 8 9 10   >>