"Apoteker sebagai bagian dari tenaga kesehatan memiliki peranan dalam
menjamin peredaran kosmetik yang aman dan bermutu, serta berkualitas bagi
masyarakat. Apoteker juga dituntut agar senantiasa terbuka terhadap
perkembangan teknologi kosmetik. Untuk menghasilkan tenaga apoteker yang
berkualitas, perlu ditunjang dengan pelatihan yang bersifat praktis agar calon
apoteker mengetahui dan memahami tugas dan fungsinya di industri kosmetik.
Oleh karena itu, program Pendidikan Profesi Apoteker Universitas Indonesia
mengadakan kerja sama dengan PT Ristra Indolab untuk memberikan kesempatan
kepada calon apoteker menyelenggarakan pelatihan Praktik Kerja Profesi
Apoteker (PKPA) yang dilaksanakan pada tanggal 16 Januari sampai dengan 11
Februari 2012."