Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 138888 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Herlina Tri Utami
"Penelitian ini bertujuan untuk menginvestigasi efek negative entrenchment serta dampak moderasi efektivitas komite audit terhadap probabilita pemilihan kantor akuntan publik berkualitas. Penelitian ini berargumen bahwa efek negative entrenchment mampu mempengaruhi keputusan pemilihan kantor akuntan publik pada sebuah perusahaan. Penelitian ini juga berargumen bahwa tingkat keefektifan komite audit dapat memperkuat (memperlemah) dampak positif (negatif) efek negative entrenchment terhadap probabilita pemilihan kantor akuntan publik berkualitas.
Sampel penelitian ini menggunakan perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEI pada rentang tahun 2010 hingga 2013. Hasil penelitian membuktikan bahwa ketika perusahaan dihadapkan pada tiga pilihan kantor akuntan publik, yaitu antara kantor akuntan publik big four, second tier dan third tier, efek negative entrenchment tidak memiliki pengaruh terhadap probabilita pemilihan kantor akuntan publik berkualitas. Namun, ketika perusahaan dihadapkan pada dua pilihan kantor akuntan publik, yaitu antara kantor akuntan publik big four dan non-big four, peningkatan potensi konflik keagenan akibat efek negative entrenchment terbukti berpengaruh positif terhadap probabilita dipilihnya kantor akuntan publik dengan kualitas audit lebih tinggi. Hasil penelitian juga membuktikan bahwa peningkatan keefektifan komite audit terbukti memperkuat pengaruh negative entrenchment effect terhadap probabilita dipilihnya kantor akuntan publik dengan kualitas audit lebih tinggi.
This research aims to investigate the effect of negative entrenchment against the probability of selecting a public accounting firm by considering the moderating effect of audit committee effectiveness. This study argues that potential conflict of agency due to the negative entrenchment effect is capable in influencing the selection of public accounting firm. This study also argue, that audit committee effectivity have the ability to strengthen (weaken) the positive (negative) influence of negative entrenchment effect against the probability of selecting a public accounting firm.
The sample of this research are the manufacturing companies which are listed in the Indonesian Stock Exchange from 2010 to 2013. This study was able to prove that when a company is faced by three choices of public accounting firm, which are big four, second tier and third tier, negative entrenchment effect did not affect the selection probability of a high-quality public accounting firm. Yet when a company is faced by two choices of public accounting firms, which are between big four and a non-big four, negative entrenchment effect was able to affect the selection probability of a high-quality public accountant firm. In addition, this research was also able to verify that audit committee effectiveness was proven to strengthen negative entrenchment effect against the probability of selecting a high quality public accounting firm.
"
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2014
S56963
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Nurul Mutmainnah
"Penelitian ini meneliti pengaruh kualitas komite audit yang diukur dari independensi, keahlian di bidang akuntansi dan keuangan, jumlah rapat, dan jumlah anggota, terhadap kualitas pelaporan keuangan perusahaan dengan kualitas audit sebagai variabel moderasi. Pengukuran kualitas pelaporan keuangan menggunakan tiga dimensi yaitu persistensi, prediktabilitas, dan rata-rata, dan spesialisasi industri. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa secara umum independensi, serta keahlian di bidang akuntansi dan keuangan berpengaruh positif terhadap kualitas pelaporan keuangan. Jumlah rapat tidak berpengaruh signifikan terhadap kualitas laporan keuangan dan jumlah anggota berpengaruh negatif terhadap kualitas laporan keuangan. Kualitas audit dengan pengukuran tipe auditor eksternal secara umum memperkuat hubungan antara kualitas komite audit dengan kualitas laporan keuangan, sedangkan biaya audit rata-rata dan spesialisasi industri relatif lemah dalam mempengaruhi hubungan antara kualitas komite audit dan kualitas laporan keuangan dari sampel perusahaan yang terdaftar di BEI tahun 2008 dan 2009.

The purpose of this research is to examine and investigate the impact of audit committee quality measured by audit committee independence, audit committee financial expertise, number of meeting, and audit committee size on the quality of company financial reporting with audit quality as a moderating variable. This research uses three measurements for financial reporting quality which are persistency, predictability, and conservatism whereas audit quality measured by auditor types, weighted audit fees, and industry specialization. The results of this research prove that, in general, audit committee independence and financial expertise give positive impact on financial reporting quality. Number of meeting does not give significant impact. Meanwhile, audit committee size has a negative correlation with financial reporting quality in general. Audit quality as a moderating variable which measured by external auditor types, in general, strengthens the relationship between audit committee quality and financial reporting quality, while weighted audit fee and industry specialization relatively weak influence the relationship between audit committee quality and financial reporting quality from all companies listed in Indonesia Stock Exchange for the year 2008 and 2009."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2012
S-Pdf
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
cover
Endah Ningtyas
"Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh efektivitas penerapan enterprise risk management ERM terhadap earnings voltility dengan efektivitas komite audit dan kualitas audit sebagai variabel pemoderasi. Efektivitas penerapan ERM dinilai menggunakan checklist kriteria keefektifan penerapan ERM yang dikembangkan berdasarkan pedoman efektivitas penerapan ERM yang diterbitkan oleh COSO. Earnings volatility diukur menggunakan standar deviasi dari laba bersih perusahaan sebelum pos-pos luar biasa dibagi total aset perusahaan.
Efektivitas komite audit dinilai menggunakan checklist kriteria keefektifan komite audit yang dikembangkan oleh Hermawan 2009, dan kualitas audit diproksikan dengan variabel dummy dari auditor Big Four atau non Big Four. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan sampel perusahaan manufaktur yang terdaftar pada Bursa Efek Indonesia untuk periode 2012-2016 dengan menggunakan metode purposive sampling. Dalam penelitian ini dilakukan pengujian mengenai pengaruh efektivitas penerapan ERM terhadap earnings volatility, dan pengaruh efektivitas komite audit dan kualitas audit dalam memoderasi hubungan tersebut.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa efektivitas penerapan ERM memiliki hubungan negatif signifikan terhadap earnings volatility. Sedangkan hasil pengujian varibel pemoderasi menunjukkan bahwa efektivitas komite audit mampu memoderasi hubungan efektivitas penerapan ERM dengan earnings volatility dengan memperkuat hubungan negatif, namun kualitas audit ditemukan tidak mampu memoderasi hubungan negatif antara efektivitas penerapan ERM dengan earnings volatility.

This study aimed to analyze the influence of enterprise risk management ERM implementation effectiveness in earnings volatility with audit committee effectiveness and audit quality as moderating variables. ERM impementation effectiveness is measured by checklist criteria that is developed from COSO guidance. Earnings volatility is measured by standard deviation of net income before extra ordinary item per total asset.
Audit committee effectiveness is measured by checklist sriteria that is developed by Hermawan 2009, and audit quality is measured by dummy variable of audit firm size. Sampel of this study are manufacturing companies listed on Indonesia Stock Exchange in 2012 2016 by using purposive sampling method. This study also examine how the influence of audit committee effectiveness and audit quality can moderate influence of ERM implementation effectiveness on earnings volatility.
The result of this study showed that ERM implementation negatively affect earnings volatility. The effectiveness of audit committee can moderate by weaken the negatively relationship of ERM implementation effectiveness with earnings volatility, but audit quality have no influence to the relationship between ERM implementation effectiveness with earnings volatility.
"
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2017
S-Pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Muhammad Sina Aginanda
"Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Efektivitas dewan komisaris dan komite audit terhadap kemungkinan terjadinya Financial distress serta mengetahui pengaruh kepemilikan keluarga atas Efektivitas dewan komisaris dan komite audit terhadap kemungkinan terjadinya Financial distress. Penelitian ini mengacu pada penelitian Hermawan 2009 . Efektivitas dewan komisaris dan komite audit dinilai melalui penetapan skor yang dinilai dari beberapa karakteristik yakni independensi, aktivitas, size/ukuran, dan kompetensi, sedangkan. Pengujian hipotesis dilakukan dengan regresi logit menggunakan 242 sampel yang terdiri dari 63 perusahaan yang mengalami Financial distress dan 179 perusahaan non-Financial distress yang tercatat di Bursa Efek Indonesia pada tahun 2013.
Hasil penelitian ini memberikan bukti empiris bahwa dengan skor efektivitas dewan komisaris yang tinggi memiliki pengaruh yang signifikan dalam menurunkan kemungkinan terjadinya Financial distress sedangkan skor Efektivitas komite audit yang tinggi tidak memiliki pengaruh dalam menurunkan kemungkinan terjadinya Financial distress, selain itu dapat disimpulkan juga bahwa perusahaan yang dimiliki keluarga tidak memiliki pengaruh dalam memperkuat skor Efektivitas dewan komisaris dan komite audit dalam menurunkan kemungkinan terjadinya Financial distress.

This study aims to determine the effectiveness of the board of directors and audit committee of the likelihood of Financial distress as well as determine the effect of family ownership on the effectiveness of the audit committee of the board of commissioners and the possibility of Financial distress. This study on research by Herman 2009. Effectiveness of the board of directors and audit committee assessed through the scoring which assessed the independence of some of the characteristics, activities, size and competence. Hypothesis testing is done by using a logit regression of 242 samples consisting of 63 companies experiencing Financial distress and 179 non Financial distress company listed on the Indonesia Stock Exchange in 2013.
The results of this study provide empirical evidence that the score of the effectiveness of the high commissioners have significant effect in reducing the likelihood of Financial distress while scoring high effectiveness of the audit committee has no effect in reducing the likelihood of Financial distress, but it can be concluded also that the family owned company does not have the effect of strengthening the effectiveness scores commissioners and the audit committee in reducing the likelihood of Financial distress
"
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2017
T-Pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Febryani Debora Hertiana
"ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk meneliti pengaruh manajerial overconfidence
terhadap imbal jasa audit di Indonesia. Penelitian ini juga menguji pengaruh
komite audit sebagai variabel pemoderasi dampak manajerial overconfidence
terhadap imbal jasa audit di Indonesia. Manajerial overconfidence adalah manajer
yang memprediksi arus kas yang terlalu optimistis atau terlalu meremehkan
kemungkinan rugi perusahaan. Sampel yang digunakan adalah perusahaan yang
terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada tahun 2014 dan 2015. Hasil penelitian ini
menunjukan bahwa manajerial overconfidence terbukti berpengaruh negatif
terhadap imbal jasa audit di Indonesia karena hubris effect atas pelaporan
keuangan mendominasi efek risiko pelaporan keuangan. Komite audit tidak
terbukti mampu berperan sebagai pemoderasi pengaruh manajerial overconfidence
terhadap imbal jasa audit di Indonesia.

ABSTRACT
This purpose of this study is to provide empirical evidence about the effect
managerial overconfidence on audit fee in Indonesia. This research also examines
the influence of audit committee as the moderator effect of managerial
overconfidence on audit fee in Indonesia. Managerial overconfidence is managers
tend to overestimate the projected future cash flows of projects but underestimate
the impact of adverse events. Sample in this study is listed firms on Indonesia
Stock Exchange on 2014 and 2015. This result showed that managerial
overconfidence has negative effect on audit fee in Indonesia because the hubris
effect dominates the financial reporting risk effect. There is no evidence that audit
committee can act as a moderating effect of managerial overconfidence on audit
fee in Indonesia."
2017
S65835
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Dimas Luhung Prakoso
"Penelitian ini meneliti pengaruh tenur auditor terhadap kualitas laporan keuangan perbankan di Indonesia dengan keahlian komite audit sebagai variabel moderasi. Kualitas laporan keuangan perbankan di Indonesia diukur dengan korelasi antara low pre-managed earning dengan diskresi beban CKPN kredit. Penelitian ini menggunakan data tahun 2012 sampai dengan 2019. Dengan metode robust fixed effect model, penelitian ini menunjukkan bahwa semakin panjang tenur, kualitas laporan keuangan menjadi semakin rendah. Hal tersebut dapat dimitigasi dengan adanya komite audit yang menguasai akuntansi dan/atau audit. Pengawasan yang dilakukan oleh komite audit yang menguasai akuntansi dan/atau audit kepada manajemen dan interaksi komite audit yang menguasai akuntansi dan/atau audit dengan KAP dapat memitigasi praktik manajemen laba di perusahaan. Penelitian ini memberikan rekomendasi untuk meningkatkan independensi auditor, yaitu dengan memperkuat keahlian akuntansi dan/atau audit dari komite audit.

This study examines the effect of auditor tenure on the quality of banking financial statements in Indonesia with the expertise of the audit committee as a moderating variable. The quality of banking financial reports in Indonesia is measured by the correlation between low pre-managed earnings and discretionary loan loss provision. This study uses data from 2012 to 2019. With the robust fixed effect model method, this study shows that the longer the tenure, the lower the quality of financial reports. This can be mitigated by having an audit committee that have expertise in accounting and/or auditing. The supervision carried out by the audit committee that have expertise in accounting and/or auditing to management and the interaction of the audit committee that have expertise in accounting and/or auditing with KAP can mitigate earnings management practices in the company. This study provides recommendations to improve auditor independence, namely by strengthening the audit committee's accounting and/or auditing expertise."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2021
T-pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Anisa Anindya Ningrum
"Penelitian ini bertujuan menganalisis pengaruh antara kepemilikan keluarga terhadap kualitas laporan keuangan dengan efektivitas dewan komisaris serta komite audit sebagai pemoderasi. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah empat sektor yang berada dalam klasifikasi Bursa Efek Indonesia (BEI) yang disebut dengan JASICA (Jakarta Stock Exchange Industrial Classification). Keempat sektor yang dipilih adalah Sektor Pertanian, Pertambangan, Industri Barang Konsumsi, serta Infrastruktur, Utilitas dan Transportasi yang terdaftar pada tahun 2013-2014. Metode pengolahan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi sederhana dan regresi berganda dengan metode OLS (Ordinary Least Square).
Berdasarkan penelitian yang dilakukan, didapatkan hasil bahwa kepemilikan keluarga memiliki pengaruh positif signifikan terhadap kualitas laporan keuangan perusahaan. Selanjutnya hasil dari penelitian ini, efekivitas pengawasan dewan komisaris dan komite audit yang diukur dengan indeks yang dikembangkan oleh Hermawan (2009), tidak berpengaruh signifikan terhadap hubungan kepemilikan keluarga dengan kualitas laporan keuangan, hal ini diduga dikarenakan pengawasan yang dilakukan oleh dewan komisaris dan komite audit belum cukup baik efektif dalam kaitannya dengan penyusunan laporan keuangan perusahaan.

This study aimed to analyze the effect of family ownership on the quality of financial statements with board commissioners and audit committee effectiveness as a moderating variable. The samples used in this research are four sectors that are in the classification of the Indonesia Stock Exchange (BEI) called JASICA (Jakarta Stock Exchange Industrial Classification). Four sectors selected were Agriculture, Mining, Consumer Goods Industry and Infrastructure, utilities and transportation that are listed in 2013-2014. Data processing method used in this research is simple regression analysis and multiple regressions with OLS (Ordinary Least Square).
Based on the research conducted, family ownership has a significant positive effect on the quality of the company's financial statements. Besides that, the result also showed that the effectiveness of supervisory by board of directors and audit committee which measured by the index developed by Hermawan (2009), has no effect to the relation of family ownership and the quality of financial statements.
"
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2016
S63883
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Pri Hartini
"Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh dari kebijakan dividen terhadap future abnormal retun dan future profitability pada perusahaanperusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia yang membagikan dividen secara konsisten selama tahun 2002-2007. Penelitian ini menggunakan variabel independen dummy dari perubahan dividen dan dividend payout ratio sebagai proksi dari kebijakan dividen. Hasil pengujian dengan data panel menunjukkan bahwa kedua variabel independen yang digunakan memiliki pengaruh yang signifikan terhadap future abnormal return dan future profitability setelah dikontrol dengan variabel kesempatan investasi, cash flow, debt to equity ratio, dan ukuran perusahaan. Selain itu, penelitian ini juga menguji perbedaan future abnormal retun dan future profitability pada perusahaan yang meningkatkan, menurunkan, dan tidak mengubah pembayaran dividennya dengan menggunakan Independent Sample T Test. Hasil pengujian menunjukkan bahwa secara rata-rata, future abnormal return dan future profitability perusahaan yang meningkatkan pembayaran dividennya lebih tinggi dibandingkan dengan perusahaan yang menurunkan pembayaran dividennya. Selain itu, secara rata-rata, future abnormal return dan future profitability perusahaan yang tidak mengubah pembayaran dividennya juga lebih tinggi dibandingkan dengan perusahaan yang menurunkan pembayaran dividennya. Sementara itu, future abnormal return dan future profitability pada perusahaan yang meningkatkan pembayaran dividennya dengan perusahaan yang tidak mengubah pembayaran dividennya tidak menunjukkan perbedaan yang signifikan secara statistik.

This study aims to analyze the influence of dividend policy on future abnormal retun and future profitability in the companies that listed on the Indonesian Stock Exchange that distributed dividend consistently during 2002-2007. This study uses dummy independent variable of dividend changes and dividend payout ratio. Using panel data, the result of empirical test on this research shows that the two independent variables have a statistically significant influence on future abnormal return and future profitability after controlled by investment opportunities, cash flow, debt to equity ratio, and firm size. In addition, this research also examined the difference future abnormal retun and future profitability between the dividend-increasing firm, dividend-decreasing firm, and the firm that does not change dividend payment. Using the Independent Sample T-Test, the result of empirical test shows that future abnormal return and future profitability between dividend-increasing firms and dividend-decreasing firms are different and statistically significant. In addition, future abnormal return and future profitability between the firms that does not change dividend payment and dividend-decreasing firms are also different and statistically significant. Meanwhile, future abnormal return and future profitability between dividendincreasing firms and the firms that does not change dividend payment do not show a significant difference statistically."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2009
S6562
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
cover
cover
Rusi Habi Batul Marda
"Tujuan penelitian ini adalah menganalisis pengaruh kulitas audit terhadap kemungkinan terjadinya manipulasi laporan keuangan dengan efektivitas dewan komisaris dan komite audit sebagai variabel moderasi. Sampel yang digunakan adalah 172 perusahaan sektor non-keuangan yang terdaftar di BEI pada tahun 2010-2013.
Hasil pengujian terhadap sampel penelitian tidak menemukan pengaruh signifikan kualitas audit terhadap manipulasi laporan keuangan. Efektivitas dewan komisaris dan komite audit juga tidak berpengaruh terhadap hubungan kualitas audit dan manipulasi laporan keuangan.

The purpose of this research is to analyze the effect of audit quality towards the possibility of financial statement manipulation occurrence with effectiveness of the board of commissioners and audit committees as moderation variables. The samples are 172 public company of non-financial sector that are listed in IDX in 2010-2013.
The result shows that there is no significant effect of audit quality towards financial statement manipulation. The effectiveness of the board of commissioners and audit committees are also have no significant effect on the relationship of audit quality and financial statement manipulation.
"
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2015
S60234
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
<<   1 2 3 4 5 6 7 8 9 10   >>