Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 184963 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Andini Putri Budiarto
"Komunitas perjalanan online merupakan salah satu fenomena yang memotivasi perubahan besar pada perilaku konsumen dalam sektor perjalanan. Wisatawan lebih memilih untuk mengandalkan rekomendasi dari orang lain dan dengan demikian mengunjungi komunitas ini untuk mencari informasi yang tidak bias. Penelitian ini menganalisis beberapa prekursor dari niat konsumen untuk mengikuti saran yang diperoleh dalam komunitas perjalanan online. Data penelitian menunjukkan peran yang cukup relevan dari sikap terhadap saran dan kepercayaan dalam komunitas online yang menyediakan saran dan manfaat yang dirasakan, sehingga menentukan niat konsumen untuk mengikuti saran yang diperoleh di komunitas ini. Selain itu, kepercayaan dan kegunaan dapat mempengaruhi sikap konsumen, dan kegunaan juga langsung dipengaruhi oleh kepercayaan anggota komunitas yang memberikan saran. Dan kerentanan konsumen terhadap pengaruh antarpribadi yang merupakan moderator efek dari niat untuk mengikuti saran yang diperoleh dalam komunitas TripAdvisor.com® juga berpengaruh cukup relevan pada hasil penelitian ini.

Online travel community is one big phenomenon that motivating great changes in consumer behavior in the travel sector. Travelers prefer to rely on recommendations from others and thus visit these communities to look for unbiased information. This study analyzes some of the precursors of the consumer intention to follow the advice obtained in an online travel community. Research data shows quite relevant role of attitude toward the advice and trust in online communities that provide advice and perceived usefulness, thus determining the consumer's intention to follow the advice obtained in the community. In addition, trust and usefulness can influence consumer attitudes, and usefulness is also directly affected by trust members of the community who gives advice. And consumer susceptibility to interpersonal influence that a moderator effect of intention to follow the advice obtained in the community TripAdvisor.com® also have a quite relevant effect on the results of this study.
"
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2014
S55755
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Sara Febrilia
"Kehadiran panduan dan direktori seputar restoran meningkatkan kesempatan terjadinya percakapan dalam bentuk electronic word of mouth eWOM . Fenomena ini memberikan dampak besar bagi para pemasar, khususnya di industri food and beverage karena informai eWOM terbukti dapat memengaruhi keputusan konsumsi konsumen. Penelitian ini ditujukan untuk melihat pengaruh dari percakapan dalam bentuk eWOM yang disampaikan pada fitur review Zomato terhadap intensi membeli konsumen. Untuk itu, penelitian ini mengembangkan model penelitian melalui integrasi antara konsep Information Adoption Model IAM dengan Technology Acceptance Model TAM . Model yang dikembangkan kemudian divalidasi menggunakan Structural Equation Modelling SEM berdasarkan data yang diperoleh melalui survei kepada pengguna Zomato dengan kisaran usia antara 18 hingga 34 tahun. Hasil penelitian ini mengonfirmasi bahwa kualitas, kredibilitas, kegunaan, sikap terhadap informasi, serta kesediaan mengadopsi informasi merupakan faktor-faktor eWOM yang mampu memengaruhi intensi membeli konsumen. Implikasi manajerial serta saran bagi penelitian selanjutnya juga dibahas pada penelitian ini.

Restaurant search and discovery service have created valuable opportunities for electronic word of mouth eWOM conversations. This phenomenon impacts marketers, especially in food and beverage industry as this easily accessible information could greatly affect consumption decision. The aim of this study is to examine the influence of these conversations in Zomato rsquo s review on consumer rsquo s purchase intention. For this purpose, a conceptual model was developed based on the integration of Information Adoption Model IAM and related components of Technology Acceptance Model TAM . The new model was validated through Structural Equation Modelling SEM based on survey collected from Zomato rsquo s user with range of 18 to 34 years old. The results confirm that quality, credibility, usefulness, attitude towards information, and information adoption are the key factors of eWOM that influence consumers rsquo purchase intention. Managerial implications are discussed as well as recommendations for further research."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2017
S67189
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Fikri Dhiyaul Ilmi
"ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh electronic word of mouth pada ulasan online di akun media sosial Instagram @beritagadget terhadap minat beli melalui sikap merek. Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Sampel dalam penelitian ini adalah 100 responden, berumur 17 tahun ke atas, yang dapat mengakses internet terutama Instagram dan pernah membaca informasi mengenai produk smartphone OPPO di akun Instagram @beritagadget, namun belum pernah membeli produk atau jasanya. Sampel diambil dengan menggunakan non-probability sampling dengan teknik purposive sampling. Analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis multivariat dengan menggunakan path analysis dan Uji Sobel pada SPSS 23.0. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Electronic Word of Mouth memiliki pengaruh yang signifikan terhadap minat beli secara tidak langsung melalui variabel sikap merek dan juga memiliki pengaruh yang signifikan antara variabel electronic word of mouth terhadap minat beli konsumen secara langsung.

ABSTRACT
The study aims to analyze the effect of electronic word-of-mouth on Instagram @beritagadget social media accounts toward purchase intention through brand attitude. This study uses a quantitative approach. The sample in this study are 100 respondents, who aged 18 years and above, can uses the internet especially Instagram and have read information about OPPO smartphone products on Instagram account @beritagadget, but have never purchased a product or service before. Samples were taken using non-probability sampling with purposive sampling technique. Analysis technique of the data uses in this study is multivariate analysis using path analysis and Sobel Test on SPSS 23.0. The results shows that Electronic Word of Mouth has a significant indirect effect toward purchase intention through brand attitude as a mediating variable, and significant direct effect toward purchase intention.
"
Depok: Fakultas Ilmu Administrasi Universitas Indonesia, 2020
S-Pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Nadya Tasya Saraswati
"This study aims to examine and analyze the influence of electronic word of mouth EWOM, brand awareness and brand image on purchase intention of online transportation in Indonesia. The research data is based on 338 respondents who have taken the online questionnaire, and are those who have not yet used online transportation in Indonesia, but have obtained information about it through online media. Purposive sampling method has been used in this research where population members selected to participate in this research is based on the authors judgment. The analysis method used is structural equation model SEM through AMOS software.
The result shows that there is a positive and significant influence of electronic word of mouth, brand awareness, and brand image on purchase intention with brand image as a mediator between electronic word of mouth, brand awareness and purchase intention variables. This research certainly has several limitations, thus future research may include other variables in order to obtain new knowledge and understanding in the context of online transport.

Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisa pengaruh electronic word of mouth, brand awareness, dan brand image terhadap purchase intention pada transportasi online di Indonesia. Data penelitian berdasarkan 338 responden yang berpartisipasi melalui kuisioner online, dan responden yang belum pernah menggunakan transportasi online di Indonesia, tetapi pernah membaca informasi terkait transportasi online via media online. Metode sampling yang digunakan adalah metode purposive sampling, yaitu pemilihan sampel dengan beberapa kriteria tertentu/ Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah structural equation model SEM dengan bantuan software AMOS.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh positif dan signifikan variabel electronic word of mouth, brand awareness, brand image terhadap purchase intention, serta brand image berperan sebagai mediator antara electronic word of mouth, brand awareness dan purchase intention. Penelitian ini tentunya memiliki beberapa keterbatasan, sehingga penelitian selanjutnya disarankan untuk menggunakan variabel penelitian lainnya yang bertujuan untuk mendapatkan pengetahuan dan pemahaman baru dalam konteks transportasi online.
"
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2018
S-Pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Anisa Mifrohatun Fathiyah
"Meningkatnya penggunaan internet menjadi salah satu faktor yang membuat electronic word of mouth menjadi sumber informasi. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh electronic word of mouth (e-WOM) dalam bentuk online review di situs Zomato terhadap minat beli konsumen. Penelitian dilakukan dengan pendekatan kuantitatif. Sampel penelitian terdiri atas 100 responden yang merupakan mahasiswa Universitas Indonesia yang berusia 18-25 tahun, pernah mengakses situs Zomato dan pernah membaca review tentang restoran yang ada di situs tersebut. Data penelitian didapatkan dengan menyebarkan kuesioner dan dianalisis menggunakan analisa regresi linear sederhana. Dari penelitian ini didapatkan hasil bahwa ada pengaruh electronic word of mouth (e-WOM) dalam bentuk online review di situs Zomato terhadap minat beli konsumen.

The increasing of internet usage has become one of the reason why electronic word of mouth is used as information source nowadays. The objective of this research was to analyze the effect electronic word of mouth (e-WOM) in the form of online review in Zomato.com towards consumer’s puchase intention. This research applied quantitative approach. The sample of this research were 100 students of Universitas Indonesia, with the age of 18-25 years old, who had ever accessed Zomato.com and read the restaurant review written on the site. The research's datas were collected using questionnaire and analyzed using simple regression analysis. The result of this research indicated that electronic word of mouth (e-WOM) in the form of online review in Zomato.com affects consumer’s purchase intention."
Depok: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia, 2016
S62527
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Angela Dewi Falencia
"Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh restaurant satisfaction, knowledge sharing motivation, dan technology acceptance factors terhadap electronic word-of-mouth intention serta menganalisis pengaruh restaurant satisfaction dan knowledge sharing motivation terhadap electronic word-of-mouth intention dengan peran moderasi technology acceptance factors pada konsumen Kintan Buffet Kota Kasablanka Mall Jakarta Selatan yang menggunakan Instagram. Dalam penelitian ini, knowledge sharing motivation terbagi menjadi dua dimensi, yaitu egoism dan altruism. Selain itu, technology acceptance factors juga terbagi menjadi dua dimensi, yaitu perceived usefulness dan perceived ease-of-use.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif melalui penyebaran kuesioner kepada 125 sampel yang diambil menggunakan teknik purposive sampling. Hasil penelitian dengan mentode Partial Least Squares-Structural Equation Modelling (PLS-SEM) menunjukkan bahwa hanya egoism, altruism, dan perceived usefulness yang mempengaruhi eWOM intention. Selanjutnya, hasil peran moderasi dari technology acceptance factors menunjukkan bahwa hanya perceived ease-of-use yang memoderasi hubungan antara altruism dan eWOM intention.

This research aims to analyze the effect of restaurant satisfaction, knowledge sharing motivation, and technology acceptance factors on electronic word of mouth intention and analyze the effect of restaurant satisfaction and knowledge sharing motivation on electronic word-of-mouth intention with the role of moderating technology acceptance factors on Kintan Buffet Kota Kasablanka Mall South Jakarta consumers that use Instagram. In this research, knowledge sharing motivation is divided into two dimensions, i.e. egoism and altruism. In addition, technology acceptance factors are also divided into two dimensions, i.e. perceived usefulness and perceived ease-of-use.
This research applies quantitative approach through the distribution of questionnaires to 125 samples taken using purposive sampling technique. The results of the research using Partial Least Squares-Structural Equation Modeling (PLS-SEM) show that only egoism, altruism, and perceived usefulness influence eWOM intention. Furthermore, the results of the moderating role of technology acceptance factors indicate that only perceived ease-of-use moderates the relationship between altruism and eWOM intention.
"
Depok: Fakultas Ilmu Administrasi Universitas Indonesia, 2018
S-Pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Linda Sesaria Sembung
"ABSTRAK
Tesis ini meneliti pengaruh dari consumer inertia dan customer satisfaction terhadap repeat-purchase intention pada konsumen Zalora dengan moderasi dari tiga variabel, yaitu zone of tolerance, word-of-mouth, serta alternative attraction. Data primer berasal dari kuesioner yang disebarkan pada 202 orang responden yang pernah mengunjungi dan melakukan pembelian di website Zalora. Hasil penelitan menunjukkan bahwa baik consumer inertia maupun customer satisfaction memiliki pengaruh positif pada repeat-purchase intention, sedangkan ketiga variabel moderasi terbukti tidak memiliki pengaruh menguatkan/melemahkan hubungan antara kedua variabel independen dengan variabel dependen. Sejauh ini, variabel consumer inertia sangat jarang sekali diteliti sebagai salah satu faktor yang mempengaruhi tingkat pembelian konsumen. Berdasarkan hasil penelitian ini, dibuat saran-saran untuk manajemen situs belanja agar dapat meningkatkan performa perusahaan bukan hanya dengan menarik konsumen baru, namun yang paling penting adalah dengan mempertahankan konsumen.

ABSTRACT
This master?s thesis examines the effects of consumer inertia and customer satisfaction on repeat-purchase intention in Zalora?s customers with moderating roles of three variables; zone of tolerance, word-of-mouth, and alternative attraction. The primary data were obtained from questionnaire distributed to 202 respondents who had both visited the Zalora website and purchased good from that said website. The results indicates that both consumer inertia and customer satisfaction positively influenced repeat-purchase intention; moreover, all three of the moderating variables didn?t appear to have any effect (either significantly strenghtened nor weakened) the relationships between two independent variables and the dependent variable. So far, there aren?t a lot of study about the effect of consumer inertia on customers buying behaviour. Based on this study?s findings, suggestions were made for the management of online shopping website so that they can increase the company?s performance not only by attracting new customers, but most importantly by keeping them (customer retention)."
2016
T-Pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Yessi Anastasia Pricillia Sutiono
"Pengalaman adalah salah satu faktor penting bagi suatu destinasi dan para wisatawan untuk menciptakan memori tak terlupakan yang akan mempengaruhi kedatangan yang berulang. Akan tetapi, tingginya potensi Makassar untuk membuat pengalaman tak terlupakan bagi para pengunjungnya tidak sebanding dengan minat mereka untuk menyebarkan electronic word of mouth (e-wom). Penelitian ini bertujuan untuk meneliti pengaruh citra destinasi serta kendala dan pengalaman dalam berwisata di Makassar terhadap minat para wisatawan untuk berkunjung kembali dan menyebarkan positif e-wom dengan mengumpulkan responden sebanyak 230 orang yang telah mengunjungi Makassar. Berdasarkan hasil analisis penelitian, ditemukan bahwa pengalaman memiliki pengaruh terhadap citra destinasi dan minat wisatawan untuk membuat e-wom positif akan tetapi tidak berpengaruh terhadap minat berkunjung kembali. Untuk membuat wisatawan memiliki minat berkunjung kembali, pengalaman tersebut harus bersifat jangka panjang atau memorable di benak konsumen. Sedangkan, kendala khususnya kendala struktural berpengaruh signifikan terhadap minat berkunjung kembali dan citra destinasi akan tetapi tidak berpengaruh terhadap minat e-wom. Hasil penelitian ini akan memiliki implikasi bagi pemerintah dan industri pariwisata bahwa menciptakan pengalaman yang terbagi menjadi eskapis, hiburan, estetika dan edukasi, dan menurunkan kendala struktural bagi para wisatawan dapat meningkatkan kunjungan wisata serta promosi secara tidak langsung dengan adanya e-wom positif.

Experience is one of the beneficial factors for a destination and tourists to create an unforgettable experience that will affect recurrent visits. However, Makassars high potential to make an unforgettable experience for visitors is not comparable to their interest in spreading electronic word of mouth (e-wom). This study aims to examine the influence of destination images as well as constraints and travel experiences in Makassar to tourists interest to revisit and spread positive e-wom by gathering 230 respondents who have visited Makassar. Based on the results of the research analysis, it was found that experience had an influence on the image of the destination and tourists interest to revisit and spread positive e-wom but did not affect the interest in revisting. To make tourist have the intention in revisiting, the experience must be long-term or memorable in the mind of consumers. Whereas, the constraints in particular which is the structural constraints have a significant effect on revisit intention and destination image but has no effect on e-wom intention. Results of this study will have implications for the government and the tourism industry that creating experiences that are divided into escapist, entertainment, aesthetics, and education, as well as reducing the structural constraints could indirectly increase tourist visits and promotions by the presence of positive e-wom."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2019
T-pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Eri Wirandana
"Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh muslim perceievd value dimension dan religiousity terhadap customer satisfaction serta dampaknya pada electronic word of Mouth pada Hotel Solo Syariah. Sebanyak 138 sampel diperoleh dari tamu yang pernah menginap di Hotel Syariah Solo. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode SEM dengan menggunakan alat bantu AMOS 18 dalam dalam pengolahan.
Hasil penelitian menunjukan Variabel perceived value yang memberikan kontribusi terbesar terhadap terciptanya customer satisfaction. Hal tersebut ditunjukkan pada perceived quality value, yang menjelaskan bahwa hotel ditempat menginap sudah memiliki sistim pelayanan yang baik, kualitas pelayanan hotel dijaga dengan baik, dan hotel memiliki standar kualitas dalam melayani tamu nya.
Hasil penelitian pada kelompok low religiousity menunjukkan bahwa customer satisfaction memiliki pengaruh positif terhadap electronic word of mouth. Berbeda dengan kelompok high religiousity yang menunjukkan customer satisfaction tidak memiliki pengaruh positif terhadap electronic word of mouth. Hasil ini menunjukkan bahwa agama menjadi faktor pembeda yang mendasar dari menentukan perilaku konsumen. Mereka yang berada dalam kelompok low religiousity lebih terpicu untuk aktif menyebarkan informasi positif menggunakan electronic word of mouth."
Depok: Program Pascasarjana Universitas Indonesia, 2015
T-Pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Mardiah Purnama
"ABSTRAK
Meningkatnya pengguna internet di Indonesia dalam hal pencarian informasi
traveling secara online memicu pertumbuhan situs travel online yang juga disebut
Consumer Generated Media (CGM). Tantangan situs CGM adalah membangun
dan mempertahakan trust dari customer karena trust memiliki peran penting dalam
hal menggunakan CGM. Dengan studi kasus Traveloka, responden penelitian ini
adalah bagi yang pernah membaca ulasan hotel di situs Traveloka dalam kurun
waktu 1 (satu) tahun terakhir. Data 291 responden diolah dan dianalisis melalui
metode Structural Equation Modeling (SEM). Hasil penelitian menunjukkan
bahwa dari faktor-faktor yang mempengaruhi perceived website trust memiliki
pengaruh positif yaitu perceived source credibility, information quality, perceived
website quality, customer satisfaction with previous experience, dan customer
experience and proficiency, kecuali information quality. Namun, information
quality berpengaruh positif terhadap perceived source credibility, perceived
website quality, dan customer satisfaction with previous experience. Hasil
penelitian juga menunjukkan bahwa perceived website trust berpengaruh positif
terhadap recommendation adoption dan word of mouth.

ABSTRACT
The increasing of Internet users in Indonesia in terms of search traveling
information by online, increase the number of travel sites also known as Consumer
Generated Media (CGM). A challenging task for websites CGM are building and
maintaining trust because trust has an important role in terms of using CGM. With
case study Traveloka, respondents in this study are who have read the hotel
reviews in Traveloka site within the last one (1) year. Data from 291 users of
Traveloka were processed and analyzed through Structural Equation Modeling
(SEM). Findings show that all the factors affecting perceived website trust have a
positive effect are perceived source credibility, information quality, perceived
website quality, customer satisfaction with previous experience, and customer
experience and proficiency, with the exception information quality. However,
information quality have a positive effect towards perceived source credibility,
perceived website quality, and customer satisfaction with previous experience.
Findings also show that perceived website trust has a positive effect towards
recommendation adoption and word of mouth."
2016
S65356
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
<<   1 2 3 4 5 6 7 8 9 10   >>