Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 178862 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Sumbayak, Evan G.
"Penelitian yang dilakukan pada skripsi ini adalah merancang, membuat dan menganalisis sistem pemantau dan peringatan polusi udara pada ruang parkir tertutup berbasis FPGA Xilinx Spartan 3E. Metode yang digunakan dalam pembuatan antarmuka ini mengikuti System Development Life Cycle (SDLC) dan mengikuti kaidah Human Computer Interaction. Bahasa yang digunakan adalah VHDL dengan software Xilinx ISE.
Antarmuka sistem pemantau dan peringatan polusi ini menampilkan kadar CO dalam ppm, grafik, dan tingkatan kondisi polusi udara (aman, waspada, berbahaya). Antarmuka sistem menggunakan layar CRT atau LCD dengan ukuran 1030x788 pixel melalui port VGA. Antarmuka yang dibuat dapat melakukan update ketika data masukan berubah. Tampilan kadar gas CO (ppm) akan diperbaharui setiap dua detik. Kecepatan menampilkan satu frame di layar monitor adalah 32,67 ms.

Research conducted in this thesis is to design, create and analyze the system of monitoring and warning of air pollution at the closed parking area based on Xilinx Spartan 3E FPGA. The method used in the design of this interface follows the System Development Life Cycle (SDLC) and the rules of Human Computer Interaction. The language used is VHDL with Xilinx ISE software.
The interface pollution monitoring and warning system displays CO levels in ppm, graphics, and levels of air pollution conditions (safe, alert, dangerous). The Interface systems use CRT screens with LCD or with size 1030x788 pixel through the VGA port. The interface that can be made an update when the data input changes. Display of levels CO gas (ppm) will be updated every two seconds. Speed of display a single frame on the screen is 32.67 ms.
"
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2012
S43563
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
cover
Rr. Wulan Apriliyanti P.
"Penelitian pada skripsi ini merancang, membuat, dan menganalisis sistem tertanam pemantau polusi udara pada area parkir tertutup menggunakan FPGA Xilinx Spartan 3E dan sensor gas CO MQ7. Sistem ini berguna untuk mengatasi secara dini kasus keracunan gas emisi kendaraan bermotor yang terendap pada area parkir tertutup. Metode yang digunakan dalam penelitian mengikuti tahapan Software Development Life Cycle (SDLC). Bahasa yang digunakan untuk mengkonfigurasikan FPGA Xilinx Spartan 3E adalah VHDL melalui Xilinx ISE Design Suite 13.2. Selain itu, diperlukan dua rangkaian tambahan sebagai antarmuka, yaitu rangkaian Pulse Width Modulation (PWM) dan transduser. FPGA ini akan mendapatkan data pembacaan sensor tiap 19,11 ms. Pengambilan data dilakukan dengan pengambilan sampel pada sense phase sensor yang diambil tiap 10 detik selama 15 menit. Berdasarkan pengujian, sistem menghasilkan selisih pembacaan sebesar 1,76 ppm (2,45% kesalahan) terhadap data normal.

This thesis discusses the design, manufacture, and analyzes the embedded air pollution monitor system in a enclosed parking area using the FPGA Xilinx Spartan 3E and the CO MQ7 gas sensor. This system is useful as a precautionary measure in cases of motor vehicles gas emission poisoning deposited in enclosed parking area. The method used in this research follows the Software Development Life Cycle (SDLC). The programming language used in configuring the FPGA Xilinx Spartan 3E is VDHL using Xilinx ISE Design Suite 13.2. In addition, two additional circuit is needed to act as an interface, a Pulse Width Modulation (PWM) and a transducer. The FPGA reads the data every 19.11 ms. Data extractions is performed by extracting samples from the sense phase sensor every 10 seconds for 15 minutes. The test resulted in a deviation of 1.76 ppm (2.45% error) form normal data."
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2012
S42850
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
cover
Vicky Dwi Kurniawan
"Area parkir tertutup merupakan salah satu tempat terjadinya polusi udara tertutup akibat emisi gas buang kendaraan bermotor yang tidak dapat keluar dari ruangan tertutup. Polusi udara tertutup jauh lebih berbahaya dibandingkan dengan polusi udara terbuka. Skripsi ini merancang, membuat prototipe, serta menganalisis sistem peringatan polusi udara menggunakan Field Programmable Gate Array (FPGA) Xilinx Spartan 3E. Peralatan yang digunakan sebagai sistem peringatan dalam prototipe berupa LED, buzzer, dan fan. Metode yang digunakan dalam sistem embedded ini mengikuti Software Development Life Cycle (SDLC). Bahasa yang digunakan adalah VHDL dengan software Xilinx ISE.
Berdasarkan hasil uji coba, didapatkan hasil bahwa timing diagram antara simulasi Register Transfer Level (RTL) dan implementasi tidak jauh berbeda dengan selisih waktu 0.37%, sehingga untuk melihat output dan response time keseluruhan sistem dapat melalui simulasi RTL. Waktu yang dibutuhkan sistem untuk mengeluarkan CO lebih lama 60-71% dari perhitungan dikarenakan terdapat jeda waktu pembacaan kadar CO oleh sensor. Diperlukan sebanyak 1024 sampel data ADC pada FPGA Spartan 3E agar hasil pembacaan sensor stabil.

Closed parking area can deposit motor gas emission that could be harmful to humans. Indoor air pollution is more dangerous than the outdoor one. This thesis discusses the design, prototype making, and analyzes the embedded air pollution warning system using Field Programmable Gate Array (FPGA) Xilinx Spartan 3E. Other equipments use in this system are LED, buzzer, and fan. The method used in this research follows the Software Development Life Cycle (SDLC). The programming language used in configuring the FPGA Xilinx Spartan 3E is VDHL using Xilinx ISE Design Suite 13.2.
Based on result, Register Transfer Level (RTL) simulation and implementation timing diagram does not have much different with a difference 0,37% so to see the output and overall system response time can be through RTL simulation. Time required to remove carbon monoxide from the dummy box is 60-71% longer than the calculation because there is a lag time of the reading levels of CO by the sensor. 1024 data ADC samples are needed in order to give a stable result from FPGA Spartan 3E.
"
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2012
S42111
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
cover
Riyanto
"Perancangan VLSI dengan hybrid VHDL merupakan metode desain untuk menghasilkan Sistem On Chip yang berbasis FPGA Xilinx Spartan 3. Sistem yang di desain adalah arsitektur CPU yang terdapat di Ocean Bottom Unit (OBU) Tsunami Early Warning System. Proses desain di implementasikan pada FPGA board Xilinx Spartan 3.
Perancangan VLSI CPU OBU dengan metode hybrid VHDL di lakukan dengan urutan proses desain yaitu membuat kode VHDL untuk menyimpan data pengukuran dan mengolah dengan algoritma mofjeld, Mengubah kode VHDL menjadi RTL, Mengubah RTL menjadi schematic dan kode verilog, Mengubah verilog menjadi CMOS layout, Menggunakan kode VHDL sebagai configure device pada XC3S200, genetrate PROM file pada XCF02S.
Hasil rancangan adalah VLSI 0,25 μm pada CPU OBU dengan jumlah gerbang logika yang digunakan sebanyak 699 buah dan 347 buah flipflop. Sedangkan dalam teknologi VLSI kapasitas adalah 10k -1M. Dengan metode hybrid VHDL jumlah gate pada desain CPU OBU masih dapat ditingkatkan dengan cara meningkatkan memori simpan sebanyak mungkin.

VLSI design with a hybrid VHDL is a design methods to produce a System On Chip based on CMOS layout. The designed system is CPU architecture located on Ocean Bottom Unit Tsunami Early Warning System. The design process implemented on Xilinx Spartan 3 FPGA board.
Design of VLSI OBU CPU with a hybrid VHDL method is done by order of the design process is to make VHDL code for storing and processing the measurement data with the algorithm mofjeld, Changing the VHDL code into RTL, Changing RTL into schematic and verilog file, Changing verilog code into CMOS layout, Using the VHDL code as configure devices on the XC3S200, generating PROM files on XCF02S Xilinx Spartan.
The design results is VLSI 0,25 μm in CPU OBU with 699 logic gates and 347 flip-flops. While in VLSI technology the capacity is 10k-1M. With a hybrid method the gate of CPU OBU can be increased by increasing the memory as much as possible.
"
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2012
T40836
UI - Tesis Open  Universitas Indonesia Library
cover
Helmiriawan
"ABSTRAK
Skripsi ini berisi perancangan, pembuatan, dan analisis sistem pemantau lalu
lintas dengan teknologi computer vision menggunakan OpenCV. Sistem
memberitahukan kondisi kemacetan jalan yang dipantau dalam empat level
(lengang, ramai lancar, padat merayap, dan macet). Penelitian dilakukan
menggunakan OpenCV sebagai library pemograman bahasa C++ dengan
algoritma Canny dan Blob Detection untuk mendeteksi kendaraan menggunakan
kamera pemantau pada posisi vertikal dari samping. Berdasarkan pengujian
metode Blob Detection lebih unggul pada kondisi jalan lengang, namun ketika
kondisi semakin ramai algoritma Canny lebih unggul. Sistem mendeteksi
kendaraan yang lewat dengan rata-rata kecepatan pendeteksian 9.8 ms per frame
dengan input video berukuran 320 x 240 pixel.

ABSTRACT
This thesis describes the design, making, and analysis of traffic monitoring system
by using computer vision technology with OpenCV. These systems notify the user
about the state of the monitored road congestion in four levels (quiet, crowded,
dense crowded, and congested). The research was conducted using the OpenCV
library programming language C++ with the Canny algorithm and Blob Detection
to detect the vehicle using camera on the position of vertical side. Based from the
test results, the Blob Detection method is superior in the deserted road conditions,
but when conditions are more crowded the Canny algorithm is superior. The
system can detect vehicle with average speed of 9.8 ms per frame with video input
size 320 x 240 pixels."
Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2012
S42743
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
cover
Rizki Arif
"Dalam penelitian ini, telah dibuat sebuah sistem akuisisi data 32-channel berbasis Field Programmable Gate Array FPGA untuk mengakuisisi dan memroses sinyal Electroencephalography EEG . Sistem akuisisi data yang dibangun menggunakan board PYNQZ1, dengan Xilinx ZYNQ XC7Z20-1CLG400C All Programmable System-on-Chip APSoCs yang dapat memberikan sebuah sistem tertanam dengan performa tinggi, karena memiliki kombinasi antara fleksibilitas serta versatility dari programmable logic PL dengan prosesor embedded atau programmable system PS dengan kecepatan tinggi. Sebagai pusat dari sistem akuisisi data yang dibangun, FPGA menerima, memproses, dan menyimpan data dari Front-End Analog to Digital Converter ADC ADS1299EEG-FE. Komunikasi data yang digunakan dalam sistem akuisisi data yang dibangun adalah Serial Peripheral Interface SPI dengan konfigurasi daisy-chain. Untuk bagian pemrosesan sinyal, penulis mengimplementasikan filter bandpass Butterworth dengan orde 5 dan Fast Fourier Transform FFT pada overlay dari PYNQ-Z1. Overlay merupakan desain FPGA yang dapat dikonfigurasi sehingga menghubungkan PS pada ZYNQ dengan PL, memberikan penulis kemampuan untuk mengendalikan secara langsung platform hardware memanfaatkan Python pada PS. Rerata dari error akurasi yang didapatkan dari hasil validasi adalah 1.34 dan kriteria performa Total Harmonic Distortion THD menghasilkan 0.0091 , dengan memanfaatkan NETECH MiniSIM EEG Simulator 330. Perbandingan dari sistem akuisisi data dengan Neurostyle NS-EEG-D1 System yang mengambil data EEG yang sama menghasilkan parameter korelasi gradien dengan 0.9818, y-intercept dengan -0.1803, dan R2 dengan 0.9742 berdasarkan analisis least square. Parameter tersebut memperlihatkan sistem akusisi data yang telah dibangun cukup, jika tidak setara, dengan sistem akuisisi data komersil dengan standar medis, yaitu Neurostyle NS-EEG-D1 System, karena dapat memastikan dan mempertahankan akurasi dengan konfigurasi frekuensi sampling yang lebih tinggi.

This study proposes a novel Field Programmable Gate Array FPGA based 32 channel data acquisition system to acquire and process Electroencephalography EEG signal. The data acquisition system is utilizing PYNQ Z1 board, which is equipped with a Xilinx ZYNQ XC7Z020 1CLG400C All Programmable SoC APSoCs that can offer high performance embedded system because of the combination between the flexibility and versatility of the programmable logic PL and the high speed embedded processor or programmable system PS . As the core of the data acquisition system, the FPGA collect, process, and store the data based on Front End Analog to Digital Converter ADC ADS1299EEG FE. The communication protocol used in the data acquisition system is Serial Peripheral Interface SPI with daisy chain configuration. For the signal processing part, we implement a 5th order Butterworth bandpass filter and Fast Fourier Transform FFT directly on the PYNQ Z1 rsquo s overlay. The overlay are configurable FPGA design that extend the system from the PS of the ZYNQ to the PL, enabling us to control directly the hardware platform using Python running in the PS. The mean accuracy error obtained from validation result of the developed system is 1.34 and the Total Harmonic Distortion THD performance criterion resulting in 0.0091 , both of them validated with NETECH MiniSIM EEG Simulator 330. The comparison between the developed system with Neurostyle NS EEG D1 System acquiring the same EEG data shows correlation parameter gradient of 0.9818, y intercept with 0.1803, and R2 of 0.9742 based on the least square analysis. The parameter above indicates that the developed system is adequate enough, if not on a par, with the commercialized, medical grade EEG data acquisition system Neurostyle NS EEG D1 as it can assure and maintain accuracy with higher sampling frequency."
Depok: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 2018
S-Pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Fajar Budi Utomo
"Kekuatan suatu struktur tidak hanya dipengaruhi oleh faktor usia tetapi juga pengaruh dari gaya eksternal yang dapat mempengaruhi kekuatan suatu bangunan. Getaran gempa dapat menyebabkan kegagalan bangunan struktur yang sangat berbahaya jika kerusakan pada struktur dapat menyebabkan bangunan runtuh dan menimbulkan korban jiwa. Pada penelitian ini dibuat sistem yang dapat mengevaluasi gedung berbasis getaran untuk mendeteksi respon struktural melalui parameter dinamis yang diambil dari pengukuran akselerasi. Selanjutnya penggunaan metode berbasis Deep Neural Network digunakan sebagai prediksi informasi apabila informasi dari data mentah tidak tersedia ataupun mengalami anomali. Menggunakan studi kasus gempabumi Sumur, analisis respon dinamis berupa rasio amplifikasi menunjukkan perbesaran hingga 7.2 kali, analisis floor spectra ratio menunjukkan frekuensi alami gedung sebesar 0.75 Hz dan analisis perubahan frekuensi natural gedung tidak menunjukkan adanya perubahan frekuensi alami gedung setelah gempa yaitu sebesar 0.84 Hz setelah terjadinya gempabumi tersebut. Penggunaan Deep Neural Network untuk prediksi respon struktur menunjukkan nilai performa MAE ; 0,00091, RMSE : 0,00150 dan MAPE :0,51048. Penggunaan machine learning ini juga dapat memberikan informasi respon struktur bangunan ketika sensor mengalami malfungsi pada kejadian gempa tersebut.

The strength of a structure is not only influenced by the age factor but also the influence of external forces that can affect the strength of a building. Earthquake vibrations can cause structural failure which is very dangerous if damage to the structure cause the building to collapse and cause casualties. In this research, a system that can evaluate buildings based on vibration is created to detect structural responses through dynamic parameters taken from acceleration measurements. Furthermore, the use of Deep Neural Network-based methods is used as information prediction if information from raw data is not available or experiences anomaly. Using the Sumur earthquake case study, the dynamic response analysis in the form of amplification ratios shows a magnification of up to 7.2 times, floor spectra ratio analysis shows the natural frequency of the building at 0.75 Hz and the analysis of changes in the natural frequency of the building does not show any change in the natural frequency of the building after the earthquake, which is 0.84 Hz after the earthquake. the earthquake. The use of Deep Neural Network for predicting structural response shows the value of MAE performance; 0.00091, RMSE : 0.00150 and MAPE : 0.51048. The use of machine learning can also provide information on the response of the building structure when the sensor malfunctions in the earthquake event."
Depok: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 2022
T-pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Raehan Khalifsyah
"Pencemaran udara merupakan masuknya polutan ke lingkungan yang menyebabkan efek negatif terhadap lingkungan seperti menurunkan tingkat kesehatan manusia dan organisme lain. Polusi udara terdiri dari dua jenis polutan yang berbentuk partikel dan gas dimana partikel berisikan PM2.5&PM10, sedangkan gas bersisikan Karbon Monoksida (CO), Nitrogen Dioksida (NO2), Sulfur Dioksida (SO2), dan Ozon (O3). Oleh karena itu, dibutuhkan suatu sistem yang dapat memantau tingkat polusi udara untuk mengetahui kualitas udara. Dengan menggunakan sistem berbasis Internet of Things (IoT), monitoring polusi udara dapat dilakukan secara real-time. Sistem IoT yang digunakan adalah berbasis Low Power Wide Area Network (LPWAN) yang cenderung baik untuk pemantauan polusi udara karena memiliki karakteristik konsumsi daya yang sedikit dan jarak jangkauan yang cukup luas. Parameter yang diukur pada penelitian ini adalah partikel PM2.5 & PM10 yang didasarkan oleh Air Quality Index (AQI).

Air pollution is the entry of pollutants into the environment that causes negative effects on the environment, such as reducing the health levels of humans and other organisms. Air pollution consists of two types of pollutants in the form of particles and gases. Particles include PM2.5 and PM10, while gases include Carbon Monoxide (CO), Nitrogen Dioxide (NO2), Sulfur Dioxide (SO2), and Ozone (O3). Therefore, a system is needed to monitor air pollution levels to determine air quality. By using an Internet of Things (IoT) based system, air pollution monitoring can be done in real-time. The IoT system used is based on Low Power Wide Area Network (LPWAN), which is well-suited for air pollution monitoring due to its low power consumption and wide coverage range. The parameters measured in this research are PM2.5 and PM10 particles, based on the Air Quality Index (AQI)."
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2023
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Adytiawan Arga Dwitama
"Skripsi ini membahas tentang salah satu aplikasi Radio Frequency Identification (RFID) pada sebuah sistem parkir dalam perannya sebagai automatic identification. Aplikasi ini juga merupakan pembuktian bahwa RFID merupakan salah satu alat penghubung antara benda fisik dengan dunia maya (internet). Pada sistem ini, RFID reader sebagai terminal pembaca RFID tag melakukan komunikasi secara serial dengan PC, dengan standar RS-232 dan konektor DE-9. Dengan menggunakan Java API untuk komunikasi serial, maka RFID terhubung dengan PC. Selanjutnya dengan Java Database Connector (JDBC), aplikasi berbasis bahasa pemrograman Java tersebut dapat terhubung ke sebuah sistem basis data, yang dalam skripsi ini digunakan basis data MySQL. Sistem parkir yang dihasilkan diharapkan mampu memberikan keamanan yang lebih baik. Dari sistem yang telah dibuat, dilakukan tiga jenis uji coba. Uji coba tersebut meliputi pengujian alat, seperti tes pembacaan pada RFID reader dan RFID tag, dan waktu pengaksesan database, dan dilakukan juga pengujian perangkat lunak JAVA, dengan cara debugging. Hasil pengujian menunjukkan bahwa sistem ini siap diimplementasikan di lapangan, rendah biaya dan dapat diandalkan.

This final assignment discusses about one of the applications of Radio Frequency Identification (RFID) on a parking system in its role as automatic identification. This application shows how RFID becomes one of the connecting elements between the physical object and the virtual world (the internet). In this system, RFID reader as the reader's terminal of an RFID tag performs the communication with serial binary data signals with PC, with RS-232 as the standard and using DE-9 as a connector. Java API is then used for serial communication, resulting RFID connected to the PC. Furthermore, with Java Database Connector (JDBC), that application is connected to MySQL database. Parking system which is using this technology to give better quality at it's security. Three tests have been performed to the system. The tests includes hardware tests, such as reading test between the RFID reader and RFID tag, and also the database accessing time, and there is also JAVA software test that has been performed by debugging. And the results shows that this system is ready to be implemented, low costs, and reliable."
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2009
S51437
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
cover
Adhy Prasetyo Widodo
"Kualitas udara yang buruk dalam ruang dapat menimbulkan gangguan kesehatan. Pemantauan kualitas udara dalam ruang saat ini dilakukan oleh petugas kesehatan lingkungan dengan membawa alat ukur dan melakukan pengukuran langsung di lokasi. Kesulitan dalam pemantauan kualitas udara dalam ruang, keterbatasan jumlah petugas kesehatan lingkungan, dan lamanya waktu yang dibutuhkan untuk mengukur kualitas udara dalam ruang menjadi permasalahan utama dalam sistem pemantauan, pencatatan, dan pelaporan kualitas udara dalam ruang. Sistem pemantauan, pencatatan, dan pelaporan dengan metode yang lama perlu digantikan dengan sistem pemantauan kualitas udara dalam ruang berbasis lokasi dan jaringan nirkabel dengan data yang didapat secara real time.
Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan sistem pengumpul data, menyediakan database management system, dan membangun dasbor (dashboard) penyedia informasi pemantauan kualitas udara dalam ruang. Daur hidup pengembangan sistem (systems development life cycle/SDLC) adalah proses pengembangan sistem informasi yang dapat mendukung kebutuhan bisnis, merancang sistem, membangun, dan mengirimkannya kepada pengguna. Pengembangan Agile adalah salah satu metode pengembangan sistem yang dilakukan dengan cara sederhana yaitu pemilik gagasan merencanakan pengembangan dari sistem yang sudah ada.
Kerja sama dengan pengembang dilakukan untuk menganalisis sistem yang ada, pembuatan desain, dan implementasi sistem. Sistem pemantauan kualitas udara dalam ruang berbasis lokasi dan jaringan nirkabel dapat mengukur enam parameter kualitas udara dalam ruang yang meliputi partikel debu, suhu udara, kelembaban relatif, karbonmonoksida, dan senyawa mudah menguap. Pemantauan parameter tersebut dilakukan secara real time dan dapat menjadi solusi agar sistem pemantauan, pencatatan, dan pelaporan bisa dijalankan lebih cepat dengan sumber daya minimal.

Poor air indoor quality can cause health problems. Monitoring of indoor air quality is currently carried out by environmental health officer by carrying a measuring instrument and making measurements directly at the location. Difficulties in monitoring indoor air quality, the limited number of environmental health officer, and the length of time needed to measure the indoor air quality are the main problems in the monitoring, recording and reporting system of indoor air quality. The old method of monitoring, recording and reporting systems needs to be replaced with wireless and location-based indoor air quality monitoring system with data obtained in real time.
This study aims to develop a data collection system, provide a database management system, and build dashboards that provide information on monitoring indoor air quality. Systems development life cycle (SDLC) is an information system development process that can support business needs, design systems, build and send them to users. Agile development is one method of system development that is done in a simple way, the author of the idea plans the development of an existing system.
Collaboration with the developer is carried out to analyze existing systems, design system, and implement systems. Wireless and location-based indoor air quality monitoring system can measure six air quality parameters which include dust particles, air temperature, relative humidity, carbon monoxide, and volatile organic compounds. Monitoring these parameters is done in real time and it can be a solution so that the monitoring, recording and reporting systems can be done swiftly with minimal resources.
"
Depok: Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Indonesia, 2019
T-Pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
<<   1 2 3 4 5 6 7 8 9 10   >>