Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 156124 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Rr. Nurthia
"Manajemen risiko merupakan salah satu faktor terpenting dalam manajemen proyek untuk memastikan proyek dapat terlaksana dengan baik. Dengan adanya pengelolaan risiko yang tepat, risiko-risiko yang mungkin terjadi dapat diantisipasi sedini mungkin. Pada akhirnya, kemampuan perusahaan untuk mengalokasikan dana kontingensi risiko menjadi faktor keberhasilan dalam mengestimasi biaya dan keuntungan yang dapat diperoleh perusahaan. Pada penelitian ini, dilakukan proses identifikasi dan analisis risiko untuk memperoleh risiko yang termasuk kategori tinggi yang mungkin muncul selama pelaksanaan proyek PLTU X, serta menentukan strategi penanganan risiko. Setelah itu, dilakukan simulasi dengan menggunakan simulasi Monte Carlo untuk menentukan besarnya dana kontingensi optimal dengan tingkat kepercayaan mulai dari 80% sampai 100%. Secara keseluruhan dapat disimpulkan bahwa dengan perhitungan alokasi dana kontingensi yang optimal, maka perusahaan dapat mengalokasikan dana dengan tepat dan pada akhirnya akan menguntungkan bagi pihak perusahaan.

Risk management is one of the most important factors in project management to ensure that the project will accomplished well. By managing the risk well, it can anticipate risks that may appear from the beginning of the project. At the end, the company ability to allocate cost contingency for the risks become the success factor in cost estimation and profit that can be achieved by the company itself. The research contains of risk identification process and risk analysis to identify the risk that included as a high risk category that may occur along the project CFSPP X taken place, and determine risk response planning for each high risk category. After that, Monte Carlo simulation will be conducted to determine the optimal cost contingency with the level of confidence started from 80% until 100%. Overall, it can be concluded that by calculating the optimal cost contingency, company can allocate the fund correctly and will achieve the profit eventually."
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2008
S50285
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
cover
Rizky Feryansyah
"Proyek konstruksi yang dikelola dengan model EPC (Engineering, Procurement, and Construction) Design & Build memiliki banyak resiko dan ketidakpastian yang dialami oleh kontraktor EPC. Hasil analisa resiko mendapatkan 17 jenis resiko. Resiko akan menimbulkan dampak biaya yang disebut biaya contingency. Perhitungan biaya contingency dilakukan dengan metode yang diusulkan AACE yaitu range estimating, expected value, dan parametric estimating. Perhitungan basis biaya contingency menghasilkan angka Rp. 19,580,136,424. Metode range estimating yang dikombinasikan dengan perangkat lunak crystal ball menghasilkan biaya contingency antara 2,82% sampai 4,21% sedangkan metode expected value yang dikombinasikan dengan perangkat lunak crystal ball menghasilkan biaya contingency antara 2,98% sampai 3,25%. Metode parametric estimating menghasilkan rumus untuk perhitungan biaya contingency dari komponen dasar biaya proyek. Resiko keterlambatan jadwal proyek adalah resiko yang paling sensitif di antara faktor - faktor resiko yang teridentifikasi sedangkan resiko inflasi adalah resiko yang kurang sensitif di antara faktor - faktor resiko tersebut.

Construction project managed by the model EPC (Engineering, Procurement, and Construction) Design & Build has many risks and uncertainties faced by the EPC Contractor. The results of risk analysis is 17 types of risk. Risks will have impact to the cost which called contingency cost. Contingency cost calculation performed by the recommended practice of AACE which are range estimating, expected value, and parametric estimating. Calculation of the basis of contingency cost is Rp. 19,580,136,424. Method of range estimating which combined with software crystal ball generates contingency cost between 2.82% to 4.21% to net project cost, while the expected value method combined with the software crystal ball generates contingency cost between 2.98% to 3.25% to net project cost. Parametric estimating method produced a formula for calculating the cost contingency from basic cost components of the project. The risk of delays in the project schedule is a risk that the most sensitive among the risk factors identified for the project while the inflation is the risk that is less sensitive among the risk factors"
Depok: Universitas Indonesia, 2016
T45664
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Willy Pantun Sedayu
"Manajemen risiko merupakan salah satu faktor terpenting dalam manajemen proyek untuk memastikan proyek dapat terlaksana dengan baik. Hal ini disebabkan banyaknya ketidakpastian dalam sebuah proyek yang berasal dari berbagai sumber. Dari sudut pandang kontraktor, ketidakpastian ini tentu sangat merugikan karena akan mempersulit dalam mengestimasi biaya yang dibutuhkan untuk menyelesaikan sebuah proyek. Kemampuan perusahaan kontraktor untuk mengestimasi biaya merupakan kunci keberhasilan bagi perusahaan untuk memperoleh laba. Lingkup penelitian ini hanya dibatasi pada proyek 06049D (L-Project) dengan menggunakan standar PMBOK.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi dan menganalisis risiko yang termasuk kategori tinggi yang mungkin muncul selama pelaksanaan proyek 06049D (L-Project), serta menentukan strategi penanganan risiko dan alokasi biaya untuk menangani risiko tersebut. Analisis alokasi biaya dilakukan dengan menggunakan simulasi Monte Carlo. Penelitian ini mengidentifikasi delapan risiko yang temasuk kategori tinggi dan strategi penanganannya. Selain itu, dengan menggunakan berbagai asumsi, diperoleh alokasi biaya penanganan risiko yang dapat menjadi pertimbangan untuk PT X.

Risk management is one of the most important factors in project management to ensure that the project will completed well. It is because there are so many uncertainties in a project that come from many causes. From the contractor point of view, the uncertainties inflicted a financial loss because it will caused difficulties in estimating the cost needed to complete a project. The ability of contractor companies to estimate the cost is the key success factor for company to get profit. The research scope is limited to 06049D project (L-Project) using PMBOK standard.
The purpose of this research is to identify and analyze the risk that included high risk category that possibly will occur during perform of 06049D project (L-Project), and determine risk response planning and its cost allocation. Cost allocation analysis is conducted using Monte Carlo Simulation. The Research identifies 8 risks that included high risk category and its response planning. In addition, using various assumptions, this research found the cost allocation that can be consideration for PT X.
"
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2007
S50309
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Ferdi Firdausy
"Proyek EPC dan konstruksi umumnya memiliki tingkat kerumitan, dan ketidakpastian yang tinggi. Perubahan yang terjadi pada tahap engineering, konstruksi, sistem kontrol, dan sub-logistik akan berdampak pada kinerja biaya logistik dan pada akhirnya mempengaruhi margin proyek, lemahnya kontrol proyek, dan memiliki potensi risiko tinggi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui variabel risiko yang mempengaruhi kinerja biaya logistik, memperoleh identifikasi risiko tinggi dari variabel engineering, construction, dan system control yang mempengaruhi kinerja biaya logistik serta menentukan tanggapan dan rekomendasi risiko kepada meningkatkan kinerja biaya logistik pada proyek EPC di lokasi terpencil. Data dikumpulkan dari studi literatur, wawancara dengan responden, dan pakar. Dari 51 jawaban responden, risiko yang teridentifikasi adalah 30 faktor yang ditinjau dari probabilitas dan dampaknya. Metodenya melalui analisis deskriptif, uji validitas & reliabilitas, dan analisis risiko kualitatif. Selanjutnya, tindak lanjut hasil risiko akan dilakukan melalui mitigasi proaktif dan reaktif. Penelitian ini menemukan 7% variabel ekstrim, dan 93% adalah kategori berisiko tinggi. Dengan demikian bahwa semua variabel mempengaruhi kinerja biaya logistik dimana lokasi proyek yang jauh merupakan salah satu faktor utama kinerja biaya logistik.

The EPC and construction projects generally have a high level of complexity, and uncertainty. The changes that have occurred in the engineering, construction, control systems, and sub-logistics stages will impact logistics cost performance and finally affect the project margins, weak of project control, and high risk. The purpose of this study is to determine the variable risk that affects the performance of logistics costs, to obtain high-risk identification of engineering, construction, and system control variables that affect the performance of logistics costs and to determine the risk responses and recommendations to improve logistics cost performance on EPC projects in remote locations. Data was collected from literature studies, interviews with respondents, and experts. By 51 respondents' answers, the risk was identified are 30 factors in terms of the probabilities and impact. The method through descriptive analysis, validity & reliability testing, and qualitative risk analysis. Further, the follow-up of risk results would carry out through proactive and reactive mitigation. This research found 7% of the variables were extreme, and 93% were high-risk categories. Thus it indicates that all variables affect the logistics costs performance where the remote project locations are one of the main factors in increasing the logistics costs."
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2023
T-pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Muhamad Abdi
"Proyek EPC (Engineering-Procurement-Construction) pembangkit listrik memiliki kompleksitas yang tinggi untuk mencapai keberhasilan proyek (biaya, mutu, waktu). Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi faktor-faktor efektivitas tim yang secara langsung atau tidak langsung secara signifikan mempengaruhi keberhasilan proyek EPC pembangkit listrik. Faktor efektivitas tim diidentifikasi menggunakan SLR (systematic literature review) berdasarkan jurnal manajemen proyek. Setelah itu dilakukan metode Delphi untuk menganalisis relevansi dan dampak dari faktor-faktor tersebut pada keberhasilan proyek. Kami menemukan 28 faktor dan urutan pengaruhnya. Selanjutnya kami menilai proyek EPC pembangkit listrik di Sulawesi Indonesia berdasarkan tingkat penerapan, kepentingan, dan frekuensi masalah dengan melakukan kuesioner dan diskusi kelompok. Analisis Fishbone Diagram digunakan untuk menyelidiki akar permasalahan dan mencari perbaikan atau solusi. Empat faktor dianggap perlu perbaikan lebih lanjut: rasa hormat (respect); metode pengadaan/kontrak yang efektif (efficacy of procurement method and contract); komunikasi (communication); dan pengambilan keputusan (decision making). Hal penting dari studi adalah berfokus pada proyek EPC pembangkit listrik di Indonesia dan ini memberikan pengetahuan bagi manajer proyek dan anggota untuk menciptakan tim yang efektif untuk keberhasilan proyek. Akhirnya, penelitian ini memberikan indikator referensi untuk membentuk tim proyek yang efektif.

EPC (Engineering-Procurement-Construction) power plant projects have a high complexity to achieve project success (i.e., cost, quality, and time). This study aims to identify factors of team effectiveness that significantly affect the successful outcomes of the EPC power plant project either directly or indirectly. SLR (systematic literature review) based on project management journals is applied to identify the factors of team effectiveness. Delphi method is utilized to analyze their relevance and impacts on the project’s success. We reveal twenty-eight factors and their impacts. Subsequently, we assess an EPC power plant project according to their implementation, importance, and frequency of problems by conducting a survey and a focus group discussion. Fishbone diagrams are employed to investigate the root causes and to seek improvements or solutions. Four factors are discovered and deemed to improve: respect, efficacy of procurement method and contracts, communication, and decision-making. The important point of the study is that it focuses on the EPC power plant project in Indonesia and this provides knowledge for project managers and members to create an effective team for project success. Finally, the study provides reference indicators for forming an effective project team."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2022
T-pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Gultom, Iwan Daniel
"ABSTRAK
Pada proyek EPC Migas sering mengalami pembengkakan biaya yang diakibatkan tidak tepatnya perhitungan biaya kontingensi yang didasarkan kepada persentase
terhadap total biaya/estimasi proyek secara keseluruhan. Penelitian ini
menentukan pemodelan bagi estimasi biaya kontingensi dengan kombinasi range
estimating dan fuzzy logic untuk menentukan risiko terbesar dalam pengaruh dan
hubungannya terhadap besar nilai kontingensi pada proyek EPC berdasarkan risk
register (daftar yang berisikan risiko, mitigasi risiko,dampak serta frekuensi risiko
yang kemungkinan akan terjadi pada suatu proyek EPC) pada suatu pelaksanaan
proyek migas berdasarkan pengalaman yang telah dilaksanakan sebelumnya
oleh perusahaan R agar dapat menjadi referensi dalam penentuan besaran cot
contingency. Penentuan biaya kontingensi ini dengan range estimate dan
dilanjutkan dengan fuzzy logic dengan Matlab 2015a. Cost Contingency yang
didapat diaplikasikan dengan proyek yang diteliti dan sesuai dengan aktual
dengan penyimpangan yang cukup minim dengan asumsi risiko terbesar adalah
asumsi yang berubah, rework serta kompetensi yang kurang di dalam team proyek

ABSTRACT
EPC Oil & gas project always have cost overrun since the imprecise cost
contingency estimation which based on the percentage of the project total cost. In
the Oil & Gas EPC projects often experience cost overruns due to inaccurate
calculations contingency fee based on the percentage of the total cost / estimated
overall project. This study determines the modeling for the estimated costs of
contingency with a combination of range Estimating and fuzzy logic to determine
the greatest risk in influence and its relation to the great value of contingency on
EPC projects based on risk register (register containing risk, risk mitigation,
impact and frequency of risk that is likely to happen on a project EPC) at an oil
and gas project implementation based on the experience that has been carried out
previously by the company in order to be implemented as reference for
estimating cost contingency. Determining the cost of this contingency with a
range estimate and continued with fuzzy logic with Matlab 2015a. Cost
Contingency obtained was applied to projects studied and correspond to actual
deviations are quite minimal with bigger risks are changing of engineering
asumptions, re-work & lack of competence in project team"
2016
T46212
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Muhammad Andry Rezky
"Proyek Konstruksi Mega (MCP) menghadapi banyak tantangan seperti berurusan dengan pekerjaan yang rumit, kapasitas besar, melibatkan banyak pihak, menanggung risiko tinggi, dan menarik perhatian publik. Proyek Engineering-Procurement-Construction (EPC) sebagai salah satu MCP memiliki tingkat kompleksitas yang tinggi karena kontraktor bertanggung jawab atas desain, pengadaan, serta konstruksi. Proyek-proyek MCP memiliki nilai kontrak yang substansial lebih dari 1 Triliun Rupiah, namun, kontraktor sering mengalami pemborosan biaya. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi faktor pemborosan biaya dominan dalam proyek mega EPC dan solusi terbaik di masa depan untuk menghadapi faktor-faktor tersebut. Dua puluh faktor pemborosan biaya diidentifikasi dengan literature review sistematis dari lima jurnal manajemen proyek terbaik dalam lima tahun terakhir (2012-2017) diikuti dengan penggunaan metode Delphi untuk mendapatkan faktor-faktor pemborosan biaya dominan. Lima faktor pemborosan biaya paling dominan hasil metode Delphi yaitu (1) kesalahan perhitungan dalam proses tender; (2) integrasi sub sistem; (3) korupsi dalam proses tender; (4) korupsi di proyek yang sedang berlangsung; dan (5) keterlambatan proyek. Tingkat konsensus yang dicapai berdasarkan skala Likert adalah 0.75 dan kalkulasi (Schmidt, 1997)adalah 0.78. dengan interpretasi kesepakatan tinggi. Wawancara dilakukan untuk menyelidiki faktor-faktor pemborosan biaya dan mengembangkan solusi praktik terbaik. Hasil dari wawancara di dua MCP adalah terjadinya kesalahan perhitungan dokumen tender dan keterlambatan proyek. Beberapa solusi dapat dilakukan untuk menyelesaikan faktor pemborosan biaya yang terjadi di MCP.

The Mega Construction Projects (MCP) face numerous challenges such as dealing with intricate work and large capacity, involving multiple parties, bearing high risk, and drawing public concern. The Engineering-Procurement-Construction (EPC) projects as one of the MCPs have a high degree of complexity because the contractors are responsible for the design, the procurement, as well as the construction. The MCP projects have a substantial contract value of over 1 Trillion Rupiah, however, contractors often experience costs overrun. The objective of this research is to identify the dominant cost overrun factors in EPC Mega Project and the future best practice to deal with the factors. Twenty costs overrun factors are identified from a systematic literature review of five best project management journals in the last five years (2012-2017) followed by utilizing the Delphi method to reveal the dominant factors. The results of this study are five dominant cost factors (1) miscalculation in the tender process; (2) subsystem integration; (3) corruption in the tender process; (4) corruption in ongoing projects; and (5) project delay. The consensus degree from Likert questioner is 0.75 and Schmidt (1997)calculation is 0.78 with high agreement interpretation. Interviews were conducted to investigate cost-wasting factors example and solution in MCP project. Interview result in two MCPs are the occurrence of miscalculations of tender documents and project delays. Some solutions can be done to solve cost-wasting factors that occur in MCP.
"
Jakarta: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2018
T-pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Muhammad Khadafi
"Proyek EPC Engineering, Procurement, and Construction memiliki tantangan yang sangat tinggi, mulai dari saling ketergantungan antar aktifitas yang ada, fase overlaps antar masing-masing aktifitas tersebut, pemecahan aktifitas menjadi aktifitas-aktifitas pekerjaan yang lebih detail, kompleksitas struktur organisasi, dan ketidakpastian dalam akurasi prediksi yang timbul selama masa pelaksanaan. Permasalahan utama yang sering dihadapi khususnya pada Proyek EPC Pipeline adalah terjadinya cost overrun dalam proses engineering, procurement dan construction. Perubahan selalu terjadi dengan persentase berkisar antara 5 - 10 dari kontrak. Keterlibatan pihak eksternal dan internal dapat memunculkan risiko baru terhadap pihak kontraktor terutama di fase pengendalian. Oleh karena itu, diperlukan analisis risiko berbasis PMBOK 2017 yang menemukan bahwa kesalahan dalam perbedaan persepsi desain DED dengan basis desain FEED dan tidak adanya struktur organisasi change order yang merupakan risiko dominannya. Selanjutnya dilakukan evaluasi dan diketahui bahwa mitigasi risiko merupakan respon preventif yang tepat. Sementara, tindakan korektif yang tepat adalah melakukan konsinyering pada fase engineering dimulai, mediasi dengan third party institution dan membuat struktur organisasi dalam prosedur change order. Sayangnya respon risiko tersebut masih belum berjalan secara optimal bahkan terdapat respon yang tidak diterapkan, maka dari itu diperlukan beberapa langkah untuk perbaikan.

EPC Engineering, Procurement, and Construction projects have very high challenges, starting from interdependence between existing activities, overlapping phases between each activity, breaking activities into more detailed work activities, organizational structure complexity, and uncertainty in predictive accuracy arising during the execution period. The main problems that are often faced, especially in the EPC Pipeline Project is the cost overrun in the engineering, procurement and construction process. Changes always occur with percentages ranging from 5 10 of the contract. The involvement of external and internal parties can lead to new risks to the contractor, especially in the control phase. Therefore, it is necessary to simulate a risk model based on PMBOK 2017 which finds that difference of design perception of DED with design basis FEED and the absence of change order organizational structure are the dominant risk. Further evaluations are made and it is known that risk mitigation is an appropriate preventive response. Meanwhile, appropriate corrective action is to do consignment in the engineering phase begins, mediation with the third party institution and the making of an changes organizational structure in the change order procedure. Unfortunately, the risk response is still not running optimally and even there is a response that is not applied, therefore some steps needed to improve."
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2017
T49089
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Dinda Rizki Amalia
"Proyek EPC yang sering ditangani oleh PT. X adalah proyek-proyek pabrik besar seperti PLTU, PLTA, dan oil and gas. Proyek EPC yang melibatkan pengadaan barang dan jasa di setiap proyek yang dijalankan, sering menjadi lintasan kritis pada proyek itu sendiri. Penelitian ini akan mengidentifikasi risiko-risiko yang mungkin muncul dan terjadi pada proyek EPC PLTU yang ditangani oleh PT. X sebagai studi kasus pada penelitian ini. Pengolahan data yang dignakan adalah uji statistik dan analisis kualitatif risiko. Kemudian dapat diidentifikasi risiko yang muncul, lalu dianalisa penyebab, dampak, tindakan pencegahan, dan tindakan koreksi dari risiko-risiko pengadaan yang ada tersebut. Hasil yang ditemukan pada penelitian ini adalah diambil 7 (seven) risiko tertinggi berdasarkan pengelompokan Engineering item, Bulk Material, Pengadaan Vendor dan Subkontraktor, dan Faktor pendukung lainnya.

EPC project by PT. X is a large project plants, such as a power plant project, hydroelectric power project, and oil and gas project. EPC project, involving the procurement in every projects, and often a critical path in the project itself. The objective of this study is find the highest risks in EPC power plant project handled by PT. X as a case study in this research. The research method is conducted statistical test and qualitatif risk analysis. Then, identifying the highest risks, and analyyze the determine causes, impacts, preventive actions, and corrective actions for each risk. The results found in this study are 7 (seven) highest from grouping Engineering items, Bulk Material, Vendor and subcontractor, and other factors.
"
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2016
S65575
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Pandhu Dewanto
"Proyek pengolahan gas bumi dengan konsep Engineering Procurement & Construction (EPC) pada suatu perusahaan kontraktor EPC memerlukan manajemen biaya proyek yang efektif. Pelaksanaan proyek, aktualnya sering terjadi over budget. Penelitian ini berfokus pada analisis estimasi biaya proyek dengan studi hazop yang dilakukan. Metode PMBOK digunakan untuk menghitung nilai estimasi biaya proyek dan melalui proses hazard analysis (PHA) hingga didapatkan Hazop dari proyek tersebut. Simulasi Monte Carlo dengan CrystalBall untuk mengetahui probabilitas keberhasilan perencanaan proyek dan implikasi studi hazop terhadap nilai estimasi biaya proyek sehingga dapat diimplementasikan oleh perusahaan terkait.

Natural gas processing project with the concept of Engineering Procurement & Construction (EPC) on an EPC contractor companies require cost effective project management. Project implementation, the actual common over-budget. This study focuses on the analysis of the estimated project cost with HAZOP studies are carried out. PMBOK method used to calculate the value of the estimated cost of the project and through a process hazard analysis (PHA) to HAZOP obtained from the project. Monte Carlo simulations with Crystal Ball to know the probability of success of the project planning and the implications for HAZOP studies on the value of the estimated cost of the project so that it can be implemented by related companies."
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2011
T48972
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
<<   1 2 3 4 5 6 7 8 9 10   >>