Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 140365 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Pakpahan, Grace Marisa
"Bahasa iklan merupakan bahasa persuasif atau bahasa yang bersifat membujuk. Dengan demikian, para pembuat naskah iklan dituntut agar menciptakan iklan-iklan yang dapat menarik perhatian konsumen. Berlandaskan pada teori-teori yang dikemukakan dalam skripsi ini, dianalisis 35 iklan kosmetika sebagai korpus data. Melalui analisis korpus data, dapat disimpulkan bahwa karena tuntutan daya tarik iklan, maka bahasa iklan kosmetika memiliki ciri-ciri seperti penyimpangan kaidah tata bahasa, penggunaan istilah-istilah, penggunaan singkatan-singkatan, penggunaan bahasa asing, permainan bunyi, penggunaan gaya bahasa dan permainan makna."
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 1997
S15761
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Dyah Ayu Puspita Sari
"Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan keutuhan wacana iklan kosmetika pembersih wajah melalui alat-alat kohesi dari koherensi. Selain itu, penelitian ini juga bertujuan mendeskripsikan keutuhan wacana iklan kosmetika pembersih wajah melalui hubungan antara bahasa dan gambar. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif. Metode ini digunakan untuk menggambarkan alat-alat kohesi, koherensi, dan hubungan antara bahasa dan gambar yang muncul pada iklan kosmetika pembersih wajah dalam majalah Gadis tahun 2003. Langkah-langkah penelitian ini dimulai dengan (1) menentukan sumber data, yaitu majalah Gadis; (2) memilih iklan kosmetika yang akan dijadikan sebagai data penelitian sesuai dengan kriteria-kriteria sebagai berikut: iklan kosmetika yang dimuat dalam majalah Gadis sepanjang tahun 2003, iklan kosmetika yang besarnya satu halaman majalah, iklan kosmetika yang terdiri dari bahasa dan gambar, dan iklan kosmetika dengan jumlah terbanyak; (3) mengolah data, (4) menganalisis data; dan (5) menarik simpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa alat-alat kohesi yang ditemukan dalam sembilan wacana iklan kosmetika, yaitu (1) elipsis, (2) referensi, (3) konjungsi, dan (4) kohesi leksikal yang berupa reiterasi dan kolokasi, berfungsi menghubungkan unsure-_unsur bahasa sehingga membentuk keutuhan wacana. Selain itu, koherensi unsur-unsur bahasa dalam wacana iklan kosmetika dapat membentuk keutuhan wacana. Akan tetapi, ditemukan juga iklan-iklan yang hanya dapat koheren dengan bantuan gambar sehingga gambar juga berpengaruh dalam keutuhan wacana. Dengan demikian, ditemukan dua kecenderungan, yaitu (1) ada wacana iklan yang hanya dapat koheren dengan bantuan gambar sehingga gambar mempunyai peran penting dalam membentuk keutuhan wacana dan (2) ada wacana iklan yang sudah koheren tanpa bantuan gambar. Gambar hanya ikut mendukung keutuhan wacana iklan-iklan tersebut."
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2004
S10714
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Alberthiene Endah Kusumawardani
"Para linguis seperti Den Hertog (1973), Van den Toorn (1976), dan Geerts. et al. (1984) mengemukakan bahwa pada dasarnya kalimat terbagi menjadi dua bagian, yakni kalimat lengkap dan kalimat tidak lengkap. Kalimat lengkap terdiri dari kalimat tunggal dan kalimat majemuk. Kalimat tidak lengkap adalah kalimat yang tidak dihadiri oleh subjek dan predikat atau salah satunya. Kalimat ini biasanya merupakan kata perintah, salam, judul, dsb. Kalimat lengkap adalah kalimat yang mengandung unsur subjek dan predikat. Sedangkan kalimat tunggal adalah kalimat lengkap yang hanya mengandung satu unsur predikat, dan kalimat majemuk adalah kalimat lengkap yang mengandung dua atau lebih unsur predikat.
Van den Toorn juga mengutarakan bahwa dalam kalimat bisa ditemukan beraneka pergeseran makna. Seperti penurunan makna, perluasan makna, dan penyempitan makna, dan gaya bahasa seperti metafora, sinestesa, ironi, eufemisme, metonimia, dan personifikasi. Dengan dasar teori tersebut dilakukan penelitian terhadap sejumlah iklan yang memiliki keanekaragaman struktur kalimat dan pergeseran makna. Pengumpulan korpus dilakukan dengan memilih secara acak iklan-iklan makanan dan minuman yang dimuat di majalah-majalah terbitan Belanda. Sedangkan untuk mempelajari teori, penulis inengadakan studi pustaka.
Hasil dari analisis menunjukkan bahwa iklan-iklan komersial makanan dan minuman di majalah. Belanda ternyata memiliki keanekaragaman struktur kalimat dan pergeseran makna. Iklan-iklan itu lebih banyak menampilkan kalimat tidak lengkap, dengan hanya menyebutkan nama produknya saja. Sedangkan pada iklan_iklan dengan kalimat lengkap, struktur yang paling sering ditampilkan adalah subjek + predikat + objek + keterangan. Dari penelitian semantis, diketahui bahwa kebanyakan iklan menampilkan kalimat dengan pergeseran makna."
Depok: Fakultas Ilmu Pengatahuan Budaya Universitas Indonesia, 1995
S15854
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Fakultas Psikologi Universitas Indonesia, 1975
S2224
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Marina Augustina Isakh
Fakultas Ilmu Pengatahuan Budaya Universitas Indonesia, 1995
LP-pdf
UI - Laporan Penelitian  Universitas Indonesia Library
cover
Samidjo
"Penelitian ini bertujuan untuk menemukan ciri-ciri kepala sekolah pada sekolah menengah kejuruan yang efektif ,yaitu kepala SMK Merapi dan SMK Merbabu. Penelitian ini menyimpulkan bahwa kepala SMK Merbabu menunjukkan ciri menonjol (punjul ing a papak,mrojol ing a kerep) sedangkan kepala SMK Merapi menunjukkan ciri yang pertama diantara yang sama'Primus interpares'..."
[Place of publication not identified]: Jurnal Pendidikan dan Kebudayaan, 2008
AJ-Pdf
Artikel Jurnal  Universitas Indonesia Library
cover
Hamdi Muluk
"ABTRAK
Penelitian ini adalah mengenai STEREOTIP JENDER PADA TIGA KELOMPOK BUDAYA yang dikaji lewat bagaimana Ciri-ciri, Tipologi, dan Dimensi penilaian terhadap pria dan wanita pada tiga kelompok budaya, Batak, Minangkabau dan Jakarta.
Minat meneliti topik ini didorong oleh diangkatnya tema kesetaraan jender pada Konferensi Dunia IV tentang Wanita (FWCW) di Beijing - Cina, pada bulan September 1995. Salah satu makalah menyarankan diadakannya dekonstruksi terhadap sistem jender yang selama ini dianut. Persoalan timbul karena konsepsi mengenai sistem jender bagaimanakah yang dianggap tidak menindas perempuan harus dikembalikan pada bagaimana suatu masyarakat atau budaya tertentu memandang pria dan wanita secara keseluruhan. Peranan faktor belief terhadap pria dan wanita memegang peranan yang cukup besar dalam hal ini. Secara lebih spesifik ialah peranan stereotip jender, dan yang lebih penting lagi adalah dasar-dasar apa yang dipakai oleh suatu kultur dalam pembentukan stereotip jender. Karena stereotip jender sekarang ini lebih diartikan sebagai suatu struktur kognitif yang berisi belief-be/ief tentang atribut personal pria dan wanita yang meliputi; trait, perilaku, aktivitas dan peran yang dianut secara bersama-sama oleh suatu komunitas masyarakat. Maka penelitian ini akan mengeksplorasi struktur kognitif tadi yang meliputi; tipologi, dimensi penilaian serta ciri-ciri pria dan wanita pada ketiga budaya yang disebutkan diatas. Tiga budaya dipilih untuk mewakili keunikan Indonesia. Minangkabau dipilih karena struktur masyarakatnya yang menganut prinsip matrilineal. Batak dipilih karena sistem kekerabatannya yang sangat patriakat. Sementara Jakarta dipilih untuk mewakili budaya metropolitan.
Tiga pendekatan yang sering dilakukan dalam rangka mengeksplorasi persepsi terhadap orang atau dalam mengeksplorasi struktur kognisi sosial suatu budaya tertentu dikemukakan dalam studi ini. Pertama adalah pendekatan assosianistik, yang berpendat bahwa orang akan berpikir tentang orang lain dengan berpatokan pada ciri-ciri yang saling berkorelasi, atau menarik asosiasi antara orang dengan ciri yang dikenakan pada orang tersebut. Dalam bidang stereotip jender, pandangan ini sering juga disebut sebagai pendekatan trait. Pendekatan kedua, disebut pendekatan dimensional, yang beranggapan bahwa dasar dari suatu stereotip sosial adalah dimensi-dimensi penilaian yang akan dipakai sebagai landasan pembentukan stereotip sosial. Pada pendekatan ini yang dipentingkan adalah dimensi global yang paling mendasar yang dipakai orang dalam pembentukan suatu stereotip sosial. Pendekatan ketiga, disebut pendekatan tipologikal. Pendekatan ini berasumsi bahwa dasar pembentukan suatu stereotip sosial adalah tereletak pada adanya belief tentang bagaimana seperangkat ciri tertentu yang cenderung membentuk cluster atau tipologi tertentu. Dalam bidang stereotip jender, tipologi yang dimaksud adalah tipologi pria dan wanita.
Penelitian dalam rangka tesis magister ini terdiri dari penelitian pendahuluan dan penelitian utama. Penelitian pendahuluan adalah untuk mencari sampel-sampel sub-tipe atau tipe-tipe pria dan wanita yang representatif mewakiliki kultur tersebut. Sampel pria dan wanita yang dicari adalah tipe-tipe pria dan wanita yang dianggap merupakan salient type untuk kultur tersebut, ditambah tipe-tipe unik yang mencirikan kultur tersebut. Selain itu lewat penelitian pendahuluan ini juga dicari trait atau ciri-ciri yang dapat dipakai sebagai skala untuk menilai tipe-tipe yagn sudah didapat. Hasil studi pendahuluan ini dipakai untuk mengkonstruksi alat ukur yang dapat dipakai untuk mendapatkan hasil penelitian utama berupa; tipologi, dimensi penilaian dan profil ciri/trait masing-masing tipe-tipe pria dan wanita.
Pada penelitian pendahuluan, pada ketiga kultur sampel dipilih secara pruposive, yaitu orang dewasa yang dianggap sudah bisa merepresentasikan stereotip sosial masyarakat mereka. Kriteria utama pemilihan sampel adalah kelekatan dengan budaya tempat mereka berada. Pada kultur Batak sampel diambil dari 20 orang pria dan 20 mahasiswa USU yang berasal dari daerah-daerah yang diidentifikasi masih menganut ketat budaya Batak. Pada kultur Minangkabau sampel diambil dari 20 orang pria dan 20 orang wanita mahasiswa ASK1 Padangpanjang, juga berasal dari daerah-daerah yang masih kuat menganut budaya Minangkabau. Pada kultur Jakarta, sampel diambil dari 20 orang pria dan 20 orang wanita mahasiswa Unika Atmajaya yang dianggap lebih dipengaruhi nilai-nilai modernitas ibukota Jakarta. Sampel yang diikutsertakan adalah mereka-mereka yang merasa sudah tidak punya keterikatan lagi dengan budaya asal orang tua mereka, dimana identitas sosial mereka lebih sebagai warga ibukota. Hasil studi pendahuluan pada budaya Batak mendapatkan 18 label tipe pria, 5 label bersifat unik untuk budaya mereka. Didapat juga 18 label tipe wanita, 3 label bersifat unik untuk budaya mereka. Pada budaya Minangkabau didapat 18 label tipe pria, 5 label bersifat unik untuk budaya mereka. Didapat juga 19 tipe wanita, 4 label bersifat unik untuk budaya tersebut. Pada budaya kota besar (Jakarta), didapat 19 label tipe pria, 6 label bersifat khas Jakarta. Didapat juga 18 label tipe wanita, dimana 4 label merupakan ripe khas Jakarta. Hasil studi mengenai trait berhasil mengidentifikasi 36 trait yang dijadikan 18 skala bipolar - semantic differential.
Pada studi utama di tiga lingkup budaya tersebut digunakan prosedur yang sama. Untuk budaya Batak, kuesionair yang berisi 18 tipe pria ditambah satu tipe laki-laki secara umum (tipikal) dan 18 tipe wanita ditambah tipe wanita secara umum (tipikal) dinilai oleh masing-masing 30 orang pria dan 30 orang wanita, mahasiswa USU dengan kriteria seperti yang dipakai pada studi pendahuluan. Pada budaya Minangkabau berlaku prosedur yang sama, kuesionair yang berisi 18 tipe pria ditambah satu tipe laki-laki secara umum (tipikal) dan 18 tipe wanita ditambah tipe wanita secara umum (tipikal) dinilai oleh masing-masing 30 orang pria dan 30 wanita, mahasiswa ASK1 Padangpanjang dengan kritereia seperti yang dipakai pada studi pendahuluan. Pada budaya Jakarta, kuesionair yang berisi 19 tipe pria ditambah satu tipe laki-laki secara umum (tipikal) dan 19 tipe wanita ditambah tipe wanita secara umum (tipikal) dinilai oleh masing-masing 30 pria dan 30 wanita, mahasiswa Unika Atmajaya dengan kriteria seperti yang dipakai pada studi pendahuluan. Data-data hasil penilaian terhadap kuesionair ini diolah dengan teknik analisa statistika Multidimensional scaling (MDS) untuk mendapatkan dimensi penilaian. Sementara untuk mendapatkan tipologi dipergunakan teknik analisa statistika Hierarchical Clustering Analysis. Sementara untuk mendapatkan profil trait digunakan analisis profil dengan mencari mean rating untuk setiap tipe.
Hasil studi utama mendapatkan hasil sebagai berikut.
Pada budaya Batak dimensi penilaian yang melandasi stereotip jender laki-laki adalah: 1) Dimensi aktivitas baik versus aktivitas buruk, 2) Dimensi keras versus lembut. Didapat 6 tipologi pria yang distingtif: 1) Hedonis, 2) Sensitif/lembut, 3) Pemimpin, 4) 'Raja'/Birokrat, 5) Flamboyan dan 6) Kasar/Agresif. Stereotip umum Iaki-Iaki Batak adalah: tipe 'Raja'/Birokrat, sementara stereotip khususnya adalah: tipe Hedonis, perantau dan 'raja'. Dimensi yang melandasi stereotip jender perempuan adalah: 1) Dimensi baik versus buruk, 2) Dimensi Dinamisme. Didapat 9 tipologi wanita yang distingtif: 1) Karir, 2) Organisatoris, 3) Fotomodel, 4) Tomboi, 5) Ibu rumah tangga, 6) Setia/naif, 7) Orientasi seksual, 8) Penggoda dan 9) Bawel. Stereotip umum wanita Batak adalah: tipe ibu rumah tangga, dan wanita anggun. Sementara stereotip khusus adalah: Bawel, istri setia, dan inang-inang. Secara keseluruhan gambaran stereotip pria lebih jelas dibanding gambaran stereotip wanita, yang mengindikasikan adanya pengaruh sistem kekerabatan Patriakat dalam hal ini.
Pada budaya Minangkabau dimensi penilaian yang melandasi stereotip jender laki-laki adalah: 1) Dimensi dapat dipercaya versus tidak dapat dipercaya, 2) Dimensi keras versus lembut. Didapat 4 tipologi pria yang tidak terlalu distingtif satu sama lainnya: 1) Idealis atau moralis, 2) Pragmatis, 3) Tidak patuh norma, dan 4) 'Gafia'/culas. Stereotip umum laki-laki Minangkabau adalah tipe: Ustad, Penghulu, Wiraswastawan, dan Perantau. Sementara stereotip khususnya adalah tipe: Ustad, Penghulu, Perantau dan Pembual. Dimensi yang melandasi stereotip jender perempuan adalah: 1) Dimensi karakter baik versus karakter buruk, 2) Dimensi keras versus lembut, serta kuat versus lemah. Didapat 7 tipologi wanita yang distingtif: 1) Karir, 2) Tomboi, 3) Organisatoris, 4) Organisatoris, 5) Polos/naif, 6) Orientasi seksual, 7) Munafik. Stereotip umum wanita Minangkabau adalah tipe: ibu rumah tangga, istri setia, bundo kanduang, dan wanita anggun. Sementara stereotip khususnya adalah tipe: Jual mahal, Istri mandiri, amai-amai dan Bundo kanduang, Secara keseluruhan gambaran stereotip jender pria lebih kabur dan tidak sejelas gambaran stereotip wanita, hal ini mengindikasikan adanya pengaruh sistem kekerabatan Matrileineal dalam hal ini.
Pada budaya kota besar Jakarta, dimensi penilaian yang melandasi stereotip lender laki-laki adalah: 1) Dimensi dapat diandalkan versus tidak dapat diandalkan, 2) Dimensi penampilan buruk versus penampilan baik. Didapat 7 tipologi pria yang distingtif satu sama lainnya: 1) Karir, 2) Birokrat, 3) Kreatif, 4) Sportif/Gentlerrman, 5) Hedonis, 6) Flamboyan, dan 7) Hippies. Stereotip umum laki-laki Jakarta adalah tipe: Birokrat, sementara stereotip khusus adalah; tipe Workaholik, Aktivis, Mr. 'Cueks', Metal, Hippies dan Hura-hura. Dimensi yang melandasi stereotip jender perempuan lebih kompleks dibanding penilaian terhadap stereotip jender laki-laki dan perempuan pada kultur lainnya. Didapat tiga dimensi: 1) Dimensi dapat dipercaya versus tidak dapat dipercaya, 2) Dimensi aktif versus tidak aktif, dan 3) Dimensi daya tahan fisik. Didapat 6 tipologi yang distingtif: 1) Polos/naif, 2) Ibu rumah tangga, 3) Anggun, 4) Anggun, Manipulatif, 5) karir, dan 6) Organisatoris. Stereotip umum wanita Jakarta adalah tipe: Wanita anggun. Sementara stereotip khususnya adalah: wanita materialistik, Wanita karir, Workaholik. Secara keseluruhan gambaran stereotip jender pria hampir sama jelasnya dibanding gambaran stereotip wanita. Hal ini mengindikasikan adanya pengaruh nilai-nilai modernitas dalam hal ini, dimana relasi jender ada kecenderungan ke arah yang lebih egaliter.
Hasil penelitian stereotip jender pada ketiga budaya yang diteliti memperlihatkan persamaan dan perbedaan namun satu hal yang sangat jelas adalah: pengaruh budaya yang berbeda yang ditandai oleh sistem kekerabatan yang berbeda antar ketiga kultur ini, membuat stereotip jender pada ketiga budaya ini menjadi lebih diwarnai oleh nilai-nilai atau oleh hal-hal yang mendapat penekanan pada ketiga sampel budaya tersebut.
Gambaran hasil penelitian stereotip jender pada ketiga budaya ini menjadi bahan diskusi untuk lebih bisa memahami perdebatan mengenai ketimpangan ataupun kesetaraan jender. Disarankan untuk melakukan studi lebih lanjut untuk meneliti pengaruh stereotip jender, dengan melibatkan aspek afektif, sikap, dan aspek perilaku dalam hubungannya dengan sistem jender pada sampel dan budaya yang lebih luas, seperti budaya Jawa dan Sunda yang merupakan mayoritas penduduk Indonesia.
"
1995
T-Pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Hias Dwi Untari Soebagio
"Bahasa iklan merupakan hal yang menarik untuk dibahas. la patut dipelajari tidak saja karena melingkupi kehidupan kita sehari-hari, tetapi juga karena ia dapat dilihat sebagai pengantar penulisan yang bersifat persuasif manipulatif, yang tidak sekedar menyampaikan informasi. Lagipula penelaahan bahasa iklan dapat menambah studi tentang bahasa dalam konteks sosial yang lebih luas. Penulisan skripsi ini dimaksudkan untuk membahas ciri bahasa iklan dari sudut gaya bahasa. Secara eksploratif ingin diungkapkan unsur-unsur afektif dan jenis-jenis gaya bahasa iklan. Percontoh yang digunakan adalah tajuk iklan yang memiliki sifat dan fungsi yang khas. Percontoh penelitian berjumlah 116 buah yang dipilih dengan menggunakan tehnik insidental dan tehnik catat dari dua buah majalah berbahasa Inggris. Dalam menganalisis gaya bahasa tajuk iklan penulis melakukan pembatasan, yaitu menganalisis gaya bahasa tajuk iklan hanya berdasarkan bunyi dan makna pilihan kata. Penelitian bunyi hanya menyangkut segi bunyi segmental. Metode analisis yang dipakai adalah metode klasifikasi. Dalam menganalisis penulis berkonsultasi dengan kamus dan tiga orang penutur asli. Data hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar tajuk iklan, dalam rangka menarik perhatian dan minat pembaca sebagai (calon) konsumen, menggunakan unsur-unsur afektif bahasa, yaitu rima, onomatopei, konotasi dan bahasa kiasan. Sebagian besar tajuk iklan mempunyai keistimewaan gaya bahasa. Gaya bahasa yang ditemukan adalah gaya bahasa berima, gaya bahasa retoris dan gaya bahasa kiasan. Gaya bahasa yang dianggap paling afektif adalah gaya bahasa kiasan; dan yang paling banyak digunakan dari jenis ini adalah gaya bahasa Paranomasia atau Pun. Penelitian ini juga menunjukkan bahwa pemilihan kata dipengaruhi oleh khalayak sasaran dan keistimewaan produk yang ingin ditonjolkan. Secara umum dapat dikatakan bahwa gaya bahasa tajuk iklan tidak berbeda jauh dengan gaya bahasa susastra, selain menggunakan unsur-unsur afektif tersebut di atas, ia, juga memakai kata-kata yang lebih mengandung nilai konotatif daripada nilai denotatif, mendayagunakan keambiguan makna kata, dan secara sengaja memainkan kata-kata sehingga pernyataannya kebanyakan mengandung lebih dari satu interpretasi. Hanya bedanya dengan susastra, dalam tajuk iklan faktor interpretasi lain akan gugur karena didukung oleh faktor gambar iklan. Perbedaan lain adalah bahwa bahasa tajuk iklan mengharapkan reaksi langsung pembaca, sedangkan Bahasa susastra tidak. Demikian kesimpulan yang saya peroleh dari analisis data yang terbatas ini."
Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 1988
S-Pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Nurul Komari Oetomo
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 1992
T-Pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Tarigan, Christiani R.
"Remaja Putri adalah pasar potensial untuk produk kosmetika dan perawatan tubuh. Di akhir tahun 1992 PT. Mustika Ratu mengeluarkan seri kosmetika yang khusus ditujukan bagi remaja putri, dan diposisikan sebagai kosmetika alami yang sesuai dengan kondisi kulit remaja. Dalam memperkenalkan produknya, iklan yang bersifat multi media, yang ditampilkan di radio, televisi, dan juga di majalah Gadis, Anita Cemerlang, Puteri memanfaatkan Mode, dan Aneka ria. Iklan dibuat dalam suasana keremajaan agar sesuai dengan karakteristik khalayak yang ingin dituju, dan dapat menangkap perhatian khalayak dan memberikan informasi tentang keberadaan produk. Penelitian ini mencoba untuk melihat sampai sejauh mana kognisi atau pengetahuan khalayak tentang iklan Futeri, meliputi tingkat perhatian dan interpretasi khalayak. Penelitian mengenai kognisi khalayak tentang iklan Futeri bersifat deskriptif-analltis dan dilakukan dengan metode survei. Responden dalam penelitian ini terdiri dari 100 orang siswi kelas 2 SMA yang dipilih secara random.
Kesimpulan yang dapat ditarik dari penelitian ini adalah sebagai berikut. Tingkat pengenaan responden terhadap media dapat dikatakan tinggi, rata-rata mengkonsumsi lebih dari satu majalah, termasuk Gadis dan Pnita Cemerlang, dan juga radio dan televisi. Ini membuka peluang bagi responden untuk terkena iklan. Pengenaan responden terhadap iklan-iklan di kedua majalah juga tinggi. Responden cukup sering melihat iklaniklan yang ditampilkan di kedua majalah tersebut, terlihat dari jawaban responden dalam menyebutkan jenis-jenis produk dari iklan yang aaa di kedua majalah itu. Perhatian responden terhadap iklan Puteri cukup baik, terlihat dari terpilihnya iklan tersebut sebagai iklan kosmetika yang paling sering dilihat c!i kedua majalah di atas. Perhatian responden terhadap iklan Puteri juga diikuti oleh pemberian makna yang relatif sesuai dengan maksud pengiklan. Responden dengan tepat menginterpretasikan jenis produk yang diiklankan Puteri dan juga dapat menyebutkan maksud dari keseluruhan penampilan iklan tersebut. Tingkat kognisi atau pengetahuan responden tentang judul, naskah, dan ilustrasi iklan cukup baik. Sebagian besar responden dapat menyebutkan unsur-unsur iklan tersebut. Ini didukung oleh tingginya frekuensi responden melihat iklan tersebut di kedua majalah. Hanya saja pengetahuan responden tentang slogan tidak begitu baik, karena lebih dari separuh responden tidak dapat menyebutkan slogan iklan Puteri."
Depok: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia, 1994
S4005
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
<<   1 2 3 4 5 6 7 8 9 10   >>