Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 181786 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Anne Rozana
"Penelitian ini dilakukan terhadap entri bidang kesehatan masyarakat dalam empat judul pangkalan data dalam CD-ROM dan ketersediaan sumber informasi dalam koleksi perpustakaan di Bagian Perpustakaan dan Informasi Penelitian Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan dan di Perpustakaan Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Indonesia, Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada-tidaknya hubungan antara ketersediaan sumber informasi dalam koleksi yang sesuai dengan pangkalan data bibliografis dalam CD-ROM yang dilanggan oleh perpustakaan dengan tingkat pemanfaatan jasa penelusuran bibliografis dalam CD-ROM, untuk mengetahul ketersediaan sumber informasi dalam koleksi yang sesuai dengan pangkalan data bibilografis dalam CD-ROM yang dilanggan oleh perpustakaan, dan untuk mengetahui tingkat pemanfaatan jasa penelusuran pangkalan data bibliografis dalam CD-ROM.
Penelitian ini dilakukan selama 6 bulan yaltu dari bulan November 1995 hingga April 1996. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan melalui cara penelitian kepustakaan yaitu mengkaji bahan-bahan tertulis atau literatur-literatur yang memuat masalah CD-ROM atau yang relevan dengan topik yang dibahas dalam skripsi ini. Cara yang kedua adalah dengan melakukan studi dokumenter terhadap data statistik pemanfaatan jasa penelusuran bibliografis dalam CD-ROM dan formulir permintaan terhadap jasa tersebut pada tahun 1992-1993. Cara yang ketiga dengan mencocokkan entri bidang kesehatan masyarakat terbitan tahun 1989-1992 dalam pangkalan data dalam CD-ROM dengan koleksi perpustakaan. Kemudian data yang diperoleh dianalisa secara kuantitatif dan digunakan untuk menghitung koefisien korelasi antara data pemanfaatan jasa penelusuran tersebut dan ketersediaan sumber informasi dalam koleksi.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari total 6.667 entri kesehatan masyarakat yang dimuat dalam 3 pangkalan data dalam CD-ROM (Medline, HeafthPlan, Popline), hanya 711 entri atau 10,7 % yang sumber informasinya ada dalam koleksi Bagian Perpustakaan dan informasi Penelitian Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan. Di Perpustakaan Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Indonesia dari total 3.892 entri kesehatan masyarakat yang dimuat dalam 3 pangkalan data dalam CD-ROM (HealthPlan, Popline, Oshrom), hanya 625 entri atau 16 % yang sumber informasinya ada dalam koleksi perpustakaan. Sementara jumlah pemanfaatan jasa penelusuran blbliografs melalui CD-ROM selama tahun 1992-1993 di Bagian PIP Balitbangkes sebanyak 155 kali pemanfaatan, sedangkan di Perpustakaan FKNM-UI sebanyak 105 kali pemanfaatan. Kemudian dengan menggunakan kedua data tersebut, yang dihitung per bulan, korelasi antara kedua variabel tersebut dihitung.
Dari hasil penghitungan diketemukan bahwa koefisien korelasi antara keduanya di Bagian PIP Balitbangkes adalah sebesar 0,436, ini berarti bahwa (berdasarkan standar yang digunakan) hubungan antara keduanya di perpustakaan lni cukup erat dan sifat dari hubungan ini adalah positif. Di Perpustakaan FKM-UI koefisien korelasi antara kedua variabel sebesar 0,205, Ini berarti bahwa hubungan antara keduanya di perpustakaan ini rendah dan sifat hubungannya positif.
Dari hasil penelitian di atas dapat ditarik kesimpulan umum bahwa tinggi-rendahnya pemanfaatan jasa penelusuran bibliografis dalam CD-ROM tidak banyak disebabkan oleh tinggi_rendahnya ketersediaan sumber informasi dalam koleksi yang sesuai dengan pangkalan data dalam CD-ROM."
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 1996
S15195
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
cover
Mohd. Rodzi bin Ali
"Penelitian mengenai tingkat penggunaan jasa informasi CD-ROM di perpusakaan tersebut telah dilakukan pada tanggal 01 Juli sampai dengan 14 Agustus, 1993. Tujuannya adalah untuk mengetahui sejauh mana tingkat penggunaan/pemanfaatan jasa CD-ROM oleh mahasiswa UKM dan mahasiswa luar UKM sebagai salah satu sarana simpan, penelusuran dan temu kembali informasi hasil dari perkembangan Teknologi Informasi mutakhir bidang kepustakaan dan informasi. Panelitian deskriptif analisis ini mengqunakan metode penqumpulan data lewat kuesioner yang disebarkan kepada pemakai, wawancara secara informal serta statistik penggunaan CD--ROM mulai dari tahun ajAran 1988/89 sampai. dengan I992/95. 96,8% dari responden mengetahui bahwa pihak perpustakaan ada, menyediakan Jasa informasi ini. 92%. dari responden pula menggunakan jasa informasi CD-ROM yang disediakan manakala 8% pula tidak pernah menggunakannya.
Hasilnya ternyata pangkalan data ABI/INFORM Ondisc yang paling banyak digunakan oleh pemakainya itu sebesar 69.0 %. Sebagian besar pemakai (responden) atau 94.4%, menyatakan bahwa jasa informasi ini boleh menyediakan informasi yang cepat. Dalam hal penelusuran informasi, lebih dari separuh responden menyatakan bahwa informasi yang mereka dapatkan dari CD-ROM itu hanya sebagian saja yang sesuai dengan kehen - dak mereka. Ada juga sejumlah responden menyatakan bahwa CD-ROM menyediakan terlalu banyak informasi sehingga membingungkan mereka. Dari segi keberadaan koleksi, 84.91 % responden menyatakan bahwa koleksinya hanya sebagian saja yang ada di dalam perpustakaan. penggunaan jasa informasi CD-ROM telah mengalami peningkatan yang menggalakkan pada setiap semester/tahun ajaran. Alasan atau tujuan pemakai menggunakan CD-ROM adalah untuk menyelesaikan tugas-tugas kuliah, penelitian, karya ilmiah/skripsi dan sebagainya. penggunaan CD-ROM biasanya paling banyak pada waktu pagi, siang dan sore hari. Secara keseluruhan, pemakai merasa puas dengan penyelenggaraan atau pengoperasian jasa informasi CD-ROM ini karena jasa tersebut dapat menyediakan informasi yang mereka perlukan dengan cepat."
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 1994
S15710
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Eka Kusmayadi
"Penelitian ini dilakukan di Pusat Perpustakaan dan Penyebaran Teknologi Pertanian (PUSTAKA), Bogor. Tujuan penelitian ini untuk mempelajari karakteristik beberapa basisdata bidang pertanian yang terdapat dalam media CD-ROM dan mengetahui tingkat kepentingan setiap jenis ruas (Field) dalam basisdata bagi para pengguna CD-ROM. Basisdata yang digunakan adalah TROPAG, AGRIS, CAB dan AGRICOLA.
Metode penelitian yang digunakan adalah metode experimental dan survai. Metode experimental untuk mengetahui karakteristik basisdata, sedang metode survai untuk mengetahui tingkat kepentingan setiap jenis ruas dala basisdata menurut pengguna dan biaya pengadaan setiap jenis CD-ROM. Metode eksperimental dilakukan dengan menggunakan 2 kelompok pernyataan pencarian (query). Query pertama adalah subjek-subjek bidang petemakan untuk mengetahui variabel ruang lingkup, ukuran basisdata, struktur berkas (file) dan ruas (field), keterkinian informasi dan aksesibilitas sistem. Query ke-2 merupakan penurunan dari judul-judul penelitian yang sudah ada untuk mengetahui variabel presisi.
Populasi yang digunakan adalah peneliti yang pemah menggunakan CD-ROM di Pustaka, sedangkan jumlah sampel yang diamati adalah sebanyak 30 orang responden. Instrumen yg digunakan dalam survai adalah kuesioner.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa setiap jenis basisdata mempunyai karakteristik yang berbeda. Berdasarkan kepentingan jenis ruas menurut pengguna, maka urutan kesesuaian basisdata untuk kepentingan penelusuran adalah AGRICOLA, CAB, AGRIS dan TROPAG. Basisdata AGRICOLA digunakan terutama untuk memenuhi kebutuhan hasil-hasil penelitian yang bersumber dari Amerika Serikat. CAB, AGRIS dan TROPAG adalah basisdata pelengkap untuk memenuhi kebutuhan hasil penelitian yang bersumber dari wilayah Asia. AGRIS dan TROPAG mempunyai peluang yang lebih besar sebagai basisdata pelengkap daripada CAB, karena lebih murah ditinjau dari segi biaya pengadaan. Dalam proses pencarian informasi, hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan operator berpengaruh terhadap perolehan artikel yang relevam Operator AND memberikan nilai presisi dan recall yang lebih tinggi dibandingkan dengan operator WITH, NEAR dan IN (TI). Lebih dari 50 persen responden menganggap bahwa jenis ruas yang sangat penting adalah judul (Ti) dan tahun publikasi (PY), sedangkan ruas yang penting adalah lokasi penelitian (LO), sumber artikel (SO), bahasa yang digunakan untuk teks (LA) dan bahasa yang digunakan untuk ringkasan (LS).

Study on Characteristics of Agricultural Databases in CD-ROM The study was done at Center for Agricultural Library and Technology Dissemination (CALTD), Bogor. The objectives of the study were to find out characteristics of several agricultural electronic databases in CD-ROM and the importance rank of fields for users. The databases were TROPAG, AGRIS, CAB and AGRICOLA.
The experimental method by using two queries consisted of livestock subjects and research titles was used to find out databases characteristics and survey by using questionnaires was used to find out the importance rank of fields for users and also the cost of CD-ROM acquisition. The first query was to obtain coverage, size, file and fields structures, currentness and accessibility of systems; the second was to obtain precision.
The population was researchers who used CD-ROM at CALTD, 30 of them were samples. Interview was used to find out cost per articles. The results showed that there was a difference in characteristics of the four agricultural databases. On the importance of fields, the suitable databases consecutively were AGRICOLA, CAB, AGRIS and TROPAG. AGRICOLA contained mostly needed information published in USA and its adjacent, and then CAB, AGRIS and TROPAG on information from Asia. Cost per articles of CAB was more expensive than AGRICOLA, moreover AGRIS. On the searching process, AND operator has precision and recall value higher than WITH, NEAR and IN (TI). More than 50 percent of users were of the opinion that more importance fields were title (TI) and publication year (PY), and afterwards were research location (LO), source (SO), language of text (LA) and language of summary (LS).
"
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2003
T11731
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Ratna Sufiatin
"Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui perbandingan pemanfaatan antara alat bantu penelusuran yang berupa Indeks tercetak, CD-ROM, dan Online searching oleh pemakai di PDII-LIPI dan Perpustakaan BPPT dalam mencari informasi yang dibutuhkan.
Subyek penelitian ini adalah pemakai perpustakaan yang menggunakan Indeks tercetak, CD-ROM, dan Online searching di PDll-LIPI dan Perpustakaan BPPT. Sampel penelitian ditetapkan sebanyak 364 responden. Pengambilan sampel dilakukan secara aksidental. Pengumpulan data dilakukan dengan cara menyebarkan kuesioner.
Hasil penelitian adalah (1) alat bantu penelusuran yang paling banyak dimanfaatkan oleh pemakai adalah Online searching, (2) pemakai tidak hanya memanfaatkan satu jenis alat bantu penelusuran saja, tetapi ada yang menggunakan lebih dari satu, sehingga terdapat kombinasi pemakaian dengan persentase perbandingan sbb: CD-ROM dan Online searching 39,83 %, Indeks tercetak dan CD-ROM 18,41 %, Online searching 16,48 %, Indeks tercetak dan Online searching 14,84 %, CD-ROM 6,04 %, dan Indeks tercetak 4,40 %; (3) Secara keseluruhan profil pemakai yang terbanyak adalah Mahasiswa, berusia 17-25 tahun dengan pendidikan terakhir SMTA; Secara khusus pemakai Indeks tercetak yang terbanyak adalah Peneliti dengan frekuensi pemanfaatan I kali dalam satu bulan dan mencari informasi melalui subyek tertentu: pemakai CD-ROM yang terbanyak adalah Mahasiswa dengan frekuensi pemanfaaan 2-3 kali dalam satu bulan dan mencari informasi melalui subyek tertentu; pemakai Online searching yang terbanyak adalah Mahasiswa dengan frekuensi pemanfatan 2-3 kali dalam satu bulan dan mencari informasi melalui subyek tertentu. (4) Faktor-faktor yang mempengaruhi pemanfaatan Online searching adalah: penggunaannya lebih mudah dan penelusurannya lebih cepat dibandingkan dengan CD-ROM dan Indeks tercetak, perolehan informasi lebih tepat dibandingkan dengan Indeks tercetak, biayanya lebih murah daripada CD-ROM.

The objective of this study is to know comparative use of searching tools, i.e. Printed Index, CD-ROM, and Online searching by users of the PDII-LIPI and BPPT Library searching for information.
The subject of this is users who use the library Printed Index, CD-ROM, and Online searching in PDII-LIPI and BPPT Library. The sample is 364 respondents and taken accidentally. Data for this study is gathered through questionaire.
The outcomes of this study are: (1) The searching tools most frequently used is Online searching, (2) Some users use multiple searching tools, such as: CD-ROM and Online searching 39,83 %, Printed Index and CD-ROM 18,41 %, Printed Index and Online searching 14,84 %. The others use just one searching tools such as Online searching 16,48 %, CD-ROM 6,04 %, and Printed Index 4,40 %; (3) Generally users dominated by students with 17-25 year old and the background study from High school; spesifically the user of Printed Index are researchers to search information through specific subject once a month; CD-ROM and Online searching users are dominated by students of 2-3 times usage and search information through specific subject; (4) factors affected the use of Online searching are: easier to use and faster to search than CD-ROM and Printed Index, appropriate to obtain of the information than Printed Index, and relatively cheaper than CD-ROM.
"
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 1999
T-Pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Tetty Harina
"Tujuan penelitian ini adalah : 1. Mengidentifikasi strategi penelusuran informasi yang dilakukan mahasiswa berdasarkan konsep query yang telah ditetapkan sebelumnya. 2. Mengetahui sejauh mana penilaian relevansi TEEAL terhadap output dokumen. Ada dua kegiatan utama yang dilakukan dalam penelitian ini yaitu : 1. Mengevaluasi strategi penelusuran yang dilakukan pengguna berdasarkan subjek yang mereka tetapkan berdasarkan kebutuhan informasinya, yang meliputi: panjang query yaitu jumlah istilah yang digunakan, kiasifikasi query ke dalam query sederhana dan kompleks, penggunaan operator Boole dan penggunaan truncation. 2. Mengevaluasi hasil penilaian relevansi yang dilakukan responden, yang meliputi: penghitungan dokumen terambil dari query yang dimasukan ke dalam basis data, mencatat dokumen relevan dan tidak relevan, menghitung presisi dan melakukan penentuan tahapan relevansi dengan pembobotan.
Metode penarikan sampel penelitian adalah aksidental sampel (accidental sample). Dalam penentuan sampel didasarkan pada perhitungan waktu. Waktu yang ditetapkan untuk penelitian dari 29 September sampai dengan 10 Oktober 2001. Responden penelitian adalah pengguna CD-ROM MEAL pada saat dilaksanakannya penelitian di UPT Perpustakaan IPB. Responden yang diperoleh dalam jangka waktu tersebut sebesar 60, yang terdiri mahasiswa berbagai jenjang pendidikan (strata), fakultas dan semester. Responden penelitian terdiri dart strata 1 = 22 orang, strata 2 = 23 orang dan strata 3 = 15 orang.
Istilah query yang dimunculkan antara 1 - 9 istilah, dengan frekuensi tertinggi sebanyak 14 dengan prosentase sebesar 23,3% pada jumlah istilah 5. Query sederhana lebih banyak digunakan dalam penelusuran dibandingkan query kompleks, operator Boole yang dikenal dan digunakan hanya operator AND dan OR. AND dengan frekuensi sebesar 37 dengan prosentase sebesar 61,67% dan OR berfrekuensi 5 atau prosentase sebesar 8,3%. Pemenggalan kata tidak digunakan dalam penelusuran. Hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi penelusuran yang dilakukan responden belum optimal.
Hasil presisi dokumen sebesar 33,52 % yang diperoleh dari 2011 dokumen relevan dimana terdapat 17.679 dokumen terambil. Dari hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa presisi dokumen rendah. Tingkat relevansi dokumen sebesar 0,33 atau berada di antara tahapan relevansi kurang relevan (0,25) dan cukup relevan (0,50) pada skala pembobotan.

An Analysis of Information Searching of the TEEAL Full-Text CD-ROM on Library of Bogor Agricultural UniversityThe aim of this research is : 1. To identify information search strategy which done by sudents. 2. To know how far the relevance judgment to the document output of TEEAL database. There are two main activities in this research namely: 1. Evaluate search strategy by users based on the subject. It is consist of length of queries, query classification (simple and complex query), the use of Boolean and truncation operator. 2. Evaluate the result of relevance judgment done by respondents, consist of the calculation of retrieved documents from queries input, identification which document is relevant or not, calculation of precision and making relevance judgment stage.
The sampling method used in this research is accidental method, based on the time consumed for data collecting_ The time conducted from 29th of September to 10th of October 2001. The subject of this research is CD-ROM TEEAL users at Library of Bogor Agricultural University. There are 60 respondents range from undergraduate to post-graduate. Undergraduate consist of 22 respondents, post-graduate consist of 23 magister and 15 doctoral programme.
Terms appears in 1 to 9 term which highest frequency is 14 and validity procentage is 23.3% at fifth term. The respondent prefer to use simple query rather than complex query. They are only use AND operator (frequency is 37 and 61.67 %) and OR operator (frequency is 5 and procentage is 8.3%) . They do not recognize truncation operator as well, in searching process. Result shows that search strategy is not as optimal as expected.
The result of precision is 33.52% from 2011 relevant documents where 17.679 are documents retrieved. It can be summarized that the precision is low. The document relevance is 0.33 or among marginally relevant (0.25) and moderately relevant (0.50) on weighted scale.
"
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2002
T2266
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Novi Arsianti
"Penelitian mengenai pemanfaatan layanan CD-ROM di perpustakaan Fakultas Kesehatan Masyarakat Unversitas Indonesia telah dilakukan pada bulan Desember 1996. Cakupan tahun penelitian adalah mulai bulan Januari 1994 sampai dengan bulan Desember 1996. Tujuan penelitian ini adalah untuk melihat seberapa banyak pemakai yang memanfaatkan layanan CD-ROM yang telah disediakan oleh perpustakaan, pihak-pihak mana saja yang menggunakan jasa layanan ini, pangkalan data mana yang banyak digunakan dan hambatan-hambatan yang terdapat dalam pemanfaatan layanan CD-ROM ini.
Pengumpulan data dilakukan dengan melalui formulir penelusuran CD-ROM dan melalui wawancara. Teknik wawancara yang digunakan adalah wawancara babas terpirnpin dengan dilengkapi pedoman wawancara semi berstruktur. Metode pengambilan sampel adalah metode pengambilan sampel kebetulan (accidental sampling), Perhitungan data menggunakan rumus prosentase.
Hasil penelitian menunjukan bahwa tingkat pemanfaatan layanan CD-ROM dibandingkan dengan seluruh anggota perpustakaan hanya berkisar 6%-7,4% setiap tahunnya. Pemakai layanan ini adalah Mahasiswa SI, S2, S3 dan staf pengajar. Mahasiswa S2 adalah pemakai terbesar berjumlah 66%-83% dari seluruh pemakaian layanan CD-ROM. Pangkalan data yang paling banyak digunakan adalah pangkalan data HealthPlan. Beberapa hambatan yang ditemui antara lain: kurangnya pengetahuan siswa terhadap kegunaan layanan CD-ROM ini, jumlah terminal yang hanya satu, pangkalan data yang tersedia hanya berupa pangkalan data bibliografi dan kurangnya tenaga pustakawan yang dapat membantu melakukan penelusuran.
Untuk meningkatkan layanan CD-ROM di perpustakaan Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Indonesia diperlukan usaha-usaha sebagai berikut: - meningkatkan promosi jasa layanan CD-ROM kepada mahasiswa - menambah frekuensi pendidikan pemakai- jika memungkinkan menambah jumlah terminal dan judul pangkalan data- melatih beberapa pustakawan agar mampu membantu penelusuran CD-ROM."
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 1997
S15308
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Simanjorang, Ependi
"Penelitian mengenai pemanfaatan koleksi CD-ROM ini dilakukan di Perpustakaan Jurusan Akuntansi FE-UI pada bulan September 2001 sampai dengan Desember 2001.Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat pemanfaatan koleksi CD-ROM di Perpustakaan Jurusan akuntansi FE-UI, untuk mengetahui kemahiran mahasiswa Jurusan Akuntansi FE-UI mengoperasikan pangkalan data CD-ROM, untuk mengetahui kesesuaian informasi yang ada dalam pangkalan data CD-ROM dengan bidang yang dibutuhkan, untuk mengetahui faktor yang mendorong dan yang menghambat dalam mendayagunakan layanan koleksi CD-ROM di Perpustakaan EAK FEUI.
Tipe penelitian ini adalah deskriptif, dengan menggunakan metode survey. Pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan rumus Slovin. Kuesioner digunakan sebagai alat mengumpul data pokok. Hasil penyebaran kuesioner diperoleh 104 responden. Analisis data dilakukan dengan penghitungan menggunakan rumus prosentase dan skala Linkert.
Hasil penelitian menunjukkan tingkat pemanfaatan koleksi CD-ROM di Perpustakaan EAK FEUI masih rendah, tingkat kemahiran mahasiswa mengoperasikan pangkalan data CD-ROM tinggi, kesesuaian informasi dalam pangkalan data CD-ROM dengan bidang studi relevan. Faktor yang mendorong diantaranya koleksi CD-ROM di Perpustakaan EAK FEUI relevan dengan bidang studi, tarif yang ditetapkan untuk pengoperasian masih batas wajar, spesifikasi komputer yang digunakan untuk mengoperasikan koleksi CD-ROM memadai, syaratyang ditetapkan oleh pihak perpustakaan untuk masuk anggota perpustakaan mudah. Faktor yang menghambat dalam mendayagunakan koleksi CD-ROM di Perpustakaan EAK FEUI adalah jumlah unit komputer yang digunakan untuk mengoperasikan koleksi CD-ROM rnasih kurang karena perpustakaan hanya menyediakan 1 unit komputer.
Untuk peningkatan layanan ini perlu melakukan penambahan komputer, luas ruangan, dan disosialisasikan kepada seluruh mahasiswa yang ada di Jurusan Akuntansi FEUI, juga perlu ditetapkan batas waktu menggunakan koleksi CD-ROM."
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2001
S15337
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Zacky Irvan
"Berbagai informasi dikemas dalam bentuk-bentuk yang ringkas, mudah diakses serta dapat memuat banyak informasi. Salah satunya adalah CD-ROM yang memiliki yang memiliki kemampuan menyimpan sama banyaknya dengan 1.500 floppy disk. Penelitian ini bertujuan untuk melihat bagaimana penggunaan CD-ROM di per_pustakaan perguruan tinggi, terutama kaitannya dengan hak cipta. Data yang digunakan adalah hasil wawancara dengan 7 orang pustakawan dan juga 30 mahasiswa sebagai responden. Beberapa hal yang ditinjau dari penelitian ini adalah bagaimana kebiasaan responden dalam menggunakan informasi dalam CD-ROM dan terutama pengetahuan mereka mengenai hak cipta yang dikenakan pada informasi yang terdapat dalam CD-ROM tersebut. Hasil yang didapatkan dari penelitian ini adalah pengetahuan pustakawan dan pemakai mengenai hak cipta atas informasi dalam CD-ROM itu masih perlu ditambah dan juga diberikan pengertian yang lebih luas mengenai hak cipta atas informasi lersebut."
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2004
S15874
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Besin Gaspar
"Karena ledakan informasi pada abad modern ini, tidak ada satu perpustakaan pun yang mampu memiliki semua terbitan dalam koleksinya. Pemikiran ini telah membawa perubahan penting bagi dunia perpustakaan dalam melayani pemakainya. Para pengelola perpustakaan mulai manyadari keterbatasan koleksi, tenaga dan sarana fisiklain yang ada di perpustakaan mereka. Mereka disadari bahwa tidak mungkin bagi sebuah perpustakaan untuk memberikan pelayanan yang memuaskan kepada pemakainya dengan kemampuan sendiri. Perlu ada suatu usaha saling membantu antar perpustakaan. Dan timbulah bebagai bentuk kerjasama antar perpustakaan yang dikenal sekarang ini. Kita mengenal kerjasama pengadaan koleksi, kerjasama pengakatalokan besama dan terpusat, kerjasama pinjam antar perpustakaan dan kerjasama pembuatan katalog induk."
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 1986
S15182
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
<<   1 2 3 4 5 6 7 8 9 10   >>