Ditemukan 182399 dokumen yang sesuai dengan query
Inne Kasuargi
"Dalam skripsi ini dibahas penterjernahan kata ganti penghubung qui dan que yang berpadanan zero dalam bahasa Indonesia. Mungkin perlu dijelaskan terlebih dahulu tentang padanan zero tersebut. Kata ganti penghubung qui dan que mempunyai kesejajaran formal dalam bahasa Indonesia ialah 'yang' dan memang sebagian besar dari kata ganti penghubung yang kami temukan dalam korpus berpadanan 'yang' dalam bahasa Indonesia. Probabilitas perpadanan yang kami peroleh: qui = yang .74 dan que = yang .77. Tetapi dalam hal-hal tertentu padanan kata ganti penghubung tersebut tidak muncul secara eksplisit dalam BI. Inilah yang disebut padanan zero. Probabilitas perpadanannya : gui = 26 dan que = 23. Selanjutnya kami meneliti bagaimanakah bentuk padanan zero itu sebenarnya, hanya memiliki satu bentuk atau bermacam-macam perwujudannya dalam bahasa Indonesia. Untuk penelitian ini digunakan korpus yang berupa dua buah buku cerita anak-anak, yakni Quatre Chats et le Diable dan Le Jongleur A 1'Etoile karangan Paul-Jacques Bonzon yang diterjemahkan oleh Sundari Hoesen masing-masing dengan judul Kucing dan Hantu dan Pemain Mandolin Berbintang Emas. Di sini dipergunakan teori terjemahan dari Nida&Taber dan Catford, dan teori."
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 1979
S14374
UI - Skripsi Membership Universitas Indonesia Library
Yulinda Haslimin
"Terjemahan merupakan basil dari suatu proses komunikasi antar masyarakat. Mengingat pentingnya peranan kamunikasi dalam kehidupan manusia di jaman maderen ini, maka terjemahan merupakan salah satu media yang sangat diperlukan. Berkembangnya ilmu pengetahuan dan teknologi menyebabkan kebutuhan akan penterjemahan semakin meningkat karena terjemahan akan membantu lancarnya kamunikasi antar masyarakat atau antar bangsa di dunia. Seperti diketahui dengan banyaknya buku-buku yang diterjemahkan, suatu masyarakat atau suatu bangsa dapat mengetahui kemajuan-kemajuan yang telah dicapai aleh masyarakat atau bangsa lain dan dapat Saling tukar pendapat dan informasi. Memang tidak dapat disangkal lagi bahwa terjemahan sangat panting artinya bagi masyarakat atau bangsa di dunia, bahkan melalui terjemahan dapat diketahui kehidupan maupun keanekaragaman kebudayaaan yang ada di muka bumi ini..."
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 1981
S14542
UI - Skripsi Membership Universitas Indonesia Library
Marina Faika Salendru-Razak
"Fungsi teriemahan bagi manusia. Terjemahan merupakan suatu proses komunikasi antara suatu masyarakat dengan masyarakat lain. Pekerjaan terjemahan telah dilakukan selama berabad-abad. Fungsi sebenarnya dari terjemahan ialah untuk menyampaikan amanat yang terdapat dalam suatu bahasa ke bahasa lain. Terjemahan panting bagi manusia karena dengan adanya terjemahan kita dapat mengetahui dan menge_nal lingkungan dan kehidupan masyarakat lain. Selain itu kita dapat berkomunikasi dan bertukar pikiran dengan ma_syarakat lain tanpa harus menguasai bahasa masyarakat ter_sebut. Untuk meningkatkan pengetahuan suatu masyarakat, ma_ka perlu diketahui ilmu pengetahuan dan teknologi tidak saja di negara itu sendiri tetapi juga di negara lain. Namun sering terjadi kasulitan dalam hal ini karena tidak semua orang menguasai bahasa lain. Untuk mengatasi perso_alan yang timbul akibat perbedaan bahasa, maka banyak karya-karya ilmiah yang diterjemahkan. Karena itu dapat dikatakan bahwa kebutuhan akan terjemahan makin meningkat sesuai dengan berkembangnya ilmu pengetahuan dan teknologi_"
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 1980
S14527
UI - Skripsi Membership Universitas Indonesia Library
Jeannetta L. Suhendro
"Dalam kesimpulan analisis dapat kita lihat bah_wa, responden menggunakan pola yang kurang lebih sama dalam menggunakan kata ganti orang II tunggal dalam Bahasa Prancis mau pun Bahasa Indonesia. Persamaan ini misalnya saja: dalam menyapa 02 yang lebih tua akan selalu digunakan bentuk hormat, sekali pun hubungan responden dengan 02 tersebut akrab. Hal ini merupakan kasus yang kurang umum di mata orang Prancis, karena di kalangan mereka dewasa ini sudah umum untuk memang_gil ayah atau orang yang lebih tua lainnya dengan kata sapaan T , dan tidak harus V . Penggunaan V oleh responden_ mungkin disebabkan oleh pengaruh kebudayaan Indonesia, di mana orang yang lebih tua harus selalu dihormati. Persamaam lainnya adalah bahwa baik M/Mme/ Mlle mau pun IK/NL biasanya digunakan oleh responden bersama-sama dengan Nama . Hal ini juga meru_pakan kasus yang agak janggal di mata orang Francis, karena mereka tidak biasa menyapa 02 dengan M/Mme/ Mlle + Nama . Melihat kasus-kasus yang tidak biasa tadi maka timbul pertanyaan: Partama, sejauh manakah pola yang digunakan orang Indonesia bila berbahasa Prancis _"
Depok: Universitas Indonesia, 1983
S14559
UI - Skripsi Membership Universitas Indonesia Library
Jenie Tamara
"Dalam usaha memenuhi kebutuhannya, masing--masing bangsa merasa perlu untuk menjalin hubungan dengan dunia luar, baik dalam bidang politik, ekonomi, maupun dalam bidang kebudayaan, ilmu pengetahuan dan lain-lainnya. Hal ini merupakan salah satu alasan adanya kegiatan penterjemahan di semua negara. Tujuan dari kegiatan penterjemahan antara lain adalah sebagai alat menuju pada kemajuan tehnologi mo_dern, sebagai alat komunikasi dengan bangsa-bangsa lain dan juga untuk memperkenalkan kebudayaan dan cita-cita hi_dup suatu bangsa kepada bangsa lain. Yang dimaksud dengan penterjemahan adalah kegiatan untuk menghasilkan kembali amanat (message) yang dinyatakan dalam bahasa sumber (selanjutnya disingkat BSu) dengan menggunakan padanan terdekat dan wajar (the closest natur_al equivalent) dalam bahasa sasaran (selanjutnya disingkat BSa) (Nida & Taber, 1969:12). Dengan demikian penterjemah bertindak sebagai penerima BSu dan sekaligus sebagai pengirim BSa. Hal ini menyebabkan seorang penterjemah harus me_nguasai BSu dan BSa sebaik-baiknya serta mengetahui latar belakang budaya BSu dan BSa agar dapat benar-benar memahami amanat yang terkandung dalam BSu untuk mencari padan_an yang terdekat dan wajar dalam BSa. Pada hakekatnya masalah pokok dalam penterjemahan adalah masalah perpadanan_"
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 1980
S14363
UI - Skripsi Membership Universitas Indonesia Library
Widya F. Suratmas
"Berdasarkan hasil analisis pada bab terdahulu dapat ditarik kesimpulan bahwa untuk mendapatkan terjemahan yang baik, KGR BSu tidak selalu harus diterjemahkan menjadi KGR juga dalam BSa. Struktur kalimat BSu dapat dipakai dalam BSa dengan tidak menimbulkan ketidakwajaran atau kekakuan. Jenis KGR yang terdapat dalam kelompok ini ialah who, which, dan that, yang mempunyai peran subjektif dalam klausa relatif; which yang mempunyai peran objektif dalam klausa relative yang kata kerjanya berbentuk pasif; where; dan KGR dengan konstruksi preposisi + KGR yang dapat disamakan dengan KGR where karena menunjukkan tempat juga. Who, which dan that diterjemahkan menjadi KGR yang, sedangkan where dan preposisi + KGR, yang dapat disamakan dengan KGR where, diterjemahkan menjadi KGR di mana atau tempat_"
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 1982
S14223
UI - Skripsi Membership Universitas Indonesia Library
Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 1979
S15131
UI - Skripsi Membership Universitas Indonesia Library
Joice Intan N. Adam
"
ABSTRAKFungsi kata ganti sebagai salah satu jenis kata ti_dak kecil di dalam perkembangan suatu bahasa. Meskipun demikian, hingga kini penyelidikan mengenai segi kebahasa - an ini sangat kurang dilakukan. Karena itulah diketengahkan kata ganti sebagai pokok penelitian, khususnya kata ganti di dalam bahasa Arab.
sebagaimana telah disebutkan di atas, fungsi kata ganti tidak kecil. Misalnya di dalam bahasa Latin,kata ganti yang dipakai mula-mula hanya memiliki satu kata ganti orang kedua tunggal yaitu tu (Brown dan Gilman, 1960:254). Pada masa.itu sebenarnya ada dua kaisar yang berkuasa,satu di Roma dan yang lainnya di Konstantinopel. Pada abad, keempat,pembaharuan Diocletanius pada kekaisaran, secara ad_ministratif kekuasaan disatukan walaupun negara tetap di perintah oleh dua kaisar. Akibatnya kata-kata yang ditujukan untuk seorang kaisar berarti untuk kedua kaisar tersebut. Untuk ini digunakan vos yang berarti kata ganti orang kedua jamak. Selain itu seorang kaisar merupakan wakil rakyat dan dapat...
"
1985
S13283
UI - Skripsi Membership Universitas Indonesia Library
Alma Mandjusri
"Kata-kata onomatope cukup banyak digunakan dalam kegiatan bahasa di Indonesia, baik dalam langgam bahasa sehari-hari maupun dalam langgam bahasa sastra, dan pembahasan mengenai kata-kata onomatope kebanyakan berkisar pada masalah fonologis dan semantik, sementara gejala-gejala lain di luar bidang tersebut kurang mendapat perhatian. Pembahasan mengenai kata-kata onomatope dalam skripsi ini ditujukan untuk melengkapi deskripsi kata-kata onomatope bahasa Indonesia dalam bidang morfologi dan sintaksis. Analisis dalam bidang morfglogi ditujukan untuk mencari kaidah-kaidah morfologis yang berlaku pada onomatope, khususnya proses pemhentukan onomatope sebagai kata, disertai dengan analisis morfofonemik yang timbul akibat proses tersebut, sedang analisis dalam bidang sintaksis ditujukan untuk menempatkan kata-kata onomatope dalam penggolongan kelas kata bahasa Indonesia. 1. Onomatope sebagai kata terbentuk melalui proses morfologis, berupa (1) afiksas&; (2) reduplikasi; (3) terdapatnya bentuk-bentuk lain yang memiliki arti berulang-ulang atau jamak, tetapi secara morfologis tidak bisa digolongkan sebagai reduplikasi. 2. Prefiks pada onomatope mempunyai fungsi tertentu sebagai unsur pembentuk akar onomatope menjadi sebuah kata yang terdiri dari dua suku kata atau lebih. 3.Dalam proses pembentukan kata, khususnya proses afiksasi, terjadi perubahan morfofonemik berupa proses asimilasi yang tidak bersifat mutlak tetapi manasuka. 4. Reduplikasi pada onomatope terdiri atas tiga tips: (1) reduplikasi penuh berupa gabungan antara prefiks dengan morfem dasar; (2) reduplikasi penuh dengan perubahan fonem; (3) bentuk-bentuk lain. 5. Onomatope sebagai kata tidak bisa dimasukkan ke kelas interjeksi, tetapi bisa digolongkan ke (1) kelas nomina; dan (2) kelas ajektiva"
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 1987
S10805
UI - Skripsi Membership Universitas Indonesia Library
Nina Kemala Suci
"Pada dasarnya, setiap bahasa di dunia memiliki persamaan dan perbedaan. Adanya persamaan antara bahasa-_bahasa yang berbeda menandakan bahwa bahasa itu memiliki sifat universal. Sebaliknya, terdapatnya perbedaan antar_ bahasa menandakan bahwa bahasa itu bersifat unik. Sifat unik dan universal dapat dijumpai pada leksikon bahasa_-bahasa di dunia. Misalnya, dalam BI ditemukan nomina_-nomina yang merupakan unsur serapan yang bersuku kata terakhir -is, seperti artis, linguis, dan paliteis yang mirip dengan nomina-nomina BP yang bersuku kata terakhir -iste, yaitu artiste, l.inguiste, dan polythtiste. Secara awam, nomina BI yang bersuku kata terakhir -is dianggap memiliki makna yang sama dengan nomina BP yang bersuku kata terakhir -iste. Akan tetapi, penelitian yang telah dilakukan tidak mendukung pernyataan tersebut. Seperti, makna generalis berbeda dengan makna gentraliste. Penelitian ini bertujuan untuk memerikan persamaan dan perbedaan makna nomina BI yang bersuku kata terakhir -is dan nomina BP yang bersuku kata terakhir -iste. Untuk memperoleh persamaan dan perbedaan makna, penelitian ini menggunakan teori analisis kontrastif dan teori semantik. Kesimpulan yang dapat ditarik dari perbandingan makna nomina BI yang bersuku kata terakhir -is dan nomina BP yang bersuku kata terakhir-iste adalah: makna nomina SI yang bersuku kata terakhir -is dan nomina BP yang bersuku kata terakhir iste dibedakan atas makna monosemis dan polisemis. Sebagian besar nomina BI dan BP memiliki persamaan makna baik monosemis maupun polisemis. Nomina BP memiliki lebih banyak makna polisemis dari pada nomina BI."
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 1992
S14441
UI - Skripsi Membership Universitas Indonesia Library