Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 54653 dokumen yang sesuai dengan query
cover
cover
Adria Sudarma Kartahadimadja
"Krisis perbankan telah melanda Indonesia sejak tahun 1997 lalu. Pengalaman ini merupakan suatu hal yang sangat menarik untuk diteliti. Salah satu hal yang menarik dari krisis perbankan ini adalah indikator dini krisis perbankan. Adapun indikator dini tersebut berupa kondisi-kondisi yang tercermin dalam perubahan perilaku variabel ekonomi yang mengarah pada terjadinya krisis perbankan. Dengan menggunakan kasus yang terjadi di Indonesia, kita dapat melakukan suatu penelitian mengenai indikator dini krisis perbankan. Dalam meneliti krisis perbankan, seringkali kita dihadapkan pada keterbatasan informasi tentang perbankan itu sendiri. Oleh karena itu, dalam penelitian ini, digunakan suatu pendekatan dengan menggunakan indikator-indikator yang informasinya cenderung mudah untuk diperoleh. Pengujian dilakukan dengan suatu pendekatan ekonometri dengan metode ordinary least square (OLS). Indikator-indikator dini krisis perbankan yang didapatkan, diharapkan dapat memberikan tanda peringatan kepada pihak-pihak yang mempunyai kepentingan dalam sektor perbankan. Hasil penelitian menunjukkan, beberapa variabel yang disertakan dalam pengujian signifikan sebagai indikator dini krisis perbankan untuk kasus Indonesia (1984.1-1998.3). Variabel-variabel yang signifikan tersebut sangat tergantung dari periode data yang digunakan (misalnya tahunan, kwartalan, atau bulanan), variabel ekonomi yang dipilih, penggunaan metode ekonometri (misalnya OLS, logic, atau probit), dan faktor-faktor lainnya yang bersifat given. Kesimpulan dari penelitian ini adalah bahwa terdapat beberapa indikator ekonomi yang dapat digunakan sebagai indikator dini krisis perbankan di Indonesia. Namun hasil yang lebih baik dapat dicapai, dengan melakukan pengujian menggunakan data mikroekonomi perbankan, sehingga hasil yang didapat menjadi lebih detail. Penelitian tersebut diharapkan dapat memberikan manfaat bagi penelitian-penelitian selanjutnya yang berhubungan."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 1999
S19251
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
cover
Edwin Hartanto
"Penelitian ini memiliki tujuan untuk membuktikan apakah short-term wholesale funding berpengaruh terhadap kontribusi risiko sistemik sebuah bank kepada sistem perbankan berdasarkan penelitian Lopez-Espinosa et al. (2012). Risiko sistemik diukur lewat metode pengukuran Conditional Value-at-Risk (CoVaR) yang merupakan pengembangan dari Value-at-Risk (VaR).
Pada penelitian ini ditemukan bahwa short-term wholesale funding tidak memiliki pengaruh terhadap kontribusi risiko sistemik bank-bank yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia, berbeda dengan temuan Lopez-Espinosa et al. (2012). Penelitian ini juga menemukan bahwa ukuran bukan proxy yang tepat untuk mengukur risiko sistemik, mempertegas hasil yang dikemukakan oleh Zhou (2010) dan Lopez-Espinosa et al. (2012).

This research aim to find the effect of short-term wholesale funding on banks systemic risk based on earlier research by Lopez-Espinosa et al. (2012). Systemic risk measured by Conditional Value-at-Risk (CoVaR) method - developed from Value-at-Risk (VaR).
This research found that short-term wholesale funding does not significantly contributes to systemic risk of banks listed on Bursa Efek Indonesia, differs from result of Lopez-Espinosa et al. (2012). This research also found that size is not an appropriate proxy to measure systemic risk ? a confirmation of Zhou (2010) and Lopez-Espinosa et al. (2012) researchs result.
"
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2013
S47567
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Caesara Claracita
"Penelitian ini bertujuan mengetahui pengaruh aktivitas non-interest income terhadap performa bank umum konvensional di Indonesia. Performa diukur menggunakan rasio return on asset dan return on equity bank umum konvensional di Indonesia, baik yang sudah disesuaikan dengan risikonya maupun yang belum. Penelitian ini menggunakan data panel dinamis sehingga menggunakan Generalized Moment of Method (GMM). Hasil menunjukkan aktivitas non-interest income berpengaruh negatif dan signifikan terhadap performa bank yang sudah disesuaikan dengan risikonya, tetapi tidak signifkan terhadap performa bank yang belum disesuaikan dengan risikonya. Hal ini menunjukkan bahwa aktivitas non-interest income berpengaruh terhadap risiko performa bank umum konvensional di Indonesia.

This study aims to find the effect of non-interest income activity to conventional bank performance in Indonesia. Performance is measured by return on asset and return on equity, both adjusted and unadjusted with risk. This study uses dynamic panel data so that Generalized Moment of Method (GMM) is used. The result shows that non-interest income activity has negative and significant effect on risk-adjusted bank performance, but no significant effect on unadjusted-risk performance. This results show that there is an effect between non-interest income activity and Indonesian Conventional Bank risk performance."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2013
S47360
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Tetukoadi Wiwid Pambudi
"[ABSTRAK
Penelitian ini mengukur keterkaitan antara perbankan di Indonesia dengan
perbankan di Asia Tenggara, Asia, Emerging Market, dan Dunia. Dengan
menggunkan pendekatan marginal expected shortfall (MES), yang diperkenalkan
Brownless dan Engle (2012), analisis dilakukan terhadap saham 9 bank di Indonesia
dan indeks saham perbankan setiap kawasan yang diambil dari Datastream selama
periode 2004-2014. Hasil menunjukan perbankan di Indonesia bersifat independen
terhadap shock dari sistem perbankan di kawasan lain. Estimasi MES menunjukan
krisis yang terjadi pada perbankan di Indonesia memiliki dampak yang jauh lebih
besar terhadap bank-bank di Indonesia, dibaningankan apabila terjadi krisis pada
perbankan di Asia Tenggara, Asia, Emerging Market, dan Dunia yang dampaknya
relatif kecil.

ABSTRACT
This study analyze the interconnectedness among Indonesia banking industry and
banking industry in South East Asia, Asia, Emerging market, and World. Using
marginal expected shortfall (MES) approach, which introduced by Brownless and
Engle 2012, analysis conducted on stock of 9 banks and banking stock index in
each region that taken from Datastream during 2004-2014. The result show that
Indonesia banking system is relatively independent to shock in other region banking
systems. The MES estimation results indicate crisis in Indonesian banking system
has large impact to banks in Indonesia, compared if crisis experienced in South
East Asian, Emerging Market, Asian, and World banking system that have
relatively small impact, This study analyze the interconnectedness among Indonesia banking industry and
banking industry in South East Asia, Asia, Emerging market, and World. Using
marginal expected shortfall (MES) approach, which introduced by Brownless and
Engle 2012, analysis conducted on stock of 9 banks and banking stock index in
each region that taken from Datastream during 2004-2014. The result show that
Indonesia banking system is relatively independent to shock in other region banking
systems. The MES estimation results indicate crisis in Indonesian banking system
has large impact to banks in Indonesia, compared if crisis experienced in South
East Asian, Emerging Market, Asian, and World banking system that have
relatively small impact]"
2015
T43534
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Anastasia Jessica Maureen
"Bank Perantara adalah salah satu mekanisme penanganan Bank yang mengalami kesulitan permodalan. Seperti di Amerika Serikat, Bank Perantara berfungsi untuk menjembatani tenggang waktu antara kegagalan suatu Bank dengan ketika otoritas resolusi berhasil melaksanakan pengambil-alihan Bank Gagal tersebut kepada pihak ketiga. Pada masa ini, Bank Perantara melanjutkan kegiatan usaha Bank Gagal guna menjaga rasa kepercayaan masyarakat. Bank Perantara bersifat sementara dan harus segera dibeli atau diambil-alih oleh pihak ketiga.
Di Indonesia, mekanisme ini merupakan kewenangan baru Lembaga Penjamin Simpanan yang baru diatur pada Undang-undang Nomor 9 Tahun 2016 tentang Pencegahan dan Penanganan Krisis Sistem Keuangan. Untuk itu, skripsi ini membahas mengenai perbedaan pengaturan Bank Perantara di Indonesia dengan Undang-undang Perseroan Terbatas dan Peraturan Perbankan, serta perbandingan pengaturannya dengan Amerika Serikat. Bentuk penelitian skrispi ini bersifat yuridis normatif yang menghasilkan tipologi penelitian deskriptif.
Hasil dari penelitian ini menemukan beberapa perbedaan pengaturan Bank Perantara dengan ketentuan Undang-undang Perseroan Terbatas dan Peraturan Perbankan dalam hal jumlah pemilik dan/atau pemegang saham, ketentuan modal awal yang mengesampingkan ketentuan modal Bank Umum, materi rencana bisnis Bank Perantara yang lebih spesifik, prosedur Uji Kemampuan dan Kepatutan Pihak Utama yang dipersingkat, dan ketentuan pengakhiran Bank Perantara yang lebih jelas. Pengaturan Bank Perantara di Amerika Serikat jauh lebih jelas dan tegas disertai dengan beragam kasus praktik, sedangkan di Indonesia masih sangat minim dan belum memiliki peraturan teknis dan peraturan pelaksana. Oleh karena itu, terdapat urgensi untuk melakukan penyesuaian pengaturan Bank Perantara dengan iklim hukum dan perekonomian di Indonesia.

Bridge Bank is one of mechamisms to resolve Banks'insolvency problem. Similar to that of the United States, Bridge bank is established to bridge the gap between the failure of a bank and the time when the resolution authority can implement a satisfactory acquisition by a third party. During this time, bridge bank maintains the continuation of failed bank's services to maintain public and customer's trust. It has limited time and must be purchased or assumed by the third party as soon as possible.
In Indonesia, this mechanism is newly introduced by Law Number 9 Year 2016 on Prevention and Resolution of Financial Crisis System, whch expands Indoneisa Deposit Insurance Corporation authority to also become resolution authority. Therefore, this thesis analyzes the differences of regulation of Bridge Bank in Indonesia with Company Law and Banking Regulations and compares it with Bridge Bank Regulations in the United States. The research uses the normative juridical approach with a descriptive typology.
This research discovers that Bridge Bank regulation in Indonesia has some different provisions with Company's Law and Banking Regulations in term of paid up capital that waives Commercial Banks provision, its owners shareholders, more specific Bridge Bank's business plan substance, simple and quick fit and proper test procedure, and clear conditions of Bridge Bank's termination. Brige Bank regulation in the United States is far clearer and assertive with many cases, while Indonesia has not had technical and implementative policies. In conclusion, there is an urgency to adjust Bridge Bank's regulation with Indonesian legal and economic condition.
"
Depok: Fakultas Hukum Universitas Indonesia, 2017
S65996
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Imaduddin Shidiq
"Penelitian ini bertujuan membuat model early warning system yang mampu memprediksi financial distress pada bank umum di Indonesia. Model early warning system dibuat dengan mengestimasi indikator yang menyebabkan suatu bank mengalami permasalahan finansial sehingga harus diberhentikan oleh pemerintah. Estimasi dilakukan dengan menggunakan tiga metode, yaitu analisis diskriminan, pooled logit, dan panel logit. Data yang digunakan untuk membuat model berupa rasio keuangan bank 1994-1997 yang berasal dari Direktori Perbankan Indonesia (DPI). Sedangkan untuk pengujian out-sample menggunakan data tahun 1998. Model yang dibuat digunakan untuk memprediksi financial distress bank di atas tahun 2000. Hasil penelitian menunjukkan beberapa ciri bank yang akan tutup pada dua atau tiga tahun ke depan. Selain itu, model early warning system yang dibuat mampu memprediksi financial distress pada bank umum di Indonesia.

This research aims to create early warning system models for predicting financial distress on Indonesian commercial banks. Early warning system models is made by estimating bank indicators that led bank run into financial problems which to be shut down by the government. Estimation use three methods, discriminant analysis, pooled logit, and panel logit. The data used to create models is bank's financial ratios in 1994-1997 gathered from Direktori Perbankan Indonesia (DPI). Out of the sample test use the data in 1998. All model were used to predict the bank's financial distress after 2000. This study found some characteristics of distressed banks that will be in the state of failure in two or three years. Finally, this research found that early warning system models is able to predict the probability of financial distress on commercial banks.;"
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2016
S64875
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Mohammad Thofl Ghiffary
"Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh dari variabel intellectual capital terhadap profitabilitas perusahaan perbankan di Indonesia yang diukut dengan rasio return on asset (ROA) dan return on equty (ROE). Total sampel yag digunakan yaitu sebanyak 10 perbankan konvensional di Indonesia yang terklasifikasi sebagai Bank Buku IV oleh Bank Indonesia dan terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Dalam melakukan analisis penelitian ini menggunakan data panel dan metode regresi Ordinary Least Square (OLS) dengan data triwulan selama masa pandemi COVID-19, yaitu pada periode kuartal II 2020 sampai kuartal IV 2021. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa intellectual capital yang dihitung menggunakan model VAIC berpengaruh secara negatif terhadap ROA dan positif terhadap ROE perusahaan perbankan di Indonesia. Pada komponen intellectual capital, HCE dan CEE memiliki pengaruh positif, sedangkan variabel SCE memiliki pengaruh negatif terhadap ROA dan ROE perbankan di Indonesia.

This study aims to determine the effect of the intellectual capital variable on the profitability of banking companies in Indonesia as measured by the ratio of return on assets (ROA) and return on equity (ROE). The total sample used is 10 conventional banks in Indonesia which are classified as Buku IV Banks by Bank Indonesia and listed on the Indonesia Stock Exchange. In conducting this research analysis using panel data and the Ordinary Least Square (OLS) regression method with quarterly data during the COVID-19 pandemic, namely in the second quarter of 2020 to the fourth quarter of 2021. The results of this study indicate that intellectual capital is calculated using the VAIC model. has a negative effect on ROA and positive on ROE of banking companies in Indonesia. In the intellectual capital component, HCE and CEE have a positive effect, while the SCE variable has a negative effect on ROA and ROE of banking in Indonesia.
"
Depok: Fakultas Ekonomi dan BIsnis Universitas Indonesia, 2022
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Fahmi Muhammad Zain
"Penelitian ini bertujuan untuk memahami pengaruh institutional ownership, managerial ownership, dan free cash flow terhadap dividend payout ratio perusahaan sektor barang konsumsi primer yang terdaftar pada Bursa Efek Indonesia periode 2016 hingga 2020. Dengan mengambil sampel 32 perusahaan yang di regresi data panel menggunakan fixed effect model. Hasil yang didapat penelitian ini adalah free cash flow memberikan pengaruh yang negatif signifikan terhadap dividend payout ratio. Sedangkan institutional ownership & managerial ownership tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap dividend payout ratio.

This study aims to understand the effect of institutional ownership, managerial ownership, and free cash flow on the dividend payout ratio of primary consumer goods sector companies listed on the Indonesia Stock Exchange for the period 2016 to 2020. By taking a sample of 32 companies in panel data regression using the fixed effect model. The result of this research is that free cash flow has a significant negative effect on the dividend payout ratio. Meanwhile, institutional ownership & managerial ownership do not have a significant effect on the dividend payout ratio.
"
Depok: Fakultas Ekonomi dan BIsnis Universitas Indonesia, 2022
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
<<   1 2 3 4 5 6 7 8 9 10   >>