UI - Tesis Membership :: Kembali

UI - Tesis Membership :: Kembali

Kajian maturitas penggunaan teknologi informasi dan tingkat sumberdaya manusia dalam perusahaan penelitian energi di Indonesia : Kasus PPPTMGB Lemigas

Sirait, Hartri; Alexander Rusli, supervisor (Fakultas Ilmu Komputer Universitas Indonesia, 2002)

 Abstrak

Teknologi Informasi telah memberikan pengaruh positif kepada perusahaan/organisasi untuk dapat bersaing dalam dunia bisnisnya (Fried, 1995). Pengaruh positif tersebut meliputi terhadap kriteria informasi yang menjadi dasar perusahaan/organisasi dalam mencapai objektifnya. Kriteria informasi yang dibutuhkan oleh perusahaan/organisasi agar dapat terus berkiprah menjangkau terhadap hal "efektif, efisien, adanya kepastian, integritas, ketersediaan, serta pemenuhan yang dapat dipercaya.
Dengan adanya pengaruh positif dari kemajuan Teknologi Informasi, adalah hal yang bijaksana untuk mengantisipasi terhadap kebutuhan yang relefan bagi perusahaan untuk masa sekarang dan yang akan datang. Antisipasi yang relefan adalah melakukan suatu perencanaan terhadap unit IT (IT Planning) pada perusahaan guna dapat berdaya guna.
IT Planning yang dilakukan harus secara konsisten dan terus menerus mengkaji perkembangan bisnis dan perubahan teknologi yang terjadi, hal ini diharapkan agar terjadi suatu sinerji antara IT planning dengan arah bisnis perusahaan yang akan mendukung terhadap kemampuan perusahaan dalam meningkatkan daya saing di dunia industrinya.
Kajian terhadap IT Planning pada suatu perusahaan merupakan suatu kegiatan yang harus dilakukan secara konsisten dan terus menerus. Untuk itu perlu adanya suatu parameter pembanding dalam mendukung proses kajian tersebut. Paremeter pembanding tersebut memberikan gambaran status posisi perusahaan berada dimana dan kemana perusahaan hendak diarahkan posisi masa mendatang, hal ini akan berkaitan dengan kegiatan apa yang perlu dilakukan perusahaan dalam mengantisipasi kekurangan dalam meraih visi kedepannya.

 File Digital: 1

Shelf
 T40435-Hartri Sirait.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

Jenis Koleksi : UI - Tesis Membership
No. Panggil : T40435
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Program Studi :
Penerbitan : Depok: Fakultas Ilmu Komputer Universitas Indonesia, 2002
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
Tipe Konten : text
Tipe Media : unmediated ; computer
Tipe Carrier : volume ; online resource
Deskripsi Fisik : ix, 63 pages : illustration + appendix
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
T40435 15-20-026725386 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20376236
Cover